Claim Missing Document
Check
Articles

Efektivitas Program Pengembangan Kompetensi Guru Berbasis Sekolah terhadap Profesionalisme dan Kinerja di SMPN 3 Koto Gasib Tumilah, Tumilah; Nasution, Nurliana; Herlinawati, Herlinawati
Indonesian Research Journal on Education Vol. 5 No. 6 (2025): Irje 2025
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/irje.v5i6.3157

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas Program Pengembangan Kompetensi Guru Berbasis Sekolah (School-Based Teacher Development Program/SB-TDP) terhadap peningkatan profesionalisme dan kinerja guru di SMP Negeri 3 Koto Gasib. Pendekatan penelitian menggunakan metode kualitatif dengan jenis fenomenologi, melibatkan guru, kepala sekolah, dan pemangku kepentingan sekolah sebagai informan utama. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi, kemudian dianalisis secara tematik melalui tahapan reduksi data, kategorisasi, dan interpretasi makna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan SB-TDP di sekolah ini cukup efektif dalam menumbuhkan profesionalisme reflektif, kolaborasi sejawat, serta peningkatan kemampuan pedagogis guru. Program in-house training, komunitas belajar guru, dan mentoring sejawat terbukti mendorong inovasi pembelajaran dan keterlibatan guru dalam organisasi sekolah. Namun demikian, beberapa hambatan masih ditemui, seperti keterbatasan waktu, beban kerja tinggi, serta kurangnya pendampingan pascapelatihan. Dukungan kepemimpinan transformasional kepala sekolah dan budaya kolaboratif antar guru menjadi faktor kunci keberhasilan program ini. Penelitian ini menegaskan pentingnya desain pengembangan kompetensi guru yang kontekstual, berkelanjutan, dan berbasis pada kebutuhan nyata di sekolah untuk meningkatkan kinerja serta mutu pembelajaran secara berkelanjutan.
PELATIHAN PEMBUATAN WEBSITE ECOMMERCE BERBASISKAN WOOCOMMERCE PADA SISWA SMK KOTA PEKANBARU Nurliana Nasution; Feldiansyah Bakri Nasution; Mhd Arief Hasan
J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service Vol. 4 No. 1 (2024): J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/jcoscis.v4i1.15327

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang bertujuan untuk memberikan pelatihan pembuatan web toko online menggunakan WooCommerce kepada siswa SMK N 8 Pekanbaru. Pelatihan ini didanai oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Lancang Kuning melalui SKIM APBF Genap 2022/23. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi pemaparan teori, demonstrasi, dan praktik langsung oleh peserta.Sebanyak sepuluh orang siswa dari program studi Rekayasa Perangkat Lunak SMK N 8 Pekanbaru bersama dengan seorang guru pendamping hadir dalam pelatihan ini. Kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh Ketua Pengabdian Masyarakat, Dr. Nurliana Nasution, ST, M.Kom, yang memberikan sambutan dan tujuan kegiatan. Dilanjutkan dengan kegiatan workshop oleh Mhd Arief Hasan M.Kom, yang merupakan ahli dalam bidang WooCommerce. Peserta diberikan materi dan panduan langkah demi langkah tentang cara membuat web toko online menggunakan WooCommerce. Mereka diajarkan tentang e-commerce, instalasi XAMPP, WordPress, dan WooCommerce. Selanjutnya, peserta mempraktikkan pembuatan toko online dengan studi kasus toko komputer. Melalui pendekatan praktis dan interaktif, peserta berhasil membuat toko online mereka sendiri dengan percaya diri. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa sekitar 90 persen peserta memahami dan mampu mempraktikkan pembuatan toko online menggunakan WooCommerce. Pelatihan ini memberikan dampak positif bagi kemajuan teknologi informasi di kalangan siswa SMK N 8 Pekanbaru dan mendukung pengembangan sektor e-commerce di wilayah tersebut. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan dan keterampilan teknis, tetapi juga meningkatkan semangat belajar dan semangat berinovasi peserta. Penyampaian sertifikat pelatihan menjadi bukti konkrit atas kemampuan yang mereka peroleh dalam menghadapi tantangan di era digital.
PENINGKATAN KETERAMPILAN REKAYASA PERANGKAT LUNAK : PELATIHAN DESAIN TEMPLATE BOOTSTRAP DI SMK NEGERI 8 KOTA PEKANBARU Nasution, Nurliana; Nasution, Feldiansyah; Hasan, Mhd Arief; Alfajar, Muhammad
J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service Vol. 4 No. 2 (2024): J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/jcoscis.v4i2.18995

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan rekayasa perangkat lunak siswa di SMK Negeri 8 Kota Pekanbaru melalui pelatihan desain template menggunakan Bootstrap. Dalam konteks visi SMK Negeri 8, yang menargetkan menghasilkan lulusan teknologi informasi yang terampil dan dapat bersaing secara global, pelatihan ini diinisiasi sebagai solusi terhadap tantangan utama, yaitu kurangnya keterampilan desain web yang relevan dan akses terbatas terhadap materi terkini.Melalui dana dari Fakultas Ilmu Komputer UNILAK melalui skema APBF Semester Gasal 2023/24, program ini dapat diwujudkan. Pelatihan intensif mencakup pemahaman konsep desain web responsif, penggunaan Bootstrap, dan praktik terbaik industri. Evaluasi formatif dan sumatif dilakukan untuk mengukur pemahaman peserta, dan hasilnya menunjukkan peningkatan signifikan, dengan 85% peserta dapat memahami dan mengimplementasikan pembuatan template Bootstrap. Kemitraan yang solid dengan SMK Negeri 8 Pekanbaru menjadi kunci kesuksesan program ini. Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Fakultas Ilmu Komputer UNILAK atas dukungan finansialnya dan kepada SMK N 8 Pekanbaru atas kerjasama yang erat. Hasil positif ini memberikan kontribusi pada pencapaian visi sekolah dan membuka peluang bagi siswa untuk bersaing dalam dunia teknologi informasi yang terus berkembang. Program ini juga menunjukkan model kolaboratif yang dapat diadopsi oleh lembaga pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan generasi muda menghadapi tuntutan industri.
HEART DISEASE RISK PREDICTION: EVALUATING MACHINE LEARNING ALGORITHMS WITH FEATURE REDUCTION USING LDA Nasution, Nurliana; Nasution, Feldiansyah; Hasan, Mhd Arief
JURTEKSI (jurnal Teknologi dan Sistem Informasi) Vol. 11 No. 1 (2024): Desember 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) STMIK Royal Kisaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33330/jurteksi.v11i1.3498

Abstract

Abstract: Heart disease is one of the leading causes of death worldwide, making early detection and accurate diagnosis crucial for reducing mortality rates and improving patient outcomes. This study aims to evaluate the effectiveness of four machine learning algorithms—Logistic Regression, Random Forest, Support Vector Machine (SVM), and K-Nearest Neighbors (KNN)—in predicting heart disease, with a focus on enhancing model performance using Linear Discriminant Analysis (LDA) for feature reduction. Among the models, SVM achieved the highest accuracy at 84.24%, followed by Logistic Regression at 83.70%. Although Random Forest and KNN showed lower accuracies, all models benefited from LDA's dimensionality reduction. This study suggests that SVM, combined with LDA, offers an optimal solution for early and accurate heart disease prediction in the healthcare industry.             Keywords: feature reduction; heart disease; linear discriminant analysis (LDA); machine learning; SVM  Abstrak: Penyakit jantung merupakan salah satu penyebab utama kematian di seluruh dunia, sehingga deteksi dini dan diagnosis yang akurat sangat penting untuk menurunkan angka kematian dan meningkatkan hasil pengobatan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas empat algoritma pembelajaran mesin—Regresi Logistik, Random Forest, Support Vector Machine (SVM), dan K-Nearest Neighbors (KNN)—dalam memprediksi penyakit jantung, dengan fokus pada peningkatan kinerja model menggunakan Analisis Diskriminan Linear (LDA) untuk reduksi fitur. Di antara model yang diuji, SVM mencapai akurasi tertinggi sebesar 84,24%, diikuti oleh Regresi Logistik dengan 83,70%. Meskipun Random Forest dan KNN menunjukkan akurasi yang lebih rendah, semua model memperoleh manfaat dari reduksi dimensi yang diberikan oleh LDA. Studi ini menunjukkan bahwa SVM yang dikombinasikan dengan LDA merupakan solusi optimal untuk prediksi penyakit jantung secara dini dan akurat dalam industri kesehatan. Kata kunci: linear discriminant analysis (LDA);  machine learning; penyakit jantung; reduksi fitur; SVM.
Pelatihan Pengembangan Game Dengan Unreal Engine Sebagai Solusi Peningkatan Keterampilan Teknologi di SMK N 8 Pekanbaru Nasution, Nurliana; Nasution, Feldiansyah; Hasan, Mhd Arief; Fajar, Muhammad Al
Jurdimas (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Royal Vol. 8 No. 1 (2025): Januari 2025
Publisher : STMIK Royal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33330/jurdimas.v8i1.3519

Abstract

SMK N 8 Pekanbaru faces challenges in preparing students to enter the rapidly growing game industry. Students require specialized skills in game development, such as programming, graphic design, and animation, which are not adequately covered in the school’s current training programs. To address this issue, the community service team proposed game development training using Unreal Engine, a beginner-friendly game engine with exceptional visual capabilities. The training was conducted in several stages, including material preparation, hands-on practice, and evaluation. The material was tailored to align with the student's comprehension levels, while the hands-on sessions allowed participants to directly practice game creation with intensive guidance from the team. Evaluation was conducted using pre-tests and post-tests to measure the participants' improvement. Additionally, the training aimed to help students explore career opportunities in the game industry and enhance their technical skills to meet industry demands. With the support of a developer community and the ease of use of Unreal Engine, students can continue to learn and refine their skills in the future. This program is expected to have a positive impact by equipping students with relevant job-market skills and enabling them to create new opportunities in the game industry.Keywords: game development; technical skills; training; unreal engine; vocational school students Abstrak: SMK N 8 Pekanbaru menghadapi tantangan dalam mempersiapkan siswa untuk memasuki industri game yang berkembang pesat. Siswa membutuhkan keterampilan khusus dalam pengembangan game, seperti pemrograman, desain grafis, dan animasi, yang belum tercakup secara memadai dalam pelatihan sekolah. Untuk mengatasi masalah ini, tim pengabdian masyarakat mengusulkan pelatihan pembuatan game menggunakan Unreal Engine, sebuah game engine yang ramah pemula namun memiliki kemampuan visual yang luar biasa. Pelatihan ini dilakukan melalui beberapa tahapan, yaitu penyusunan materi, praktik langsung, dan evaluasi. Penyusunan materi dirancang untuk memastikan kelayakan dan kesesuaian dengan tingkat pemahaman siswa. Sesi praktik menggunakan pendekatan hands-on yang memungkinkan siswa langsung mempraktikkan pembuatan game dengan bimbingan intensif dari tim. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test untuk mengukur peningkatan pemahaman peserta. Selain itu, pelatihan ini bertujuan untuk membantu siswa membuka peluang karier di industri game dan meningkatkan keterampilan teknis mereka sesuai kebutuhan industri. Dengan dukungan komunitas pengembang dan kemudahan penggunaan Unreal Engine, siswa dapat terus belajar dan mengembangkan keterampilan mereka di masa depan. Program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam membekali siswa dengan keterampilan yang relevan untuk dunia kerja dan membantu mereka menciptakan peluang baru dalam industri game.Kata kunci: keterampilan teknis; pelatihan;  pengembangan game; siswa SMK; unreal engine
IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI E-MAGAZINE PADA KANTOR DESA RANTAU BERTUAH KECAMATAN MINAS BERBASIS WEB Martahan, Sutan; Nasution, Nurliana
J-Com (Journal of Computer) Vol. 3 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : STMIK Royal Kisaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33330/j-com.v3i2.2465

Abstract

Abstract: Information Technology and Computers are currently experiencing very rapid development, both in terms of hardware and software, the website is a tool for disseminating information and communication among the public, while the internet, which can be accessed via smartphones, can provide a lot of information without the need for money and time. Magazine is a medium that contains content and images packaged in an attractive and simple way to make it easier to understand concepts, magazines also contain educational information that can add insight Waterfall is a sequential development model, which is systematic and sequential in building a device software, and the manufacturing process follows the flow from analysis, design, code, testing and maintenance. Keywords: information system; e-magazine; modeling  Abstrak : Teknologi Informasi dan Komputer saat ini mengalami perkembangan yang sangat pesat, baik dari segi hardware maupun software, website adalah alat sebagai penyebar informasi dan komunikasi di kalangan masyarakat sedangkan internet yang disudah bisa diakses melalui smartphone ini dapat menyajikan banyak informasi tanpa memerlukan biaya dan waktu E-Magazine merupakan media yang berisi konten-konten dan gambar dikemas secara menarik dan ditampilkan dengan sederhana agar memudahkan dalam memahami konsep, majalah juga berisi informasi-informasi edukatif yang dapat menambah wawasan Waterfall merupakan suatu model pengembangan secara sekuensial, yang bersifat sistematis dan berurutan dalam membangun sebuah perangkat lunak, dan Proses pembuatannya mengikuti alur dari mulai analisis, desain, kode, pengujian dan pemeliharaaHasil analisis dapat memudahkan kita dalam memahami masalah dan dapat mengidentifikasi, mengevaluasi suatu permasalahan dan hambatan yang terjadi untuk mendapatkan kebutuhan yang diharapkan dari suatu sistem sehingga dapat diusulkan perbaikan Kata Kunci: sistem informasi; e-magazine; pemodelan 
ANALISIS SENTIMEN ULASAN PENGGUNA PADA GAME ROBLOX DENGAN METODE SUPPORT VECTOR MACHINE DAN NAIVE BAYES Alkindi, Aditia Fikri; Nasution, Nurliana
J-Com (Journal of Computer) Vol. 4 No. 2 (2024): JULI 2024
Publisher : STMIK Royal Kisaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33330/j-com.v4i2.3319

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara menganalisis sentimen dari ulasan pengguna pada game Roblox dan untuk mengetahui hasil perbandingan performa klasifikasi dengan menggunakan metode Support Vector Machine Dan Naive Bayes dalam menganalisis sentimen ulasan pengguna pada game Roblox. Data yang digunakan pada penelitian ini berjumlah sebanyak 10000 record data ulasan yang di ambil pada tanggal 15 Juni 2024. Hasil yang di peroleh dalam menganalisis sentimen data ulasan pada aplikasi Roblox cenderung mendapatkan sentimen positif dengan persentase 65,06% sedangkan untuk sentimen negatif dengan persentase 34,94%. Support Vector Machine merupakan algoritma terbaik dalam menganalisis sentimen data ulasan pada aplikasi Roblox dengan tingkat akurasi yang paling tinggi pada perbandingan data 90:10 yaitu 90 %, untuk precision, recall, dan f1-score yang dihasilkan pada sentimen positif yaitu 88%, 85%, dan 86%, sedangkan pada sentimen negatif adalah 91%, 93%, dan 92%. Algoritma Naïve Bayes mendapatkan tingkat akurasi yang paling tinggi pada perbandingan data 90:10 yaitu 72,4%, untuk precision, recall, dan f1-score yang dihasilkan pada sentimen positif yaitu 88%, 34%, dan 49%, sedangkan pada sentimen negatif adalah 70%, 97%, dan 81%.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PUSKESMAS UMBAN SARI BERBASIS WEB Iskandar, Deni; Nasution, Nurliana; Zamsuri, Ahmad
JUTSI: Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol. 4 No. 1 (2024): FEBRUARY 2024
Publisher : LPPM STMIK Royal Kisaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33330/jutsi.v4i1.3054

Abstract

Abstract: Umban Sari Community Health Center still uses handwriting to process data on young children, causing reports to be lost or damaged. In general, community health centers face various obstacles in recording and reporting. Based on the results of the interview, there were various obstacles related to recording and reporting the results of activities, namely the handwritten health center information system and the reporting warehouse which was quite messy and cramped. This system is a prototype method. Prototyping is a systematic development method that uses an approach to build a program quickly and gradually so that users can launch it immediately. Data from field studies were collected by researchers directly from the Umban Sari Community Health Center, Rumbai Regency. The author conducted interviews to obtain information about the process carried out, observations to confirm and perfect the material, and obtain direct information about the research. The aim of the system analysis stage is to create a basis for creating or improving existing systems. The results of the analysis can be used to create or modify a more effective and efficient system.Keywords: Health Center, Information System, Modeling Abstrak : Puskesmas Umban Sari masih menggunakan tulisan tangan dalam mengolah data anak kecil sehingga menyebabkan laporan hilang atau rusak. Secara umum, puskesmas menghadapi berbagai hambatan dalam pencatatan dan pelaporan. Berdasarkan hasil wawancara, terdapat berbagai kendala terkait pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan, yaitu sistem informasi puskesmas yang ditulis tangan dan gudang pelaporan yang cukup berantakan dan sempit. sistem ini adalah metode prototipe. Prototyping adalah metode pengembangan sistematis yang menggunakan pendekatan untuk membangun sebuah program secara cepat dan bertahap sehingga pengguna dapat segera mengevaluasinya. Data hasil studi lapangan dikumpulkan oleh peneliti langsung dari Puskesmas Umban Sari Kabupaten Rumbai. Penulis melakukan wawancara untuk memperoleh informasi mengenai proses yang dilakukan, observasi untuk mengkonfirmasi dan menyempurnakan materi, serta memperoleh informasi langsung mengenai penelitian.Tujuan dari tahap analisis sistem adalah untuk membuat landasan dalam membuat atau memperbaiki sistem yang sudah ada. Hasil analisis dapat digunakan untuk membuat atau memodifikasi sistem yang lebih efektif dan efisien.Kata Kunci: Pemodelan, Puskesmas, Sistem Informasi
Augmented reality: as a guidance and counseling tool for early childhood Nasution, Nurliana
Proceedings of Siliwangi Annual International Conference on Guidance and Counselling Vol. 1 No. 1 (2022): SAICGC, Volume 1 (December 2022)
Publisher : Academia Edu Cendekia Indonesia (AEDUCIA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64420/saicgc.v1i1.21

Abstract

Learning in early childhood education institutions uses the method of playing while learning. Likewise in carrying out the guidance and counseling process, early childhood must be in a pleasant atmosphere. Augmented reality is one of the media that can be used as a play tool by children to achieve the goals of guidance and counseling carried out by the teacher. This study aims to design an augmented reality application that can be used by early childhood to describe real conditions for children to recover from trauma or excessive anxiety about an object. The research methodology used is development research with research stages namely need assessment, preparation of an augmented reality information system, conceptual and operational trials in three PAUDs in Pekanbaru, Riau, Indonesia. this research methodology describes the stages of the methodology applied in conducting research with reference to the software development cycle in the form of a waterfall model. The result is an augmented reality application that supports the guidance and counseling process in early childhood education institutions.
ANALISIS SENTIMEN PERUNDUNGAN TERHADAP GURU DENGAN MENGGUNAKAN METODE SUPPORT VECTOR MACHINE DAN NAÏVE BAYES Zamzuri, Ahmad; Nasution, Nurliana; Susandri, Susandri; Bimby, Novia Putri
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 4 (2025): November 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i4.4916

Abstract

Abstract: This study discusses sentiment analysis of bullying experienced by teachers on social media. The research employs the Support vector machine (SVM) and Naïve Bayes methods to classify sentiments into positive, negative, or neutral categories. The data were collected from various social media platforms and analyzed using text mining techniques. The results show that the SVM method achieved a higher accuracy rate compared to Naïve Bayes in detecting negative sentiments related to bullying toward teachers. These findings contribute to a better understanding of digital bullying patterns targeting educators and provide a foundation for developing more effective policies to address bullying cases in the educational environment. Keyword: sentiment analysis, bullying, teachers, support vector machine, naïve bayes, text mining. Abstrak: Penelitian ini membahas analisis sentimen terhadap perundungan yang dialami oleh guru di media sosial. penelitian ini menggunakan metode support vector machine (svm) dan naïve bayes untuk mengklasifikasikan sentimen menjadi positif, negatif, atau netral. data yang digunakan berasal dari berbagai platform media sosial dan dianalisis menggunakan teknik text mining. hasil penelitian menunjukkan bahwa metode svm memiliki tingkat akurasi yang lebih tinggi dibandingkan dengan naïve bayes dalam mendeteksi sentimen negatif terkait perundungan terhadap guru. temuan ini dapat membantu dalam memahami pola perundungan digital terhadap tenaga pendidik serta memberikan dasar untuk kebijakan yang lebih efektif dalam menangani kasus perundungan di dunia pendidikan. Kata kunci: analisis sentimen, perundungan, guru, support vector machine, naïve bayes, text mining..