cover
Contact Name
Hamidi
Contact Email
jmpi@unram.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jpmpi@unran.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA
Published by Universitas Mataram
ISSN : -     EISSN : 26555263     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA (JPMPI) |e-ISSN: 2655-5263| merupakan Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat dan penerapan Ipteks yang memuat publikasi hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, model atau konsep dan atau implementasinya dalam rangka peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan, pemberdayaan masyarakat atau pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal Pengabdian Magister Pendidika IPA diterbitkan oleh Program Studi Magister Pendidikan IPA Program Pascasarjana Universitas Mataram, terbit 2 (dua) kali setahun yaitu bulan Juli dan Bulan Desember.
Arjuna Subject : -
Articles 1,560 Documents
Transformasi Manajemen Pakan: Pemberdayaan Peternak dalam Optimalisasi Silase untuk Ternak Sapi Potong Bonewati, Yulia Irwina; Herni; Maryam; Farid, Muhammad; Nurdaida; Puspitasari, Ita
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11809

Abstract

The availability of high-quality feed is a crucial factor in supporting the productivity of beef cattle especially in areas with limited resources and seasonal fluctuations. Particularly during the dry season, the availability of green forage becomes limited and difficult to obtain. This community service activity aims to assist farmers in utilizing locally available materials as economical, nutritious, and sustainable alternative feed. The methods employed include extension, technical training, and hands-on practice in making silage from local ingredients such as Pennisetum purpureum, rice bran, and molasses. The activity was conducted at the Agricultural Extension Center in Waempubbu Village, Amali Subdistrict, Bone Regency, involving 38 livestock farmers representing farmer groups from across Amali Subdistrict. The results of the mentoring program showed an increase in farmers' knowledge and skills in formulating alternative feed. This activity is expected to strengthen feed security at the farmer level and serve as a sustainable empowerment model within smallholder livestock systems.
Peningkatan Keterampilan mahasiswa Melalui Kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka Dalam Bentuk Magang Penyamakan Kulit Bulkaini; Aldian Maulana; Fatahullah; Djoko Kisworo; Elsya Mayori; Muhammad Haikal Fikri; Enny Yuliani; Lalu Ahmad Zainuri; Gde Bidura
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11825

Abstract

Kegiatan merdeka belajar kampus merdeka (MBKM) dalam bentuk magang penyamakan kulit bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam bidang penyamakan kulit dan untuk menumbuhkan semangat jiwa wirausaha dengan mengoptimalkan pemanfaat hasil samping pemotongan sapi berupa kulit. Magang MBKM dilaksanakan mulai dari tanggal 8 Agustus 2024 sampai dengan 6 Desember 2024 yang bertempat di PT. Garut Makmur Perkasa, Jawa Barat. Metode pelaksanaan magang: Magang dilakukan melalui beberapa pendekatan antara lain: wawancara, pengamatan lapangan dan diskusi. Bentuk kegiatan secara keseluruhan dari program magang terdiri atas: persiapan program, menjalin kerjasama antara Fakultas Peternakan Universitas Mataram dengan PT. Garut Makmur Perkasa Jawa Barat. Pelaksanaan program magang melibatkan 2 orang dosen sebagai pembimbing dan 2 orang karyawan PT. Garut Makmur Perkasa Jawa Barat sebagai inumerator, melakukan monitoring dan evaluasi. Hasil kegiatan magang: peserta magang memahami profil perusahaan, mengetahui sejarah singkat perusahaan termasuk visi dan misi perusahaan, mengenal fasilitas perusahaan, dan peserta magang dapat mengetahui proses penyamakan kulit mulai dari penyediaan bahan baku sampai menjadi kulit samak dan siap untuk dipasarkan. Kesimpulan: Proses penyamakan kulit adalah transformasi kulit mentah menjadi kulit tersamak yang stabil dan tahan lama, serta siap untuk berbagai aplikasi produk. Proses ini melibatkan serangkaian tahapan, termasuk pra-penyamakan (soaking, liming, deliming, bating, dan pickling), penyamakan (menggunakan bahan nabati atau mineral seperti krom), dan finishing untuk meningkatkan kualitas dan penampilan kulit.
Pendampingan Pemanfaatan Media Canva Sebagai Alat Peraga Bisnis Bagi Industri Usaha Keripik Tempe Desa Lingga Tiga Yudi Prayoga; Abdul, Halim; Syaiful Zuhri Harahap; Muhammad Syahfii; Sayidina Umar; Fitra Fadlan
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11827

Abstract

Perkembangan teknologi memberikan peluang besar bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk meningkatkan daya saing melalui strategi promosi digital. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pelaku usaha keripik tempe di Desa Lingga Tiga dalam memanfaatkan media Canva sebagai alat peraga bisnis. Metode pelaksanaan terdiri atas tiga tahapan: pemetaan permasalahan mitra, perancangan pelatihan, dan pendampingan langsung. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mendesain materi promosi menggunakan Canva, seperti poster, stiker produk, dan konten digital lainnya. Peserta menunjukkan antusiasme tinggi dan mampu menghasilkan desain visual yang menarik secara mandiri. Kesimpulannya, pemanfaatan Canva terbukti efektif sebagai media bantu promosi bagi UMKM, serta mampu mendorong transformasi digital dalam pemasaran produk lokal. Program ini memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan kapasitas SDM dan daya saing usaha keripik tempe di era digital
Optimalisasi Sumber Daya Lokal: Pengembangan Home Industri Kacang Tanah di Bandar Novrihan Leily Nasution; Anita Sri Rejeki Hutagaol; Andi Lala Syahputra; Reni Ariska; Dodi Kurniawan
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11832

Abstract

Pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis sumber daya lokal merupakan pendekatan strategis dalam mendorong kemandirian desa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan home industry kacang tanah di Desa Bandar Tinggi, Kecamatan Bilah Hulu, dengan memanfaatkan potensi pertanian lokal. Metode pelaksanaan kegiatan terdiri dari lima tahap, yaitu survei dan analisis kebutuhan masyarakat, pelatihan pengolahan produk, workshop manajemen usaha, pelatihan pemasaran digital, serta evaluasi dan monitoring. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa sebanyak tiga kelompok usaha berhasil dibentuk dan mulai memproduksi serta memasarkan produk kacang olahan. Pelatihan yang diberikan mampu meningkatkan keterampilan teknis dan pemahaman manajerial peserta. Dalam satu bulan, dua kelompok telah menunjukkan peningkatan pendapatan dan penjualan secara konsisten, serta mampu memanfaatkan media digital untuk promosi. Program ini dinilai efektif dalam membuka peluang usaha baru dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun, keberlanjutan usaha masih memerlukan dukungan alat produksi dan pelatihan lanjutan. Pengembangan home industry kacang tanah dapat menjadi model pemberdayaan yang dapat direplikasi di desa lain dengan karakteristik serupa.
Upaya Peningkatan Pemahaman Tentang Model Akumulasi Ddt Dalam Jaringan Organisme Pada Siswa MAN 1 Bima Melalui Pelatihan Khairuddin; M. Yamin; Kusmiyati
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 1 (2025): Januari-Maret 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i1.11833

Abstract

Akumulasi Dichloro Diphenyl Trichloroethane (DDT) pada organ tubuh organisme merupakan objek yng penting untuk dipejari, dipahami dan diaplikasikan oleh murid pada banyak ragam sekolah baik pada sekolah menengah atas (SMA) termasuk murid-murid Madrasah Aliyah Negeri 1 (MAN 1) Kota Bima. Yang menjadi asalah yang dihadapi mitra yaitu bagaimana upaya semestinya yang dilakukan agar murid memperoleh pengertian dan pemahaman yang benar berhubungan dengan istilah DDT, dan keterampilan yang bagaimanakah yang semestinya dipegang oleh murid MAN 1 Kota Bima, sehingga bisa paham dan mengerti terhadap topik yang berhubungan dengan model akumulasi DDT dalam organ tubuh organisme. Tujuan dari kegiatan pelatihan yaitu agar siswa paham dan mengenali topik yang berhubungan dengan model akumulasi DDT dan mendapatkan pengetahuan yang memadai, serta keterampilan agar terhindar dari kontaminasi dengan DDT dalam menjalani aktifitas harian, sehingga murid MAN 1 Kota Bima terhindar dari efek yang mungkin muncul dari paparan dan akumulasi DDT. Dengan mengenal model akumulasi DDT, maka topik ini bisa menjadi matri pelatihan untuk siswa MAN 1 Kota Bima, dengan pertimbangan bahwa Lokasi sekolah yang relatif dekat dengan lahan pertanian yang menunjukkan ada indikasi adanya residu DDT pada sawah dan hasil pertanian misalnya pada tanaman sayur-mayur. Selanjutnya peserta didik telah terbiasa melihat pemanfaatan insektisida oleh masyarakat petani di area kebun dan persawahan. Secara umum pelatihan ini bisa memberikan manfaat untuk meningkatkan pemahaman dan bertambahnya pengetahuan pada siswa tentang model akumulasi Dichloro Diphenyl Trichloroethane (DDT)). Sebagai kesimpulan dari pelatihan ini adalah adanya peningkatan pengetahuan, pemahaman dan ketrampilan yang berhubungan dengan topik akumulasi Dichloro Diphenyl Trichloroethane (DDT) didalam jaringan dan organ organisme, terutama dalam tubuh manusia pada murid yang sedang belajar di MAN 1 Kota Bima, yang pada akhirnya bisa mengerti dengan sempurna tentang model akumulasi DDT dalam tubuh organisme dalam kehidupan sehari-hari.
EDUKASI KESEHATAN MATA PADA ANAK SEKOLAH DI SDN 5 MALAKA KECAMATAN PEMENANG KABUPATEN LOMBOK UTARA NUSA TENGGARA BARAT Widiastuti, Ida Ayu Eka; Makbul, Ini Hidayat; Yahya, Najla Aulia; Ayu, Ni Wayan Citra; Rahmalia, Belynda; Abdiman, I Made Tobias; Aditya, Kurniawan; Ristia, Ovia Intan; Karlina, Fairuz
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11835

Abstract

Kesehatan mata merupakan aspek penting dalam tumbuh kembang anak yang sering kali terabaikan. Gangguan penglihatan pada usia dini dapat berdampak jangka panjang terhadap perkembangan kognitif, kemampuan belajar, serta kualitas hidup anak secara keseluruhan. Menurut data Kementerian Kesehatan RI (2023), prevalensi miopia pada anak usia sekolah di Indonesia mencapai 26,1% dan terus meningkat setiap tahunnya. Penelitian yang dilakukan oleh Pusat Mata Nasional Rumah Sakit Mata Cicendo (2022) menunjukkan bahwa 30% gangguan penglihatan pada anak sebenarnya dapat dicegah melalui deteksi dini dan intervensi tepat. Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan mata sejak dini serta cara menjaga kesehatan mata. Kegiatan ini dilaksanakan di SDN 5 Malaka Kecamatan Pemenang Lombok Utara, pada tanggal 10 April 2025, dengan jumlah peserta 16 orang, terdiri dari 6 siswa kelas I dan 10 siswa kelas II. Pelaksanaan kegiatan ini dibagi dalam 5 tahap, yaitu pretest, penyampaian materi dengan menggunakan media video dan power point, diskusi, posttest, dan diakhiri dengan permainan interaktif. Pada saat pre maupun posttest peserta didampingi dan dibantu oleh tim. Dari hasil kegiatan diperoleh peningkatan pengetahuan peserta, berdasarkan perbandingan nilai pre dan postest. Rerata nilai pretest adalah 61 sedangkan postest 86. Sebanyak 13 siswa (81%) mengalami peningkatan nilai sementara 3 siswa lainnya mendapatkan nilai yg sama pre dan posttest. Kegiatan edukasi tentang pentingnya kesehatan mata pada anak perlu dilakukan secara rutin mengingat dampak jangka panjang yang mungkin terjadi apabila terjadi gangguan penglihatan pada anak.
Dissemination of Flood and Landslide Disaster Mitigation in Taman Baru Village, Sekotong, West Lombok Mashadi, Usamah; Kurniawan, Wahyu; Suripto, Suripto
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11841

Abstract

Taman Baru Village, District of Sekotong, West Lombok Regency, with a population of around 4,234 people, has an area of ​​250 ha. The area has an average rainfall of 1381 mm with an average number of rainy days of 120 days. The village is located in a valley surrounded by hills with an altitude of 10 to 1000 meters above sea level. Thus, this village has a fairly high risk of flooding and landslides, especially during the rainy season. Based on the background of the problem above, it is necessary to conduct socialization of flood and landslide disaster mitigation in Taman Baru Sekotong Village, West Lombok. This community service activity was carried out with the aim of increasing community awareness, knowledge and skills regarding flood and landslide disaster mitigation in Taman Baru Village. The socialization activities were carried out using lecture, discussion, simulation and practice methods with assistance to the target audience, namely 20 people from 10 hamlets in Taman Baru Village. The results showed that 85% of participants were enthusiastic about following all stages of the socialization of flood and landslide disaster mitigation in Taman Baru Village. Participants' awareness and understanding of flood disaster mitigation increased, with material covering pre-flood mitigation, mitigation during floods, and post-flood mitigation, mapping and visualization of evacuation routes and assembly points. The outcomes of this activity were the availability of maps and visualizations of evacuation routes and assembly points in Taman Baru Village, Sekotong, West Lombok. This activity also has an impact on the availability of sufficient trash bins and in accordance with the types of waste sorted, as part of the flood and landslide disaster mitigation stages in the village.
Kampus 1000 Cahaya Ramadan 1446h Beasiswa Baznas Universitas Mataram (Ceramah Agama Dan Baca Al-Qur’an Isyarat Tuna Rungu) AB, Alamsyah
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11842

Abstract

Kempus 1000 cahaya Ramadan bertujuan (a) para peserta Beasiswa Baznas dan tuna rungu mendapatkan pengetahuan dasar ilmu agama dan baca tulis Al Quran dengan bahasa isyarat, (b) peserta Beasiswa Baznas dan tunarungu mendapatkan pengetahuan agama, sirah Nabi dan Lomba Hafalan Surat Pendek dengan isyarat, (c) peserta mendapatkan pengalaman ibadah Ramadhan berbuka puasa bersama para tuna rungu. Kurikulum kegiatan ini mengacu pada kurikulum yang telah ditetapkan oleh Badan Pengelola Zakat Nasional (BAZNAS 2023-2024) dan kurikulum LPQI NTB. Peserta kegiatan adalah peserta beasiswa BCB angkatan 4 dan 5, mentor/pembina Mahasiswa BCB Unram, para pengelola LPQI NTB, dan 70 orang tuna rungu. Metode kegiatan dilakukan dalam bentuk pendampingan baca Qur’an isyarat, ceramah agama oleh Tuan Guru H. Abdul Azis Sesela yang diterjemahkan dalam bahasa isyarat oleh pembimbing/Ustad LPQI Mataram, dilanjutkan dengan diskusi, pembagian sembako dan buka puasa bersama. Tempat kegiatan dilaksanakan di lantai satu sayap utara Islamic Center Masjid Raya Hubbul Wathan Mataram Nusa tenggara Barat. Semua kegiatan dilaksanakan secara off line. Waktu pelaksanaan Kegiatan dilaksanakan selama 5 hari pada : Hari/Tanggal: Sabtu - Minggu, 12 - 16 Maret 2025, Pukul: 16.00-18.30 WIT. Hasil kegiatan yang dilakukan adalah: a) terealisirnya pesantren 1000 Cahaya Ramadhan di Universitas Mataram kepada 70 orang yatim atau disabilitas tuna rungu berupa kegiatan pengajian/ceramah, baca al-Qur’an isyarat dan buka puasa bersama. b) Silaturahim dan penguatan kerja sama antar peserta beasiswa BAZNAS dengan LPQI NTB dan memaparkan/mensyiarkan kontribusi dan peran BAZNAS dalam bidang pendidikan.
Pelatihan Pembuatan Kopi Mangrove di Desa Persiapan Empol Kecamatan Sekotong Kabupaten Lombok Barat Suyantri, Eni; Mertha, I Wayan; Adawiyah, Marosa Rabi’atul; Ilmi, Muhamad Yazid Mizanul; Jamí’’yyah, Shafro’ Khuluq; Putri, Hermaya Sura; Aini, Jannatul; Delphi, Syakila Gita; Utami, Ulya Febria; Ropidah, Risky Riyyatul; Niarni, Baiq Gina Amalia; Alhafizin, M.; Astuti, Julya
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 1 (2025): Januari-Maret 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i1.11845

Abstract

The Bagek Kembar Mangrove Ecosystem, located in Persiapan Empol Village, holds considerable potential for ecotourism development and sustainable natural resource utilization. This mangrove forest not only functions as a natural coastal barrier but also presents economic opportunities, such as the production of herbal coffee from mangrove fruits. This community service initiative aimed to increase public awareness of the various benefits of mangroves, with a particular focus on utilizing Rhizophora sp. fruits for coffee production. The program was implemented in two phases: an educational session on mangrove coffee and a hands-on training workshop on its production. The results demonstrated an improvement in the community's understanding of how mangrove fruits can be transformed into innovative products. During the second phase, participants received practical training on the step-by-step process of making mangrove coffee, which was produced in two variants: 100% pure mangrove coffee powder and a blended variant with additional ingredients.
Optimalisasi Pembelajaran Bahasa Inggris Melalui Pelatihan Guru SD Tentang Pemanfaatan Media Digital Dan AI Di SDN 1 Labu Api, Kecamatan Labu Api Bafadal, Moh Fauzi; Muhammad Hudri; Ilham; Sofia Dwi Sanzain
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 8 No 2 (2025): April-Juni 2025
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v8i2.11854

Abstract

This community service program aims to improve the quality of English language learning in elementary schools through training in the use of digital media and artificial intelligence (AI) for teachers at SDN 1 Labu Api, West Lombok. The program was initiated due to the limited use of digital media and AI in English language teaching, which has resulted in low student engagement and learning effectiveness. Activities include needs analysis, intensive training, classroom mentoring, and program evaluation. Teachers are introduced to various platforms such as Canva, Quizizz, YouTube Edu, Duolingo, and ChatGPT to improve teaching practices and student engagement. Evaluation results show a significant increase in digital literacy, confidence, and teachers' ability to create interactive teaching materials. Post-training observations revealed a shift toward more innovative and technology-integrated teaching methods. The program also fostered a collaborative culture among teachers and sparked sustainable changes in classroom dynamics. Overall, this initiative contributed to empowering teachers as agents of digital transformation in basic education. Translated with DeepL.com (free version)