Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search
Journal : Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia

Tingkat Intensitas Penggunaan Smartphone dengan Keluhan Carpal Tunnel Syndrome pada Remaja Made Donna Safira Pitaloka Barani; Sayu Aryantari Putri Thanaya; M. Widnyana; Ni Nyoman Ayu Dewi
Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia Vol 12 No 2 (2024): Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia
Publisher : Bachelor and Profession of Physiotherapy Study Program, Faculty of Medicine, Udayana University in collaboration with Indonesian Physiotherapy Association (IPA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/mifi.2024.v12.i02.p08

Abstract

Pendahuluan: Carpal Tunnel Syndrome (CTS) ialah kondisi yang timbul karena kompresi saraf median pada lorong karpal. Peningkatan intensitas penggunaan smartphone dapat mempengaruhi struktur terowongan karpal dikarenakan penggunaan jari berlebih saat menggunakan smartphone yang dapat membebani sendi atau otot tangan hingga berujung pada penekanan saraf median. Tujuan penelitian ini untuk membahas korelasi intensitas penggunaan smartphone dalam memicu keluhan carpal tunnel syndrome pada remaja di SMA Negeri 1 Semarapura. Metode: Metode penelitian ini, yaitu analitik observasional dengan pendekatan potong lintang (cross-sectional). Teknik pengambilan sampel berupa purposive sampling. Jumlah sampel sebanyak 62 orang dengan rentang usia 15-17 tahun. Data penelitian yang dikumpulkan berupa penggunaan smartphone yang diukur menggunakan kuesioner intensitas penggunaan smartphone dan keluhan carpal tunnel syndrome yang diukur menggunakan carpal tunnel syndrome questionnaire. Hasil: Hasil menunjukkan bahwa terdapat 61 (98,4%) sampel yang mengeluhkan CTS dengan keluhan ringan dan 1 (1,6%) sampel mengeluhkan keluhan sedang. Frekuensi penggunaan smartphone pada sampel digolongkan menjadi 12 orang (19,4%) dengan intensitas sedang dan 50 orang (80,6%) dengan intensitas tinggi. Uji hipotesis rank spearman digunakan untuk menganalisis hubungan intensitas penggunaan smartphone dengan keluhan CTS dan didapatkan nilai p sebesar 0,628 yang menunjukkan hubungan searah antara intensitas penggunaan smartphone dengan keluhan CTS. Simpulan: Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara intensitas penggunaan smartphone dengan keluhan CTS pada remaja di SMA Negeri 1 Semarapura namun terjadi keluhan CTS pada seluruh siswa yang menunjukkan perlunya perhatian khusus terkait penggunaan smartphone dengan kejadian CTS. Kata Kunci: intensitas, smartphone, carpal tunnel syndrome
Indeks Massa Tubuh terhadap Keseimbangan Dinamis pada Mahasiswa Ida Bagus Gde Putra Keniten; M Widnyana; I Gusti Ayu Artini; Ida Ayu Dewi Wiryanthini
Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia Vol 12 No 2 (2024): Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia
Publisher : Bachelor and Profession of Physiotherapy Study Program, Faculty of Medicine, Udayana University in collaboration with Indonesian Physiotherapy Association (IPA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/mifi.2024.v12.i02.p09

Abstract

Pendahuluan: Kemajuan zaman saat ini memberikan kemudahan dalam melakukan berbagai aktivitas, akan tetapi dengan segala kemudahan tersebut juga dapat mengakibatkan perubahan gaya hidup menjadi kurang aktif yang mengakibatkan peningkatan pada indeks massa tubuh. Peningkatan indeks massa tubuh mempengaruhi keseimbangan dinamis tubuh sehingga mengakibatkan aktivitas sehari-hari menjadi terganggu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara indeks massa tubuh terhadap keseimbangan dinamis pada mahasiswa fisioterapi FK Unud. Metode: Observasional analitik desain cross-sectional yang memakai teknik simple random sampling dengan jumlah sampel yaitu 54 orang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi yang telah ditetapkan. Data dikumpulkan dengan mengukur tinggi dan berat badan untuk mencari indeks massa tubuh dan keseimbangan dinamis dengan Modified Bass Test. Hasil: Hasil uji chi-square didapat hasil p<0,05 maka dapat dijelaskan terdapat hubungan yang bermakna antara indeks massa tubuh terhadap keseimbangan dinamis. Hasil analisis spearmen-rho didapatkan hubungan yang lemah bernilai negatif yang bermakna dengan nilai r=-0,370 dan p<0,05. Simpulan: Terdapat hubungan yang lemah, berbanding terbalik dan bermakna antara indeks massa tubuh terhadap keseimbangan dinamis pada mahasiswa fisioterapi FK Unud. Kata Kunci: indeks massa tubuh, keseimbangan dinamis, mahasiswa fisioterapi
Indeks Massa Tubuh Tidak Mempengaruhi Fleksibilitas Otot Hamstring pada Mahasiswa Ni Nyoman Wispayani; Gede Parta Kinandana; M Widnyana; Ni Luh Nopi Andayani
Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia Vol 12 No 2 (2024): Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia
Publisher : Bachelor and Profession of Physiotherapy Study Program, Faculty of Medicine, Udayana University in collaboration with Indonesian Physiotherapy Association (IPA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/mifi.2024.v12.i02.p16

Abstract

Pendahuluan: Mahasiswa mengalami masa transisi yang ditandai dengan adanya perubahan lingkungan seperti pola makan dan aktivitas fisik, dimana pada masa ini terjadi penurunan kualitas diet. Ketidakseimbangan antara asupan kebutuhan akan menimbulkan masalah gizi baik itu kelebihan atau kekurangan gizi. Penumpukan massa lemak pada daerah sendi dan otot akan membuat penurunan kekuatan otot dan menyembabkan fleksibilitas tubuh menurun. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara indeks massa tubuh dengan fleksibilitas hamstring pada mahasiswa Fisioterapi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Metode: Penelitian ini mengunakan rancangan penelitian observational analitik dengan pendekatan cross-sectional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling, dengan jumlah subjek yang digunakan sebanyak 69 orang mahasiswa. Variabel independen adalah indeks massa tubuh yang diproleh dengan mengukur berat badan dan tinggi badan serta variabel dependen adalah fleksibilitas hamstring yang diukur menggunakan sit and reach test. Hasil: Hasil uji korelasi spearman rho diproleh nilai signifikansi sebesar p=0,345 (p>0,05). Simpulan: Tidak terdapat hubungan antara indeks massa tubuh dengan fleksibilitas hamstring pada mahasiswa Fisioterapi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Kata Kunci: indeks massa tubuh, fleksibilitas hamstring, mahasiswa
Co-Authors A A I Ayesa Febrinia Adyasputri Anak Agung Gede Angga Puspa Negara Anak Agung Gede Eka Anak Agung Gede Eka Septian Utama Anak Agung Gede Eka Septian Utama Antari, Ni Komang Ayu Juni Ari Wibawa Bagus Komang Satriyasa Dedi Silakarma Dellania Grandifolia Mustafa Desak Made Dewi Mahayuni Desak Risa Pertiwi Dessyta Luxsmadewi Aryadhe Dewa Ayu Ketut Indriani Putri Dewi, Anak Ayu Nyoman Trisna Narta Doni Galih Bagaswara Dwitia Putri, Thania Gede Parta Kinandana Gede Parta Kinandana Govinda Vittala I Dewa Gd Alit Kamayoga I Dewa Gede Alit Kamayoga I Dewa Made Ary Suandika I Gusti Agung Shinta Paramitha Devi I Gusti Ayu Artini I Gusti Ayu Artini I Kadek Adi Satya Nugraha I MADE MULIARTA . I Made Niko Winaya I Made Winarsa Ruma I Made Yoga Prabawa I Nyoman Adi Putra I Putu Gde Surya Adhitya I Putu Gede Adiatmika I Putu Yudi Pramana I Putu Yudi Pramana Putra I Putu Yudi Pramana Putra I Wayan Gede Sutadarma I Wayan Sugiritama I Wayan Sugiritama Ida Ayu Dewi Wiryanthini Ida Bagus Gde Putra Keniten Ida Bagus Komang Ari Krisnayana Indira Vidiari Juhanna Kadek S Prima Dewi S Kamayoga, I Dewa Gede Alit Kenny Andrian Ketut Juliati Komang Ari Selin Komang Trisna Bayu Suta Luh Made Indah Sri Handari Adiputra Luh Made Indah Sri Handari Adiputra Luh Made Sintya Paramasti Made Donna Safira Pitaloka Barani Made Hendra Satria Nugraha Made Vasundhari Putri Gayatri Nacha Najabilubaba Ni Dyah Putu Purnamasari Ni Kadek Mira Wirayani Ni Kadek Yuni Fridayani Ni Komang Ayu Juni Antari Ni Luh Gede Puji Andini Ni Luh Nopi Andayani Ni Luh Putu Gita Karunia Saraswati Ni Nyoman Ayu Dewi Ni Nyoman Ayu Dewi Ni Nyoman Ayu Dewi Ni Nyoman Wispayani Ni Putu Alvina Dharma Yunita Ni Wayan Nirmala Putri Miasa Ni Wayan Tianing Ni Wayan Tianing Nila Wahyuni Paramita, Dewa Ayu Made Dhyana Pradnyan Pramana, I Putu Yudi Putra, I Putu Yudi Pramana Putu Ayu Sita Saraswati Putu Intan Noviyanti Putu Leli Juniari Putu Sri Putri Laksmi Putu Sutha Nurmawan Ramantika, Ni Nengah Esti Rolyta Triasari Purba Saputri, Desi Mevlana Sayu Aryantari Putri Thanaya Septian, Anak Agung Gede Eka Sugijanto - Utama, A.A. Gd Eka Septian Vittala, Govinda Wahyuddin, Wahyuddin Yudi Pramana Putra