cover
Contact Name
Aprezo Pardodi Maba
Contact Email
aprezopm@gmail.com
Phone
+6282289566677
Journal Mail Official
aprezopm@gmail.com
Editorial Address
Jl. Penyu RT. 020 RW. 008 Kelurahan Yosodadi Kecamatan Metro Timur
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Published by Kuras Institute
ISSN : -     EISSN : 27752097     DOI : https://doi.org/10.51214/japamul
Jurnal Pengabdian Multidisiplin also known as JAPAMUL (Online ISSN 2775-2097) published by Kuras Institute in cooperation with Scidac Plus. JAPAMUL concerned and published articles related to the practice and processes of community service, engagement, and empowerment. Every article published is expected to provide insights and inspire activities elsewhere on related issues.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 160 Documents
Pendampingan Penyusunan Soal Berbasis High Order Thinking Skill untuk Guru Bahasa Arab di MI Nurussalam Mantingan Siti Nikmatul Rochma; Ihwan Mahmudi
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404761000

Abstract

MI Nurussalam Mantingan adalah sebuah sekolah dasar swasta yang memiliki system unik, salah satunya adalah pengelolaannya dibawah naungan Pondok Modern Darussalam Gontor yang menjadikan mayoritas system pengelolaan diadopsi dari pondok Gontor dan Bahasa Arab menjadi salah satu tujuan pembelajaran utama. Buku ajar Bahasa Arab yang digunakan dalam pembelajaran telah menargetkan pembiasaan ketrampilan berpikir tingkat tinggi, namun realita pelaksanaan pembelajaran dilapangan belum dalam mengkoordinir pelatihan ketrampilan tersebut secara maksimal dikarenakan kurangnya kompetensi guru. Intervensi tim kepada mitra diawali dengan forum group discussion tentang kendala dalam pengajaran bahasa Arab, kemudian ditindak lanjuti dengan sosialisasi tentang konsep dasar High Order Thinking Skill dan metode internalisasi konsep tersebut dalam langkah-langkah pembelajaran dalam kelas secara umum, kemudian diarahkan secara khusus dalam program pendampingan untuk menyusun instrument evaluasi materi Bahasa Arab berbasis High Order Thinking Skill . Hasil dari program pengabdian ini adalah peningkatan pemahaman guru tentang konsep High Order Thinking Skill dan internalisasi konsep tersebut dalam langkah-langkah pembelajaran, ditindak lanjuti dengan penyusunan instrument evaluasi pembelajaran Bahasa Arab berbasis HOTS. kata kunci : Butir soal, Evaluasi, High Order Thinking Skill
Pendampingan Audit Eksternal Halal Oleh Lembaga Pemeriksan Halal dan Kajian Halalan Thayyiban (LPHKHT) Muhammadiyah Di Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Today Bakery Sidoarjo, Jawa Timur Wahyuni, Hana Catur; Nur Ravita Hanus; Dina Okta; Hasan Ubaidillah; Halim, Muhammad; Aulia Putri S
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404766000

Abstract

This community service activity aims to assist Today Bakery MSMEs to carry out halal external audits in order to apply for halal certification. The implementation method is carried out in three stages, namely preparation which is carried out starting H-2 from the schedule received, implementation is carried out according to schedule and evaluation is carried out H+3 from implementation. Community service activities resulted in the submission of halal certification by Today Bakery through LPHKHT Muhammadiyah. The external audit by LPHKHT Muhammadiyah auditors was carried out on 18 December 2023 by sending 2 auditors. The audit agenda was carried out with an opening attended by all elements of Today Bakery, document verification and field visits and ended with closing. In the closing, the results of the audit and recommendations for improvement were explained and the minutes of the audit were signed by the Today Bakery leadership and the LPHKHT Muhammadiyah auditors.
Upaya Motivasi Belajar Anak Melalui Model Belajar Bermain di Gampong Dayah Meuria Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara Saiful Bahri; Cut Intan Hayati; Yustika Rahma; Shofiah Mazfi; Muhammad Adhari; Silfiana Simahate; Adina Zikra; Nurul Afini
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404782000

Abstract

Kegiatan yang dilakukan dalam memberikan pengajaran untuk anak-anak demi meningkatkan kualitas dalam mencapai target. Adapun metode pembelajaran penelitian yang digunakan sesuai dengan kebutuhan anak-anak dalam proses pengajaran yaitu metode demonstrans, role play, dan snowball throwing. Penulis memberikan pembelajaran dengan memberikan materi beserta penjelasan, bertukar pikiran, Tanya jawab, dan bertukar peran. Observasi awal yaitu berdiskusi dengan anak- anak terkait dengan sistem dan proses pembelajaran yang didapatkan disekolah agar bisa disesuaikan atau lebih ditingkatkan kualitas peran anak-anak didik. Paparan materi yang disampaikan diharapkan memberikan pengetahuan baru untuk meningkatkan kualitas anak-anak melalui pembelajaran. Minat belajar dan kurangnya motivasi menjadi permasalahan utama yang dihadapi siswa di Kampung Dayah Meuria.Terlihat bahwa anak Kampung Dayah Meuria memiliki kekurangan kesadaran akan hal pendidikan, maka dari itu pentingnya bimbingan belajar yang akan memotivasi para siswa supaya sadar akan pentingnya pendidikan untuk masa depan. Berdasarkan hasil penelitian, kegiatan bimbingan belajar ini memberikan dampak yang signifikan dalam hal pengetahuan umum serta keagamaan seperti peningkatan pemahaman anak-anak, tumbuhnya kesadaran anak dalam belajar, anak lebih aktif dalam berdiskusi dan bertanya tentang materi yang kurang dipahami, dan bertambahnya minat untuk mengikuti kegiatan bimbingan belajar tersebut.
Pelatihan Manajemen Wakaf Produktif pada Nadzir di Lingkungan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kulon Progo Akhmad Arif Rifan; Pribawa E Pantas; Miftah Khilmi Hidayatulloh; Muhammad Shulthoni
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404799000

Abstract

Mitra dalam kegiatan Program Pengabdian Masyarakat (PPM) ini adalah Majelis Wakaf dan Kehartabendaan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Daerah Istimewa Yogyakarta. adapun permasalahan yang dihadapi mitra meliputi beberapa hal. Pertama, Kurangnya pengetahuan teoritis (aspek hukum, sejarah, dan potensi aset) wakaf, Minimnya kemampuan praktis dalam pengelolaan aset wakaf secara produktif dan profesional di para nadzir daerah Kulon Progo. Minimnya informasi dan pendampingan pengelolaan aset wakaf produktif..Kegiatan ini dilaksanakan selama 4 hari pada tanggal 17 dan 18 Juli 2022 dan tanggal 18 dan 19 september 2022. Adapun metode yang digunakan untuk mencapai tujuan program PPM dibagi dalam 4 tahap, yaitu; 1) Tahap persiapan terkait kebutuhan dalam pelaksanaan kegiatan assessment dan FGD 2) Tahap pelatihan untuk manajerial nadzir, 3) Pendampingan atau pembinaan untuk merencanakan pengembangan aset wakaf 4) Evaluasi untuk mengukur keberhasilan dari kegiatan yang telah dilaksanakan, meliputi evaluasi proses, akhir, dan evaluasi tindak lanjut.
Pendampingan Pemanfaatan Media Digital Pada Pengelolaan Kegiatan Ekstrakurikuler di Madrasah Aliyah Hasyim Asy’ari Bangsri Jepara Olyvia Revalita Candraloka; Azzah Nor Laila; Alzena Dona Sabilla; Oktania Nayohan
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404823000

Abstract

Lembaga pendidikan formal seringkali fokus pada proses pembelajaran akademik. Akan tetapi proses ekstrakurikuler juga penting, dan perlu dikelola secara baik. Mitra pengabdian ini MA NU Hasyim Asy’ari Bangsri Jepara. Tujuan pengabdian ini meningkatkan ketrampilan mitra dalam pengelolaan ekstrakurikuler dengan memanfaatkan media digital. Metode pengabdian ini meliputi sosialisasi, pelatihan, penerapan teknologi, dan evaluasi. Hasil pengabdian ini menunjukkan peserta yang terlibat para pembina serta tutor ekstrakurikuler sejumlah 20. Para peserta setelah mengikuti pelatihan manajemen ekstrakurikuler dan pemetaan minat bakat siswa, 80% peserta mampu memahami materi serta ragam model pengelolaannya. tersebut menunjukkan pada aspek kebermanfaatan kegiatan 76% peserta sangat setuju, dan 24% setuju. Aspek materi sesuai kebutuhan 47% sangat setuju, 40% setuju, dan 13% cukup setuju. Materi mudah dipahami direspon 57% sangat setuju, 43% setuju. Aspek waktu memadai direspon 54% sangat setuju, 46% setuju. Secara umum ketrampilan mitra meningkat 80%, tutor beserta pembina terampil serta dapat menerapkan media aplikasi berbasis website MAHABA dalam mengelola ekstrakurikuler.
Edukasi Gizi Melalui Leaflet “Isi Piringku” dalam Upaya Pencegahan Obesitas pada Mahasiswa di Poltekkes Kemenkes Aceh Prodi Keperawatan Aceh selatan Rahmi, Cut; Rasima, Rasima; Yasni, Hilma; Asmanidar, Asmanidar; Orisinal, Orisinal; Julissasman, Julissasman; Husaini, M
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404825000

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan tentang “Edukasi Gizi Melalui Leaflet “Isi Piringku” Dalam Upaya Pencegahan Obesitas Pada Mahasiswa di Poltekkes Kemenkes Aceh Prodi Keperawatan Aceh Selatan”. Mitra dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah Poltekkes Kemenkes Aceh Prodi Keperawatan Aceh Selatan. Solusi permasalahan yang ditawarkan dalam upaya pencegahan terjadinya obesitas pada remaja adalah melalui penyuluhan tentang “isi piringku” yang sedang digalakkan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan. "Isi Piringku" menggambarkan porsi makan yang dikonsumsi dalam satu piring yang terdiri dari 50 persen buah dan sayur, dan 50 persen sisanya terdiri dari karbohidrat dan protein. "Isi Piringku" juga menekankan untuk membatasi gula, garam, dan lemak dalam konsumsi sehari-hari. Tujuan Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini untuk meningkatkan pengetahuan dan perubahan perilaku mahasiswa dalam mengkonsumsi asupan gizi seimbang. Manfaat kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini agar mahasiswa mengetahui pentingnya mengkonsumsi menu seimbang melalui “isi Piringku”.
Literasi Keuangan Syariah: Bahaya Pinjaman Online terhadap Agama dan Ekonomi Riduwan, Riduwan; Pakarti, Muhammad Sang Aji; Amrullah, Amrullah
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404827000

Abstract

Lembaga Keuangan yang mampu menjangkau lapisan masyarakat paling bawah memiliki dampat yang tinggi dalam meningkatkan inklusi keuangan. Dibutuhkan mekanisme keuangan yang memiliki kemudahan prosedur dan kecepatan pelayanan, supaya masyarakat dapat mengakses dan memenuhi kebutuhan pendanaannya. Pengabdian pada masyarakat ini dilaksanakan dengan metode presentasi dan diskusi kelompok yang dipandu oleh mahasiswa. Sasarannya adalah masyarakat di dusun Mriyan Kapanewon Kretek, Bantul, DI. Yogyakarta. Program pengabdian tersebut merupakan satu rangkaian dengan kegiatan KKN Reguler Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan tahun 2024. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang pinjaman online dan keuangan Syariah. Pinjaman online konvensional dengan berbagai kemudahan dan fasilitas yang ditawarkan, dapat meningkatkan literasi keuangan, tetapi disisi lain dapat merugikan masyarakat. Rekomendasi dari pengabdian ini adalah pentingnya menggunakan pinjaman online syariah atau Koperasi Syariah, BMT, dan BPRS sebagai alternatif keuangan.
Bimbingan Baca Al-Qur'an Metode Jibril Sebagai Upaya Pemberantasan Buta Baca Al-Qur'an Masyarakat Lansia Dusun Wadas Desa Mojowetan Kecamatan Banjarejo Kabupaten Blora Jamil, Muhamad
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404830000

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan bimbingan membaca Al-Qur'an dengan baik dan benar. Dalam proses ini, metode Jibril sebagai metode pembelajaran Al-Qur'an, dan pendekatan yang diterapkan dalam pengabdian ini adalah Participatory Action Research. PAR adalah metode riset pengabdian di mana penulis terlibat secara langsung dan berpartisipasi sebagai pembimbing di lokasi pelaksanaan pengabdian. Hasilnya pengabdian ini telah meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur'an di kalangan warga lansia setempat, meskipun belum mencapai khatam. Oleh karena itu, diperlukan pengabdian lanjutan agar proses bimbingan dapat mencapai khatam.
Pemberdayaan Ekonomi Kreatif Masyarakat Desa Rukti Basuki Berbasis Potensi Lokal Melalui Produksi Bubur Singkong Nanang Erwanto; Adi Wijaya; Putriana Wijanarti; Desi Anitasari; Azizah Nurlelasari; Ahmad Souma Fahrur Rozi; Abid Abdillah; Teguh Rahmat Agung Priyono; Muhammad Syaiful Anwar; Edi Purwanto; Mustamiah; Rini Juriyah; Titin Lukmiatin
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404857000

Abstract

Bubur singkong merupakan salah satu pemberdayaan masyarakat untuk memaksimalkan potensi-potensi yang dimiliki oleh suatu desa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bentuk dari adanya aksi pemberdayaan masyarakat pada produksi bubur singkong. Pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh mahasiswa universitas ma’arif lampung di Kampung Rukti Basuki, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah. Dimana dalam kegiatan ini dilaksankan di gedung TK AL HUDA Rukti Basuki, Melalui Pengajaran kepada Masyarakat sekitar baik yang tergabung dalam kelompok PKK maupun Ibu rumah tangga tentang produksi bubur dengan memanfaatkan potensi lokal yaitu singkong. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitiannya adalah studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pemberdayaan masyarakat ini dilakukan dengan mengoptimalkan produksi bubur singkong untuk dijadikan umkm berbasis potensi lokal masyarakat. Kurangnya edukasi mengenai pengolahan singkong menjadi produk olahan menjadi masalah utama dalam pengabdian ini. Sehingga pengabdian mencoba memberikan solusi berupa diversivikasi produk singkong menjadi bubur singkong. Pengabdian ini bertujuan 1) membantu masyarakat Desa Rukti Basuki untuk memanfaatkan potensi lokal yang ada yaitu singkong. 2) Memberikan pemahaman dan skill bagi masyarakat sekitar agar dapat membuat bubur singkong;; 3) Memberikan keterampilan kepada masyarakat untuk memanfaatkan singkong yang ada disekitar kita yang mana selama ini kurang dimanfaatkan oleh para masyarakat; serta 4) Membantu meningkatkan pendapatan masyarakat dari sektor perdagangan. Hasil dari pengabdian menunjukkan bahwa masyarakat dapat memanfaatkan potensi yang ada berupa singkong untuk diolah menjadi bubur singkong yaitu salah satu makanan yang lebih memiliki nilai ekonomis.
Sosialisasi Mahasiswa Universitas Tanjungpura Terhadap Isu Kratom (Mitragyna Speciosa) Global Sulvi Purwayantie; Sholahuddin; Saputri, Nur Endah; Suko Priyono
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202404858000

Abstract

Kegiatan pengabdian pada mahasiswa Universitas Tanjungpura (UNTAN) berupa pendampingan dalam memberikan pengetahuan dan keterampilan keamanan konsumsi Kratom agar memenuhi syarat kesehatan. Kemampuan pengenalan Kratom dan cara kosumsi yang aman diharapkan dapat mempercepat dan mempermudah mahasiswa dalam pencegahan penyalahgunaan Kratom yang sering dianggap mirip dengan narkoba. Khalayak sasaran dalam kegiatan PKM ini adalah mahasiswa di seluruh fakultas yang ada di UNTAN, yang berjumlah 34 orang. Pendampingan dilakukan dengan metode ceramah, demonstrasi dan latihan yang disertai tanya jawab. Metode ceramah digunakan untuk menjelaskan konsep pengantar Kratom yang aman di kehidupan sehatri-hari. Metode demonstrasi dipakai untuk menunjukkan suatu proses kerja yaitu tahap-tahap proses pengolahan Kratom yang sederhana, sedangkan metode latihan untuk mempraktikkan konsumsi Kratom yang memenuhi persyaratan kesehatan. Sementara metode tanya jawab untuk memberi kesempatan para peserta berkonsultasi dalam mengatasi kendala dalam pencegahan adiktif Kratom. Kendala yang dihadapi adalah waktu liburan mahasiswa sehingga tidak optimal dalam mengumpulkan mahasiswa dari perwakilan seluruh fakultas di UNTAN dan mahasiswa sebagian besar tidak mengerti apa itu Kratom. Kesimpulan: pengetahuan, pemahaman dan cara konsumsi Kratom yang sehat dan aman menjadi ide inspirasi mahasiswa untuk bahan penelitian Kratom dimasing-masing fakultas.

Page 11 of 16 | Total Record : 160