cover
Contact Name
Gatut
Contact Email
gatutxxx@gmail.com
Phone
+6281232252015
Journal Mail Official
iaiskjmalang.jurnal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Keramat Dusun Gandon Barat, Desa Sukolilo, Jabung, Malang, Jawa Timur 65155
Location
Kab. malang,
Jawa timur
INDONESIA
Muhadasah : Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
ISSN : 26226723     EISSN : 27219488     DOI : https://doi.org/10.51339/muhad
Core Subject : Religion, Education,
Jurnal Muhadasah terbit sejak tahun 2018, jurnal ini merupakan jurnal Pendidikan Bahasa Arab yang menyajikan artikel hasil penelitian (empiris) serta isu-isu yang mencakup kajian bahasa arab. Jurnal Muhadasah selanjutnya akan rutin terbit secara berkala setiap enam bulan sekali yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal Muhadasah: Jurnal Pendidikan dan Bahasa Arab adalah jurnal yang berfokus pada kajian pendidikan bahasa Arab sebagai bahasa asing, linguistik Arab, Sejarah Pendidikan Bahasa Arab, serta berbagai kajian kritis seputar problematika pembelajaran bahasa Arab (Metode, Media, Strategi, Evaluasi serta Teknologi terbaru dalam proses pembelajaran bahasa arab). Scope 1. Pendidikan Bahasa Arab 2. Sejarah Bahasa Arab 3. Belajar Bahasa Arab 4. Sastra Arab 5. Linguistik Bahasa Arab 6. Perkembangan Bahasa Arab di Era Sekarang 7. Problematika Pembelajaran Bahasa Arab Terkini
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 100 Documents
Penggunaan Aplikasi Puzzlemaker Sebagai Media Evaluasi Pembelajaran Mufrodat Bahasa Arab Zebrillianti, Dennisa; Muhammad Afifudin Dimyathi
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.2893

Abstract

Evaluasi perlu dilakukan setelah terlaksananya suatu proses pembelajaran, termasuk pembelajaran mufrodat bahasa arab. Evaluasi pembelajaran mufrodat bahasa arab bertujuan untuk melihat dan mengetahui ketercapaian pemahaman siswa terhadap materi mufrodat yang telah diajarkan. Namun seringkali kegiatan evaluasi masih dilakukan dengan cara tradisional yaitu dengan menggunakan tes tulis dan tes lisan. Evaluasi pembelajaran mufrodat dapat dilakukan dengan media permainan salah satu media evaluasi berbasis permainan adalah aplikasi puzzlemaker. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan aplikasi puzzlemaker sebagai media evaluasi pembelajaran mufrodat siswa MTs Negeri 2 Sidoarjo. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII B MTs Negeri 2 Sidoarjo yang berjumlah 32 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan evaluasi pembelajaran mufrodat bahasa arab dikelas VIII B MTs Negeri 2 Sidoarjo berbantuan aplikasi puzzlemaker berdampak positif. Hal ini ditandai dengan siswa merasa senang, antusias, lebih bersemangat dalam mengerjakan dan menikmati seluruh rangkaian tahapan evaluasi pembelajaran mufrodat. Sehingga berpengaruh juga terhadap hasil belajarnya.
Pengkajian Kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh di Pesma An-Nur Surabaya Siti Nurul Hidayah; Wulan Indah Fatimatul Djamilah
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.2913

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pentingnya pengkajian kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yang melibatkan tiga proses utama: pengumpulan data, pemilihan informan, dan analisis data. Dalam penelitian ini, peneliti juga menerapkan teknik studi pustaka di samping wawancara dan observasi lapangan, yaitu mencakup artikel, jurnal, dan buku yang relevan dengan topik penelitian. Pengkajian kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh dimulai dengan pembacaan teks oleh santri secara bergantian, di mana setiap santri diajak untuk memahami makna setiap kalimat serta konteks yang terkandung dalam cerita. Setelah pembacaan, ustadz membenarkan aspek sorof dan nahwu yang terdapat dalam teks tersebut untuk memastikan pemahaman yang tepat. Selanjutnya, ustadz menerjemahkan teks dan sekaligus menjelaskan isi cerita yang ada di dalamnya. Penggunaan kitab ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan berbahasa Arab, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pembelajaran. kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh tidak hanya berfungsi sebagai sumber pengetahuan, tetapi juga sebagai wahana pembentukan karakter dan moral, menjadikan santri lebih siap untuk menghadapi tantangan di masa depan dengan pondasi iman dan ilmu yang kuat.
Pengaruh Pembelajaran Pegon Terhadap Keterampilan Menulis Bahasa Arab Di Kelas Satu Madrasah Diniyah Sunan Kalijogo Jabung Taufikur Rohman B P; Ahmad Nuruddin
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3005

Abstract

The learning of pegon writing has many similarities in several methods of learning writing skills, this is because there are many letters in pegon writing with Arabic writing, so in this case the researcher found an increase in Arabic writing, especially in the verses of the Qur'an. In this case, researchers are interested in conducting research related to this matter, with the aim of knowing the effect of pegon learning on Arabic writing skills in grade 1 of Madrasah Diniyah Sunan Kalijogo Jabung. This research uses a quantitative research approach with the type of field research or field research. The research instrument is a questionnaire and the data collection techniques used are documentation and questionnaires. The sample of this study was grade 1 students as many as 30 students. Instrument analysis includes reliability test, normality test, homogeneity test, linearity test, and descriptive test. Data is analyzed using validity test, reliability test, normality test, homogeneity test, linearity test, and descriptive test, simple linear test, coefficient of determination test, and t test and draw conclusions. The results showed that the implementation of pegon learning had a positive effect on Arabic writing skills with the value of t count greater than t table, namely 5.307> 2.049 with a significance level of 0.000 <0.05. Based on the simple linear regression test, the result is 0.501 with a percentage of influence of 50.1% which means sufficient. It can be concluded that pegon learning proved to be quite effective in Arabic writing skills in this study. So that pegon learning that has been implemented in class I of Madrasah Diniyah Sunan Kalijogo Jabung can be well received and can continue to be applied by teachers during the learning process in the next class.
Kajian Linguistik Bahasa Arab sebagai Pilar Mukjizat Al-Qur'an Isnainiyah; Nasrulloh; Nurul Ainiy
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3027

Abstract

Keunikan linguistik yang melibatkan aspek fonologi, morfologi, sintaksis, semantik, dan retorika menjadikan Al-Qur'an sebagai mukjizat yang luar biasa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keajaiban linguistik dalam Al-Qur'an, dengan fokus pada aspek fonologi, morfologi, sintaksis, semantik dan retorika bahasa Arab. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif,  Penelitian ini menunjukkan bahwa bahasa Al-Qur'an tidak hanya berfungsi sebagai wahyu yang mengandung pesan moral dan spiritual, tetapi juga sebagai karya linguistik yang merupakan pilar dari mukjizatnya, yang mengandung keindahan dan kedalaman yang sulit ditandingi dalam sejarah literatur dunia. Hasil dari penelitian adalah (1) pemilihan suara yang tepat dalam fonologi memberikan dampak emosional yang kuat, (2) struktur morfologis yang kaya memberikan makna yang padat dan fleksibel, (3) sintaksis yang unik, dengan pengaturan kalimat yang tidak lazim, memperkuat pesan dan memperkaya pengalaman emosional pembaca, (4) lapisan-lapisan makna figuratif dan simbolik Al-Qur’an memungkinkan tafsiran yang lebih mendalam, dengan makna yang berkembang seiring dengan peningkatan pengetahuan dan pengalaman pembaca dalam konteks intelektual dan spiritual (5) penggunaan metafora, perumpamaan, dan simbolisme dalam Al-Qur'an memperkaya tafsiran dan memungkinkan pemahaman yang lebih dalam terhadap konsep-konsep abstrak seperti kehidupan setelah mati dan keesaan Tuhan.
Urgensi pembelajaran bahasa arab sebagai bahasa kedua di Pondok Pesantren Ngalah Pasuruan Ahmad Wasil
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3033

Abstract

Pembelajaran Bahasa Arab di Pondok Pesantren Darut Ngalah Pasuruan memiliki urgensi yang tinggi dalam membekali santri dengan pemahaman mendalam terhadap ajaran Islam. Bahasa Arab tidak hanya menjadi alat penting dalam memahami teks agama seperti Al-Qur'an dan Hadits, tetapi juga memperkuat identitas keislaman santri di era global. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran dan manfaat pembelajaran Bahasa Arab sebagai bahasa kedua di pesantren ini. Menggunakan pendekatan kualitatif, penelitian ini mengamati metode pembelajaran, suasana lingkungan pesantren, serta manfaat akademik dan sosial yang diperoleh santri dari penguasaan Bahasa Arab. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan pesantren yang mendukung penggunaan aktif Bahasa Arab membantu santri menginternalisasi bahasa ini secara alami, mempercepat proses belajar, dan meningkatkan keterampilan komunikasi lintas budaya. Penguasaan Bahasa Arab juga membuka akses bagi santri ke literatur Islam yang lebih luas dan mempersiapkan mereka untuk studi lanjutan di institusi pendidikan Islam internasional. Dengan demikian, pembelajaran Bahasa Arab di Pondok Pesantren Darut Ngalah memiliki peran strategis dalam membentuk santri sebagai pemimpin Muslim yang kompeten dan siap menghadapi tantangan global.
Modul Kemahiran Menulis Bahasa Arab Dengan Pendekatan Permainan Ular Tangga di Ma Sirajut Thalibin Achmad Robith Khusni; Ahmad Muzammil
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3093

Abstract

Salah satu keterampilan penting dalam pembelajaran bahasa Arab adalah keterampilan menulis. Namun, aktivitas pengajaran keterampilan menulis tidak berjalan dengan baik saat digunakan. Jika guru mengajar dengan cara yang monoton, siswa akan kesulitan memahami pelajaran karena pembelajaran masih terpusat pada guru. Sebaliknya, metode kreatif harus digunakan untuk mengajar siswa bahasa asing. untuk menumbuhkan minat siswa dalam bahasa asing, khususnya bahasa Arab, guru harus menggunakan pendekatan dan permainan pembelajaran yang menarik. Permainan ular tangga adalah salah satu cara untuk belajar menulis bahasa Arab. Salah satu permainan tradisional anak-anak Indonesia, permainan ini tidak hanya mudah dimainkan, tetapi juga mendidik dan menghibur. Mereka juga sangat interaktif saat dimainkan bersama. Permianan menggunakan metode 4D yaitu model pengembangan empat dimensi yang mencakup pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Namun peneliti hanya sebatas pada pendefinisian dan perancangan data berupa respon dan komentar merupakan target pengguna model. tujuan penelitian ini diantaranya memudahkan siswa MA kelas X sirajut thalbin mampu menulis Bahasa arab dengan baik ban benar dengan tema “arriyadiyah” sumbangsih yang paling utama adalah terkhusus untuk para guru Bahasa arab biar bisa menerapkan modul ini dengan baik. Kata Kunci : Modul, Permainan Ular Tangaa, Kemahiran Menulis, Bahasa Arab
Analisis Kesulitan Maharah Istima’ dalam Menguasai Bahasa Arab di Tingkat Sekolah Dasar Rizkiyati, Saila; Diva Khasanadia; Moh. Nurul Huda
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3176

Abstract

Keterampilan mendengarkan (maharah istima') merupakan salah satu kemampuan dasar yang diperlukan dalam mempelajari bahasa, baik bahasa asing maupun bahasa ibu. Meski dianggap sebagai keterampilan reseptif yang relatif lebih mudah dibandingkan dengan keterampilan lainnya, pada kenyataannya, maharah istima' seringkali kurang mendapat perhatian serius dari para guru bahasa. Akibatnya, hasil pembelajaran pada aspek ini kurang optimal, dan siswa menghadapi berbagai kesulitan dalam belajar keterampilan mendengarkan. Hal ini juga dialami oleh siswa SDI Kergon 2, di mana masih ditemukan sejumlah kesulitan dalam proses pembelajaran maharah istima'.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan wawancara, kemudian data yang diperoleh dianalisis dengan cara reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi: (1) Kesulitan belajar bahasa Arab dalam maharah istima' pada siswa SDI Kergon 2. (2) Faktor-faktor yang menyebabkan kesulitan tersebut. (3) Upaya guru dalam mengatasi kesulitan belajar bahasa Arab pada aspek mendengarkan.Hasil penelitian menunjukkan: (1) Siswa SDI Kergon 2 mengalami berbagai kesulitan dalam belajar maharah istima', antara lain kesulitan membedakan bunyi huruf hijaiyah, kesulitan memahami kosakata (mufradat) yang didengar, dan kesulitan memahami kalimat secara keseluruhan. (2) Faktor penyebab kesulitan tersebut meliputi latar belakang siswa, metode pengajaran yang digunakan, kemampuan siswa dalam membaca Al-Qur'an, motivasi dan semangat belajar siswa, kurikulum yang diterapkan, serta kondisi lingkungan kelas. (3) Untuk mengatasi kesulitan tersebut, guru melakukan berbagai upaya, seperti menggunakan metode dan media pembelajaran yang variatif dan sesuai dengan kemampuan siswa, menciptakan lingkungan berbahasa Arab, serta mendorong siswa untuk lebih aktif mengaji sebagai bagian dari pembelajaran.
Problematika Implementasi Metode Take and Give Dalam Pembelajaran Maharatul Kalam di Kelas XI Bahasa SMA Sunan Kalijogo Malang Moh. Mofid; Asa Nufa Quthrunnada
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3179

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang terjadi di kelas XI Bahasa SMA Sunan Kaliogo Malang, partisipasi dan keaktifan siswa dalam mengikuti pembelajaran bahasa Arab masih rendah. Dalam mengikuti pembelajaran sebagian siswa kurang termotivasi. Kurang optimalnya keaktifan siswa dalam mengikuti pembelajaran seperti menjawab pertanyaan dari guru dan menanggapi pertanyaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi metode Take and Give dalam pembelajaran maharah kalam di kelas XI Bahasa SMA Sunan Kalijogo Malang serta untuk mengetahui kendala dan problematikanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan jenis penelitian studi lapangan. Metode pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Data kemudian di analisis dengan menggunakan teknik analisis induktif. dan diuji keabsahannya menggunakan triangulasi. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa persiapan awal sebelum melaksanakan metode Take and Give dalam pembelajaran maharah kalam adalah persiapan materi dan penyesuaian RPP. Yaitu dengan menentukan materi yang akan dipelajari siswa, menjelakan secara singkat terkait materi, menjelaskan pembelajaran yang akan dilaksanakan dengan berkelompok atau individu untuk berdiskusi, membahas pertanyaan, memberi penjelasan dan ulasan secukupnya pada akhir pembelajaran. Adapun kendala dalam menggunakan metode Take and Give dalam pembelajaran maharah kalam yaitu, dalam proses pembelajaran materi masih terpaku pada buku paket atau LKS, keterbatasan waktu dan pembiasaan yang menyebabkan siswa tidak terbiasa dan kurang percaya diri dalam berkomunikasi, minim dalam penguasaan kosakata sehingga mempersempit komunikasi terkait materi yang ingin disampaikan dan diterima, keterbatasan dalam penglompokan siswa sesuai kemampuan akademik dalam pembelajaran maharah kalam.  
Peran Teknologi dalam Pembelajaran Bahasa Arab Maharah Kalam Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Usrotin Anjani; Farkhanah, Aniq; Karimaturrizqi, Putri; Huda, Moh. Nurul
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v6i2.3242

Abstract

Perkembangan teknologi informasi memiliki potensi besar dalam meningkatkan keterampilan berbicara (maharah kalam) mahasiswa di UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan. Kesulitan yang sering dialami mahasiswa dalam praktik berbicara sering kali disebabkan oleh minimnya interaksi dan sumber belajar yang memadai. Penelitian ini berfokus pada eksplorasi peran teknologi dalam mengatasi tantangan tersebut dan mendukung peningkatan kemampuan berbicara. Tujuan utamanya adalah menganalisis dampak teknologi terhadap kemampuan berbahasa Arab, khususnya pada aspek maharah kalam mahasiswa di Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif, data dikumpulkan melalui platform pembelajaran daring dan wawancara dengan dosen serta mahasiswa dengan memanfaatkan teknologi, seperti aplikasi pembelajaran dan video interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi berperan penting dalam pengembangan kemampuan berbicara mahasiswa, terutama melalui aplikasi pembelajaran bahasa, media sosial, dan platform online yang mendukung latihan berbicara dan interaksi dengan penutur asli. Meskipun demikian, penelitian ini juga mencatat beberapa kendala, seperti terbatasnya akses internet dan rendahnya literasi digital mahasiswa.
Efektivitas Media Wordwall dalam Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas X MAN 1 Lamongan Via Nuril Qamariyah; Syafi'i
Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol. 7 No. 1 (2025): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51339/muhad.v7i1.3014

Abstract

bahasa Arab yang disebabkan oleh beberapa faktor, seperti metode pembelajaran yang kurang menarik, persepsi siswa terhadap kesulitan bahasa Arab dan variasi media pembelajaran yang terbatas. Kondisi ini membuat siswa cepat bosan dan kesulitan memahami materi pelajaran. Berdasarkan teori konstruktivisme, pengalaman belajar yang aktif dan bermakna sangat penting untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Meskipun beberapa penelitian telah menunjukkan efektivitas media permainan dalam pembelajaran, belum banyak penelitian yang mengkhususkan pada penggunaan Wordwall dalam konteks pembelajaran bahasa Arab. sehubungan dengan hal tersebut, peneliti berinisiatif mengembangkan pendekatan pembelajaran yang lebih menarik melalui permainan Wordwall. Wordwall diharapkan dapat menjadi media yang efektif untuk meningkatkan prestasi mereka dalam mata pelajaran bahasa Arab. Selain itu, peneliti juga ingin mengukur sejauh mana efektivitas media permainan Wordwall ini dalam mencapai tujuan tersebut. Peneliti menggunakan metode kuantitatif eksperimen dengan desain penelitian one-group pretest-posttest. Kelas X F bertindak sebagai kelompok eksperimen. Data dikumpulkan melalui pretest dan posttest untuk mengukur perubahan minat dan hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat di ambil kesimpulan bahwa penggunaan Wordwall terbukti efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran bahasa Arab khususnya pada materi الرياضة. Temuan ini menyoroti potensi Wordwall sebagai alternatif media pembelajaran yang menarik dan efektif untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap bahasa Arab.

Page 9 of 10 | Total Record : 100