cover
Contact Name
Mochamad Fariz Irianto
Contact Email
mochamadfarizirianto@gmail.com
Phone
+6285755359670
Journal Mail Official
jpmb@bhinnekapublishing.com
Editorial Address
Jalan Mergan Lori No. 60 RT 11 RW 06 Tanjungrejo Sukun Malang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka
Published by Bhinneka Publishing
ISSN : -     EISSN : 29633753     DOI : 10.58266
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka (JPMB) published 4 (Four) times a year (February, July, September, November), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, Economics, Health, Farm, Food, Agriculture, education, and information technology etc, which published by Bhinneka Publishing. ISSN Online 2963-3753
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 424 Documents
Sosialisasi Penerapan Smart Farm: Otomatisasi Berbasis IoT untuk Optimasi Suhu, Pakan dan Kandang dalam Meningkatkan Produktivitas Ayam Petelur dan Kalkun di Karang Kulon Progo Hamzah, Amir; Andaka, Ganjar; Ningrum, Ambar Pertiwi; Rahayu, Suparni Setyowati; Sholeh, Muhammad
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.511

Abstract

Kelompok “Ayam Telur &  Kalkun Mandiri”  Karang Kulon Progo merupakan kelompok usaha ternak ayam petelur dan kalkun. Permasalahan yang dihadapi adalah dalam produksinya menggunakan teknik manual baik dalam penyediaan pakan maupun untuk kontrol kondisi kandang maupun manajemen operasionalnya. Hal ini menyebabkan beaya operasional tinggi dan manajemen kurang efisien.  Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan sosialisasi kepada mitra peternak  ayam petelur dan kalkun untuk penerapan konsep kendali suhu dan kelembaban berbasis IoT, penerangan kandang menggunakan PLTS dan manajemen data ternak menggunakan aplikasi program.    Metode kegiatan yang dilakukan antara lain meliputi penyampaian materi dan diskusi serta kunjungan ke  lapangan. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan para petani mengenai aplikasi berbasis IoT, teknologi PLTS  dan pemahaman cara manajemen data ternak yang lebih efisien.  Diharapkan dengan penerapan  teknologi ini akan dapat membantu peternak untuk mengoptimalkan produksi, mengurangi biaya operasional, serta mendukung peternakan yang  ramah lingkungan.
Pemberdayaan Sagu di Merauke : Inovasi Mie Sagu Untuk Diversifikasi Produk Pangan Lokal Allo, Cici Girik; Djanggo, Romualdus T Putra Maro; Yulianti, Ni Luh Putu Nita
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.512

Abstract

Sagu merupakan salah satu pangan lokal yang memiliki potensi besar dalam mendukung ketahanan pangan di Papua Selatan. Namun, pemanfaatannya masih terbatas pada bentuk olahan sederhana sehingga kurang memiliki daya saing di pasar. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kelompok usaha “Sayei” di Kampung Bupul, Distrik Eligobel, Merauke melalui diversifikasi olahan sagu menjadi mie sagu, penguatan aspek manajemen usaha, pengelolaan keuangan sederhana, serta pemasaran berbasis digital. Metode kegiatan dilakukan melalui sosialisasi, pelatihan, pendampingan, dan penerapan teknologi produksi. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan mitra dalam pengolahan tepung sagu menjadi mie sagu, penggunaan vacuum sealer untuk pengemasan, pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi, serta penyusunan laporan keuangan sederhana berbasis Excel. Kebermanfaatan kegiatan ini tercermin dari meningkatnya produktivitas kelompok dalam menghasilkan mie sagu dengan kualitas lebih baik dan daya simpan lebih lama. Dampak jangka panjang diharapkan mampu memperkuat posisi sagu sebagai pangan lokal unggulan serta mendorong kemandirian ekonomi masyarakat perbatasan.
Inovasi Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan Melalui Teknologi Incinerator di Desa Kedokan Bunder: Program Pengabdian Masyarakat Gucella, Alya Qoiri; Nurrahmat, Honneyfah; Rohmahardewi, Aleyna Marhaeni; Tusyurur, Widya; Aliya, Syifa Rahma; Prayogi, Imam; Yayang, Sri; Jidan, Mohamad; Fadillah, Naufal Noor; Najma, Nurul; Agustina, Risti; Firmansah, Nazmah Nur Aulia Rahmah; Fathin, Hegia Alya; Fadila, Faraz Muadzin; Wahyuni, Sri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.513

Abstract

Permasalahan sampah rumah tangga masih menjadi isu krusial di wilayah pedesaan, termasuk di Desa Kedokan Bunder, Kecamatan Kedokan Bunder, Kabupaten Indramayu. Sebagian besar masyarakat masih mengelola sampah dengan cara pembakaran terbuka yang menghasilkan asap pekat dan menimbulkan dampak negatif terhadap kesehatan serta lingkungan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan memberikan solusi alternatif melalui penerapan insinerator sederhana minim asap yang lebih ramah lingkungan. Metode yang digunakan adalah kualitatif partisipatif dengan tahapan observasi, wawancara, sosialisasi, serta praktik langsung pembuatan insinerator bersama masyarakat. Proses pembuatan berlangsung kurang lebih satu minggu dengan melibatkan masyarakat secara aktif, mulai dari persiapan material hingga tahap uji coba. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan kesadaran masyarakat mengenai bahaya pembakaran sampah terbuka, perubahan perilaku dalam penggunaan insinerator, serta potensi pemanfaatan abu hasil pembakaran sebagai bahan campuran pupuk organik. Dengan demikian, kegiatan ini terbukti tidak hanya mengurangi pencemaran lingkungan, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi masyarakat serta mendorong terwujudnya pengelolaan sampah berkelanjutan.
Edukasi Gizi Cerdas Pada Ibu dan Kader Posyandu Di Dusun Cisereh RW 08 Desa Mandalahaji Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung Sandhi, Shinta Ika; Nani, Shinta Ayu; Jumiatun, Jumiatun; Setyaningsih, Pujiati; Dewi, Desi Wijayanti Eko
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.515

Abstract

Indonesia masih menghadapi tantangan besar dalam penanganan prevalensi stunting yang tinggi di kalangan masyarakat. Desa Mandalahaji, Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung, ditemukannya 3 kasus stunting dan 6 kasus risiko stunting. Melalui kegiatan Edukasi mengenai pentingnya gizi yang dikombinasikan dengan praktek mengolah makanan bergizi menggunakan bahan-bahan lokal, pengabdian masyarakat ini berupaya meningkatkan pemahaman ibu balita sebagai langkah strategis pencegahan stunting. Metode yang diterapkan adalah edukasi partisipatif, yang disertai dengan pendekatan pre-test dan post-test untuk mengukur peningkatan pengetahuan. Kegiatan ini melibatkan secara aktif ibu-ibu yang memiliki balita sejumlah 21 responden dari RW 08 dan RW 09 Dusun Cisereh. Kegiatan meliputi survei awal, edukasi tentang gizi 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), serta demonstrasi pembuatan camilan sehat berbahan ubi, keju, dan pangan lokal lain yang mudah diperoleh. Hasil analisis menunjukkan peningkatan pengetahuan yang signifikan, dimana rata-rata nilai peserta meningkat dari 55,1 pada pre-test menjadi 85,3 pada post-test, dengan kenaikan sebesar 30,2 poin. Edukasi gizi cerdas yang dikombinasikan dengan demonstrasi praktis terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman ibu balita tentang pemberian ASI eksklusif, MP-ASI bergizi seimbang, dan pemanfaatan pangan lokal. Kegiatan ini berpotensi mendukung upaya pemerintah dalam menurunkan angka stunting melalui pemberdayaan keluarga dan pemanfaatan sumber daya lokal.
Edukasi Cuci Tangan Tepung Sela Cipuput pada Anak Usia Prasekolah dengan Metode Audiovisual dan Demonstrasi Hanum, Syafrida; Pitaloka, Rika Diah; Tesa, Auliana; Siregar, Nabilah; Dianti, Puteri; Wahyuni, Surya; Cleodora, Cindy
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.516

Abstract

Anak usia prasekolah memiliki kerentanan tinggi terhadap penyakit menular seperti diare dan infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) akibat imunitas yang belum matang serta keterbatasan perilaku hidup bersih, khususnya kebersihan tangan. Cuci tangan dengan benar terbukti efektif menurunkan angka kejadian penyakit menular pada kelompok usia ini. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan keterampilan cuci tangan anak prasekolah melalui metode edukasi interaktif berbasis audiovisual dan lagu Tepung Sela Cipuput. Kegiatan dilaksanakan pada 7 Agustus 2025 di TK Akramunnas Pekanbaru dengan peserta 53 anak prasekolah. Intervensi meliputi penayangan media audiovisual, demonstrasi, praktik bersama, serta penggunaan lagu edukatif sebagai media pembelajaran. Data dikumpulkan menggunakan lembar observasi keterampilan cuci tangan sesuai standar WHO pada pre dan post intervensi, kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan keterampilan cuci tangan anak: sebelum intervensi 98,11% anak tidak mampu melakukan langkah cuci tangan dengan benar, sementara setelah intervensi 26,42% anak mampu melakukan seluruh langkah secara mandiri dan 73,58% mampu melakukan sebagian langkah dengan bantuan. Temuan ini menegaskan bahwa pendekatan edukasi partisipatif dengan kombinasi audiovisual, demonstrasi, dan lagu anak efektif meningkatkan keterampilan cuci tangan pada anak prasekolah. Metode Tepung Sela Cipuput yang sederhana, menyenangkan, dan kontekstual dapat menjadi alternatif strategi promosi kesehatan berbasis sekolah untuk membentuk kebiasaan hidup bersih sejak dini.
Aquaponik Tambak Terpadu: Strategi Edukatif dan Produktif dengan Budidaya Ikan dan Sayuran dalam Media Ember di Desa Sewurejo Putri, Irene Maria Permata; Putri, Milam Oktapi Purwo; Pradana, Hanif Abiyyu Rachdi; Farhani, Zakiyah Nur; Ardhana, Hidayatur Bintang; Wirayuda, Lintang; Wahyuningtyas, Renita Puspa; Putri, Alif Vani Karisma; Farahfahlevi, Raisa; Adi, Ade Yonathan Anugrah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.517

Abstract

Penerapan sistem akuaponik tambak terpadu merupakan salah satu upaya inovatif unbtuk mendorong kemandirian pangan dan juga meningkatkan kapasitas masyarakat desa. Kegiatan ini dilakukan di Desa Sewurejo, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar dengan menggunakan media ember yang berisi ikan lele yang dikombinasikan dengan sayuran selada dan sawi pada bagian atas ember. Kegiatan ini mencakup tahap persiapan, pelaksanaan, hingga evaluasi melalui pendekatan partisipatif. Hasil pelaksanaan menunjukkan bahwa kegiatan ini tidak hanya mampu menghasilkan ikan dan sayuran secara bersamaan, tetapi juga memberikan manfaat edukatif berupa peningkatan keterampilan warga dalam budidaya terpadu yang berkelanjutan. Penerapan Effective Microorganisms 4 (EM4) pada tambak terbukti meningkatkan kualitas air dan memperbaiki tingkat kelangsungan hidup ikan lele. Program ini menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pengelolaan sumber daya alam secara efisien
Digital Marketing Developing Online Business for Students of SMKN 48 Jakarta Sibarani, Bintang B; Juhaeti, Juhaeti; Afrianda, Rio; Hermawan, I Gusti Ngurah Willy; Permatasari, Rita Intan; Wijayanti, Dian; Salim, Firna Julia; Fallah, Raka Arbian; Ardini, Siska
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.519

Abstract

The rapid development of information and communication technology has significantly transformed marketing strategies from conventional methods to digital marketing. This transformation offers great opportunities for entrepreneurs, including vocational high school students, to develop online businesses. SMKN 48 Jakarta, particularly in the Online Business and Marketing department, has strong potential in this field; however, many students still lack adequate knowledge and skills in effectively applying digital marketing strategies. This Community Service Program (PKM) aims to provide training and mentoring for 67 students of SMKN 48 Jakarta through participatory and educational methods, including literacy-based socialization, hands-on training, interactive discussions, and learning outcome evaluations. The training materials cover fundamental concepts of digital marketing, the use of social media, creative content creation, and online store management. The results indicate an improvement in students’ understanding and skills in utilizing digital platforms for business development, as well as increased entrepreneurial motivation. This program is expected to make a tangible contribution to producing young entrepreneurs who are creative, competitive, and adaptive to technological advancements.
Strategi Pengembangan dan Optimalisasi Wisata Air Terjun Sebagai Destinasi Ekowisata Melalui Promosi Digital dan Program KKN di Desa Bulumanai Asmarullah, Asmarullah; Septriana, Cindy; Nursamida, Nursamida; Anisa, Anisa; Husna, Nidaul; Haryana, Linsdi Naila; Firka, Firka; Zaskia, Putri; Tasya, Anas; Syawal, Muh; Amanah, Alam Ikhsanul; Yudistira, Adhi; Raunsai, Silpa; Pradipta, Anjar
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.521

Abstract

Desa Bulumanai, Kecamatan Poleang Barat, Kabupaten Bombana, memiliki potensi wisata alam berupa air terjun yang belum tergarap optimal. Potensi tersebut dapat dikembangkan menjadi destinasi ekowisata berbasis kearifan lokal dan keberlanjutan lingkungan. Artikel ini membahas strategi pengembangan wisata air terjun melalui promosi digital serta peran Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa dalam meningkatkan daya tarik wisata. Metode yang digunakan adalah pendekatan partisipatif dengan melibatkan masyarakat, pemerintah desa, dan mahasiswa KKN. Hasil analisis menunjukkan bahwa optimalisasi wisata air terjun dapat dilakukan dengan promosi digital melalui media sosial, pembuatan konten kreatif, serta branding ekowisata yang menonjolkan keunikan alam dan budaya lokal. Program KKN berperan sebagai katalis dalam memberikan edukasi, pendampingan, serta inisiasi program berbasis masyarakat. Dengan strategi yang terintegrasi, wisata air terjun di Bulumanai berpotensi menjadi destinasi unggulan yang berkontribusi pada peningkatan ekonomi lokal dan pelestarian lingkungan.  
Sosialisasi Penggunaan Media Interaktif Lumio dalam Pembelajaran Hikmah, Rezkiyanah; Sulistyohati, Aprilia; Opitasari, Opitasari; Astuti, Lin Suciani
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.525

Abstract

Kegiatan PKM ini bertujuan untuk memperkenalkan penggunaan media interaktif Lumio kepada guru di SMK Garuda Bangsa sebagai Upaya dalam menyiapkan gru yang siap dengan tantangan Pendidikan terkini. Observasi pertama di SMK Garuda Bangsa, menunjukkan kurangnya ketertarikan siswa dengan pembelajaran secara ekspositori. Kurangnya minat siswa tersebut terlihat dari aktivitas siswa di kelas seperti siswa asik mengobrol dengan teman saat pembelajaran, siswa cenderung pasif saat pembelajaran dan hasil belajar yang belum optimal. Oleh karena itu, Sekolah perlu memfasilitasi guru dengan kegiatan seminar yang dapat menambah skill guru dalam menggunakan media interaktif, salah satunya Lumio. Media interaktif lumio merupakan media pembelajaran digital inovatif dan kolaboratif yang didesain untuk memfasilitasi interaksi dan kolaborasi antara guru dan siswa dalam pembelajaran yang tak terbatas oleh waktu dan tempat. Beberapa tools Lumio menyediakan games yang dapat menyajikan materi pelajaran dengan lebih menarik dan menyenangkan bagi siswa. Berdasarkan survey, guru-guru belum mengetahui tentang media interaktif Lumio. Metode kegiatan PKM menggunakan 3 tahap yaitu observasi lapangan, sosialisasi dan evaluasi. Hasil kuesioner pascakegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan dan wawasan guru mengenai penggunaan Lumio. Dengan demikian, sosialisasi ini efektif menjadi langkah awal dalam mendukung kesiapan guru mengintegrasikan media interaktif Lumio ke dalam proses pembelajaran di kelas.
Mendorong Minat Baca Anak di Desa Taringgul Tengah Melalui Program Sarahsehan Aksara Nurjaman, Isa Hotaman; Hasan, Iik Taopik; Sopiah, Reni Fitri; Karlina, Ririn; Hilmansyah, Ade Arif
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v4i1.527

Abstract

Program Sarahsehan Aksara merupakan bagian dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa STAI Riyadhul Jannah Subang di Desa Taringgul Tengah. Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan minat baca anak-anak melalui pendekatan kreatif, interaktif, dan berbasis komunitas. Bentuk kegiatan meliputi membaca bersama, permainan kosakata menggunakan flash card, penulisan cerita pendek, diskusi buku, hingga presentasi karya sederhana di depan teman sebaya. Pelaksanaan program mendapat dukungan dari mahasiswa, duta baca, perangkat desa, dan orang tua, sehingga anak-anak lebih antusias mengikuti kegiatan literasi. Hasil pelaksanaan menunjukkan adanya peningkatan kebiasaan membaca, keberanian tampil, serta bertambahnya kosakata anak. Meskipun masih terdapat kendala berupa keterbatasan bahan bacaan, fasilitas, dan kehadiran yang tidak konsisten, Sarahsehan Aksara terbukti mampu menumbuhkan budaya literasi anak di pedesaan dan memberikan inspirasi sebagai model pengabdian masyarakat berbasis pendidikan yang dapat diterapkan di wilayah lain.