cover
Contact Name
Rusdyi Habsyi
Contact Email
rusdy.habsy@gmail.com
Phone
+6281356476549
Journal Mail Official
jimatjurnal@gmail.com
Editorial Address
Jln. Kampus STKIP Kie Raha kel. Sasa Kota ternate. Gedung D Lantai 1. Program Studi Pendidikan Matematika Institut Sains dan Kependidikan Kie Raha Maluku Utara
Location
Kota ternate,
Maluku utara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Matematika (JIMAT)
ISSN : -     EISSN : 27741729     DOI : https://doi.org/10.5281/zenodo.
Core Subject : Education,
Jurnal Ilmiah Matematika (JIMAT) adalah terbitan berkala ilmiah (e-ISSN: 2774-1729) yang menyajikan informasi-informasi terkini di bidang Pendidikan Matematika dan Sains Matematika, melalui artikel-artikel baik yang berbasis penelitian lapangan maupun kajian literatur. Melalui terbitan-terbitan ini, JIMAT menempuh misi untuk mendistribusikan informasi serta mengembangkan ilmu pengetahuan khususnya di bidang Pendidikan Matematika dan Sains Matematika. Dengan menggunakan Open Journal System (OJS), JIMAT dapat diakses secara luas dan para peneliti dapat men-submit hasil-hasil penelitian yang dikemas dalam bentuk artikel dengan mengikuti panduan-panduan yang telah disediakan oleh JIMAT.
Articles 98 Documents
Profil Kemampuan Pemahaman Konsep Bangun Ruang Siswa Kelas V Di SDN 09 Rangkang Nadia, Kristina; Saputro, Totok Viktor Didik
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.849

Abstract

Pemahaman konsep merupakan fondasi penting dalam pembelajaran matematika, khususnya pada materi bangun ruang yang membutuhkan kemampuan visualisasi dan penalaran spasial. Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan profil kemampuan pemahaman konsep bangun ruang siswa kelas V SDN 09 Rangkang, Kabupaten Bengkayang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian terdiri dari 10 siswa (5 laki-laki dan 5 perempuan) serta wali kelas sebagai informan pendukung. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi yang dilaksanakan secara langsung di kelas. Instrumen yang digunakan meliputi pedoman observasi, pedoman wawancara, serta dokumentasi hasil belajar siswa. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, sementara keabsahan data dijamin melalui teknik perpanjangan pengamatan dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa telah memiliki kemampuan yang baik dalam memahami konsep bangun ruang, khususnya pada submateri volume dan jaring-jaring bangun ruang seperti balok dan kubus. Kemampuan ini ditandai dengan pemahaman terhadap sifat-sifat bangun ruang serta kemampuan menyelesaikan soal kontekstual dengan bantuan model konkret. Penelitian ini merekomendasikan pentingnya penggunaan media visual dan pendekatan kontekstual dalam pembelajaran geometri di sekolah dasar agar pemahaman konsep dapat lebih bermakna dan mendalam bagi siswa.
Peningkatan Kemampuan Higher Order Thinking Skills (HOTS) Melalui Optimaliasi Metakognitif Siswa Saputra, Tegar; Purnomo, Eko Andy; Joko, Iswahyudi
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.854

Abstract

Pengembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) sangat penting dalam menghadapi tantangan abad ke-21 yang menuntut kemampuan analisis, evaluasi, dan kreasi. Salah satu faktor yang diyakini berkontribusi terhadap kemampuan ini adalah metakognitif, yaitu kemampuan individu untuk menyadari, mengelola, dan mengevaluasi proses berpikir dirinya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara sistematis hubungan antara kemampuan metakognitif dengan kemampuan berpikir tingkat tinggi serta bagaimana strategi metakognitif diterapkan dalam proses pembelajaran. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) berdasarkan protokol PRISMA. Proses artikel dilakukan melalui tiga tahap, yaitu: perencanaan, peninjauan, dan pendokumentasian dengan sumber artikel berasal dari database Google Schoolar, ERIC, ResearchGate, dan Garuda. Total 20 artikel terpilih berdasarkan kriteria inklusi (periode 2020-2024, jurnal terakreditasi, relevansi topik, dan metode penelitian yang valid. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ketiga komponen utama metakognitif (kesadaran, keterampilan, dan pengetahuan) berkorelasi positif terhadap pengembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS). Meskipun demikian implementasi strategi pembelajaran berbasis metakognitif masih menemui berbagai kendala terutama dalam hal pemahaman guru dan keterbatasan sumber daya. Penelitian ini merekomendasikan integrasi strategi metakognitif ke dalam kurikulum dan peningkatan kapasitas guru melalui pelatihan – pelatihan atau workshop sebagai Solusi untuk pengoptimalan kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa. Selain itu, pengembangan model pembelajaran inovatif dan berbasis teknologi juga disarankan untuk mendukung proses ini secara efektif.
Implementasi E-modul Berbasis Project, Activity, Cooperative, Excerise (PACE) Nuansa Kota Lama Semarang Materi Bangun Ruang Sisi Datar Kelas VIII SMP Nabila, Fasya Nuri; Mawarsari, Venissa Dian; Purnomo, Eko Andy
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.856

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis kepraktisan e-modul berbasis model pembelajaran PACE yang memuat nuansa budaya lokal Kota Lama Semarang pada materi bangun ruang sisi datar kelas VIII SMP. E-modul dikembangkan menggunakan perangkat lunak Canva dan diakses melalui web Heyzine. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif deskriptif. Subjek penelitian terdiri dari satu guru dan 23 siswa dari salah satu SMP di Kota Semarang. penggumpulan data menggunakan angket dan wawancara, kemudian dianalisis melalui skala likert dan dikonversi dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-modul tergolong dalam kategori “praktis” dengan rata-rata skor kepraktisan dari guru sebesar 88,5% dan dari siswa sebesar 86,7%. E-modul dinilai mampu meningkatkan pemahaman konsep bangun ruang sisi datar serta menstimulasi kemampuan pemecahan masalah siswa melalui pendekatan yang berbasis proyek dan aktivitas yang kontekstual. Penggabungan unsur budaya lokal juga mendorong minat dan antusias siswa dalam pembelajaran. Temuan ini merekomendasikan e-modul berbasis PACE nuansa Kota Lama Semarang sebagai alternatif bahan ajar inovatif yang layak digunakan dalam proses pembelajaran matematika di tingkat SMP
Pengembangan Media Pembelajaran Komik Matematika Berbasis Cerita Petualangan untuk Memfasilitasi Kemampuan Representasi Matematis Siswa Dewi, Riya Asmita; Sulistiowati, Dwi Laila
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.871

Abstract

Kemampuan representasi matematis merupakan salah satu aspek penting dalam pembelajaran matematika karena membantu siswa menghubungkan konsep abstrak dengan bentuk konkret, simbolik, atau visual. Namun, berbagai studi menunjukkan bahwa kemampuan ini masih tergolong rendah di kalangan siswa sekolah menengah. Rendahnya kemampuan representasi matematis dapat berdampak pada pemahaman konsep dan penyelesaian masalah matematika secara keseluruhan. Oleh karena itu, diperlukan inovasi media pembelajaran yang mampu memfasilitasi pengembangan kemampuan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa komik matematika berbasis cerita petualangan yang valid, praktis, dan efektif dalam meningkatkan kemampuan representasi matematis siswa. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model pengembangan 4-D (Define, Design, Develop, dan Disseminate). Subjek uji coba adalah 21 siswa kelas XI IPA di SMA Negeri 2 Sekampung. Instrumen penelitian meliputi lembar validasi ahli, angket respons siswa, dan tes kemampuan representasi matematis. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media komik matematika yang dikembangkan memiliki tingkat kevalidan sebesar 82,59% (kategori sangat valid), kepraktisan sebesar 91,24% (kategori sangat praktis), dan keefektifan berdasarkan ketuntasan belajar sebesar 83% (kategori sangat baik). Temuan ini menunjukkan bahwa media komik berbasis cerita petualangan dapat menjadi alternatif pembelajaran yang menarik dan efektif. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan media komik dalam proses pembelajaran matematika untuk mendukung peningkatan kemampuan representasi matematis siswa secara menyenangkan dan bermakna.
Systematic Literature Reviuw Kemampuan Berfikir Geometris Siswa dalam Pembelajaran Matematika untuk Meningkatkan Kemampuan Berfikir Geometris Siswa Munawaroh, Siti; Aziz, Abdul; Mawarsari, Vennisa Dian
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.872

Abstract

Video etnomatematika merupakan penggabungan media audio visual yang dikonsepkan dengan etnomatematika tau kebudayaan sekitar. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi, mengkaji, dan menarik kesimpulan dari hasil penelitian berkaitan dengan video etnomatematika, bangun ruang sisi datar, dan berfikir geometris. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Systematic Literature Review (SLR). Artikel yang yang digunakan dalam penelitian ini merupakan penelitian dalam 10 tahun terakhir yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Berdasarkan hasil penelitian materi pembelajaran yang sering digunakan dalam pengembangan media video etnomatematika yaitu bangun ruang, sedangkan etnomatematika yang sering digunakan dalam pengkombinasian materi bangun ruang yaitu makanan tradisional dan rumah adat, dan media yang sering digunakan untuk meningkatkan kemampuan berfikir geometris yaitu media video.
Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP Melalui Model Pembelajaran Terbimbing Nur, Isman M; Hi Sultan, Muzakir; Ruslan Laisouw, Ruslan; Usman, Hasanuddin; Rumakat, Maya; Buamona, Fachmi; Awal, Yani
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.906

Abstract

Kemampuan siswa dalam memecahkan masalah matematis perlu ditingkatkan karena kemampuan untuk mengembangkan teknik dan strategi pemecahan masalah serta kemampuan untuk mensintesis masalah. Kesulitan siswa dalam memecahkan masalah matematis juga dialami peneliti pada saat melakukan observasi. Hasil observasi awal yang diperoleh peneliti masih dalam kategori rendah. Oleh karena itu, peneliti termotivasi melakukan penelitian dengan menerapkan model pembelajaran terbimbing untuk mengetahui bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP melalui model pembelajaran terbimbing. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain one-group pretest-posttest. Instrumen ini berupa tes berbentuk uraian terdiri dari tiga butir soal yang dilengkapi dengan kunci jawaban. Selanjutnya instrumen dapat divalidasi oleh dua validator ahli dalam bidang matematika dan pendidikan matematika. Teknik analisis data kuantitatif digunakan untuk menganalisis data yang berwujud data numerik. Data numerik berupa skor yang didapat dari nilai pre-test dan post-test. Hasil analisis data post-test dapat ditemukan bahwa rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dengan kategori (tinggi, sedang dan rendah). Hasil perhitungan N-Gain kelompok siswa yang diterapkan model pembelajaran terbimbing memperoleh peningkatan 0,45 tergolong sedang. Diharapkan penelitian selanjutnya perlu melakukan penelitian mengkaji model pembelajaran yang terintegrasi dengan kemampuan pemecahan masalah matematis. Selain itu, mempertimbangkan jumlah subjek karena subjek yang disediakan dalam penelitian ini terbatas.
Kemampuan Berpikir Logis Siswa Dalam Menyelesaikan Masalah Peluang Ditinjau dari Self-Regulated Learning Jatmiko, Dhanar Dwi Hary; Putra, Aldi Maulana; Kristiana, Arika Indah; Murtikusuma, Randi Pratama; Adawiyah, Robiatul
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.921

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir logis siswa dalam memecahkan masalah peluang ditinjau dari self-regulated learning. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa SMP kelas IX. Sampel penelitian kualitatif yang diambil sebanyak 3 siswa yang memiliki self-regulated learning yang berbeda, yaitu siswa dengan self-regulated learning tinggi, siswa dengan self-regulated learning sedang dan siswa dengan self-regulated learning rendah. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah materi peluang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa siswa dengan self-regulated learning tinggi memenuhi 3 tahapan dengan 4 indikator berpikir logis. Siswa dengan self-regulated learning sedang memenuhi 3 tahap dengan 4 indikator meskipun pada tahap kemampuan argumentasi masih belum lengkap. Siswa dengan self-regulated learning rendah memenuhi tahapan berpikir runtut namun tidak memenuhi tahapan kemampuan berargumentasi dan menarik kesimpulan.
Analisis Kualitatif Pembelajaran Individual Matematika Bagi Anak Berkebutuhan Khusus Tunagrahita Ringan di SLBN X Kelas IV Rianita, Dian; Roudlotul Jannah, Ainun Naqiyyah; Ruby, Arcivid Chorynia
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 1 (2025): Januari- Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i1.923

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara kualitatif proses pembelajaran individual matematika pada siswa tunagrahita ringan di kelas 4 SLB X. Subjek penelitian adalah seorang siswa berinisial FAA yang berusia 11 tahun dan didiagnosis dengan tunagrahita ringan. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran individual yang menggabungkan media konkret, visual, dan kinestetik mampu meningkatkan pemahaman konsep dasar matematika, khususnya penjumlahan dan pengurangan bilangan 1–10. FAA menunjukkan peningkatan dalam menyelesaikan soal secara mandiri, meskipun masih membutuhkan waktu lebih lama dalam mengerjakan soal cerita dan latihan penulisan angka. Temuan juga memperlihatkan bahwa keterlibatan guru melalui metode adaptif dan pendampingan orang tua di rumah berperan penting dalam membangun motivasi dan kepercayaan diri siswa. Pembelajaran yang sistematis, menyenangkan, dan sesuai karakteristik anak terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan berhitung dasar siswa tunagrahita ringan. Setelah enam pertemuan, FAA mampu menyelesaikan 80% soal penjumlahan dan pengurangan angka 1–10 secara mandiri menggunakan media konkret, meskipun masih memerlukan pendampingan dalam menyelesaikan soal cerita.
Pengaruh Model TGT Berbantuan Jam Sudut Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa SDN 217 Kampuno Nur, Muhammad Awal; Fitriani, Fitriani; Rukayah, Rukayah
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 2 (2025): Juli - Desember 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i2.832

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut terhadap hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 217 Kampuno Kabupaten Bone. Jenis penelitian ini adalah Pre-Experimental design dengan teknik One-Group Pretest-Posttest. Variabel dalam penelitian ini adalah model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut sebagai variabel terikat dan hasil belajar matematika siswa sebagai variabel bebas dengan jumlah subjek penelitian sebanyak 13 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu menggunakan tes yang dilakukan sebanyak 2 kali untuk mengetahui hasil belajar matematika siswa sebelum dan setelah menerapkan model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif, dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) sebelum penerapan model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut, nilai pretest siswa dengan rata-rata 47.08 dan setelah menerapkan model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut, hasil posttest siswa mengalami peningkatan dengan rata-rata 84.31; (2) dari hasil pretest dan posttest diperoleh selisih sebesar 37.231. Diketahui bahwa rata-rata nilai posttest lebih tinggi dibanding rata-rata nilai pretest yang menunjukkan bahwa ada peningkatan nilai dari hasil belajar matematika siswa yang berarti model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa; (3) adapun selanjutnya dilakukan uji hipotesis dengan dengan menggunakan uji Wilcoxon Signed Ranks Test, dari data pretest dan posttest siswa menunjukkan bahwa nilai signifikansi yang diperoleh adalah 0.001 lebih kecil dari 0.05 (0.001 < 0.05) yang menunjukkan bahwa terdapat perbedaan. Hipotesis alternatif atau H1 diterima dan hipotesis nol atau H0 ditolak yang artinya terdapat pengaruh yang signifikan penerapan model Teams Games Tournament berbantuan jam sudut terhadap hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 217 Kampuno Kabupaten Bone.
Pembelajaran Matematika Menggunakan Kartu Angka Untuk Mengenal Bilangan Pada Siswa Kelas 2 Sekolah Dasar Kartika II-2 Palembang Sari, Dwi Novita; Ardiyanti, Vivin; lestari, Futry Ayu; Silfiani, Humaira
JIMAT: Jurnal Ilmiah Matematika Vol 6 No 2 (2025): Juli - Desember 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63976/jimat.v6i2.884

Abstract

Pembelajaran matematika di tingkat sekolah dasar memiliki peran penting dalam membentuk dasar berpikir logis dan sistematis bagi siswa. Salah satu aspek dasar yang perlu dikuasai oleh siswa kelas rendah adalah pengenalan bilangan. Namun, tidak sedikit siswa yang mengalami kesulitan dalam memahami konsep bilangan secara abstrak. Permasalahan tersebut menjadi perhatian di SD Kartika II-2 Palembang, khususnya pada siswa kelas 2. Dalam upaya mengatasi tantangan ini, pendekatan pembelajaran dengan media kartu angka diperkenalkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan kartu angka dapat membantu siswa mengenal bilangan secara lebih efektif. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif, melibatkan 22 siswa kelas 2 dengan dua kali pertemuan pembelajaran. Data dikumpulkan melalui observasi langsung, dokumentasi aktivitas siswa, dan wawancara guru kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan kartu angka mampu meningkatkan pemahaman konsep bilangan siswa secara signifikan. Siswa menjadi lebih antusias, aktif, dan mampu mengenali serta membedakan bilangan satuan hingga puluhan dengan lebih tepat. Implikasi dari penelitian ini menekankan pentingnya penggunaan media konkret dalam pembelajaran matematika tingkat dasar. Guru disarankan untuk terus mengeksplorasi media sederhana yang mampu menjembatani pemahaman abstrak siswa ke dalam bentuk nyata yang mudah dipahami.

Page 8 of 10 | Total Record : 98