cover
Contact Name
Devita Sulistiana
Contact Email
data.kiriman@gmail.com
Phone
+6281334186876
Journal Mail Official
konstruktivisme@unisbablitar.ac.id
Editorial Address
Jalan Majapahit No. 4 Kec. Sananwetan, Kota Blitar
Location
Kota blitar,
Jawa timur
INDONESIA
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran
ISSN : 19799438     EISSN : 24422355     DOI : https://doi.org/10.35457/konstruk
Core Subject : Education,
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran publishes the original papers of research articles or reviews discussing the issues of primary to higher education in the fields of: Language and language education Social and humanities education Science education Education issues and policy Educational testing and assessment Curriculum and pedagogies Teaching material development Teaching methodology Education management Teaching innovation and technology Education sciences Education evaluation
Articles 259 Documents
Pengembangan Modul Pembelajaran PPKn Berbasis Blended Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di Kelas VIII SMP Kristen Gloria 1 Surabaya Retnani, Christanti Diah; Sucipto, Sucipto; Wahid, Abdul; Huda, Nuril; Wahyuningtyas, Sri
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2814

Abstract

Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untukmenguji kelayakan dan efektivitas modul pembelajaran PPKn berbasis blended learning dalam meningkatkan kemampuan kritis peserta didik di SMP Kristen Gloria 1 Surabaya. Tahapan penelitian ini disesuaikan dengan model pengembangan ADDIE yang meliputi: 1) analisis kebutuhan, 2) merencanaan pengembangan dan penelitian, 3) pengembangan modul blended learning, 4) implementasi modul blended learning, 4) evaluasi kelayakan dan efektivitas modul. Subyek penelitian ini adalah Kelas VIII B SMP Kristen Gloria 1 Surabaya. Validasi kelayakan modul dilakukan oleh tim ahli yang meliputi Ahli Pembelajaran, Ahli Media, dan Ahli Materi. Uji coba pengembangan modul menggunakan teknik pengumpulan data yang berupa angket dan tes. Analisis data adalah deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian dinyatakan sebagai berikut: 1) Modul Pembelajaran PPKn berbasis blended learning di Kelas VIII pada materi Semangat dan Komitmen Kebangsaan dalam Memperkuat NKRI telah dinyatakan layak, dengan kategori sangat baik berdasarkan validasi Ahli Pembelajaran dan Ahli Materi, sedangkan Ahli Media mengkategorikan baik, 2) Hasil belajar siswa mengalami efektivitas peningkatan berdasarkan hasil rata-rata pretest dan posttest yang semula 66,67 menjadi 82,17.
Implementasi Pendidikan Karakter dalam Program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Kearifan Lokal Batik Malangan di SMAN 1 Malang Ruwaida, Ishma Mahliya; Hambali, Muhammad; Rizal, Maulfi Syaiful
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2838

Abstract

Karakter merupakan identitas bagi setiap individu yang terbentuk dari tingkah laku dan kerangka berpikir. Komponen penting yang harus ada pada diri peserta didik adalah pendidikan karakter. Pihak sekolah harus konsisten mendidik karakter peserta didik, sehinggapeserta didik lambat laun terbiasa dengan budaya disekolah yang diterapkan melalui program P5. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai pendidikan karakter berkebinekaan global, gotong royong dan kreatif, semangat kebangsaan berpikir dan bertindak, dan tanggung jawab pada peserta didik melalui program P5. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, untuk menentukan fakta dan menggambarkan objek yang diteliti. Data dikumpulkan melalui observasi dan wawancara. Hasil dari penelitian ini adalah nilai pendidikan karakter pada peserta didik SMAN 1 Malangdalam projek P5 batik malangan , yaitu pendidikan karakter yang mengacu pada dimensi profil pelajar pancasila, diantaranya adalah dimensi berkebhinekaan global, gotong royong, kreatif, semangat kebangsaan berpikir dan bertindak, dan tanggung jawab.
Analisis Motivasi Belajar Siswa SMA/Sederajat dalam Pembelajaran Kimia Secara Daring di Masa Pandemik Purwanto, Kriesna Kharisma; Zuliatin, Qonik; Yuniarto, Eko; Gazali, Zulkarnain; Wijayadi, Andri Wahyu
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2847

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang motivasi belajar siswa SMA/Sederajat dalam pembelajaran daring serta aspek-aspek yang mempengaruhinya. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan metode survei. Teknik sampling yang digunakan adalah convenience sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner terbuka dan tertutup dalam bentuk Google Form. Data penelitian dianalisis menggunakan teknik analisis kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) siswa memiliki rasa kemauan dan kesadaran yang tinggi untuk belajar dan menyelesaikan tugas selama pembelajaran daring, (2) tingkat motivasi belajar siswa dalam pembelajaran daring berada pada kategori tinggi, serta (3) aspek-aspek dominan yang memengaruhi tingkat motivasi belajar siswa adalah semangat belajar dan desain lingkungan belajar.
Pengembangan Model Pembelajaran RGOSA (Reading, Giving Opinion, Observing, Searching, dan Assesing) untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa di SMP Sari, Nurmania Irmala; Indrawati, Indrawati; Astutik, Sri
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2850

Abstract

Perkembangan pendidikan abad 21 pada revolusi 4.0 mengharapkan siswa memiliki keterampilan salah satunya adalah keterampilan berpikir kritis. Tujuan penelitian ini meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa mata pelajaran IPA di SMP melalui pengembangan model pembelajaran RGOSA. Penelitian ini menerapkan metode Research and Development (R&D) tipe 4-D dengan melibatkan 10 siswa kelompok kecil dan 30 siswa kelompok besar di SMP Darussalam Kecamatan Kalibaru Kabupaten Banyuwangi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku pedoman RGOSA dikembangkan berdasarkan 4-D, memiliki kategori sangat valid dan meningkatkan nilai berpikir kritis siswa dengan nilai homogenitas pada hasil pretest dan posttest, yaitu uji kelompok kecil sebesar 0.052 > 0.05 dan kelompok besar 0.156 > 0.05. Nilai homogenitas > 0.05 menunjukkan bahwa populasi penyebaran data homogen atau sama.
Pengaruh Pembelajaran Analogi Melalui Selective Problem Solving (SPS) terhadap Hasil Belajar Pengukuran Luas di Sekolah Dasar Rosyida, Nelly Kholifatur; Amir, Mohammad Faizal; Wardana, Mahardika Darmawan Kusuma
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2929

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pembelajaran analogi melalui Selective Problem Solving (SPS) terhadap hasil belajar pada materi pengkuran luas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen dan menggunakan desain one-shot case study. Subjek penelitian adalah kelas V Sekolah Dasar sebanyak 25 siswa. Pemilihan subjek penelitian menggunakan teknik sampling jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan tes. Analisis data terdiri dari data statistik deskriptif, validitas, realibilitas, pengujian normalitas, uji-t. Instrumen penelitian adalah tes yang terdiri dari masalah sumber dan masalah target. Hasil pembelajaran analogi melalui SPS diperoleh yaitu 0,90 < 0,05, yang menunjukkan bawah pembelajaran SPS berbasis analogi memiliki dampak pada kemampuan berpikir siswa. Pengaruh dari hasil belajar siswa dalam pembelajaran analogi ini siswa mampu berfikir lebih kreatif dan memudahkan siswa untuk menemukan konsep yang akan meyelesaikan masalah. Hasil penelitian ini menyarankan agar siswa mampu berpikir secara analogi melalui model SPS pada materi pengukuran luas, sehingga dapat meminimalisir kesalahan konsep pada pengetahuan awal dan dapat mengidentifikasi konsep maupun proses penyelesaian pada masalah sumber untuk membantu menyelesaikan masalah target dengan tepat.
Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Melalui Model Pembelajaran Science Technology Engineering Mathematics (STEM) pada Siswa Sekolah Dasar Simanullang, Ribka; Gumala, Yosi; Widodo, Ari
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2932

Abstract

Penelitian ini di bertujuan untuk mengetahui model pembelajatan Science, Technology, Engineering, Mathematics (STEM) mampu meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa sekolah dasar. Kemampuan berpikir kreatif diperlukan dalam mempelajari sains di sekolah dasar sehingga diperlukan model pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik pembelajaran sains. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Desain ini melibatkan dua kelompok subjek, satu diberi perlakuan eksperimental (kelompok eksperimen) dan yang lain tidak diberikan perlakuan (kelas kontrol). Data penelitian yang diperoleh peneliti dari hasil pretest-posttest, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis inferensial dengan pengujian hipotesis menggunakan statistik uji-t, taraf signifikan 5% = 0,05. Hasil uji hipotesis diperoleh nilai Sig. (2-tailed) 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran STEM berpengaruh terhadap pembelajaran sains di sekolah dasar.. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kreatif siswa sekolah dasar meningkat dengan menggunakan model pembelajaran STEM. Pembelajaran sains dengan model pembelajaran STEM mampu meningkatkan kreativitas siswa dalam melakukan project yang diberikan.
Implementasi Model Argument Driven Inquiry dalam Pembelajaran Biologi untuk Meningkatkan Keterampilan Argumentasi Ilmiah pada Siswa Kelas X.1 SMA Negeri 1 Polokarto Rhahmadanny, Rhahmadanny; Nugroho, Anwari Adi; Purwanto, Agus
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 16 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v16i1.2936

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan argumentasi ilmiah melalui model pembelajaran Argument Driven Inquiry pada siswa kelas X.1 SMA Negeri 1 Polokarto Tahun Pelajaran 2022/2023. Penelitian menggunakan metode PTK dengan empat prosedur dalam pelaksanaan yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Setiap siklusnya terdiri dari perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Teknik dalam pengumpulan data menggunakan dokumentasi, lembar observasi dan post test dengan indikator argumentasi ilmiah. Data dan sumber data berasal dari siswa dengan jumlah keseluruhan 36 siswa yang dijadikan sebagai subjek penelitian dan guru mata pelajaran biologi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif komparatif . Hasil penelitian ini menyatakan bahwasannya pada siklus I 77% (28 siswa). Pada siklus II 90% (34 siswa). Pada siklus III 88% (32 siswa). Didalam pembelajaran disebutkan apabila telah mencapai ketuntasan secara klasikal > 75%. Model pembelajaran Argument Driven Inquiry memiliki kesempatan bagi siswa untuk mengembangkan sebuah gagasan didukung dengan bukti, dapat mengolah dan menyajikan data, dapat menuliskan dan menyampaikan argumen, dan dapat berdiskusi tentang penyelidikan yang diperoleh. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Argument Driven Inquiry dapat meningkatkan keterampilan argumentasi ilmiah bagi siswa.
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Dengan Menggunakan Articulate Storyline 3 pada Materi Trigonometri di SMKN 3 Bangkalan Rizki, Moch; Wijayanti, Rica; Faulina, Ria
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2940

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran dengan menggunakan Artciulate Storyline 3 pada materi trigonometri dan untuk mengetahui keefektifan penggunaan media pembelajaran Artciulate Storyline 3 pada materi trigonometri. Penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall. Adapun Langkah-langkah yang digunakan, yaitu 1) potensi dan masalah, 2) pengumpulan data, 3) desain produk, 4) validasi desain, 5) revisi desain, 6) uji coba produk, 7) revisi produk, 8) uji coba pemakaian, 9) revisi produk, 10) produksi massal. Penelitian ini menggunakan tiga instrumen yang digunakan untuk memperoleh data, yaitu instrumen validasi ahli, angket respons siswa, dan tes. Instrumen validasi ahli terdiri dari tiga validasi, yaitu validasi media tampilan, validasi materi, dan validasi media information technology (IT). Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa pengembangan media pembelajaran Artciulate Storyline 3 pada materi trigonometri dinyatakan sangat efektif berdasarkan persentase keberhasilan hasil belajar siswa, yaitu 80%.
Pengembangan Model Project Based Learning Skema Weekly Project of Problem sebagai Pendukung Merdeka Belajar Peserta Didik Kelas XI SMAN 1 Bululawang Mahmudi Prasetiyo, M.; Amanda, Putri Sagita; Nur Haliza, Jubaida; Abdul Halim Fathani
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2946

Abstract

Project Based Learning. merupakan model pembelajaran untuk memecahkan segala permasalahan dengan menyusun suatu proyek yang terstruktur sehingga peserta didik dapat aktif belajar bersama pendidik. Mengembangkan skema terapan melalui Weekly Project of Problem atau bisa disingkat dengan W-PoP agar berkesinambungan dengan model Project Based Learning sehingga membangkitkan interaksi belajar namun tidak terpusat pada pendidik. . Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah skema Weekly Project of Problem, mendeskripsikan kelayakan Weekly Project of Problem berbasis PjBL dan mengetahui pengaruh skema Weekly Project of Problem untuk mengembangkan kemampuan bermatematika dan berpikir kritis siswa kelas XI SMAN 1 Bululawang sebagai pendukung merdeka belajar. Metode Research & Development (R&D) padapenelitian ini dilaksanakan dengan tahapan sebagai berikut: a) analisis awal, b) perencanaan media pembelajaran, c) pengembangan prototipe, d) implementasi, e) Diseminasi dan sosialisasi produk akhir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Skema Weekly Project of Problem berbasis Project Based Learning telah dikembangkan sesuai dengan konsep Borg & Gall, (2) dinyatakan layak oleh 3 guru penguji penelitian dengan menghasilkan rerata nilai 85, (3) berdasarkan perbandingan pretest, posttest dan paired sample t-test dari penerapan skema Weekly Project of Problem berbasis Project Based Learning telah memberikan pengaruh pada pembelajaran yang lebih baik.
Peningkatan Keterampilan Proses Sains dan Hasil Belajar IPA Siswa SD Melalui Model Pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) Agnafia, Desi Nuzul; Anfa, Qurrotul; Zahrotin, Anis; Sutra, Sutra
Konstruktivisme : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Balitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35457/konstruk.v15i2.2953

Abstract

Penelitian ini bertujuan meningkatan keterampilan proses sains siswa dan hasil beljaar melalui penerapan model pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) di kelas IV SDN 1 Tikonu. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas. Analisis data yang dilakukan menunjukan bahwa keterampilan proses sains siswa kelas IV SDN 1 Tikonu pada mata pelajaran IPA mengalami peningkatan dari siklus I dengan skor rata-rata keterampilan proses sains 2,6 pada kategori cukup, sedangkan pada siklus II skor rata-rata 3,4 dengan kategori baik. Hasil belajar siswa pada siklus I yaitu 46,6% sedangkan pada sikluss II meningkat menjadi 83,3%.