cover
Contact Name
Alpan Ahmadi
Contact Email
alpansori90@gmail.com
Phone
+6281337157471
Journal Mail Official
berugak.baca23@gmail.com
Editorial Address
Perumahan Green Asia Blok P5, Bagik Polak
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin
Published by Lembaga Berugak Baca
ISSN : -     EISSN : 30257743     DOI : -
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Berugak Baca. BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin diterbitkan dalam semangat berkhidmat mengembangkan dan memajukan ilmu pengetahuan melalui publikasi ilmiah pada bidang pendidikan, ekonomi, sosial, kesehatan, teknologi informasi, teknik sipil, dll. Jurnal BEGIBUNG berisi artikel yang dituangkan dari hasil pemikiran para ahli, ilmuwan, praktisi, mahasiswa, dan pemerhati ilmu pengetahuan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 119 Documents
INOVASI SISTEM PEMBELAJARAN DARING BERBASIS MASSIVE OPEN ONLINE COURSE (MOOC) UNIVERSITAS PADJADJARAN PADA PERTUKARAN MAHASISWA MERDEKA 2 Wulan Dari; A. Muh. Taufiq; Idris
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, April 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i2.86

Abstract

Perkembangan sistem informasi di bidang teknologi informasi telah mengawali inovasi di berbagai bidang, salah satunya di bidang pendidikan. Fenomena Covid-19 mendorong lembaga pendidikan melakukan inovasi dalam kegiatan pembelajaran daring dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi, yaitu penggunaan platform media sosial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran kepada peserta Pertukaran Mahasiswa Mandiri 2 Universitas Padjadjaran (Unpad) mengenai inovasi sistem e-learning melalui platform media sosial, mulai dari pengenalan, implementasi serta evaluasi dan monitoring. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif yang dipadukan dengan penelitian eksploratif dengan menggunakan metode analisis deskriptif berdasarkan kerja lapangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa inovasi e-learning meningkatkan proses belajar mengajar peserta pertukaran pelajar ini 2. Hal ini didukung dengan inovasi e-learning yang diterapkan oleh institusi Universitas Padjadjaran berbasis Massive Open Online Courses (MOOC) atau Unpad sebagai platform MOOC yang juga memadukannya dengan pemanfaatan media sosial lain seperti YouTube, Google Drive, WhatsApp dan Line.
ANALISIS RESPON SISWA KELAS XII MIA MENGIKUTI ASESSMENT MADRASAH BERBASISI KOMPUTER(AMBK) MELALUI APLIKASI E-UJIAN BROWSE PADA MATA PELAJARAN FISIKA Alpiana Hidayatulloh
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, April 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i2.89

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuai bagaimana respon siswa kelas XII IPA mengikuti AMBK menggunakan aplikasi e-ujian browse pada mata pelajaran fisika. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII IPA sebanyak 18 siswa. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket yang berisi 5 pernyataan. Kemudian angket terseut dianalisis dengan menggunakan deskriprif kualitatif dengan menyajikan data dalam bentuk tabel dan diagram lingkaran. Berdasarkan hasil analisis siswa memberikan respon mengikuti AMBK melalui aplikasi e-ujian browse sebanyak 52,4% dimana persentase tersebut berada kategori kurang memuaskan.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PEMESANAN KAMAR DI HOTEL AZZA PALEMBANG Arsyad, Sholahudin
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, April 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i2.97

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh kemajuan pertumbuhan ekonomi yang memberikan warna tersendiri dalam wajah dunia saat ini. Hal ini di buktikan dengan berkembanganya industri perhotelan di berbagai daerah. Banyaknya hotel di Indonesia yang melakukan inovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Tujuan penelitian ini untuk Mengetahui pengaruh persepsi tamu hotel terhadap Harga, iklan, lokasi, dalam pengambilan keputusan menggunakan layanan Azza Hotel Palembang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Data yang diperoleh penulis berdasarkan keterlibatan langsung dan hasil pengamatan dalam opeasional kerja hotel pada waktu melakukan praktik kerja lapangan di Azza Hotel selama 3 bulan. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dapat dilihat bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pemesanan dalam memilih jasa diAzza Hotel Palembang yaitu faktor eksternal meliputi promosi, harga dan lokasi dan Faktor internal meliputi faktor pribadi yaitu pekerjaan dan Faktor psikologis meliputi sikap dan keyakinan
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA PLATFORM QUIZIZ DALAM MENINGKATKAN MINAT DAN BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS VII DI SMPN 1 SALOMEKKO Septia Ningsi; Andi Hajar; A. Suharman
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, April 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i2.98

Abstract

Penelitian ini betujuan untuk mengetahui Efektivitas penggunaan aplikasi Quizizz terhadap evaluasi belajar peserta didik pada pelajaran Bahasa Indonesia di kelas VII. Pada penelitian ini metode yang digunakan adalah kuantitatif. Metode kuantitatif adalah penelitian yang berbentuk angka atau bilangan. Metode kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/statistik, dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Hasil analisi uji t hitung pada tabel diatas pada variabel independent yaitu X 3,650. Dalam penelitian ini nilai t tabel yang diperoleh ialah 1,697. Apabila nilai sig. 0,05 atau 5% maka variabel tersebut dinyatakan efektif terhadap variabel dependen. Berdasarkan nilai t hitung dan nilai t tabel yang telah disebutkan sebelumnya, maka dapat dinyatakan bahwa Efektivitas penggunaan aplikasi quizizz (X) terhadap variabel evaluasi belajar (Y) secara parsial diperoleh t hitung (3,650) > t tabel (1,697), maka keputusannya H1 diterima dan H0 ditolak. Sedangkan nilai signifikannya 0,002 < 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa Efektivitas penggunaan aplikasi quizizz berpengaruh positif dan signifikan terhadap evaluasi belajar. Berdasarkan hasil tersebut dapat dinyatakan H1 “Adanya aplikasi quizizz berpengaruh terhadap evaluasi belajar pesesrta didik pada pelajaran Bahasa Indonesia.” dinyatakan diterima.
PENGARUH EFEKTIFITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA Aris; Basri; Muhammad Yany
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, April 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i2.99

Abstract

Tujuan penulis mengadakan penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa Pengaruh Efektifitas Penggunaan Media Pembelajaran Audio Visual Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa, serta memberikan masukan yang berharga kepada pihak sekolah khususnya XI IPS SMA Negeri 5 Bone, bahwa penggunaan media pembelajaran audio visual dapat berpengaruh minat belajar siswa, dan untuk memperoleh pengalaman praktis dengan bidang penelitian yang bersifat ilmiah yang dapat disumbangkan kepada dunia pendidikan pada khususnya.Variabel dalam penelitian ini terdiri dari dependet variable (variable bebas) dan independent variable (Variabel terikat). Media Pembelajaran Audio Visual sebgai variable bebas dengan simbol X. Minat belajar sebagai variable terikat dengan simbol Y. Penelitian ini termasuk penelitian ex post facto yang bersifat kolerasional. Metode dalam penelitian ini adalah ex post facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 5 Bone yang berjumlah 132 orang. Penelitian ini digunakan sampel sebanyak 64 orang siswa, dengan menggunakan rumus Uji Regresi (Regresion Test). Tekhnik pengumpulan data menggunakan angket Media Pembelajaran Audio Visual , dan minat belajar siswa. Berdasarkan hasil perhitungan penelitian ini dengan menggunakan uji regresi sederhana menunjukkan bahwa: terdapat pengaruh positif dan signifikan Media Pembelajaran Audio Visual terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 5 Bone, dibuktikan berdasarkan hasil uji t diperoleh nilai sig. yaitu media audio Visual sebesar 0,179> 0,05, sehingga sesuai dengan dasar pengambilan keputusan uji t dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh Media Audio Visual terhadap minat belajar . Ditunjukkan oleh nilai t hitung = < t tabel dengan tingkat signifikansi 0,717 > 0,05 Dalam pembelajaran sangat berpengaruh media audio Visual terhadap minat belajar, sehingga hipotesis diterima ada pengaruh Media Pembelajaran Audio Visual terhadap minat belajar siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 5 Bone.
RESPON SISWA DALAM PEMBELAJARAN ONLINE DIMASA PANDEMI COVID-19 Sukmayanti; Syamsuria; Sandi
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 3 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juli 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i3.101

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon siswa dalam pembelajaran online dimasa pandemi covid-19 pada siswa kelas XI IPS 3 SMA Negeri 30 Bone di Desa Mattanete Bua Kecamatan Palakka Kabupaten Bone. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Populasi dan sampel yang diteliti adalah seluruh siswa kelas XI IPS3 SMA Negeri 30 Bone yang berjumlah 25 siswa. Variabel dalam penelitian ini menggunakan variabel mandiri yakni respon siswa dengan indikator pemahaman isi, kejelasan petunjuk belajar dan informasi, kesesuain tampilan, ketertarikan, motivasi, rasa ingin tahu, bertanya serta menanggapi. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner tipe tertutup yakni pilihan jawaban sudah tersedia pada lembar kuesioner. Teknik pengumpulan data menggunakan data primer berupa jawaban siswa terkait respon siswa dalam pembelajaran online di masa pandemi covid-19 yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner. Teknik analisis data dengan data kuantitatif yang diperoleh dari kuesioner, akan diolah menggunakan pendekatan ke sub bab instrumen penelitian. Data dianalisis sesuai statistik deskriptif melalui tabel frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon siswadalam pembelajaran online dimasa pandemi covid-19 di SMA Negeri 30 Bone berada pada kategori tinggi. Sesuai dengan hasil rekapitulasi data yang terdiri dari delapan indikator yakni pemahaman isi, kejelasan petunjuk belajar dan informasi, kesesuain tampilan, ketertarikan, motivasi, rasa ingin tahu, bertanya, dan menanggapi respon siswa berada pada kategori tinggi. Perlu adanya komunikasi yang baik antara guru, siswa, maupun orang tua. Ketika ada kendala yang dihadapi siswa pada saat pelaksanaan pembelajaran, dapat diselesaikan secara bersama antara pihak guru berkoordinasi dengan pihak orang tua. Guna terlakasananya pembelajaran online secara efektif melalui kerja sama yang baik antara pihak sekolah dan orang tua.
PENGARUH METODE DISKUSI DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA KELAS XI IPS UPT SMA NEGERI 18 BONE M. Aswan; Emmi Azis; Sahiruddin
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 3 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juli 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i3.102

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode diskusi dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa UPT SMA Negeri 18 Bone. Metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian ex post facto. Populasi adalah seluruh kelas XI IPS yang berjumlah 105 orang dan sampel dalam penelitian ini yaitu kelas XI IPS 4 yang berjumlah 27 orang. Teknik pengambilan sampel yaitu randome sampling. Variabel penelitian ini adalah varibel dependen dan independen. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dari hasil observasi, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, dan uji hipotesis. Hasil penelitian yang di dapat penulis yaitu hasil uji hipotesis menunjukan hasil bahwa nilai thitung>ttabel yaitu -1.014<1,708. Maka dari itu nilai yang telah diperoleh tersebut dapat dikatakan bahwa HO diterima dan Ha ditolak dan signifikan 0,320 > 0,05. Hal ini dapat dikatakan metode diskusi tidak berpengaruh dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IPS 4 UPT SMA Negeri 18 Bone.
PENGARUH SNOWBALL DRILLING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS X SMKN 7 BONE Fira Yuniar; Cheriani; Jusman
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 3 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juli 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i3.103

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis penelitian dengan pendekatan eksperimen. Desain pada pnelitian ini yaitu Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Nonequivalent Only Control Group Design yang terdiri dari kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengaruh metode snowball drilling terhadap hasil belajar siswa dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia di SMK Negeri 7 Bone. Sampel terdiri atas kelas X1 dan X4 SMK Negeri 7 Bone sebagai kelas kontrol maupun eksperimen. Teknik pengumpulan data yaitu tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data dapat disimpulkan hasil nilai signifikansi kelompok kontrol sebesar 0.306 > 0.05, yang berarti tidak ada perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa pretest dan postest pada kelompok kontrol. Sedangkan rata-rata hasil belajar siswa pada kelompok eksperimen diperoleh nilai signifikansi sebesar 0.000 < 0,05 yang berarti bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa sebelum dan sesudah penerapan metode snowball drilling yang artinya H0 di tolak dan Ha diterima. Maka dapat dipahami bahwa terdapat pengaruh metode snowball drilling terhadap hasil belajar siswa dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia Kelas X di SMK Negeri 7 Bone.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA KELAS XI IPS 1 MAN 2 BONE Esti Kusuma Wardani; Hamka; H. Sandi
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 3 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juli 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i3.106

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan media audio visual dalam meningkatkan minat belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah Metode Penelitian kuantitatif. Data yang diolah merupakan hasil pengumpulan data melalui pembagian kuesioner yang di berikan kepada setiap siswa kelas XI IPS 1. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Observasi, Angket dan Dokumentasi yang dimana penulis melihat langsung keadaan lapangan. Hasil penelitian yang di dapat penulis adalah pembelajaran menggunakan media audio visual kurang berpengaruh dalam meningkatkan minat belajar sebagian kecil siswa kelas XI IPS 1, dari hasil olah dataH0 diterima dan H1 ditolak nilai signifikan 0,974 > 0,05.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AKTIF INOVATIF KREATIF DAN MENYENANGKAN (PAIKEM) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI IPS 1 MAN 2 BONE Fitri Prastika; Emmi Azis; Haeril
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 3 (2024): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juli 2024
Publisher : Lembaga Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v2i3.107

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya peningkatan hasil belajar siswa setelah menggunakan model pembelajaran aktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan (PAIKEM). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas, dengan lokasi penelitian di MAN 2 BONE. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 1 dengan jumlah siswa 26 orang, Teknik pengumpulan data yaitu tes, observasi, dan dokumentasi, dengan menggunakan analisis data yaitu mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pada tes siklus 1 terdapat 21 orang yang hasil belajarnya berada dalam kategori tidak tuntas dengan jumlah presentase 80% dan jumlah siswa yang tuntas adalah 5 orang atau 20%. Siklus II terdapat 8 siswa yang hasil belajarnya berada dalam kategori tidak tuntas dengan presentase 31%, dan 18 siswa yang berada dalam kategori tuntas dari keseluruhan siswa dengan presentase 69%. Maka dapat disimpulkan bahwa telah tercapai peningkatan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 setelah dilaksanakannya proses belajar mengajar dengan model pembelajaran aktif, inovatif, kreatif dan menyenangkan (PAIKEM).

Page 6 of 12 | Total Record : 119