cover
Contact Name
Natalia Rosalina Rawa
Contact Email
nataliarosalinarawa@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.jipcb@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. ngada,
Nusa tenggara timur
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti
Published by STKIP Citra Bakti
ISSN : 23555106     EISSN : 26206641     DOI : https://doi.org/10.38048/jipcb
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti merupakan salah satu jurnal yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Ruang lingkup dan fokus publikasi pada bidang pendidikan, pembelajaran, media pembelajaran, TIK dalam pendidikan dan pembelajaran, manajemen pendidikan, pendidikan dasar, pendidikan anak usia dini, pendidikan luar biasa.
Arjuna Subject : -
Articles 362 Documents
PERAN GURU DALAM PENGUATAN KARAKTER RELIGIUS MELALUI KEGIATAN PEMBIASAAN KEAGAMAAN SISWA SD Mulyawati, Fania; Ngulwiyah, Istinganatul; Taufik, M; Pribadi, Reksa Adya
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4824

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui program penunjang dan keterlibatan guru dalam penguatan karakter religius peserta didik di SD Negeri Serang 15. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini dalam kegiatan pembiasaan karakter religius peserta didik di SD Negeri Serang guru berperan sebagai pembimbing, teladan, motivator dan fasilitator dalam melaksanakan kegiatan shalat dhuha, kultum, marawis, tadarus peserta didik, dan pendidik sholat dhuha, marawis, tadarus, kultum. Selain itu, guru juga berperan dalam mengajarkan sikap tolerasi dengan memberikan pengajaran tentang nilai-nilai saling menghargai perbedaan agama. Guru juga berperan dalam mencegah dan menangani kasus bullying melalui pembelajaran di kelas seperti pengajaran nilai anti-kekerasan dan penguatan empati. Dalam aspek kepedulian sosial, guru mendorong keterlibatan siswa dalam kegiatan sosial seperti berinfaq,dan memberikan nilai-nilai pentingnya berbagi kepada sesama yang membutuhkan.
PEMBELAJARAN PRITA: EFEKTIVITAS MEDIA PRISMA KATA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS SISWA SEKOLAH DASAR Wulandari, Agnes Putri; Hardiansyah, Framz; Kuswandi, Iwan
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4832

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur seberapa besar pengaruh media pembelajaran PRITA (Prisma Kata) dalam meningkatkan kemampuan menulis peserta didik kelas 2 di SDN Karangduak I. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan desain penelitian eksperimental semu (quasi eksperimental), yang hanya melibatkan satu kelompok sebagai eksperimen tanpa ada kelompok pembanding atau kelompok kontrol. Desain penelitian ini menggunakan model one group pre test – post test design. Penelitian ini dilakukan di SDN Karangduak I dengan subyek penelitian seluruh peserta didik kelas 2 yang terdiri dari 24 peserta didik. Analisis data yang digunakan yaitu analisis non-parametrik wilcoxon matched pairs. Hasil dari pengolahan data setelah dilakukan latihan soal pre-test dan post-test pada peserta didik kelas 2 yang berjumlah 24 peserta didik nilai rata-rata (mean) pada pretest adalah 7,1 dan nilai rata-rata (mean) pada postest adalah 7,7. Hasil uji normalitas data menggunakan Shapiro-Wilk berdistribusi normal dengan nilai signifikansi 0,05. Hasil data uji beda non-parametrik Wilcoxon test nilai signifikasi yang didapat adalah 0,002 (< 0,05) yang artinya hipotesis diterima. Bedasarkan data diatas dapat disimpulkan bahwa penerapan media pembelajaran PRITA (Prisma Kata) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan menulis peserta didik kelas 2 di SDN Karangduak 1. Penggunaan media prisma kata dapat memberikan pengalaman belajar yang lebih menyenangkan dan interaktif sehingga dapat merangsang imajinasi dan kreativitas   mereka   dalam   menulis   cerita   pendek.
ANALISIS KESULITAN BELAJAR BAHASA INDONESIA PADA SISWA: FOKUS PADA SLOW LEARNER DI SD Ryandi; Ecca, Suleha; Saifullah; Hanafi, Muhammad
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4857

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis kesulitan belajar Bahasa Indonesia yang dialami siswa kelas IV UPT SD Negeri 1 Rappang. Penelitian ini menawarkan kebaruan melalui penggunaan pendekatan deskriptif kualitatif dalam konteks pembelajaran Bahasa Indonesia, dengan melibatkan 52 siswa kelas IV dan guru kelas sebagai subjek penelitian. Data dikumpulkan melalui angket, wawancara, dan dokumentasi, yang kemudian dianalisis menggunakan tahapan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa mengalami kesulitan belajar jenis slow learner, dengan karakteristik seperti lambat dalam memahami materi, kesulitan membaca dan menulis, serta membutuhkan waktu lebih lama untuk menyelesaikan tugas. Faktor internal, seperti motivasi rendah dan keterbatasan kemampuan kognitif, serta faktor eksternal, seperti penggunaan pendekatan pembelajaran konvensional, berkontribusi terhadap kesulitan ini. Implikasi praktis dari penelitian ini mencakup pentingnya pengembangan pendekatan pembelajaran yang lebih individual dan inovatif untuk mendukung siswa slow learner. Guru disarankan untuk menerapkan metode pembelajaran yang adaptif dan berpusat pada siswa, sementara orang tua diharapkan memberikan dukungan emosional dan stimulasi belajar di rumah. Pendekatan kolaboratif antara guru dan orang tua diperlukan untuk mengatasi hambatan belajar dan mendukung keberhasilan siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia.
PEMBIASAAN SIKAP POSITIF DALAM KEGIATAN PEMBELAJARAN SEBAGAI STRATEGI UNTUK MENINGKATKAN PARTISIPASI SISWA SEKOLAH DASAR Holis, Ade; Marwah, Sopa Siti; Azizah, Nurul; Savitri, Nursiva; Triani, Selma
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4863

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi pembiasaan sikap positif sebagai strategi untuk meningkatkan partisipasi siswa di delapan Sekolah Dasar di Garut. Fokus penelitian mencakup penerapan sepuluh komponen sikap positif, seperti rasa hormat, disiplin, penggunaan bahasa yang baik, kejujuran, dan menjaga kebersihan. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik observasi langsung di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa enam sekolah telah berhasil menerapkan komponen pembiasaan positif secara konsisten, menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan efektif dalam membentuk karakter siswa. Namun, dua sekolah masih menghadapi tantangan dalam beberapa aspek, termasuk penggunaan bahasa yang baik, kejujuran, perhatian kepada guru, dan kebersihan. Oleh karena itu, diperlukan dukungan tambahan berupa pelatihan guru dan keterlibatan orang tua untuk memperkuat implementasi pembiasaan positif di sekolah tersebut. Penelitian ini menegaskan bahwa keberhasilan program sangat bergantung pada keterlibatan aktif semua pihak, termasuk guru, siswa, orang tua, dan komunitas sekolah. Untuk memastikan kesinambungan program, diperlukan pendekatan yang lebih terstruktur melalui evaluasi berkala, pengembangan materi pendukung, dan pelatihan tambahan. Studi lanjutan disarankan untuk mengeksplorasi strategi tambahan guna memperluas dan memperkuat program pembiasaan positif dalam konteks yang lebih luas dan beragam.
EFEKTIVITAS METODE INTERVAL TANGGA NADA MAYOR UNTUK MEMBIDIK NOTASI ANGKA DALAM PEMBELAJARAN SENI MUSIK Ceme, Maria Paulina Irene; Samino, Sena Radya Iswara; Dopo, Ferdinandus Bate; Fikri, Kanzul
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4895

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang ditemukan antara lain (1) siswa kurang mampu mengetahui apa itu notasi angka, (2) siswa tidak mampu dalam membidik notasi angka dikarenakan kurangnya pendampingan notasi angka bagi siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas metode interval tangga nada mayor dalam meningkatkan kemampuan membidik notasi angka melalui pendekatan bertahap. Penelitian deskriptif kualitatif dilakukan pada siswa SMP Negeri 4 Bajawa dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kemampuan siswa membidik notasi angka. Hal ini dapat dilihat dari hasil tes sebelum kegiatan pendampingan terdapat 8 siswa yang tuntas dan meningkat setelah kegiatan pendampingan sebanyak 20 siswa yang tuntas dalam membidik notasi angka. Penelitian ini memberikan kontribusi baru dalam pendekatan pembelajaran musik formal.
ANALISIS SISTEMATIS INOVASI PENDIDIKAN VOKASI: STUDI SISTEM GANDA DALAM TVET DI BERBAGAI NEGARA Tiasari, Wulidah Ning; Hadi, Syamsul; Suswanto, Hary
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4922

Abstract

Technical and Vocational Education Training (TVET) memberikan pengajaran profesional kepada siswa yang siap untuk bekerja. TVET sendiri harus berperanpenting dengan kebutuhan dunia usaha, industri, dan lapangan kerja. Tujuan penelitian ini Fokus untuk menganalisis penerapan TVET sistem ganda, yang menggabungkan pembelajaran di sekolah dengan pelatihan di tempat kerja, di berbagai negara dan bagaimana model tersebut diterapkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan vokasi. Metode penelitian ini menggunakan SLR dengan metode PICOC yang berasal dari literatur artikel. Kebaruan Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengembangan kurikulum TVET yang lebih relevan dengan kebutuhan pasar kerja global yang terus berubah, dengan menekankan pentingnya hubungan antara pendidikan dan industri. Rekomendasi utama penelitian ini untuk meningkatkan kerjasama antara lembaga pendidikan dan dunia industri dalam mengembangkan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja. Negara-negara perlu memperkuat hubungan antara sekolah dan tempat kerja, dan memberi insentif bagi perusahaan untuk lebih terlibat dalam program pelatihan. Kebaruan penelitian ini pentingnya menekankan sektor industri dan kebijakan pemerintah mendukung atau menghambat penerapannya termasuk bagaimana strategi kebijakan dapat mengatasi ketidaksesuaian keterampilan antara lulusan TVET dan kebutuhan industri. Rekomendasi penelti bahwa sebagian besar penelitian tentang TVET lebih berfokus pada persiapan tenaga kerja untuk industri dalam menciptakan wirausaha baru. Model pendidikan dan pelatihan kejuruan juga dapat mendukung startup dan bisnis berbasis keterampilan.
INOVASI KURIKULUM PAI: HARAPAN DAN REALITA DI ERA DIGITAL PADA SEKOLAH MENENGAH Hadi, Hairul; Muhammad; Al Idrus, Ali Jadid
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4933

Abstract

Inovasi dalam pengembangan kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) sangat penting untuk menjawab kebutuhan siswa di era digital. Namun, implementasinya menghadapi sejumlah tantangan, seperti keterbatasan integrasi teknologi dan penurunan pemahaman serta praktik nilai-nilai Islam di kalangan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sejauh mana inovasi kurikulum PAI dapat memenuhi harapan dalam memperkuat spiritualitas dan moralitas siswa, serta mengeksplorasi tantangan yang muncul dalam implementasinya, khususnya terkait pembelajaran digital dan degradasi nilai-nilai keagamaan. Penelitian dilakukan di beberapa sekolah menengah dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif melalui wawancara, observasi, dan studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi inovasi kurikulum PAI menghadapi berbagai hambatan, terutama keterbatasan keterampilan digital guru dan resistensi terhadap penggunaan teknologi. Hal ini menciptakan kesenjangan antara harapan integrasi teknologi dalam pembelajaran agama dan realitas di lapangan. Sebagian guru masih menganggap bahwa penggunaan teknologi dapat mengurangi kedalaman pengajaran spiritual. Hasil ini menunjukkan perlunya peningkatan pelatihan digital bagi guru untuk mengoptimalkan penggunaan teknologi dalam pendidikan agama Islam. Selain itu, kurikulum PAI perlu dirancang secara adaptif dengan mengakomodasi pendekatan digital yang tetap mempertahankan dimensi spiritual dan moral. Dukungan kebijakan pendidikan yang mendorong sinergi antara teknologi dan nilai-nilai agama juga menjadi faktor penting dalam keberhasilan implementasi inovasi ini.
STRATEGI KEPEMIMPINAN KEPALA PAUD DALAM MENGHADAPI TANTANGAN ERA DIGITAL Windayani, Ni Luh Ika; Sudarma, I Komang
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4944

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji strategi kepemimpinan kepala sekolah TK di Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, dalam mengelola transformasi digital di lembaga Pendiidkan Anak Usia Dini (PAUD), serta untuk mengidentifikasi tantangan dan solusi yang diterapkan dalam meningkatkan kompetensi digital guru, penyediaan infrastruktur teknologi, dan kolaborasi dengan orang tua serta masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian terdiri dari 10 kepala sekolah TK di Kecamatan Banjar, sedangkan objek penelitian meliputi kebijakan dan strategi kepemimpinan yang diterapkan dalam pengelolaan teknologi pendidikan di lembaga PAUD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah menerapkan tiga strategi utama dalam menghadapi transformasi digital, yaitu peningkatan kompetensi digital guru, penyediaan infrastruktur teknologi yang memadai, dan kolaborasi dengan orang tua serta masyarakat. Meskipun demikian, tantangan utama yang dihadapi adalah keterbatasan anggaran, infrastruktur teknologi yang terbatas, dan rendahnya literasi digital orang tua. Rekomendasi dari penelitian ini adalah perlunya peningkatan pelatihan literasi digital bagi guru dan orang tua, serta dukungan lebih lanjut dari pemerintah dan pihak swasta untuk menyediakan perangkat dan infrastruktur yang memadai di daerah pedesaan, guna mewujudkan pendidikan berbasis teknologi yang efektif di lembaga PAUD.
PANCANAKA : INOVASI MEDIA PEMBELAJARAN GAME VISUAL NOVEL BERBASIS ETNOMATEMATIKA PADA MATERI POLA BILANGAN Pangestu, Yorda Aditya; Handayani, Aprilia Dwi; Jatmiko; Nurfahrudianto, Aan; Santia, Ika
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4990

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran game visual novel berbasis etnomatematika untuk sarana belajar dan adaptasi teknologi. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development dengan model ADDIE yang meliputi tahap analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Pada tahap analisis dilakukan analisis kebutuhan; tahap desain melibatkan pembuatan media pembelajaran PANCANAKA; tahap pengembangan mencakup mengukur kelayakan media pembelajaran PANCANAKA; tahap implementasi dilakukan uji coba pada kelompok kecil; dan tahap evaluasi untuk mengevaluasi pengembangan media. Hasil validasi oleh ahli media menunjukkan nilai 97,8% (sangat layak), validasi oleh ahli materi 77,8% (layak), dan validasi oleh praktisi 88,9% (sangat layak). Hasil respon siswa untuk kepraktisan media pada uji coba kelompok kecil menunjukkan nilai rata-rata 91,6%(sangat baik). Media pembelajaran PANCANAKA dinyatakan layak dan praktis digunakan dalam pembelajaran matematika pada materi pola bilangan.
PENERAPAN STRATEGI BUNGAS UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI DAN NUMERASI SISWA SD Rahmi, Ruaida; Syifa, Annisa Nur; Mahmudin; Sari, Mir’atin Ayu Mina; Yusri, Muhamad; Ula, Nabila Tiffany Zahrotul; Rahayu; Mahfuzah, Rezka; Hidayat, Ari
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 12 No. 1 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v12i1.4992

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi siswa di SDN Basirih 11 melalui penerapan strategi BUNGAS (Buku Ilustrasi Digital dan Pembelajaran Berdiferensiasi). Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya kemampuan literasi dan numerasi siswa yang disebabkan oleh keterbatasan bahan bacaan berkualitas, infrastruktur pendidikan yang minim, dan pengaruh latar belakang ekonomi siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk mengidentifikasi faktor penyebab rendahnya kemampuan literasi dan numerasi siswa, mengukur pengaruh buku ilustrasi digital, serta mengevaluasi keberhasilan pembelajaran berdiferensiasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media digital mampu meningkatkan minat dan pemahaman siswa terhadap literasi dan numerasi, sementara pembelajaran berdiferensiasi efektif dalam mengakomodasi keragaman kebutuhan siswa. Penelitian ini merekomendasikan penerapan teknologi pendidikan dan strategi pembelajaran adaptif untuk mengatasi tantangan yang dihadapi dalam pendidikan dasar.