cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalanugerah@umrah.ac.id
Editorial Address
Kampus Universitas Maritim Raja Ali Haji Senggarang Jl. Politeknik Senggarang Telp. (0771) 4500099 ; Fax (0771) 4500099 PO BOX 155 � Tanjungpinang 29115
Location
Kota tanjung pinang,
Kepulauan riau
INDONESIA
Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 27158179     DOI : https://doi.org/10.31629/anugerah
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Anugerah mempublikasikan artikel ilmiah hasil kegiatan PkM dalam bidang Keguruan dan Ilmu Pendidikan dengan fokus sebagai berikut Matematika dan Sains Sosial Humaniora Bahasa dan Sastra Seni dan Budaya Artikel dengan fokus di atas dapat mencakup hal-hal sebagai berikut Layanan kepada masyarakat (Community Services) Penguatan (Empowerment) Pelibatan (Engagement) Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan (Education for Sustainable Development)
Articles 151 Documents
Pendampingan belajar peserta didik dengan memanfaatkan media pembelajaran crossword puzzle Febrianti, Fitri; Aulia, Arni; Nur, Fitriani; Ratnaningtiyas, Rachmah; Nursalam, Nursalam
Jurnal Anugerah Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v6i2.7271

Abstract

Partisipasi aktif peserta didik sangat penting untuk menciptakan suasana belajar yang interaktif. Namun, berdasarkan analisis awal peserta didik kelas VIII C masih menunjukkan sikap pasif dan minim keterlibatan, di mana peserta didik sekadar mendengarkan, minim interaksi dan diskusi, sehingga tujuan pembelajaran yang telah direncanakan tidak tercapai dengan maksimal. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan mengatasi kepasifan peserta didik dalam kegiatan belajar yang mengacu pada lima indikator yaitu antusisme dalam mengikuti pembelajaran, interaksi peserta didik dengan guru, kerja sama kelompok, aktivitas dalam kelompok, dan partisipasi menyimpulkan hasil pembahasan. Metode yang diterapkan berupa pendampingan belajar yang terdiri dari tahap awal dan tahap pendampingan, memanfaatkan media pembelajaran crossword puzzle pada pembelajaran berbasis games (Teams Games Tournament). Peserta pendampingan merupakan peserta didik kelas VIII C MTsN Kota Batu yang berjumlah 27 orang. Data dikumpulkan melalui lembar pengamatan keaktifan, angket keaktifan peserta didik, angket respons peserta didik terhadap media, serta tes hasil belajar, kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif yang dilengkapi dengan analisis kuantitatif sederhana. Hasil penelitian menunjukkan keberhasilan pendampingan dengan tercapainya setiap indikator keaktifan belajar, sehingga penggunaan media crossword puzzle  efektif dalam meningkatkan keaktifan belajar peserta didik. Pendampingan ini memberikan kontribusi pada pemahaman praktis dan strategi pengajaran yang dapat diterapkan dalam konteks pendidikan modern
Pelatihan pengembangan media pembelajaran bangun datar berbasis flipaclip bagi guru matematika SMP Caswita, Caswita; Sutiarso, Sugeng; Nurhanurawati, Nurhanurawati; Suryadinata, Nurain
Jurnal Anugerah Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v6i2.7290

Abstract

Berdasarkan observasi diketahui bahwa masih terdapat guru matematika yang kesulitan dalam menggunakan dan mengembangkan media pembelajaran, khususnya di Kabupaten Pringsewu, Lampung. Jadi, tujuan kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru matematika di Kabupaten Pringsewu terkait dengan pembuatan media pembelajaran matematika berbasis IT dengan menggunakan FlipaClip. Metode yang digunakan adalah pelatihan dengan 40% teori dan 60% praktik. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tahapan melakukan tes awal, melaksanakan pelatihan, dan melaksanakan tes akhir. Peserta kegiatan ini sebanyak 20 orang yang merupakan guru matematika SMP di Kabupaten Pringsewu. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Selanjutnya teknik analisis data secara deskriptif dan menggunakan N-Gain. Hasil yang diperoleh yaitu terjadi peningkatan pemahaman guru tentang media pembelajaran, bangun datar dan FlipaClip yang ditunjukkan dari hasil N-Gain di mana 45% peserta mengalami peningkatan sedang dan 55% mengalami peningkatan tinggi. Selain itu, Guru sudah mulai memiliki keterampilan dalam membuat media pembelajaran menggunakan FlipaClip yang ditunjukkan oleh praktik yang dilakukan guru serta produk akhir yang dihasilkan oleh para guru Matematika SMP di Kabupaten Pringsewu. Jadi dapat disimpulkan bahwa guru telah mengalami peningkatan pemahaman dan memiliki keterampilan dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis FlipaClip.
Pelatihan penyusunan modul ajar berorientasi nilai bagi guru komunitas belajar matematika SMA Kabupaten OKI untuk mendukung penguatan nilai karakter siswa Aisyah, Nyimas; Chotimah, Umi; Meryansumayeka, Meryansumayeka; Susanti, Elsa; Lesmana, Hendra
Jurnal Anugerah Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v6i2.7300

Abstract

Pendidikan matematika di Indonesia perlu mengintegrasikan nilai-nilai untuk mencapai tujuan nasional, namun pemahaman guru masih terbatas. Program PkM ini melatih guru Kombel Matematika SMA Kabupaten Ogan Komering Ilir dalam menyusun modul ajar berorientasi nilai dan menghasilkan peningkatan pemahaman dan keterampilan yang guru dalam mengintegrasikan nilai dalam pembelajaran matematika. Pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini dilakukan secara sistematis melalui berbagai tahapan, diantaranya 1) analisis kebutuhan, 2) persiapan, 3) sosialisasi, 4) pelatihan dan penerapan teknologi, 4) pendampingan, 5) evaluasi, 6) tindak lanjut. Peserta kegiatan PkM ini adalah guru kombel matematika SMA kabupaten Ogan Komering Ilir. Berdasarkan hasil analisis angket dan dokumen modul ajara berbasis nilai yang telah disusun oleh mitra, pelatihan yang telah diberikan mampu meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru Kombel Matematika SMA Kabupaten OKI dalam menerapkan nilai (value) dan menyusun modul ajar berorientasi nilai. Selain itu, guru mampu menggunakan wizer.me untuk pembelajaran interaktif. Program ini telah memberikan dampak positif dalam memperkaya pengetahuan dan memperkuat keterampilan dalam menyusun modul ajar berorientasi nilai.
Meningkatkan potensi kreatif dan motorik halus anak usia dini dengan kolase bahan alam Fadhli, Haiyul; Fellysya, Nadya Safha; Alfayutia, Windi; Putri, Rusnita; Arsaf, Muhammad Arif
Jurnal Anugerah Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v6i2.7302

Abstract

Komponen utama dari pendidikan anak usia dini adalah pengembangan kreativitas dan keterampilan motorik halus, karena sifat-sifat ini memengaruhi kapasitas kognitif dan sosial pada masa depan. Melalui kegiatan kolase, program pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan motorik halus dan kreativitas anak-anak di TK Permata Ibu dan RA Mutiara Hati. Kegiatan kolase dipilih karena memungkinkan eksplorasi bahan alam yang merangsang imajinasi dan keterampilan motorik halus. Peserta dalam pengabdian ini adalah 57 peserta didik berusia 4-6 tahun. Teknik pengumpulan data mencakup observasi yang dinilai berdasarkan ketepatan, koordinasi tangan-mata, dan kreativitas dalam menata bahan kolase dan analisis hasil kerapian dalam penempelan bahan alam pada kolase. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif untuk mengevaluasi peningkatan keterampilan motorik halus dan kreativitas anak. Anak-anak dapat mengembangkan keterampilan koordinasi tangan-mata, ketepatan dalam menempel bahan, dan kreativitas saat menata kolase. Hasil ini menegaskan bahwa kegiatan kolase dapat menjadi metode pembelajaran efektif untuk pengembangan kreativitas dan motorik halus anak usia dini. Kegiatan ini juga menunjukkan potensi untuk diperluas dengan melibatkan variasi bahan alam yang lebih beragam.
Penguatan kompetensi profesional guru SDI Ats-Tsiqoh Palangka Raya melalui bimbingan teknis penyusunan modul pembelajaran Pionera, Mutiarani
Jurnal Anugerah Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v6i2.7325

Abstract

Kompetensi profesional guru sangatlah penting, yang mencakup penguasaan materi pembelajaran dan kemampuan untuk mengintegrasikan teknologi dalam proses pengajaran. Pengembangan bahan ajar oleh guru seperti modul pembelajaran, menjadi sarana strategis yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dan mendukung pembelajaran mandiri. Namun, tantangan keberagaman latar belakang siswa memerlukan pendekatan yang lebih diferensiasi dalam penyampaian materi. Untuk mengatasi permasalahan ini, kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) di SDI Ats-Tsiqoh Palangka Raya dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kompetensi profesional guru SDI Ats-Tsiqoh Palangka Raya dengan memberikan pemahaman terhadap prosedur pengembangan modul pembelajaran dan pemanfaatan Canva untuk merancang template modul. Terdapat 10 orang guru yang terlibat dalam kegiatan berupa bimbingan teknis (bimtek) ini dengan intensitas 3 kali pertemuan berdasarkan tiga tahapan materi. Data berupa hasil angket dari penilaian rekan sejawat oleh para peserta kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil analisis tersebut menunjukkan bahwa pemahaman peserta tentang prosedur pengembangan modul pembelajaran sebesar 91% dan keterampilan dalam memanfaatkan Canva sebesar 93% yang mengindikasi bahwa kompetensi profesional peserta mampu diperkuat. Melalui bimtek ini, para guru merasa terdorong untuk menjadi lebih adaptif dan kreatif dalam menghasilkan modul pembelajaran sesuai bidang keilmuan.
Penguatan kemampuan menulis ilmiah mahasiswa dengan pelatihan menulis berbasis teks mentor Ermalianti, Ermalianti; Yansyah, Yansyah; Istati, Mufida; Fadilah, Haris; Rahmi, Nurul
Jurnal Anugerah Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v6i2.7369

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengenali struktur dan isi artikel ilmiah yang baik. Untuk mencapai tujuan tersebut, program pengabdian dilaksanakan dalam bentuk workshop yang didominasi oleh praktik. Praktik dilakukan melalui pemberian teks mentor sehingga mahasiswa bisa menganalisis secara langsung contoh karya yang telah terbit serta mengenali elemen-elemen yang diperlukan dalam menulis artikel yang terbit di jurnal terakreditasi Sinta 2 dan Sinta 3. Workshop ini diikuti oleh 35 mahasiswa berbagai jurusan di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Antasari dan berlangsung selama satu hari penuh. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan angket. Observasi bertujuan untuk melihat detail proses pelatihan serta kemampuan mahasiswa dalam mengenali struktur dan isi artikel, yang ditampilkan pada presentasi dan hasil unjuk kerja. Selanjutnya, angket bertujuan untuk melihat persepsi terkait kebermanfaatan kegiatan terhadap kemampuan menulis mahasiswa. Analisis atas hasil observasi dilakukan secara kualitatif dan hasil angket secara kuantitatif. Hasil observasi selama proses workshop menunjukkan bahwa penggunaan teks mentor dapat memandu mahasiswa untuk mengenali struktur dari artikel ilmiah dan konten dari struktur tersebut. Hasil dari angket evaluasi  menunjukkan bahwa 90,5% peserta pelatihan mendapatkan manfaat dan 100% dari mereka antusias untuk mengikuti kegiatan serupa pada masa depan.
Peningkatan keterampilan pengarsipan digital siswa sekolah menengah kejuruan dan implikasinya terhadap kebijakan pendidikan kejuruan Risamasu, Putri Ellen Gracia; Sogalrey, Febi Adriana Mutiara; Tijow, Meylani Aljenie; Sembiring, Desy Anita Karolina
Jurnal Anugerah Vol 7 No 1 (2025): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v7i1.6867

Abstract

Pengabdian masyarakat ini dilaksanakan sebagai respons terhadap pesatnya perkembangan teknologi informasi yang berdampak pada dunia kerja, khususnya di bidang administrasi perkantoran. Keterampilan dalam pengarsipan digital menjadi kompetensi penting bagi siswa SMK jurusan Administrasi Perkantoran di Kota Jayapura agar lebih siap menghadapi tuntutan dunia kerja berbasis digital. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam mengelola dokumen digital dan menganalisis implikasinya terhadap pendidikan vokasi. Pelatihan dilaksanakan selama tiga hari, melibatkan 61 siswa dari tiga kelas, dengan metode berupa workshop interaktif yang mencakup pembuatan dokumen resmi menggunakan Microsoft Word dan pengorganisasian file digital melalui Google Drive. Materi disampaikan melalui presentasi dan praktik langsung di laboratorium komputer. Teknik analisis data yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif, dengan membandingkan hasil post-test praktik siswa di akhir sesi. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam keterampilan siswa setelah mengikuti pelatihan. Sebagian besar peserta (73,7%) mencapai nilai ≥70 pada post-test, meningkat tajam dibandingkan hasil pre-test. Peningkatan tampak pada kemampuan menyusun dokumen formal, menata folder secara sistematis, serta menggunakan Google Drive untuk menyimpan dan membagikan file. Pelatihan berbasis praktik terbukti efektif dalam membangun pemahaman dan keterampilan siswa terhadap pengarsipan digital, serta menunjukkan pentingnya integrasi keterampilan digital dalam kurikulum pendidikan vokasi untuk menjawab tantangan dunia kerja modern.
Pengenalan aplikasi PhET simulation sebagai media pembelajaran kimia interaktif di SMA Negeri 3 Tondano, Sulawesi Utara Maanari, Chaleb Paul; Gugule, Sanusi; Fatimah, Feti; Utami, Aisyiah Restutiningsih Putri; Rukmana, Musma; Pratiwi, Ananta Dian; Akbar, Jakub Saddam; Rumengan, Stefan Marco; Mustapa
Jurnal Anugerah Vol 7 No 1 (2025): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v7i1.6890

Abstract

Kimia merupakan salah satu mata pelajaran yang dianggap sulit oleh siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) karena melibatkan konsep-konsep abstrak serta perhitungan yang kompleks. Metode pembelajaran konvensional, seperti metode ceramah dengan hanya menggunakan buku teks, sering kali kurang efektif dalam membantu siswa memahami materi secara mendalam. Oleh karena itu, diperlukan media pembelajaran yang lebih interaktif, salah satunya adalah PhET Simulations, sebuah aplikasi yang memungkinkan siswa belajar melalui simulasi visual dan interaktif. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mengenalkan serta mengevaluasi keefektifan PhET Simulations sebagai media pembelajaran interaktif kepada siswa SMA Negeri 3 Tondano dan tingkat kepuasan mereka terhadap penggunaan dan kegiatan. Metode pelaksanaan kegiatan ini melibatkan tiga tahapan utama, yaitu persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman 18 siswa, yang tercermin dari peningkatan nilai rata-rata post-test, yaitu dari 53,89 menjadi 78,89 setelah menggunakan PhET Simulations. Selain itu, pemanfaatan PhET Simulations sebagai media pembelajaran interaktif memperoleh respons positif, dengan tingkat keberhasilan mencapai 86,76%. Kepuasan siswa terhadap kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini juga tergolong tinggi, dengan persentase 84,55%. Temuan ini menunjukkan bahwa penggunaan PhET Simulations dapat menjadi alternatif yang efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep-konsep kimia yang abstrak.
Pendampingan literasi membaca anak usia dini melalui pusat ruang inspirasi belajar aktif di Desa Cikalong Kabupaten Bandung Barat Gunawan, Hevie Setia; Arif, Astarina
Jurnal Anugerah Vol 7 No 1 (2025): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v7i1.6892

Abstract

Rendahnya budaya membaca salah satunya disebabkan oleh minimnya stimulasi atau pembiasaan membaca pada usia dini, penggunaan gadget dengan waktu yang berlebihan juga menjadi perhatian paling serius. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mendampingi anak usia dini dalam membaca sebagai bagian dari penguatan literasi membaca, peserta pendampingan terdiri dari siswa dan siswi SPS Miftahul Huda. Metode dalam pengabdian kepada masyarakat ini berbentuk pendampingan membaca dan penyediaan bahan bacaan yang menarik bagi anak serta menggunakan stimulasi dan media yang tepat sehingga muncul keinginan anak untuk membaca. Adapun tahapan pengumpulan data dalam kegiatan pengabdian ini terdiri dari tahap observasi dan perencanaan, tahap pelaksanaan pendampingan literasi membaca dan tahap evaluasi serta refleksi. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan pendampingan membaca ini menunjukkan kemajuan yang signifikan diantaranya: Dengan menggunakan media kartu huruf, kartu angka bergambar anak dengan mudah mengenali bentuk huruf melalui pengulangan dan visualisasi, gambar pada kartu membantu anak mengaitkan huruf dengan benda nyata, serta membuat pembelajaran menjadi lebih bermakna. PKM ini diharapkan dapat menjadi model untuk pengembangan literasi anak usia dini di berbagai komunitas dan lingkungan pendidikan.
Pelatihan personal confidence untuk meningkatkan kepercayaan diri berbicara di depan umum pada mahasiswa STAK Terpadu Pesat Salatiga Bata, Stifhany Angelina; Murti, Heru Astikasari Setya
Jurnal Anugerah Vol 7 No 1 (2025): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v7i1.6911

Abstract

Berdasarkan survei awal terhadap 47 mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Kristen (STAK) Terpadu Pesat Salatiga, sebanyak 27,7% responden menyatakan bahwa kurangnya kepercayaan diri, terutama saat berbicara di depan umum, merupakan tantangan utama dalam perkuliahan. Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa melalui pelatihan berbasis praktik langsung. Metode yang digunakan meliputi ceramah singkat, diskusi interaktif, simulasi, praktik presentasi, peer coaching, latihan mental (reframing dan self-talk positif), serta sesi refleksi. Evaluasi efektivitas pelatihan dilakukan melalui pre-test dan post-test, observasi performa, serta self-assessment. Peserta dalam kegiatan ini berjumlah 40 mahasiswa aktif. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan signifikan dalam kepercayaan diri mahasiswa, yang tercermin dari kenaikan skor post-test rata-rata sebesar 1,05 poin dibandingkan pre-test. Observasi dan penilaian presentasi menunjukkan peningkatan dalam artikulasi, kontak mata, dan penyampaian pesan. Mayoritas peserta juga melaporkan peningkatan persepsi kepercayaan diri melalui self-assessment. Pelatihan ini menunjukkan bahwa metode berbasis praktik dan umpan balik terstruktur efektif dalam meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa saat melakukan presentasi di depan umum.