Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

KONTRIBUSI BANK SYARIAH MANDIRI CABANG JAMBI DALAM PEMBIAYAAN UMKM DI KOTA JAMBI Ferawati, Rofiqoh; Solihin, Muhammad
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 2 (2017): (Oktober 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kontribusi BSM dalam pembiayaan UMKM di Kota Jambi. Kontribusi BSM dalam pembiayaan UMKM di Kota Jambi saat ini difokuskan pada pemberian modal usaha dan pendampingan usaha. Meskipun dengan strategi ini saja, BSM Cabang Jambi sudah berperan aktif memberdayakan ekonomi masyarakat dalam meningkatkan usaha nasabah mikro dengan terus memberikan suntikan modal bagi wirausaha yang memilki prospek dan memenuhi syarat dalam mengajukan pembiayaan.  Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Hasil penelitian menemukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kontribusi BSM dalam pembiayaan UMKM di Kota Jambi dilihat dari pendukungnya adalah KUR sebagai pembiayaan yang meringankan bagi UMKM. Kata kunci: UMKM, Pembiayaan Syariah, Kontribusi, Bank Syariah Mandiri, 
IMPLEMENTASI PROGRAM E-GOVERNMENT KECAMATAN BATAM KOTA TAHUN 2018 Armando, Gerry; Solihin, Muhammad; Ayu Pratiwi, Diah
JURNAL TRIAS POLITIKA Vol 3, No 1 (2019): April 2019, Jurnal Trias Politika
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan ilmu Politik Universitas Riau Kep

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/jtp.v3i1.2504

Abstract

E-government merupakan teknologi informasi dan komunikasi agar mempermudah masyarakat dalam mengakses informasi Pemerintahan. Kecamatan Batam Kota memiliki website yang kurang aktif dalam melayani dan berbagi informasi kepada masyarakat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis faktor pendukung dan penghambat program website Kecamatan Batam Kota. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisa deskriptif. Pengumpulan data melalui studi lapangan berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan penelitian ditentukan secara purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebijakan mengenai e-government di Kota Batam sudah ada namun dalam implementasinya, website Kecamatan Batam Kota belum berjalan efektif dalam melayani masyarakat. Pelayanan yang di harapkan lebih cepat berbasis website belum dapat terwujud. Ini seharusnya di perhatikan agar website Kecamatan Batam Kota bisa lebih baik.
IMPLEMENTASI PROGRAM PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENINGKATAN INFRASTRUKTUR LINGKUNGAN PEMUKIMAN WILAYAH KELURAHAN (PM-PIK) DI DAERAH HINTERLAND KOTA BATAM Aristi, Novia Dwi; Nurhayati, Nurhayati; Solihin, Muhammad
JURNAL TRIAS POLITIKA Vol 4, No 1 (2020): April 2020, Jurnal Trias Politika
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan ilmu Politik Universitas Riau Kep

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/jtp.v4i1.2595

Abstract

Pembangunan infrastruktur merupakan bagian dari pembangunan nasional. Pembangunan nasional merupakan usaha yang dilakukan sebagai langkah untuk membangun manusia Indonesia. Masalah infrastruktur yang dihadapi adalah masih kurangnya infrastruktur dasar yang ada di Kota Batam dan masih belum selesainya pusat pemerintahan Kota Batam. Permasalahan infrastruktur ini perlu di tanggulangi untuk mengatasi kesenjangan pembangunan antara wilayah Kabupaten/Kota dalam hal ketersediaan infrastruktur. Sedangkan permasalah yang ada dilapangan penyediaan infrastruktur yang dihadapi adalah belum selesainya pemerataan  Pembangunan Infrastruktur fisik seperti Pembangunan jalan, pembangunan pelantar beton dan batu miring di pantai serta pembukaan akses terhadap daerah terluar atau pulau-pulau yang ada di Kecamatan Bulang. Peneliti merumuskan yaitu Bagaimana Implementasi Pembangunan Infrastruktur di Daerah Hiterland Kota Batam (Studi Penelitian Kecamatan Bulang) Tahun 2017-2018
Meningkatkan Kecerdasan Spritual Melalui Cerita Bergambar Pada Anak Usia Dini Zuhdiah, Zuhdiah; Solihin, Muhammad; Wiseza, Fitria Carli
ALAYYA : Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol. 1 No. 2 (2021): (Setember 2021)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang bertujuan untuk meningkatkan perkembangan spiritual anak usia dini melalui metode bercerita. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok B PAUD Al-Muttaqin dusun Tanah Periuk. Penggunaan data lapangan menggunakan lembar observasi yang berupa BB (Belum Berkembang), MB (Mulai Berkembang), BSH (Berkembang Sesuai Harapan) dan BSB (Berkembang Sangat Baik) dan dokumentasi. Pengambilan data tersebut dilakukan untuk mengetahui kemampuan kecerdasan spiritual melalui media cerita bergambar Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui cerita bergambar meningkatkan kecerdasan spiritual anak kelompok B di PAUD Al-Muttaqin Dusun Tanah Periuk. Hali ini terlihat pertemuan Siklus 1 persentase anak nilai rata-rata dari 27% meningkat menjadi 46% dan Pada siklus II, mengalami peningkatan yang tinggi terlihat dari nilai rata-rata anak mengalami jumlah peningkatan menjadi 76% Hal ini dapat dikatakan berhasil karena telah mencapai indikator keberhasilan 75%. Maka melalui cerita bergambar dalam meningkatkan kecerdasan spiritual anak kelompok B di PAUD Al-Muttaqin Dusun Tanah Periuk yang telah diterapkan telah tercapai dan rumusan masalah Apakah dengan melalui media cerita bergambar dapat meningkatkan kecerdasan Spritual anak kelompok B di PAUD Al-Muttaqqin Dusun Tanah Periuk Kecamatan tanah Sepenggal telah terpecahkan.
Meningkatkan Kemampuan Berbicara Santun Anak Melalui Metode Bercerita Dengan Boneka Tangan di Raudhatul Athfal Nurul Islam Desa Sungai Mengkuang Kabupaten Bungo Wati, Erma; Solihin, Muhammad
ALAYYA : Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol. 2 No. 1 (2022): (Februari 2022)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51311/alayya.v2i1.408

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan bicara santun anak melalui metode bercerita dengan boneka tangan di kelompok B Nurul Islam II Dusun Benit, Desa Sungai Mengkuang, Kecamatan Rimbo Tengah, Muara Bungo. Dalam penelitian ini, penelitian yang ditetapkan peneliti adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan (2) dua siklus terhadap anak sebanyak 15 anak. Pada siklus pertama (1) terdapat 5 kali pertemuan. Dan siklus ke dua terdapat 2 kali pertemuan. Setiap siklus terdiri dari perancanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi, Dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui metode bercerita dengan boneka tangan dapat meningkatkan kemampuan bicara santun anak pada kelompok B Nurul Islam II Dusun Benit. Hal ini terlihat pertemuan siklus 1 nilai rata-rata anak meningkat dari 6.6% menjadi 66.6% dan pada siklus II, mengalami peningkatan yang tertingi terlihat dari nilai rata-rata dari 66% meningkat menjadi 86%. Hal ini dapat dikatakan berhasil karena telah mencapai indikator keberhasilan 80%, maka metode bercerita dengan boneka tangan dalam meningkatkan kemampuan bicara santun anak pada kelompok B RA Nurul Islam II Dusun Benit. Dan masalah yang dihadapi oleh guru RA Nurul Islam II Dusun Benit pada tahun ajaran 2020 telah terpecahkan.
Meningkatkan Perkembangan Motorik Halus Anak Melalui Paper Quilling pada Anak Kelompok B di PAUD Khadijah Sungai Buluh Indah Kabupaten Bungo Hidayati, Nur; Solihin, Muhammad; Narti, Wiwin
ALAYYA : Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol. 3 No. 2 (2023): (September 2023)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51311/alayya.v3i2.608

Abstract

Latar belakang skripsi ini adalah rendahnya motorik halus anak dapat dilihat dari gerakan tangan anak belum stabil dan perlu koordinasi yang baik antara mata dan tangan. Selain itu, anak belum dapat mengoptimalkan seluruh jari jemarinya untuk melakukan kegiatan-kegiatan tersebut. Jari jemari anak masih terlihat kaku. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan perkembangan motorik halus anak melalui paper quilling pada anak kelompok B di Paud Khadijah Sungai Buluh Indah Kabupaten Bungo. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis and Taggart. Penelitian ini dilakukan selama II siklus setiap siklusnya terdiri dari 2 kali pertemuan. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi yang bertujuan untuk memperoleh data hasil belajar anak. Berdasarkan hasil penelitian bahwa: (1) Persentase rata-rata perkembangan motorik halus anak mengalami peningkatan setelah anak melakukan pemanasan di awal kegiatan (2) Kondisi awal menunjukan perkembangan motorik halus anak sebesar 25,8%, meningkat pada Siklus I pertemuan 1 menjadi 44,8%, siklus 1 pertemuan ke 2 menjadi 64% dan pada Siklus II pertemuan 1 mencapai 76,6% pada siklus II Pertemuan 2 menjadi 86%. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan hipotesis tindakan yang diajukan dapat diterima bahwa melalui bahwa melalui kegiatan Paper quilling dapat meningkatkan perkembangan motorik halus di kelompok B Paud Khadijah Sungai Buluh Indah.
Meningkatkan Kreativitas Anak Melalui Membatik Dengan Teknik Ecoponding Pada Anak Usia 4-5 Tahun di Pendidikan Anak Usia Dini Cahaya Bunda Dusun Renah Sungai Ipuh Kabupaten Bungo Veraching, Malani; Solihin, Muhammad; Narti, Wiwin
ALAYYA : Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol. 4 No. 1 (2024): (Februari 2024)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51311/alayya.v4i1.614

Abstract

penelitian ini membahas tentang Meningkatkan Kreativitas Seni Membatik Anak Dengan Teknik Ecopounding Pada Anak Usia 4-5 Tahun Di PAUD Cahaya Bunda Dusun Renah Sungai Ipuh Kabupaten Bungo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Meningkatkan kreativitas Seni Membatik Anak Dengan Teknik Ecopounding pada anak usia 4- 5 Tahun. Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan (1). Bagaimana Proses Pelaksanaan Pembelajaran membatik anak dengan teknik ecopounding pada anak Usia 4-5 Tahun di PAUD Cahaya Bunda Dusun Renah Sungai Ipuh (2). Bagaimana hasil peningkatan kreativitas seni membatik anak dengan menggunakan teknik ecopounding pada anak usia 4-5 Tahun di PAUD Cahaya Bunda. Permasalahan tersebut dibahas menggunakan penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan Model Kemmis and Taggart. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan capaian kemampuan kreativitas seni anak prasiklus sebelum adanya tindakan persentase 26,6% dalam kategori Mulai Berkembang (MB), pada Siklus I Pertemuan 1 dengan persentase 40,6% dalam kategori Mulai Berkembang (MB), siklus I Pertemuan 2 dengan persentase 62,7% dalam kategori Berkembang Sesuai Harapan (BSH) dan capaian pada Siklus II Pertemuan 1 sebesar 74,9% dalam kategori Berkembang Sangat Baik (BSB), Siklus II Pertemuan 2 dengan persentase 85,4% dan telah memenuhi kriteria keberhasilan Tindakan. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan teknik Ecoponding pada anak usia 4-5 tahun dapat meningkatkan kreativitas seni membantik anak di Pendidikan Anak Usia Dini Cahaya Bunda Dusun Renah Sungai Ipuh kabupaten Bungo.
Kualitas Pelayanan Pasien BPJS Kesehatan pada Poliklinik Rumah Sakit Umum Daerah Raja Ahmad Tabib Provinsi Kepulauan Riau Jenawi, Billy; Solihin, Muhammad; Khairina, Etika; Ferizone, Ferizone; Bagus Winoto, Atur
Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Publisher : STISIPOL Raja Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56552/jisipol.v5i1.127

Abstract

The aim of the study was to determine the satisfaction of patients who use BPJS Health services for Polyclinic services at the Raja Ahmad Tabib Regional General Hospital in Tanjungpinang City. In this study, the theory used by Vincent Gosperst (2002) is Reliability, Assurance, Tangibles, Empathy, and Responsiveness. The total population in this study was 35,246 BPJS users. The number of samples in this study was 100 people. The data analysis technique used in this study is a quantitative descriptive data analysis technique. Based on the results of the overall research, it is known that the quality of service at the Polyclinic at the Raja Ahmad Thabib Hospital in the Riau Archipelago Province is of sufficient quality. Based on the conversion results, it is known that the respondents answered with sufficient quality, totaling 68 people, or on average they answered quite well with a total of 68 people or 68% of the number of respondents. quality. This is because the information provided by the nurse is not able to explain to the patient, there are still nurses who are indifferent and do not want to explain properly to the patient, then some equipment is incomplete so that if the patient has to be examined and the tool is inadequate then there will be a referral. to another Raja Ahmad Thabib Hospital in the Riau Archipelago Province. Abstrak Rumah Sakit Umum Daerah Provinsi Kepulauan Riau merupakan tempat pelayanan kesehatan untuk masyarakat yang menyediakan pelayanan dari rawat jalan. Pelayanan Polilklinik mendapatkan keluhan dari pasien yang cukup banyak mengenai pelayanan yang diberikan oleh pihak Rumah Sakit. Tujuan penelitian untuk mengetahui kepuasan pasien yang mengunakan jasa BPJS Kesehatan terhadap pelayanan Poliklinik di Rumah Sakit Umum Daerah Raja Ahmad Tabib di Kota Tanjungpinang. Dalam penelitian ini teori yang digunakan Vincent Gosperst (2002) yaitu Realibility, Assurance, Tangibles, Empathy, dan Responsiveness. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 35.246 orang pasien pengguna BPJS, Jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis data deksriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian keseluruhan maka diketahui bahwa Kualitas Pelayanan Pada Poliklinik Di RSUP Raja Ahmad Thabib Provinsi Kepulauan Riau sudah cukup berkualitas. Berdasarkan hasil konversi maka diketahui responden menjawab cukup berkualitas berjumlah 68 orang, atau rata-rata menjawab cukup baik dengan jumlah 68 orang atau 68 % dari jumlah responden, hal ini dapat diartikan bahwa sebagian besar responden menjawab bahwa kualitas pelayanan di RSUD khususnya pada Poliklinik sudah cukup berkualitas. Hal ini dikarenakan adanya informasi yang diberikan perawat kurang dapat menjelaskan kepada pasien, masih ada perawat yang bersikap tidak acuh dan tidak mau menjelaskan dengan baik kepada pasien, kemudian beberapa peralatan yang tidak lengkap sehingga jika pasien harus diperiksa dan alat tersebut tidak memadai maka aka nada rujukan ke RSUP Raja Ahmad Thabib Provinsi Kepulauan Riau lainnya.
Meningkatkan Kemampuan Membaca Melalui Metode Struktural Analitik Sintetik (SAS) Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah Swasta Nailul Ikhsan Sungai Arang Kabupaten Bungo Khoirunisa, Khoirunisa; Solihin, Muhammad; Pajrini, Ani
el-Madib: Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 1 No. 1 (2021): (Maret 2021)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran menggunakan metode struktural analitik sintetik pada materi pengenalan diri dalam meningkatkan kemampuan membaca siswa kelas 1 SD Islam Swasta Nailul Ikhsan Sungai Arang. serta untuk mengetahui ada tidaknya peningkatan kemampuan membaca siswa setelah menggunakan metode struktural analitik sintetik di Madrasah Ibtidaiyah Nailul Ikhsan Sungai Arang. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus, dalam setiap siklusnya ada dua kali pertemuan. nilai yang diperoleh siswa kelas 1 Madrasah Ibtidaiyah Nailul Ikhsan Sungai Arang hanya 40% siswa yang mencapai KKM yang ditentukan dari sekolah yaitu 65 atau lebih dari 65, pada siklus 2 nilai rata-rata kelas 69,5 lebih besar dibandingkan siklus 1 yang hanya 62,5 hal ini terlihat dari hasil setiap siswa yang mengalami ketuntasan sesuai dengan KKM yang telah ditentukan yaitu 65.
ANALISIS KONTRASTIF INFLEKSI DAN DERIVASI DALAM BAHASA ARAB DAN BAHASA INDONESIA (KAJIAN MORFOLOGI DESKRIPTIF) Solihin, Muhammad; Muhsinin, Muhsinin
El-Tsaqafah : Jurnal Jurusan PBA Vol. 22 No. 2 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/tsaqafah.v22i2.9031

Abstract

The aim of this research is to analyze the differences and similarities between Arabic and Indonesian in terms of inflectional morphology and derivations. The type of research used is a descriptive qualitative research method with a contrastive synchronic approach. Data collection methods and techniques in this research used listening methods and note-taking techniques. The results obtained from this research are that there are similarities and differences in the inflection and derivation processes in Arabic and Indonesian. The similarity is that in the inflection process both of them get changes in the verb (verb), nominal (noun) and adjective (adjective). Likewise, in the derivation process, both of them receive additions at the beginning, middle and end in order to obtain a specific meaning or goal. The difference between Arabic and Indonesian in the inflection and derivation process is that Arabic is more productive than Indonesian both in terms of inflection and derivation.