cover
Contact Name
Majalah Sainstekes
Contact Email
majalah.sainstekes@yarsi.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
majalah.sainstekes@yarsi.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penelitian Universitas YARSI, Jl. Letjen Suprapto Kav. 13 Cempaka Putih,Jakarta Pusat 10510
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Majalah Sainstekes
Published by Universitas Yarsi
ISSN : 20856237     EISSN : 26856794     DOI : -
Majalah Sainstekes / Sainstekes Magazine is a peer-reviewed and open access journal that focuses and promotes the results of research in medicine, economics, law, psychology and technology.
Arjuna Subject : -
Articles 118 Documents
Implementasi Metode Tafsir Maudhu’i dalam Prinsip Pola Makan Sehat dan Gizi Seimbang Arifandi, Firman; Endy, Endy Muhammad Astiwara
Majalah Sainstekes Vol. 11 No. 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v11i2.4721

Abstract

It is extremely hoped that the Qur'an can be the main solution in answering all issues throughout the ages. To fulfill these expectations requires the formulation of new thoughts regarding the methods used in interpreting the Koran, which are currently believed to be the best solution for every new issue or problem. This new method is now known as the maudhu'i tafsir method or thematic tafsir. This research aims to see to what extent the verses of the Al-Qur'an using the Maudhu'i interpretation approach talk about healthy eating patterns and the nutritional content of food that humans need in accordance with the perspective of health science. Humans need various types of nutrition to maintain their health and immune system. The source of nutritional intake is generally obtained through food. The method used in this research is qualitative research using a Maudhu'i interpretation approach strengthened by other literature studies such as books, journals, encyclopedias, documents, and so on. The results of the research show that there are several verses in the Al-Qur'an which, when viewed from a health science approach, are connected to healthy eating patterns and fulfilling human nutritional needs ranging from carbohydrates, protein, minerals, and other.
Pengaruh Daun Teh Hijau Terhadap Organ Tikus Galur Wistar Setelah Paparan Asap Rokok Juniarti, Juniarti; Rahmah, Nunung Ainur; Janah, Lulu Ah; Dinda, Salsabila Chyllia; Patrisha, Milaviza; Agustin, Rika Alivia; Susmiarsih, Tripanjiasih
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.3654

Abstract

Paparan asap rokok dapat menimbulkan berbagai macam penyakit yang berujung pada kematian. Banyak penelitian mengenai dampak merokok aktif terhadap kesehatan dan efek toksik keseluruhan, tetapi efek perokok pasif terhadap kesehatan tidak sepenuhnya dipahami. Asap rokok mengandung radikal bebas yang menyebabkan peningkatan stres oksidatif dan kerusakan organ. Salah satu bahan herbal, yaitu ekstrak daun teh hijau dapat menangani stress oksidatif sebab memiliki aktivitas antioksidan. Tujuan penelitian ini mengetahui pengaruh daun teh hijau terhadap kerusakan organ paru, hepar, dan ginjal akibat paparan pasif asap rokok dengan menggunakan model tikus jantan galur Wistar.Jenis penelitian adalah eksperimen. Sampel berupa tikus putih (Rattus norvegicus) galur Wistar selama 30 hari diberi paparan pasif asap rokok kretek tanpa filter dengan dosis 1 batang sehari dan ekstrak methanol daun teh hijau dengan dosis 100mg/kgBB. Setelah dilakukan pembedahan organ paru, hepar, dan ginjal, kemudian dilakukan pemeriksaan histopatologi dengan pewarnaan Hematoksilin-Eosin. Data diuji secara statistik mengunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan paparan pasif asap rokok pada tikus menyebabkan kerusakan pada organ bermakna secara statistik, pada paru (113,93%, p=0,000), hepar (59%, p=0,003), dan ginjal (89,82%, p=0,001). Pemberian ekstrak daun teh hijau pada tikus yang diberikan paparan pasif asap rokok dapat menurunkan kerusakan organ akibat paparan pasif asap rokok pada paru sebesar (49,04%, p=0,001), hepar sebesar (10,94%, p=0,132), dan ginjal sebesar (40,38%, p=0,003). Disimpulkan bahwa ekstrak daun teh hijau dapat memperbaiki kerusakan organ paru, hepar, dan ginjal akibat paparan pasif asap rokok.
Uji Inhibisi α-Glukosidase Dan Uji Pengaruh Rebusan Daun Salam (Syzygium polyanthum) Pada Pasien Dm Tipe 2 Di Puskesmas Cempaka Putih Jakarta Pusat Mazaya Azzahra; Linda Weni; Firman Arifandi
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.4414

Abstract

Diabetes melitus merupakan penyakit metabolik kronis yang ditandai dengan peningkatan kadar glukosa darah akibat kurangnya produksi insulin dan atau terganggunya fungsi insulin di dalam tubuh. Hingga saat ini, jumlah penderita diabetes melitus tipe 2 di Indonesia kian meningkat dan diprediksi akan mencapai 21,3 juta jiwa pada tahun 2030. Salah satu herbal yang sering digunakan dalam terapi diabetes adalah daun salam (Syzygium polyanthum). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek inhibisi rebusan daun salam terhadap aktivitas enzim α-glikosidase dan untuk menganalisis pengaruh pemberian rebusan daun salam terhadap penurunan kadar gula darah puasa (GDP) pasien diabetes.  Penelitian ini menggunakan Non-Equivalent Control Group Design dengan sampel terdiri atas 30 pasien dari  Puskesmas Cempaka Putih yang menderita penyakit DM tipe 2. Sampel ini dibagi kedalam 4 kelompok yaitu kelompok P1 dengan dosis 5gr/300 cc, kelompok P2 dengan dosis 5 gr/250 cc, kelompok P3 dengan dosis 5 gr/200 cc,  dan kelompok pembanding (KP)  dengan dosis metformin 500 mg/hari, serta 1 kelompok  responden  normal sebagai kelompok kontrol. Pemberian daun salam diberikan 1 kali per  hari di pagi hari selama 8 hari. Analisis data dilakukan dengan Uji ANOVA dengan signifikansi p<0.05 menggunakan SPSS versi 27. Uji normalitas dilakukan menggunakan Saphiro-Wilk, uji homogenitas menggunakan Levene’s test serta uji lanjut menggunakan Uji  Post Hoc Tukey HSD. Hasil uji statistik didapatkan distribusi data normal p=0,69 (p>0,05) dan homogen (p>0.05). Dosis rebusan daun salam 5gr/200cc memberikan penurunan gula darah yang signifikan pada pasien diabetes (p < 0,001), dan juga memberikan penghambatan yang signifikan (<0,001) terhadap enzim α-glukosidase dibanding kelompok lain. Terdapat korelasi positif dengan kekuatan sedang (nilai koefisien korelasi 0.542), antara penghambatan α-glukosidase terhadap penurunan kadar glukosa darah responden. Disimpulkan bahwa daun salam berpotensi sebagai anti diabetes melalui salah satu mekanisme penurunan GDP pada DM tipe-2 akibat aktivitas inhibisi dari daun salam terhadap aktivitas enzim α-glukosidase.
Pengaruh Penyuluhan Terhadap Pengetahuan PHBS dan Stunting: Studi PraEksperimen pada Ibu Hamil di Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang Ernawati, Kholis; Yusnita; Siti Maulidya; Putri Amelia Pratama; Balqis Raddina Fithri; Farah Alyaa Khairunnisa; Afifah Nadya Perdania; Hielmy Auliya Hasyim
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.4534

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penyuluhan terhadap pengetahuan ibu hamil mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta stunting, menggunakan pendekatan studi praeksperimen di Kresek, Kabupaten Tangerang. Dengan menggunakan pre-experimental one-group pretest-posttest design, kami mengumpulkan data dari 44 ibu hamil melalui teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam pengetahuan PHBS (p-value = 0,0001) dan stunting (p-value = 0,020) setelah dilakukan penyuluhan menggunakan presentasi PowerPoint sebagai media penyuluhan. Penelitian ini menegaskan bahwa penyuluhan melalui media PowerPoint efektif meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang PHBS dan stunting sehingga diharapkan dapat mendukung praktik PHBS dan mendukung program penurunan stunting di Kecamatan Kresek.
Model Prediksi Faktor Risiko Stunting Di Kabupaten Pandeglang Saadah, Rifqa; Wijayanti, Erlina; Yusnita; Yapanto, Mohammad Alvian
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.4585

Abstract

Indonesia menghadapi masalah serius terkait gizi, terutama dalam hal kasus gizi kurang pada anak balita dan usia masuk sekolah, baik laki-laki maupun perempuan. Masalah gizi pada usia sekolah memiliki konsekuensi yang merugikan, termasuk rendahnya kualitas pendidikan, tingginya angka absensi, dan tingginya angka putus sekolah. Malnutrisi dapat terjadi dalam jangka waktu pendek maupun jangka waktu lama, sedangkan stunting merupakan dampak dari kekurangan gizi kronis pada anak balita. Stunting ini mengakibatkan pertumbuhan yang terhambat dan anak menjadi terlalu pendek untuk usianya. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang faktor-faktor yang mempengaruhi stunting pada anak di wilayah Kabupaten Pandeglang. Desain penelitian menggunakan cross-sectional. Populasi adalah balita di Kabupaten Pandeglang Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 1.478 responden. Uji statistik yang digunakan adalah uji regresi logistik ganda. Hasil analisis multivariat dengan uji regresi logistik diperoleh variabel panjang badan, anak 3, status gizi, pendidikan orang tua, dan infeksi yang merupakan prediksi faktor risiko kejadian stunting. Dari hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan bahwa masih diperlukan upaya pemberdayaan keluarga, terutama ibu dari balita, dalam hal pencegahan penyakit infeksi, memanfaatkan pekarangan sebagai sumber gizi keluarga, dan meningkatkan sanitasi lingkungan.
Hubungan Antara Kebiasaan Merokok Dan Indeks Masa Tubuh Terhadap Kemampuan Mencecap Rasa Pahit Phenylthiocarbamide (Ptc) Pada Civitas Akademika Universitas YARSI Purwaningsih, Endang; Widayanti, Etty; Zulhamidah, Yenni; Sofwan, Achmad
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.4604

Abstract

Phenylthiocarbamide (PTC) merupakan senyawa pahit rasanya mirip polifenol yang terdapat pada sebagian besar sayuran dan buah-buahan. Respon rasa terhadap senyawa ini mempengaruhi preferensi makanan yang berdampak pada Indeks Masa Tubuh seseorang. Faktor lain yang dapat mempengaruhi persepsi rasa adalah kebiasaan buruk seperti merokok. Reseptor rasa pahit ditentukan oleh gen TAS2R38 dan polimorfisme pada gen TAS2R38 mempengaruhi kemampuan merasakan kepahitan senyawa PTC. Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan antara kebiasaan merokok dan Indeks Masa Tubuh dengan kemampuan mencecap rasa pahit PTC pada sivitas akademika Universitas YARSI. Metode penelitian adalah membandingkan kemampuan mencecap rasa pahit PTC berdasarkan Indeks Masa Tubuh dan berdasarkan kebiasaan merokok dengan menempelkan kertas lakmus PTC pada sampel. Sampel berjumlah 40 orang meliputi perokok dan bukan perokok, berjenis kelamin laki-laki. Hasil penelitian menunjukkan frekuensi tester sebesar 0,54 dan frekuensi non tester sebesar 0,46. Pada 26 orang perokok , 14 orang termasuk tester dan 12 orang termasuk non tester. Berdasarkan IMT, 20 orang termasuk normal, 11 orang termasuk overweight, 9 orang termasuk obesitas. Distribusi pada orang normal dtiemukan 12 tester, pada overweight sebesar 4 tester dan kategori obesitas sebesar 8 tester. Disimpulkan bahwa kebiasaan merokok tidak mempengaruhi kemampuan mencecap PTC sedangkan Indeks Masa Tubuh berpengaruh terhadap kemampuan mencecap PTC pada civitas akademika Universitas YARSI.
Uji Daya Hambat Bakteri Lactobacillus acidophilus Dengan Menggunakan Ekstrak Black garlic (Allium Sativum) Secara In Vitro Djuned Prasonto; Annisa Gunawan; Prastiwi Setianingtyas
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.4695

Abstract

Karies gigi merupakan suatu kerusakan yang terjadi pada jaringan keras gigi yang disebabkan oleh beberapa faktor yang saling berinteraksi. Faktor tersebut adalah gigi & saliva, mikroorganisme, substrat, dan waktu. Lactobacillus acidophilus merupakan salah satu bakteri penyebab karies gigi. Black garlic merupakan hasil dari proses pemanasan bawang putih. Black garlic memiliki senyawa aktif yaitu allicin dan flavonoid yang bersifat sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas ekstrak Black garlic dalam menghambat pertumbuhan bakteri Lactobacillus acidophilus penyebab karies gigi. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimental laboratorik dengan metode disc diffusion. Bahan yang digunakan yaitu ekstrak Black garlic dengan konsentrasi 25%, 50%, 75%, 100%, chlorhexidine 0,2% dan aquades dengan pengulangan sebanyak 4 kali. Hasil penelitian dan pengukuran zona hambat ekstrak Black garlic terhadap pertumbuhan bakteri Lactobacillus acidophilus didapatkan hasil bahwa ekstrak Black garlic dengan konsentrasi 25%, 50%, 75%, dan 100% dan kontrol negatif terbentuk sebesar 0,01 mm yang menunjukan tidak adanya daya hambat dan kontrol positif didapatkan hasil dengan rata-rata 12,35 mm yang menunjukan bahwa respon daya hambat lemah. Hasil uji statistik menggunakan uji Mann-Whitney menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna pada kontrol positif chlorhexidine 0,2% yaitu p=0,014 (p0,05) terhadap aktivitas pertumbuhan bakteri Lactobacillus acidophilus. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa ekstrak Black garlic tidak memiliki efek antibakteri terhadap pertumbuhan bakteri Lactobacillus acidophilus.
Pengaruh Faktor Sosiodemografis dan Pengetahuan terhadap Perilaku Rasional Dokter Gigi dalam Penggunaan Antibiotik di Jakarta Selatan Attamimi, Fathimah Azzahra; Suseno, Challen Damara; Hatta, Ridhayani; Pratiwi, Alisa Novianty; Riani, Siti Nur
Majalah Sainstekes Vol. 12 No. 1 (2025): JUNI 2025
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/ms.v12i1.5549

Abstract

Tingginya prevalensi penyakit infeksi di Indonesia telah menyebabkan peningkatan penggunaan antibiotik, namun sering kali penggunaan tersebut tidak rasional, yang berisiko memicu resistensi bakteri dan efek samping. Penelitian ini difokuskan pada dokter gigi di Jakarta Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor sosiodemografi dan tingkat pengetahuan terhadap perilaku dokter gigi dalam penggunaan antibiotik yang rasional di Jakarta Selatan. Penelitian ini merupakan studi analitik observasional dengan desain cross-sectional. Sebanyak 106 responden dipilih menggunakan metode purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner, dan analisis data dilakukan dengan uji chi-square dan regresi logistik. Mayoritas dokter gigi menunjukkan tingkat pengetahuan yang rendah (59,4%) dan perilaku yang kurang baik (51,9%) terkait penggunaan antibiotik yang rasional. Analisis chi-square menunjukkan hubungan signifikan antara usia, pengalaman praktik, dan pengetahuan dengan perilaku dokter gigi dalam penggunaan antibiotik rasional (p<0,05). Regresi logistik mengidentifikasi usia (POR 3,2; CI 1,4-7,4) dan pengetahuan (POR 2,8; CI 1,2-6,4) sebagai faktor determinan perilaku tersebut. Perilaku dokter gigi di Jakarta Selatan terkait penggunaan antibiotik yang rasional masih tergolong kurang baik, dipengaruhi oleh tingkat pengetahuan yang rendah dan faktor sosiodemografi (usia dan pengalaman praktik).

Page 12 of 12 | Total Record : 118