Claim Missing Document
Check
Articles

Analysis of Food Street Management Using The RIS3 Method and BPMN Model To Enhance The Competitiveness of Small and Medium Enterprises Rachmadi, Mohamad Iman; Lukmandono, Lukmandono
Jurnal Teknologi dan Manajemen Vol 6, No 2 (2025): July
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.jtm.2025.v6i2.7502

Abstract

This research analyzes the management of culinary tourism centers, specifically the Sentra Wisata Kuliner (SWK) Kandangan in Surabaya, using Regional Innovation Strategy for Smart Specialisation (RIS3) and Business Process Modelling Notation (BPMN). The study addresses operational inefficiencies and low visitor engagement, including inventory mismatches, rapid food spoilage, cleanliness issues, and limited payment options. The objective was to identify regional strengths, innovation opportunities, and optimal business processes to enhance competitiveness and efficiency. Employing qualitative methods through case study analysis, data was gathered via field observations, stakeholder interviews, and Focus Group Discussions (FGDs) involving SMEs, government officials, and industry experts. RIS3 facilitated strategic analysis by prioritizing regional strengths, identifying strategic priorities, and engaging stakeholders in entrepreneurial discovery processes. Concurrently, BPMN visually mapped and optimized existing business processes to improve operational clarity. Findings revealed that integrating RIS3 and BPMN significantly enhanced SWK Kandangan’s operational management. The combined methods aligned human resources, production, and financial operations with innovative practices, resolving identified challenges. Consequently, visitor engagement improved, optimizing business sustainability. This study provides valuable insights into applying RIS3 and BPMN methods effectively in regional culinary tourism management, thus supporting SME competitiveness and regional economic growth.
Ekonomi Sirkular Desa: Packaging dan Pemasaran Pellet Magot-Komposter di Platform Digital Lukmandono, Lukmandono; Yuliawati, Evi; Dwicahyani, Anindya Rachma; Prabowo, Rony; Erdhianto, Yoniv; Suparjo, Suparjo; Pratama, Andreas Dhiyong; Ardyansyah, Farid; Ubaid, Zaky; Marnoto, Marnoto; Sugiarto, Vito Andrianto Pratama; Ishaq, Ardan Maulana
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan aplikasi Teknologi Vol. 4, No. 2: October 2025
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.adipati.2025.v4i2.8088

Abstract

Pengembangan ekonomi sirkular di tingkat desa menjadi pendekatan strategis dalam mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya lokal dan limbah organik. Program pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Desa Sidomojo, Kabupaten Sidoarjo, dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM melalui pelatihan pengemasan dan pemasaran produk pelet magot-komposter secara digital. Kegiatan diawali dengan observasi lapangan, identifikasi masalah, dan penyusunan materi pelatihan. Pelatihan diberikan dalam bentuk sosialisasi dan praktik langsung tentang desain kemasan, penyusunan label produk, serta penggunaan platform e-commerce dan media sosial sebagai saluran pemasaran. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan kualitas kemasan dan label produk UMKM, serta terciptanya akun e-commerce aktif untuk menjangkau pasar yang lebih luas. Program ini memberikan dampak nyata dalam mendukung transformasi digital dan penguatan ekonomi lokal berbasis keberlanjutan. Dengan demikian, model ini dapat menjadi contoh implementasi ekonomi sirkular yang relevan bagi pengembangan UMKM di desa-desa lainnya.Kata kunci: ekonomi sirkular, e-commerce, kemasan produk, magot-komposter, pengabdian masyarakat, UMKM
Peningkatan Ontime in Full Supply dan Readyness Sparepart Lokal Alokasi Unit Remanufacturing melalui Penentuan Re Order Point – Re Order Quantity (Studi Kasus PT. Pamapersada Nusantara) Ilmi, Muhammad Fajrul; Lukmandono, Lukmandono
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 7, No 1 (2025): Jurnal SENOPATI Vol 7, No 1
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2025.v7i1.7549

Abstract

PT Pamapersada Nusantara KPCS menghadapi kendala dalam pencapaian target On Time In Full (OTIF) untuk distribusi sparepart lokal unit remanufacturing. Ketidaktercapaian ini berdampak pada efisiensi rantai pasok dan layanan terhadap user internal (departemen remanufacturing).Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa dengan adanya penurunan hampir 78%/110 range A item stock yang dipilih dari total stock awal ABC (496 item), maka berdampak pada penurunan efektifitas, efisiensi proses pengadaan, penghematan waktu. Berdasarkan perhitungan penentuan nilai ROP-ROQ, persediaan dapat dikatakan efektif karena hasil output status pergerakan tidak ada yang berstatus dalam kategori “Slow Moving” maupun “Dead Stock” dan dari segi prediksi lead time kategori pergerakan, nilai maksimal dalam waktu 3 bulan masih dikatakan efektif untuk dapat dimanfaatkan oleh user. Pemilihan metode VHS dan Centralized Local Stock merupakan metode kombinasi persediaan strategis yang berdampak pada proporsi distribusi yang seimbang terkait okupansi own stock dan VHS stock. Pada akhir proyek, nilai readiness tercapai di atas target KPI yaitu 99% dan kinerja OTIF tercapai di atas target KPI yaitu 90% dari tahap antar proyek hingga akhir proyek.Kata kunci: OTIF, Readyness Stock, ROP, ROQ, ABC, Moving Status
Peningkatan Mutu Pelayanan Sistem Kinerja Dosen di Kopertais Wilayah IV Surabaya Hasib, Nur; Lukmandono, Lukmandono
Jurnal Manajemen dan Inovasi (MANOVA) Vol. 5 No. 1 (2022): Januari
Publisher : Management Department, Faculty of Islamic Economics and Business, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15642/manova.v5i1.749

Abstract

Kopertais Wilayah IV Surabaya adalah sebuah Lembaga negara di bawah kementrian Agama yang tugas dan fungsinya secara administratif melayani Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta di JawaTimur, salah satunya pelayanan jabatan fungsional dosen, pelayanan jabatan fingsional ini dilakukan secara daring dan menggunakan sistem informasi ketenagaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kualitas pelayanan di Kopertais Wilayah IV kepada dosen PTKIS dan sebagai sarana untuk merekomendasikan tindakan yang mungkin dilakukan kepada manajemen dan bagian ketenagaan dalam upaya perbaikan pelayanan kedepanya. Mengintegrasikan metode  Servqual, Kano Model dan Quality Function Deployment (QFD) untuk mengukur kualitas atribut-atribut pelayanan Sistem Ketenagaan kopertais IV. Penelitian ini menunjukkan tingkat kepuasan pengguna yang rendah terhadap kualitas layanan Kopertais IV saat ini, dan selanjutnya diidentifikasi atribut-atribut yang diperlukan untuk perbaikan. Sebagai Hasil akhir, House of Quality Berhasil dibangun untuk mengusulkan prioritas perbaikan yang sistematis dan terukur yang harus dilakukan Kopertais Wialayah IV untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pengguna Sistem Kenetenagaan yang berkualitas.   ABSTRACT Kopertais Wilayah IV Surabaya is a state institution under the Ministry of Religion whose duties and functions are administratively to serve Private Islamic Religious Universities in East Java, one of which is the service for functional positions of lecturers. The purpose of this study was to evaluate the quality of service at Kopertais Wilayah IV Surabaya to PTKIS’s lecturers and as a means to recommend possible actions to management and the workforce in an effort to improve services in the future. The approach involves integrating the Servqual, Kano Model and Quality Function Deployment (QFD) methods to measure the quality of service attributes of the Ketenagaan Kopertais IV. This research shows a low level of user satisfaction with the current quality of Kopertais IV services, and further identifies the attributes needed for improvement.
DESAIN MODEL TRANSPORTASI  LOADER DENGAN PENDEKATAN MODEL HEURISTIK BERPERSPEKTIF MODIFIED DISTRIBUTION (MODI) DAN FLEXSIM Wiryanto, Ibnu; Lukmandono, Lukmandono
Nusantara of Engineering (NOE) Vol 8 No 02 (2025): Volume 8 Nomor 2 - 2025
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/noe.v8i02.25024

Abstract

Transportasi merupakan kegiatan yang sangat penting bagi suatu perusahaan. Dalam proses produksinya PT. XYZ melakukan kegiatan pengiriman bahan baku dari gudang menuju tangki proses produksi menggunakan Loader. Transportasi Loader tersebut dibutuhkan sistem pengaturan transportasi yang optimal untuk meningkatkan efisiensi biaya.  Latar belakang penelitian ini adalah belum adanya sistem model transportasi untuk Loader  di PT. XYZ sehingga biaya untuk transportasi Loader tersebut belum terkontrol dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui simulasi biaya dalam operasional Loader dan untuk membuat sistem model transportasi yang optimum untuk operasional Loader berdasarkan perubahan kebutuhan proses produksi. Selain itu untuk membuat simulasi model transportasi menggunakan software Flexsim untuk transportasi Loader tersebut.  Metode penelitian ini adalah membuat simulasi model transportasi dengan menggunakan model  transportasi NWC (North West Corner) , LC (Least Cost) , VAM  (Vogel’s Approximation  Method) kemudian dilanjutkan dengan MODI (Modified Distribution ). Dari model transportasi tersebut kemudian dibuat simulasi dengan software Flexsim. Hasil dari penelitian menghasilkan simulasi biaya Loader untuk pengangkutan Raw sugar dengan distribusi rasio yang dapat menghemat biaya kurang lebih sebesar 10.7 % jika dibandingkan dengan data sebelum dilakukan simulasi. Untuk unit biaya Loader bisa menghemat dari 2.395 (Rp/Ton) menjadi 2.139 (Rp/Ton). Dengan simulasi menggunakan layout Flexsim dapat dilihat proses pemindahan Raw sugar menggunakan loader secara visual.
Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program GAPURA (Galang Aksi Pungut Organik Racik Kompos) untuk Pengolahan Sampah Organik Berbasis Sumber Daya Lokal di Desa Sidomojo Lukmandono, Lukmandono; Hariastuti, Ni Luh Putu; Suparto, Suparto; Suroso, Hastawati Chrisna; Suhartini, Suhartini; Mukti, Gatot Basuki Hari; Ardyansyah, Farid; Fitriani, Anisa Putri; Hartono, Rudi; Vincendy, Constantinus Johananda Kardinal; Paramesti, Rara Nidhana; Febriana, Dyah Ayu
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan aplikasi Teknologi Vol. 05 No. 01: March 2026 (In Progress)
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.adipati.2026.v5i1.8089

Abstract

Program GAPURA (Galang Aksi Pungut Organik Racik Kompos) dilaksanakan oleh mahasiswa Teknik Industri ITATS melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sidomojo, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo. Program ini bertujuan mengurangi timbulan sampah organik rumah tangga sekaligus meningkatkan keterampilan warga dalam mengolah limbah organik menjadi kompos yang bermanfaat bagi pertanian. Metode pelaksanaan meliputi observasi kondisi desa, sosialisasi pemilahan sampah, pelatihan pembuatan kompos berbahan kotoran kambing (kohe) dan kasgot (sisa pakan maggot), serta pendampingan proses fermentasi hingga kompos matang. Hasil program menunjukkan adanya peningkatan kesadaran warga dalam pemilahan sampah organik, keberhasilan pembuatan kompos dengan ciri warna coklat kehitaman dan bau tanah, serta terbentuknya kader lingkungan desa untuk menjaga keberlanjutan program. Program ini tidak hanya berdampak pada pengurangan sampah organik, tetapi juga membuka peluang nilai ekonomi dari produk kompos yang dihasilkan.Kata kunci: kompos, sampah organik, GAPURA, pemberdayaan masyarakat
ANALISIS CUSTOMER BEHAVIOUR DENGAN PERTIMBANGAN FAKTOR TRANSPORTATION USEABILITY PREFERENCE (GOJEK SURABAYA) Saadillah, Fathi; Sudarso, Indung; Lukmandono, Lukmandono
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 2 No. 1 (2018): PROSIDING SEMNAS INOTEK Ke-II Tahun 2018
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v2i1.484

Abstract

Kebutuhan masyarakat yang beragam dan dimanjakan dengan kemajuan teknologi menuntut penyedia jasa transportasi online GO-JEK memberikan beberapa fitur layanan untuk pelangganya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh factor-faktor penentu prefrensi customer terhadap perilaku konsumen dalam pemilihan moda tranportasi GO-JEK serta dampaknya terhadap nilai perusahaan dengan metode regresi liner berganda dan FGD. Hasil penelitian yang dilakukan dengan menggunakan Metode regresi linier berganda menunjukkan bahwa besarnya kontribusi Kualitas Jasa sebesar 26,2% , besarnya kontribusi Promosi sebesar 7,2% dan besarnya kontribusi Harga jasa sebesar 32,1% yang menunjukkan besarnya pengaruh Harga Produk terhadap customer behavior Penggunaan GOJEK masyarakat Gubeng Surabaya. Hasil dari diskusi FGD menghasilkan beberapa point antara lain : 1). Untuk mempertahankan penggunaan jasa transportasi GOJEK dan menambah pasar yang ada di Surabaya khususnya maka perlunya optimasi harga yang lebih ekonomis dan yang ditunjang dengan ada free antar-jemput untuk pelanggan yang sudah menggunakan jasa GOJEK selama 10 kali berturut-turut dengan akun yang sama. 2). Adanya standarisasi kendaraan dan ketepatan waktu tunggu,antar dan rute sesuai dengan yang tertara pada aplikasi konsumen. 3) Perlunya penambahan media promosi elektronik dengan system bundling dengan beberapa smartphone sehingga memudahkan pelanggan gadget baru untuk mengakses aplikasi tanpa perlu mengistal dulu.
Co-Authors A'Yun, Qurotul Abdulloh, Mohammad Fauzin Ade Ray Adi Firmansyah Adi Firmansyah Adi Firmansyah Agung Firdausi Ahsan Ajeng Risky Mukti Andi Dwi Wahyu Wibowo Andika Prasetyo Andika Prasetyo Andika Prasetyo Andri Erawati Angga Anugrah Putra Anggun Videan Fatnita Anita Hakim Nasution Arif Nurfadli Arif, Muhammad Fuad Arifiyah, Nuriyanti Charismanda Adilla Tristianto Devi Susiati Dewi, Ratna Murtisari Dhiwangkara, Thifali dimas wisnu dharma putra Dwi Mei Riya Ristanti Dwicahyani, Anindya Rachma Enik, Enik Sulistyowati Erawati, Andri Erdhianto, Yoniv Esti Widhiarni Evi Yuliawati Faisal Rahman Faisal Rahman, Faisal Farid Ardyansyah Fatnita, Anggun Videan Febriana, Dyah Ayu Fitriani, Anisa Putri Gemamustika, Satria Hamdani Hamdani Hanny Hafiar Hartono, Rudi Hasib, Nur Hastawati Chrisna Suroso, Hastawati Chrisna Hofifah, Hofifah Ibrahim Aji Iis Riyana Ila Asih Setiani Ilmi, Muhammad Fajrul INDUNG SUDARSO, INDUNG Indung Sudarsono Irawan, Putut Ade Irfan Dwi Santoso Ishaq, Ardan Maulana Johan Alfian Pradana Lailatul Badriyah Marnoto, Marnoto Minto Basuki Moch. Junaidi Hidayat Moch. Mahsun Muhamad Rafi Maulana Muhamad Yasin Muhammad Fuad Arif Mukti, Ajeng Risky Mukti, Gatot Basuki Hari Mushthofa Zuhad Siroj Narto Narto Narto Narto Narto Narto, Narto Ni Luh Putu Hariastuti Ningtyas, Ollifia Ayu Nur Hasib Nur Kalim Nurfadli, Arif OB. Bayu Sinatra Ollifia Ayu Ningtyas Paramesti, Rara Nidhana Pranakusuma Sudhana Prastyo, Sodo Rizky Pratama Egista, Arga Pratama, Andreas Dhiyong Puspitasari, Shella Anindya Putra, Angga Anugrah Qoiron, Rizal Qurotul A'Yun Rachmadi, Mohamad Iman Rahardi Wardhana Ratna Murtisari Dewi Ratna Murtisari Dewi Ray, Ade Rio Adi Trisna Rizal Ardianto Rony Prabowo Saadillah, Fathi Salehudin Salehudin Santoso, Irfan Dwi Satria Gemamustika Setiani, Ila Asih Shella Anindya Puspitasari Sodo Rizky Prastyo Sudhana, Pranakusuma Sugiarto, Vito Andrianto Pratama Suhartini Suhartini Sulthon, Ali Sulthony, Fahd Suparjo Suparto Suparto Suparto Suparto Susi Rahayu Syahputra, Lazuardy Reza Syaiin, Moh Nur Thifali Dhiwangkara Trias Septin Hariana Ubaid, Zaky Viky Setyawan Vincendy, Constantinus Johananda Kardinal Wiryanto, Ibnu Yoniv Erdianto Zeplin Jiwa Husada Tarigan