Claim Missing Document
Check
Articles

Implementasi Sistem Reservasi Homestay Berbasis Web Dengan Menggunakan Metode Waterfall Lema, Hendro; Feoh, Gerson; Ardiada, I Made Dwi
Jurnal Teknik Informatika UNIKA Santo Thomas Vol 9 No. 2 : Tahun 2024
Publisher : LPPM UNIKA Santo Thomas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun dan merancang sistem informasi untuk reservasi homestay di Desa Jatiluwih, Bali, yang terkenal dengan keindahan alam dan budayanya yang luar biasa. Desa agrowisata ini menarik banyak wisatawan lokal dan asing, tetapi masih ada masalah dengan pengelolaan informasi dan reservasi homestay. Sistem informasi yang disarankan dibangun dengan metode waterfall dan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan CSS Bootstrap. Databasenya adalah MySQLi. Pengumpulan data, desain sistem, implementasi, verifikasi, dan pemeliharaan adalah semua bagian dari pendekatan ini. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu wisatawan memesan homestay secara online, meningkatkan efisiensi pengelolaan data, dan memberikan layanan yang lebih baik. Sistem ini memungkinkan homestay di Desa Jatiluwih untuk memberikan pengalaman menginap yang memuaskan sambil mengoptimalkan potensi wisata desa.
Sistem Informasi Pengajuan Cuti Pegawai Menggunakan Framework Laravel Pada Kantor Camat Kuta Utara Ndua, Doroteus Ebu; Feoh, Gerson; Ardiada, I Made Dwi
Jurnal Teknik Informatika UNIKA Santo Thomas Vol 9 No. 2 : Tahun 2024
Publisher : LPPM UNIKA Santo Thomas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cuti merupakan hak pegawai yang penting untuk menunjang kesejahteraan dan produktivitas kerja. Namun, pengelolaan cuti di Kantor Camat Kuta Utara yang masih dilakukan secara manual menghadapi beberapa kendala, seperti waktu proses yang lama dan kemungkinan kehilangan berkas. Untuk mengatasi permasalahan ini, penelitian ini mengusulkan rancang bangun sistem informasi pengajuan cuti berbasis web dengan menggunakan framework Laravel. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dalam proses pengajuan cuti dengan mengotomatisasi langkah-langkah seperti pengisian data cuti, validasi, dan persetujuan. Dengan menggunakan metode Waterfall dan bahasa pemrograman PHP serta database MySQL, sistem ini akan mempermudah pegawai dalam mengajukan cuti, mengurangi kesalahan administratif, dan memperbaiki rekapan data. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi yang tidak hanya memudahkan proses pengajuan cuti tetapi juga memastikan bahwa data cuti dapat dikelola dengan baik. Diharapkan dengan adanya sistem ini, Kantor Camat Kuta Utara dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan cuti pegawai.
Pendampingan Tim Kesehatan Yayasan Maha Bhoga Marga Dalam Digitalisasi Data Pada Kegiatan Pelayanan Kesehatan Adnyana, Gabriel; Gunawan, Putu Wida; Bernadus, I Nyoman; Rahayu, Prastyadi Wibawa; Ardiada, I Made Dwi; Feoh, Gerson
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam pelayanan kesehatan yang dilakukan tim kesehatan dari Yayasan Bhoga Marga (MBM) kepada jemaat Gereja Kristen Protestan di Bali (GKPB), ada beberapa kendala yang dihadapi, salah satunya adalah pendataan secara digital bagi jemaat yang telah dilayani dalam pelayanan kesehatan. Selain itu, informasi terkait dengan faskes BPJS di klinik MBM kepada jemaat GKPB masih minim. Untuk itu, dosen-dosen dan mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas Dhyana Pura memandang perlu untuk memberikan pendampingan berupa desain material informasi faskes di klinik MBM yang dapat disebarkan kepada jemaat GKPB baik melalui media sosial atau media komunikasi lainnya. Selain itu pendampingan juga berupa pendataan digital selama pelayanan kesehatan di berbagai gereja (GKPB) diseluruh Bali oleh tim kesehatan MBM.
Sistem Informasi Manajemen Akreditasi Prodi (Simap) Berbasis Web Dengan Instrumen Sembilan Kriteria Pada Universitas Dhyana Pura Dwi Ardiada, I Made; Feoh, Gerson; Adnyana, Gabriel Firsta; Gunawan, Putu Wida; Bernadus, I Nyoman; Rahayu, Prastyadi Wibawa
Jurnal Tika Vol 7 No 2 (2022): Jurnal Teknik Informatika Aceh
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Almuslim Bireuen - Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51179/tika.v7i2.1317

Abstract

Dhyana Pura University is a private university under the auspices of the Dhyana Pura Foundation in Badung Regency, Bali. Every study program under the auspices of a university is required to maintain quality assurance through the accreditation process. As for the Study Program accreditation instrument, the data, information and explanation of each requested criteria and parameter are formulated and presented by the study program in an instrument in the form of a guide for filling out study program performance documents (Book IIIA) and a guide for preparing a Self Evaluation Report (LED) or Self Evaluation Report. (SER) (Book IIIB). Each study program at Dhyana Pura University also does not escape efforts to obtain good accreditation status which is carried out in a certain period. The problem that often arises is that data and information related to Study Program Accreditation Instruments are not well organized. If there is no data center (data source) that can be managed periodically, then the recording will occur repeatedly, even though the previous information is very useful in the preparation of the next accreditation form. Therefore, we need an information system that can manage Document Requirements related to Study Program Accreditation. This information system will assist Study Program Management Units and Study Programs in managing study program performance documents and self-evaluation reports according to the Guidelines for Filling Out Performance Documents and Study Program Accreditation Self Evaluation Reports. The information system will speed up the process of accreditation so that the results will be more accurate and save budget, time and costs
ANALISIS PENGARUH IMPLEMENTASI RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI REKAM MEDIS ELEKTRONIK PASIEN RAWAT JALAN BERBASIS WEB TERHADAP WAKTU TUNGGU di PUSKESMAS SASI KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA Banoet, Oriegenes Elia Gihon; Feoh, Gerson; Wasita, Rai Riska Resty
JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI) Vol. 2 No. 1 (2023): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/js.v2i1.2469

Abstract

Berdasarkan hasil observasi awal di puskesmas Sasi Kabupaten Timor Tengah Utara, diketahui jumlah kunjungan pasien pada bulan November 2020 sebanyak 1.512 pasien dengan rata-rata kunjungan per hari sebanyak 50 pasien. Permasalahan yang ditemukan proses pendaftaran pasien masih bersifat manual sehingga petugas memerlukan waktu rata-rata 15 menit untuk proses pendaftaran sampai pasien menerima pelayanan kesehatan, hal ini menyebabkan waktu tunggu pasien menjadi lebih lama dan belum sesuai standar operasional yang berlaku. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk membuat rancang bangun sistem informasi pelayanan pasien rawat jalan berbasis web terhadap waktu tunggu di Puskesmas Sasi Kabupaten Timor Tengah Utara. Rancangan penelitian ini menggunakan metode Pre Experimental Design untuk mencari perlakuan. Metode perancangan sistem menggunakan System Development Life Cycle (SDLC). Hasil penelitian menggunakan uji ussability pada sistem informasi rekam medis memenuhi standar berdasarkan hasil uji Wilcoxon diketahui Asymp. Sig. (2-tailed) sama dengan 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, artinya terdapan perbedaan pre-intervensi dan post-intervensi,. Kesimpulan yaitu berhasi berhasil membuat rancang bangun sistem informasi rekam medis elektronik pasien rawat jalan berbasis web terhadap waktu tunggu di puskesmas Sasi Kabupaten Timor Tengah Utara, juga adanya pengaruh implementasi sistem terhadap waktu tunggu pada pendaftaran rawat jalan dengan rata-rata penyediaan yaitu 6 menit
Rancang Bangun Sistem Informasi Rekam Medis Pasien Rawat Jalan Berbasis Web (Studi Kasus: Puskesmas Kanatang) Alex, Kartika Dwiyanti Julius; Feoh, Gerson; Gunawan, Putu Wida
JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI) Vol. 2 No. 1 (2023): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/js.v2i1.2491

Abstract

Perkembangan teknologi informasi saat ini sudah sangat berkembang dalam berbagai bidang di kehidupan sehari-hari. Dalam suatu instansi kesehatan seperti Puskesmas membutuhkan sistem informasi sebagai salah satu faktor penunjang agar dalam proses pelayanan kesehatan dapat berjalan sesuai dengan peraturan yang sudah ditetapkan. Puskesmas Kanatang merupakan salah satu instansi kesehatan yang berada di Desa Kanatang Kabupaten Sumba Timur yang dalam proses pelayanan rekam medis bagi pasien rawat jalan masih dilakukan secara manual sehingga hal tersebut menyebabkan terjadinya penumpukan antrian pasien dan waktu pelayanan yang tidak sesuai dengan SOP pelayanan Puskesmas Kanatang, oleh karena itu penulis akan melakukan penelitian rancang bangun sistem informasi ini di Puskesmas Kanatang dengan menggunakan framework Laravel agar dapat mempercepat proses pelayanan rekam medis bagi pasien rawat jalan. Penulis membuat rancang bangun sistem informasi ini berbasis web, dengan menggunakan metode perancangan SDLC. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dengan HTML, CSS dan MySQL sebagai database yang digunakan. Hasil dari sistem ini adalah agar bisa mempersingkat waktu yang digunakan dalam pelayanan rekam medis pasien rawat jalan. Berdasarkan hasil pengujian usability dengan USE Questionnaire membuktikan hasil 87,5% dengan klasifikasi “sangat baik”.
Analisis Sentimen mengenai Pembelajaran Hybrid Menggunakan Algoritma Support Vector Machine Jeven, Fabianus I Made; Feoh, Gerson; Ardiada, I Made Dwi
JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI) Vol. 2 No. 3 (2023): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/js.v2i3.2696

Abstract

Media sosial Twitter telah menjadi platform populer bagi pengguna untuk berbagi informasi, berinteraksi, dan memperoleh pengetahuan termasuk dalam bidang Pendidikan dengan metode pembelajaran hybrid yaitu menggabungkan metode pembelajaran secara online dan offline. Namun, tingkat kepuasan pengguna Twitter terhadap metode pembelajaran hybrid masih menjadi perhatian utama dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis sentimen tingkat kepuasan pengguna Twitter terhadap pembelajaran hybrid menggunakan algoritma Support Vector Machine. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan algoritma Support Vector Machine untuk mengetahui akurasi yang dihasilkan oleh metode Support Vector Machine dan untuk menganalisis sentimen kepuasan pengguna Twitter terkait pembelajaran hybrid. Hasil dari klasifikasi dengan metode algoritma Support Vector Machine setelah dilakukan pengujian mendapatkan hasil tingkat accuracy 68,33%, precision negatif 71,15%, precision positif 50%, recall negatif 90,24% dan recall positif 21,05%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurang puasnya mahasiswa dengan diterapkan metode pembelajaran hybrid, hal ini dapat merugikan dirinya sendiri dikarenakan kurangnya pemahaman dari materi yang diberikan pernyataan ini berdasarkan 69,5% ulasan negatif dan 30.5% ulasan positif.
Rancang Bangun Sistem Informasi dan Tracer Study Berbasis Web Menggunakan Metode Waterfall (Studi Kasus: Universitas Dhyana Pura) Prastika, Rai Teddy; Feoh, Gerson
JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI) Vol. 2 No. 3 (2023): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/js.v2i3.2706

Abstract

Alumni dari sebuah Universitas merupakan komponen yang seharusnya saling memiliki sinergi baik. Eksistensi alumni sangat dibutuhkan untuk mengetahui bahwa institusi mampu melakukan refleksi untuk mencapai perbaikan kualitas pembelajaran dan segala kegiatan akademik. Informasi tersebut diperoleh dari sebuah kegiatan survey alumni yaitu kegiatan Tracer study Alumni. Tracer study di Universitas Dhyana Pura (UNDHIRA) masih belum menggunakan sistem untuk mendapatkan sebuah laporan dengan mudah. Oleh karena itu, penulis membuat rancang bangun sistem informasi Tracer study berbasis web agar dapat membantu dalam kemudahan pengolahan data dan pelaksanaan Tracer study di Universitas Dhyana Pura. Dalam penelitian berbasis web ini, penulis menggunakan Sublime Text sebagai teks editor, HTML dan PHP yang digunakan untuk membuat web server dari sistem, dan MySQL sebagai database pada web server yang penulis buat. Dengan sistem informasi Tracer study berbasis web diharapkan dapat mengurangi waktu pengolahan data oleh staf kemahasiswaan dan mempermudah mendapat laporan dibandingkan sebelum implementasi sistem tersebut.
Pengembangan Sistem Informasi Evaluasi Kinerja Dosen Berbasis Web di Universitas Dhyana Pura Cahyani, Ni Kadek Bernica Dwi; Feoh, Gerson; Ardiada, I Made Dwi
JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI) Vol. 3 No. 1 (2024): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/js.v3i1.2958

Abstract

Sejauh ini sistem evaluasi dosen yang sudah pernah dibuat masih memiliki beberapa fitur dalam aplikasi yang bisa dikembangkan kembali. Berdasarkan wawancara yang penulis lakukan kepada Kepala Program Studi Teknik Informatika dan bagian Pusat Komputer (ICT) Universitas Dhyana Pura di ketahui bahwa rancang bangun sistem sebelumnya yang sudah dibuat masih memiliki beberapa kekurangan diantaranya belum ada pengelolaan data untuk Program Studi. Admin hanya dapat menginput data secara manual. Kendala tersebut akan membuat proses pengolahan data menjadi lebih lama dan masih ada beberapa fitur dalam aplikasi tersebut yang belum bisa berfungsi dengan baik. Dalam penelitian ini penulis membuat pengembangan sistem dengan menggunakan framework PHP berupa Codeigniter untuk membuat web server, MySQLi sebagai database dalam sistem informasi ini, dan menggunakan metode Waterfall sebagai metode perancangan pengembangan sistem evaluasi kinerja dosen. Dengan adanya pengembangan sistem evaluasi kinerja dosen diharapkan dapat mempermudah dalam pengelolaan data.
ANALISIS SENTIMEN TERHADAP KENAIKAN HARGA BAHAN BAKAR MINYAK MENGGUNAKAN ALGORITMA K-NEAREST NEIGHBOR Heltroyce, Chrisley; Feoh, Gerson; Ardiada, I Made Dwi
JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI) Vol. 3 No. 1 (2024): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/js.v3i1.2960

Abstract

Beberapa saat setelah diberlakukan kenaikan harga BBM pada awal bulan September 2022, timeline Twitter dibanjiri dengan kata kunci BBM naik, timbulnya banyak opini positif dan negatif menjadi menarik untuk diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil analisis sentiment, hasil accuracy precision dan recall dari perbandingan data 60:40 dan 70:30 menggunakan algoritma K-Nearest Neighbor. Penelitian ini menggunakan algoritma K-Nearest Neighbor (KNN) karena KNN menangani data training dengan lebih akurat. Hasil dari klasifikasi dengan algoritma KNN setelah dilakukan pengujian mendapatkan accuracy 66,67%, precision negatif 73,02%, precision positif 48,89%, recall negatif 80,00% dan recall positif 39,29% dari perbandingan 60:40 sedangkan pada perbandingan 70:30 mendapatkan accuracy 70,31%, precision negatif 76,92%, precision positif 54,05%, recall negatif 80,46%, dan recall positif 48,78%. Hasil penelitian menunjukan terdapat 65,7% opini negatif dan 34,3% opini positif, hal ini dikarenakan dapat merugikan masyarakat yang menggunakan kendaraan dalam kegiatannya sehari-hari.
Co-Authors Adnyana, Gabriel Adnyana, Gabriel Firsta Agnes Lende Agustia, Komang Tri Sutrisna Alex, Kartika Dwiyanti Julius Amadea, Ida Bagus Neo Kurnia Angel Kusuma Mali Ardiawan Rivaldi Ardiman, Andre Bambang Hadi Kartiko Banoet, Oriegenes Elia Gihon Budi Hidajat Cahyani, Ni Kadek Bernica Dwi Christian Tonyjanto Christina Purnama Yanti Dewa Made Andika Dwi Prawiradirjo Dwi Ardiada, I Made Eldayanti, Putri Elvina Endah K, Natalia Sri Gabriel Firsta Adnyana Heltroyce, Chrisley I Gusti Bagus Rai Utama I Gusti Manik Nugraha I Made Dwi Ardiada I Made Mahardika I Made Murna I Made Sumandra I Nyoman Bernadus I Wayan Desky Arianata I Wayan Rosiana I Wayan Ruspendi Junaedi I Wayan Supriana Ijo, Maria Claudia Floranca Jeven, Fabianus I Made Kadek Mila Mahalika Kelvin Hennry Loudry Malelak Komang Tri Sutrisna Agustia Krensiana Tuwa Krismawintari, N.P.D. Lema, Hendro Linawati Linawati Maramba, Imanuel Mrs Megawati Natalia Sri Endah K Ndua, Doroteus Ebu Ngao, Rafael Ni Kadek Dwipayani Lestari Ni Kadek Putri Sari Ni Kadek Sri Windariyasih NI KADEK YUNITA SARI Ni Ketut Amylia Pramasari Ni Made Ary Esta Dewi Wirastuti Ni Made Ary Esta Dewi Wirastuti Ni Made Diaris Ni Putu Ria Anggreni Ni Putu Trisna Padmawati Ni Wayan Deswiniyanti Noviyanti Owa Nugraha, I Gusti Manik Nyoman Ngurah Adisanjaya Paroszynski, I Putu David Martinus Prastika, Rai Teddy Prastyadi Wibawa Rahayu Prastyandhari, I Gusti Ayu Ika Monika Pratama, Gusti Made Ngurah Eko Wira Putra, I Putu Okky Widiana Putra, IGN Anom Cahyadi Putu Adi Saputra Putu Adi Saputra Putu Bigita Ayu Melani Putu Metha Febrina Cristyadi Putu Salman David Putu Steven Eka Putra Putu Wida Gunawan Raharja, Made Agung Rai Riska Resty Wasita Rheza Paleva Wiryadikara Rony Maha Putra Umbu Pingge Rudianto, Wayan Samuel Irenius Hendra Sari, Ni Kadek Putri Steno Maestro Nalle Tiara Handayani Wayan Rudianto Widiastuti, Ni Putu Wijaya, Komang Alit