Claim Missing Document
Check
Articles

Found 36 Documents
Search

PENGARUH DUA JENIS PUPUK KANDANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL DUA VARIETAS KUBIS BUNGA PADA KEDALAMAN MUKA AIR TANAH YANG BERBEDA DENGAN SISTEM BUDIDAYA JENUH AIR DI LAHAN PASANG SURUT SULFAT MASAM Suduy, Oswaldy; Nurjani, Nurjani; Basuni, Basuni
Agros Journal of Agriculture Science Vol 26, No 2 (2024): Edisi Juli
Publisher : Fakultas Pertanian, Universitas Janabadra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37159/jpa.v26i2.4210

Abstract

Cauliflower is a type of vegetable whose flower parts are used for consumption and has a high economic value. This research aims to obtain a better combination of manure and varieties for the growth and yield of cauliflower plants and to determine the effect of depth of groundwater level on the growth and yield of two varieties of cauliflower against two depths of groundwater level. This research was conducted in the tidal land of Golden River Camp Kalimas Tengah street, Mawar Hamlet, Kalimas Village, Sungai Kakap Sub-district, Kubu Raya Regency, West Kalimantan Province from July to November 2023. The design used in this research was a Split Block Design, which consisted of 2 factors repeated 3 times in each treatment. The first factor (main plot) is the depth of the water table (D) d1 = 20 cm, d2 = 30 cm and the second factor (sub plot) is the combination of manure and varieties (U) u1 = chicken manure + Larissa, u2 = goat manure + Larissa, u3 = chicken manure + Snow White, u4 = goat manure + Snow White. The observation variables observed in this study were the number of leaves, plant fresh weight, leaf area, plant dry weight, flower appearance, crop diameter and crop weight. Based on the results showed that chicken manure and goat manure are equally good for increasing the growth and yield of cauliflower on acid sulphate soil and the depth of the groundwater level of 30 cm was better for increasing the growth and yield of flower cabbage plants on acid sulphate soil.
PENGARUH PUPUK KANDANG AYAM DAN NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG DAUN PADA LAHAN SULFAT MASAM DENGAN SISTEM BUDIDAYA JENUH AIR Pratama, Rio Febry; Nurjani, Nurjani; Basuni, Basuni
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 14, No 1
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v14i1.85169

Abstract

Permasalahan utama tanah sulfat masam untuk budidaya tanaman adalah kandungan pirit yang terdapat pada tanah tinggi sehingga dapat menyebabkan keracunan bagi tanaman jika mengalami oksidasi, selain itu tanah sulfat masam juga memiliki pH yang rendah, miskin hara, dan kandungan Al dan Fe yang tinggi serta memiliki sifat fisik yang kurang baik. Pemberian bahan organik dan anorganik seperti pemberian pupuk kandang ayam dan pupuk NPK diharapkan mampu memperbaiki struktur tanah dan menyediakan ketersediaan unsur hara untuk tanaman. Penelitian ini dilakukan untuk menemukan dosis kombinasi pupuk kandang ayam dan NPK yang memberikan pertumbuhan dan hasil yang terbaik pada bawang daun dengan sistem budidaya jenuh air. Penelitian dilaksanakan di Golden River Camp yang berlokasi di Desa Kalimas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, penelitian ini berlagsung sejak Maret "“ Juni 2024. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial, terdiri 2 Faktor yaitu dosis pupuk kandang ayam (K) dengan 2 taraf dan dosis pupuk NPK (N) dengan 3 taraf sehingga diperoleh 6 kombinasi perlakukan dan masing-masing perlakukan diulang sebanyak 4 kali, terdiri dari 4 sampel tanaman, sehingga total tanaman yang diperoleh sebanyak 96 tanaman. Faktor pertama pemberian pupuk kandang ayam (K) terdiri dari (k1)= 5 ton/ha setara dengan 0,9 kg/petak (k2) = 10 ton/ha setara dengan 1,8 kg/petak, Faktor kedua   pemberian pupuk NPK (N) terdiri dari :   (n1) = 200 kg/ha setara dengan 3,5 g/tanaman, (n2) = 400 kg/ha setara dengan 7 g/tanaman, (n3 600 kg/ha setara dengan 10,5 g/tanaman. Variabel yang diamati dalam penelitian ini terdiri atas tinggi tanaman(cm), jumlah daun(helai), volume akar(ml), jumlah anakan, berat segar(gr), berat kering tanaman(gr). Hasil penelitian menunjukan pemberian pupuk kandang ayam dan pupuk NPK tidak memberikan pengaruh nyata terhadap variabel pertumbuhan dan hasil tanaman Bawang Daun  kecuali pada variabel volume akar dengan dosis pupuk kandang ayam 5 ton/ha pada lahan sulfat masam dengan sistem budidaya jenuh air
PENGARUH KOMBINASI PUPUK AB MIX DAN PUPUK ORGANIK CAIR KOTORAN WALET TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL SAWI PAKCOY SECARA HIDROPONIK Wusono, Nyoman; Basuni, Basuni; Pramulya, Muhammad
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 14, No 1
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v14i1.88280

Abstract

Budidaya pakcoy secara hidroponik di hadapkan dengan   masalah input produksi yang mahal seperti nutrisi AB mix yang ada di pasaran input   produksi   yang   mahal   seperti   nutrisi   AB   mix   yang   ada   di   pasaran.   Maka   dari   itu   perlu   adanya   pupuk   organik   cair   sebagai   subtitusi   alternatif   yang   dikombinasikan   dengan   nutrisi   AB   mix   hidroponik.   Pupuk   organik   yang   di   maksud   adalah   kotoran   walet,   dimana   di   daerah   Kalimantan   Barat   peternak   walet   cukup   banyak   diharapkan   kotoran   walet   tersebut   bisa   menunjang   pertumbuhan   dan   hasil   sawi   pakcoy.   Pengkombinasian   antara   konsentrasi   nutrisi   AB   mix   dengan   pupuk   organik   cair   kotoran   walet   perlu   dilakukan   untuk   mengurangi   penggunaan   AB   mix   yang   berlebihan.   Penelitian   ini   bertujuan   untuk   mengetahui   apakah   pupuk   organik   cair   kotoran   walet   dapat   mensubtitusi   sebagian   dari   konsentrasi   pupuk   AB   mix   terhadap   pertumbuhan   dan   hasil   tanaman   sawi   pakcoy   secara   hidroponik. Penelitian   ini   dilaksanakan   pada   bulan Mei   "“   Juni   2024   di Kecamatan   Pontianak   Selatan,   Kota   Pontianak.   Rancangan   yang   akan   digunakan   dalam   penelitian   ini   adalah   Rancangan   Acak   Lengkap   (RAL)   yang   terdiri   dari   4   taraf   perlakukan   tanpa   ulangan,   setiap   perlakuan   terdapat   20   sampel   tanaman   sehingga   total   terdapat   80   tanaman   yang   diamati.   Perlakuan   yang   dimaksud   adalah   P1=   AB   mix   1300   ppm   +   tanpa   POC   kotoran   walet;   P2=   AB   mix   975   ppm   +   325   ppm   POC   kotoran   walet;   P3=   AB   mix   650   ppm   +   650   ppm   POC   kotoran   walet;   P4=   AB   mix   325   ppm   +   975   ppm   POC   kotoran   walet. Variabel   pengamatan   meliputi:   tinggi   tanaman,   jumlah   daun,   panjang   akar,   berat   segar   bagian   atas   tanaman   dan   berat   kering   bagian   atas   tanaman. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlakuan kombinasi AB Mix dan POC kotoran walet berbeda nyata dengan perlakuan AB Mix tanpa POC dapat disimpulkan bahwa   POC   kotoran   walet   tidak   dapat   mensubtitusi   pupuk   AB   Mix   terhadap   pertumbuhan   dan   hasil   tanaman   sawi   pakcoy   secara   hidroponik
PENGARUH KOMBINASI DOSIS PUPUK KANDANG DAN KAPUR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KUBIS BUNGA DENGAN SISTEM BUDIDAYA JENUH AIR DI LAHAN PASANG SURUT Pramesti, Refyani; Nurjani, Nurjani; Basuni, Basuni
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 13, No 4
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v13i4.81110

Abstract

Kubis bunga termasuk spesies Brassica oleracea merupakan jenis tanaman sayuran yang dikonsumsi banyak masyarakat di Kalimantan Barat. Tujuan penelitian adalah mendapatkan kombinasi dosis pupuk kandang dan kapur yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kubis bunga pada sistem budidaya jenuh air di lahan pasang-surut. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan faktor tunggal. Perlakuan yang dimaksud: A= pupuk kandang kambing 20 ton + kapur 1 ton/ha, B= pupuk kandang ayam 20 ton + kapur 1 ton/ha, C= pupuk kandang kambing 10 ton + kapur 2 ton/ha, D= pupuk kandang ayam 10 ton + kapur 2 ton/ha, E= pupuk kandang ayam 10 ton + kapur 1 ton/ha, F= pupuk kandang kambing 10 ton + kapur 1 ton/ha. Variabel yang diamati: jumlah daun, luas daun, berat segar tanaman, berat kering tanaman, berat segar krop, dan diameter krop. Hasil penelitian menunjukkan pemberian komposisi dosis pupuk kandang dan kapur terhadap pertumbuhan dan hasil kubis bunga berpengaruh nyata terhadap jumlah daun 2 MST, 4 MST, luas daun, berat segar dan berat kering tanaman, kombinasi dosis pupuk kandang dan kapur meningkatkan pertumbuhan dan hasil kubis bunga dengan kombinasi pupuk kandang ayam 10 ton/ha dan kapur 1 ton/ha merupakan dosis paling efisien dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil kubis bunga dengan sistem budidaya jenuh air di lahan pasang-surut.
PENGARUH KOMBINASI PUPUK KANDANG AYAM, PUPUK HAYATI, DAN KAPUR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL DUA VARIETAS KUBIS BUNGA DI LAHAN PASANG SURUT SULFAT MASAM DENGAN SISTEM BUDIDAYA JENUH AIR Anggreini, Dwita; Basuni, Basuni; Wasi'an, Wasi'an
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 13, No 4
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v13i4.83859

Abstract

Penggunaan pupuk kandang, pupuk hayati, dan kapur dalam budidaya tanaman kubis bunga pada lahan pasang surut sulfat masam mempunyai peran penting bagi perbaikan sifat fisik, kimia, dan biologi tanah sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan dan hasil kubis bunga. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kombinasi pupuk kandang ayam, pupuk hayati, dan kapur, serta untuk melihat respon dari dua varietas kubis bunga. Lokasi penelitian dilaksanakan di Golden River Camp yang berlokasi di Jl. Kalimas Tengah, Desa Kalimas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Penelitian ini berlangsung mulai bulan Juli-November 2023. Rancangan penelitian menggunakan Split Blok terdiri dari 2 faktor perlakuan yang diulang sebanyak 3 kali. Faktor pertama varietas yaitu kubis bunga (Larissa dan Snow White sebagai petak utama (V) dan faktor kedua sebagai sub petak yaitu : pukan ayam; pukan ayam + kapur; pukan ayam + bioboost; pukan ayam + kapur + bioboost. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah jumlah daun, berat segar, berat kering, luas daun, muncul bunga, berat krop, dan diameter krop. Hasil penelitian menunjukkan bahwa varietas Larissa dan kombinasi pupuk kandang ayam + Bioboost memberikan hasil terbaik pada kubis bunga di lahan pasang surut sulfat masam dengan sistem budidaya udara jenuh.  
PENGARUH PENGAYAAN POC LIMBAH CAIR TAHU DENGAN SENYAWA CALNIT TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SELADA HIDROPONIK SISTEM WICK Grace, Christantia Adventi; Surachman, Surachman; Basuni, Basuni
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 14, No 1
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v14i1.86236

Abstract

Selada (Lactuca sativa. L) merupakan komoditas tanaman yang banyak dibudidayakan secara hidroponik pada area perkotaan. Dalam budidaya hidroponik, AB Mix memiliki faktor sebagai nutrisi bagi tanaman, namun penggunaan AB Mix dapat disubtitusi dengan POC sebagai alternatif kebutuhan nutrisi bagi tanaman. Limbah Cair Tahu yang diolah kembali menjadi POC sebagai alternatif ketersediaan nutrisi hidroponik karena mudah ditemui dan di dukung dengan penambahan senyawa calnit guna penambah hara di dalam POC yang akan digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan hasil tanaman selada dengan pemberian POC limbah cair tahu dengan senyawa Calnit dalam beberapa dosis pemberian calnit. Penelitian dilaksanakan di Green House Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura Pontianak, Kalimantan Barat, mulai dari bulan Mei sampai Juli 2023. Penelitian menggunakan metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL), terdiri dari 4 taraf perlakuan dengan 6 ulangan di mana tiap ulangan   terdiri dari 6 sampel. Jadi total keseluruhan yang diperoleh   4 x 6 x 6 = 144 tanaman. Perlakuan yang dimaksud adalah: p0 = AB Mix 5ml/â„“ (100% AB Mix); p1 = POC + Calnit 5 g/â„“; p2 = POC + Calnit 7 g/â„“; p3= POC + Calnit 9 g/â„“. Variabel pengamatan meliputi: jumlah daun, volume akar, panjang daun, lebar daun, berat segar tanaman dan berat kering total. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan AB Mix sebagai penyedia nutrisi bagi tanaman hidroponik memberikan pertumbuhan dan hasil terbaik dibandingkan dengan penggunaan POC limbah cair tahu yang diperkaya dengan senyawa Calnit dengan dosis 5 g/â„“, 7 g/â„“ dan 9 g/â„“.
RESPON DUA VARIETAS KUBIS BUNGA TERHADAP PEMBERIAN KOMBINASI PUPUK KANDANG DAN KAPUR DENGAN SISTEM BUDIDAYA JENUH AIR Wijaya, Christian; Basuni, Basuni; Nurjani, Nurjani
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 13, No 4
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v13i4.83853

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kombinasi pupuk kandang dan kapur yang paling baik terhadap pertumbuhan dan hasil kubis bunga varietas Larissa dan Snow White yang ditanam pada tanah aluvial dengan sistem budidaya jenuh air dan mengetahui varietas yang memiliki respon terbaik terhadap pemberian perlakuan. Penelitian dilaksanakan di Golden River Camp dengan jenis tanah aluvial yang berada di Jl. Kalimas Tengah, Desa Kalimas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kuburaya, Provinsi Kalimantan Barat. Penelitian ini berlangsung mulai dari Bulan Juli sampai November tahun 2023. Rancangan penelitian menggunakan split blok, dengan perlakuan varietas terdiri dari 2 taraf yaitu v1 (larissa) dan v2 (snow white), perlakuan kombinasi pupuk kandang dan kapur yang terdiri dari 4 taraf yaitu t1 (pukan ayam); t2 (pukan kambing); t3 (pukan ayam + kapur); dan t4 (pukan kambing + kapur). Setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali dan setiap ulangan terdiri dari 4 sampel tanaman. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah jumlah daun, berat segar, berat kering, luas daun, muncul bunga, berat krop dan diameter krop. Hasil penelitian menunjukkan bahwa varietas larissa lebih unggul dan penggunaan kombinasi pupuk kandang kambing memberikan respon pertumbuhan dan hasil yang baik. Varietas dan kombinasi yang efektif ditunjukkan pada varietas Larissa dan kombinasi pupuk kandang kambing sebagai perlakuan terbaik.
Penguatan Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Manajemen Sekolah Ramah Anak Sebagai Aktivis Perlindungan Anak Di Kutai Timur Mulawarman, Widyatmike Gede; Nurlaili, Nurlaili; Halimah, Siti; Basuni, Basuni; Yuliani, Rini Dwi
Communio: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2024): COMMUNIO: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Literasi Nusantara Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This community service activity aims to enhance the quality of school principal leadership in the context of child-friendly school management. The main targets of this activity are principals of various primary and secondary schools in the East Kutai region. The methods used in this activity include workshops, training, consultations, and the development of training materials. The main challenges faced by principals and teachers in realizing child-friendly schools are the lack of facilities and infrastructure that support child-friendly schools and insufficient understanding of what constitutes a child-friendly school. Principals and teachers need a comprehensive understanding of child-friendly schools. Guidance from the PKM Team provides significant contributions in delivering information, strategies, and approaches that support principals in training their staff and teachers about child-friendly management practices. Additionally, through this PKM, there has been an increase in collaboration between schools, parents, and other related parties in efforts to protect children in the school environment. This community service activity has made a significant contribution to creating a safer, more inclusive school environment that supports child development and strengthens the role of principals as child protection agents in the school environment.
Adaptasi Sistem Informasi Manajemen Pendidikan terhadap Pembelajaran Jarak Jauh di Sekolah Tinggi Teologi Julianes, Matius; Basuni, Basuni; Nuryasmi, Nuryasmi; Malini, Rina; Azainil, Azainil
Jurnal Teologi Praktika Vol 5 No 2 (2024): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Teologi Tenggarong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51465/jtp.v5i2.172

Abstract

Kemajuan pesat teknologi digital yang dipercepat oleh pandemi COVID-19 telah berdampak signifikan pada institusi pendidikan di seluruh dunia, termasuk perguruan tinggi teologi. Penelitian ini mengeksplorasi adaptasi Sistem Informasi Manajemen Pendidikan (SIM) untuk mendukung pembelajaran jarak jauh di institusi pendidikan tinggi teologi di Indonesia. Melalui kajian literatur terhadap studi-studi relevan dan mutakhir, artikel ini mengidentifikasi tantangan dan peluang utama yang terkait dengan implementasi SIM dalam konteks pendidikan teologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adopsi SIM menawarkan manfaat yang substansial—seperti peningkatan aksesibilitas terhadap pendidikan, fleksibilitas jadwal belajar yang lebih baik, dan sumber daya pendidikan yang lebih kaya—namun juga menghadirkan tantangan yang signifikan. Tantangan tersebut meliputi infrastruktur digital yang tidak memadai, kebutuhan akan literasi digital di kalangan dosen dan mahasiswa, serta kesulitan dalam mengintegrasikan nilai-nilai teologis dalam kerangka digital. Lebih lanjut, penelitian ini menekankan bahwa adaptasi SIM yang berhasil dalam pendidikan teologi memerlukan pendekatan holistik yang melibatkan dukungan institusional, pelatihan berkelanjutan untuk staf, dan pengembangan strategis infrastruktur digital. Dengan mengatasi faktor-faktor ini, institusi teologi dapat memanfaatkan SIM secara efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan keberlanjutan pembelajaran di era digital.
A Systematic Literatur Review: Factors Affecting of Expat Employee Performance Basuni, Basuni; Churiyah, Madziatul; Zagladi, Arief Noviarakhman
International Journal of Business, Law, and Education Vol. 5 No. 2 (2024): International Journal of Business, Law, and Education
Publisher : IJBLE Scientific Publications Community Inc.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56442/ijble.v5i2.650

Abstract

This literature research effectively found 10 pertinent studies that were taken from papers that were indexed in Scopus (Q1-Q4) using the PRISMA guidelines. Using the Watase Uake program, this analysis classified the themes and demonstrated how the emergent themes were related to one another. The results of this systematic literature review show that several factors affect their performance, including learning orientation, positive affectivity, boundaryless mindset, trust and organizational support, personality and emotional intelligence and cross-cultural competence which includes cultural intelligence and cultural empathy. In addition to these various factors, it also requires cultural adjustment or expatriates adjustment which can be interpreted as an effort from both parties, namely expatriates and the company concerned in reducing cultural and environmental barriers with pro-active efforts from both. Good adjustment skills are required by an expatriate