Claim Missing Document
Check
Articles

Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian Modul Time Management (Studi Kasus: Politeknik Negeri Subang) Sisnawati; Azhariyah, Sari; Vernanda, Dwi
Jurnal Sistem Informasi Galuh Vol 3 No 1 (2025): Journal of Galuh Information Systems
Publisher : Fakultas Teknik Jurusan Sistem Informasi Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jsig.v3i1.3978

Abstract

The purpose of this study is to resolve issues with Subang State Polytechnic's personnel data processing. The method for determining remaining leave and requesting employee leave is currently semi-manual due to the outdated technology. Numerous significant aspects of the system are included, such as the ability to use QR code signatures, store information, and apply for leaves of absence. Employees will be able to correctly and conveniently record their attendance with the attendance tool. With the help of the leave application function, employees won't have to visit the personnel department in person to complete the leave application procedure. This study develops a system using the Fountain Method, which includes requirements analysis, system design, implementation, and testing phases. To assure the quality and dependability of the system, testing is done utilizing UAT techniques and black box testing. A 98% success rate was attained by the system that underwent black box testing, and the results were favorable, demonstrating that all functions work as intended. Additionally, 83% of the questions had been correctly answered, according to data from User Acceptance Testing (UAT). Thus, it can be said that the system makes it easier to handle leave, attendance, and information notifications.
ePasTrad as a Mobile-Based Traditional Market E-Commerce System Rivki Aditiya Maulana; Fadlil Abdul Halim; Dwi Vernanda
Expert Net: Exploration Journal of Technological Education Trends Vol. 1 No. 1 (2024): Edisi Juni
Publisher : Yayasan Insan Mulia Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59923/expertnet.v1i1.117

Abstract

This research aims to design a mobile-based Traditional Market E-Commerce system and advance MSMEs (Micro, Small and Medium Enterprises), especially in Traditional Markets. The end result of this research is that the Traditional Market can be more advanced and people always shop at Traditional Markets, besides that this research can also empower MSMEs in the area. This research uses the agile method with an approach or software development method that focuses on flexibility, adaptability, and team collaboration. The stages in this research include six stages, namely (1) concept stage (determining the scope), (2) Inception, (3) Iteration or Development (development phase), (4) Release (testing phase), (5) maintenance (maintenance phase) and (6) Retirement (termination phase).   ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem E-Commerce Pasar Tradisional berbasis mobile dan memajukan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) khususnya pada Pasar Tradisional. Hasil akhir dari penelitian ini adalah agar Pasar Tradisional dapat lebih maju dan para masyarakat senantiasa berbelanja di Pasar Tradisional, selain itu penelitian ini juga dapat memberdayakan UMKM yang ada di daerah tersebut. Penelitian ini menggunakan metode agile dengan sebuah pendekatan atau metode pengembangan software yang berfokus pada fleksibilitas, adaptabilitas, dan kolaborasi tim. Tahapan dalam penelitian ini meliputi enam tahapan, yaitu (1) tahap concept (menentukan ruanglingkup), (2) Inception, (3) Iteration atau Development (fase pengembangan), (4) Release (fase pengujian), (5) maintenance (fase pemeliharaan) dan (6) Retirement (fase penghentian).
ANALISIS TINGKAT KEMATANGAN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN MAHASISWA BARU Dwi Vernanda
Jurnal Ilmiah Ilmu dan Teknologi Rekayasa Vol. 2 No. 1 (2019): Volume 2 Nomor 1 Tahun 2019
Publisher : UPPM Polsub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegunaan sistem informasi untuk manajemen institusi yaitu membantu pihak manajemen dalam mengetahui apa yang menyebabkan target institusi tersebut tercapai atau tidak tercapai. Proses penerimaan mahasiswa baru (PMB) merupakan kegiatan rutin yang dilakukan sebuah perguruan tinggi setiap tahunnya untuk mendapatkan mahasiswa baru. Politeknik Negeri Subang (POLSUB) memanfaatkan teknologi berupa sistem informasi dalam kegiatan PMB terutama untuk proses pendaftaran secara online, pengumuman hasil, pengelolaan data-data administratif, dan informasi mengenai PMB. Pentingnya Sistem Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru (SI PMB), maka munculah ketertarikan untuk membahas dan menganalisis apakah SI PMB yang berjalan saat ini telah sesuai dengan fungsi dan mengecek apakah SI PMB dapat membantu menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan sesuai dengan tujuan. Penelitian dilakukan untuk membuat model yang dapat menganalisis penerapan SI PMB dengan memanfaatkan Operation Management Technique (OMT) dan teori Capability Maturity Model (CMM) sebagai tolak ukur keberhasilan. Penelitian ini masih dalam proses pengerjaan, produk sementara adalah model yang berisi penetapan variabel dan indikator ukur yang akan digunakan pada pengukuruan kematangan Sistem Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru, serta instrumen pertanyaan yang akan diisi oleh responden yang sebelumnya telah ditentukan. Model dan instrumen yang dibuat diharapkan dapat digunakan untuk menganalisis kematangan Sistem Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru di Politeknik Negeri Subang.
PENERAPAN FUZZY C MEANS UNTUK MENENTUKAN TARGET PROMOSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU Dwi Vernanda
Jurnal Ilmiah Ilmu dan Teknologi Rekayasa Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Tahun 2020
Publisher : UPPM Polsub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Politeknik Negeri Subang (POLSUB) sebagai perguruan tinggi yang baru berdiri pada tahun 2014 harus menentukan startegi yang tepat dalam mendapatkan calon mahasiswa baru yaitu dengan promosi ke sekolah. POLSUB menetapkan sekolah yang akan diadakan promosi berdasarkan banyaknya jumlah siswa pada sekolah tersebut, tanpa melihat faktor lain. Penelitian ini untuk menentukan sekolah yang menjadi target promosi menggunakan metode Fuzzy C Means (FCM) dengan menggunakan beberapa atribut atau parameter masukan diantaranya jumlah siswa yang melanjutkan ke perguruan tinggi, nilai rata-rata ujian nasional, dan jarak antara kampus POLSUB dengan sekolah. Hasil perhitungan MPC didapat cluster yang paling optimal dengan nilai 0.9702 yaitu tiga cluster. Hasil clustering ini digunakan oleh panitia penerimaan mahasiswa baru dalam pengambilan keputusan sekolah yang akan diadakan promosi yaitu sekolah-sekolah yang berada pada cluster I dan hal ini merupakan strategi utama dalam mendapatkan mahasiswa yang unggul.
DATA ANALISIS KLASIFIKASI TINGKAT KEMANISAN NANAS MENGGUNAKAN SVM Dwi Vernanda
Jurnal Ilmiah Ilmu dan Teknologi Rekayasa Vol. 4 No. 2 (2021): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : UPPM Polsub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tingkat kematangan buah nanas sangat diperlukan terutama bagi para petani dan penjual serta konsumen yang akan membeli buah nanas. Permasalahan yang terjadi yaitu saat pemanenan buah nanas, pemilihan sangat bergantung pada persepsi petani dengan cara melihat warna kulit dan mencium aroma. Pemilihan buah nanas secara manual membutuhkan waktu yang lama serta menghasilkan pemanenan buah nanas memiliki tingkat kematangan yang tidak merata, ini dikarenakan tingkat konsisten manusia sangat beragam dalam menilai kematangan. Pengolahan data mining sangat tepat digunakan untuk mengklasifikasikan tingkat kematangan buah nanas. Penelitian ini dilakukan selama enam bulan dengan menggunakan 299 buah nanas yang berasal dari Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang. Buah nanas yang digunakan memiliki tiga tingkat kematangan yaitu belum matang, setengah matang, dan matang. Langkah pertama adalah preprocessing image dengan ekstraksi warna red, green, dan blue, selanjutnya penentuan parameter nilai histogram yaitu mean, variance, skewness, kurtosis, dan entropy. Metode klasifikasi yang digunakan Support Vector Machine (SVM), metode ini digunakan untuk membentuk model klasifikasi saat proses pemanenan serta dapat mengurangi subjektifitas para petani dalam menentukan buah nanas yang akan dipanen. Hasil klasifikasi berdasar data histogram didapat nilai akurasi sebesar 65.59%, precision 65.99%, class recall sebesar 66.25%, dan f-measure sebesar 66.11%. Berdasarkan kurva receiver operating characteristics model klasifikasi yang telah dihasilkan merupakan classifier yang baik, hal ini ditandai dengan titik SVM berada diatas garis threshold.
Jurnal Sitem Informasi E-commerce Pintu berbasis web rikke; Dwi Vernanda; Hilal Iqbal A
Jurnal Rekayasa Sistem Informasi dan Teknologi Vol. 1 No. 2 (2023): November
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jrsit.v1i2.279

Abstract

Sistem Informasi merupakan sebuah serangkaian prosedur yang teorganisir dengan perangkat lunak, databsse dan perangkat keras untuk bekerja sama untuk mengumpulkan, menyimpan memproses serta mengelola dan mendistribusikan sebuah informasi yang berguna. Tujuan dari sistem informasi ini yaitu untuk memecahkan sebuah masalah, membantu dalam pengambilan keputusan dan untuk menmcapai sebuah tujuan dari perusahaan/organisasi tersebut. Sebuah perusahan yang bergerak dalam bidang penyedia jasa untuk melakukan pemasangan atau pembelian pintu. Cakupan wilayah untuk menggunakan jasa ini bisa diseluruh wilayah pulau jawa. Permasalahan yang sering terjadi yaitu kurangnya komunikasi antara owner perusahaan dengan pekerjanya. Selain itu juga kurangnya pemasaran dari perusahaan. Dari masalah diatas perusahan sudah mencoba untuk mengatasinya dengan berbagai cara, namun sayangnya solusi yang telah dilakukan masih kurang efektif.
Optimalisasi Nilai Tambah Rambutan dengan Teknologi Vacuum Frying dan Pemasaran Digital di Desa Tanggulun Barat Susilawati; Azhis Sholeh Buchori; Dwi Vernanda; Oyok Yudiyanto; Faadiyah Cheryl Rachelia
Room of Civil Society Development Vol. 4 No. 1 (2025): Room of Civil Society Development
Publisher : Lembaga Riset dan Inovasi Masyarakat Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59110/rcsd.443

Abstract

Kondisi hulu perkebunan rambutan di Desa Tanggulun Barat sangat memprihatinkan, sementara sektor hilir belum memiliki dukungan pascapanen untuk pengolahan buah rambutan. Akibatnya, pendapatan petani terbatas dan stagnan dari tahun ke tahun. Solusi yang diterapkan adalah pemanfaatan teknologi penggorengan vakum (vacuum frying), branding produk, dan pengembangan sistem pengolahan berbasis digital. Pelatihan juga diberikan kepada masyarakat mengenai pengoperasian mesin dan penggunaan sistem digital untuk meningkatkan efisiensi produksi dan pemasaran. Kegiatan ini mencakup pengumpulan data, identifikasi kebutuhan, desain dan manufaktur mesin penggorengan vakum, branding produk, pengembangan sistem pemasaran digital, serta pelatihan kepada masyarakat. Hasil menunjukkan peningkatan pengetahuan masyarakat sebesar 81%, serta kenaikan omzet penjualan keripik Rambutan Raranggeuy sebesar 65% setelah implementasi branding produk dan pemasaran digital melalui e-commerce. Solusi ini efektif dalam meningkatkan nilai tambah rambutan, mendorong pendapatan petani, dan memperkuat pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal.
Perancangan Sistem Informasi Booking Service Bengkel Motor Pata Service Motor Berbasis Aplikasi Rivki Aditiya Maulana; Mika Ancela; Dwi Vernanda
Inventor: Jurnal Inovasi dan Tren Pendidikan Teknologi Informasi Vol 2 No 2 (2024): Edisi Juni
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/inventor.v2i2.1331

Abstract

Pengembangan Sistem informasi Booking Service Motor merupakan hasil perkembangan teknologi sebuah aplikasi yang nantinya diharapkan dapat membantu dan memudahkan pekerjaan manusia. Diharapkan pula sistem ini dapat membatu dalam kegitan sehari hari agar dapat efektif dan efisiensi, Penelitian ini berfokus pada booking service atau pemesanan untuk servis sepeda motor. sistem informasi yang menunjang dan memberikan pelayanan informasi bengkel bagi masyarakat luas mengingat meningkatnya kebutuhan masyarakat akan perawatan kendaraan khususnya sepeda motor. Dengan adanya program aplikasi ini diharapkan dapat membantu masyarakat agar lebih mudah mendapat informasi dan melakukan booking service. Metode rekayasa perangkat lunak yang digunakan yaitu metode SDLC RAD (Rapid Application Development). Alasan menggunakan metode ini adalah karena metode SDLC RAD bersifat incremental terutama untuk waktu pengerjaan yang pendek. Tahapan yang berada di dalam metode RAD dibagi menjadi 4 tahapan yaitu Perencanaan Kebutuhan, Mendesain Sistem, Proses pengembangan dan Implementasi atau penyelesaian produk. Berdasarkan kebutuhan bengkel motor kebutuhan untuk efisiensi waktu yang cukup fleksibel sehingga dengan sistem ini pemilik bengkel mudah untuk mengatur penjadwalan bisnisnya. Sedangkan hasil akhir dari penilaian sistem informasi booking bengkel 85,87% dinyatakan Sangat Layak untuk di jadikan aplikasi untuk bengkel Pata service motor.
Sistem Perhitungan Pemakaian Listrik Rumah Tangga Berbasis Android Ray Satya Bagas Putra; Sintia Bela Agustina; Dwi Vernanda
Inventor: Jurnal Inovasi dan Tren Pendidikan Teknologi Informasi Vol 2 No 2 (2024): Edisi Juni
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/inventor.v2i2.1336

Abstract

The Android-based Household Electricity Consumption Calculation System provides a comprehensive solution for monitoring and managing household electricity consumption. This system addresses users' lack of awareness and understanding of their electricity usage patterns, with the aim of optimizing energy consumption. The method used in this research relies on a qualitative approach involving in-depth interviews and content analysis. With the end result being that Users can enter and track their electrical device usage, offering insight into daily, weekly, monthly and yearly consumption. Android based interface ensures easy access and simple usage. Administrators oversee data analysis and provide energy-saving recommendations based on consumption trends. The goal of the system is to empower users with tools for informed decision making, promoting efficient energy use and sustainable lifestyles ABSTRAK Sistem Perhitungan Pemakaian Listrik Rumah Tangga Berbasis Android menyediakan solusi komprehensif untuk memantau dan mengelola konsumsi listrik rumah tangga. Sistem ini mengatasi kurangnya kesadaran dan pemahaman pengguna terhadap pola penggunaan listrik mereka, dengan tujuan mengoptimalkan konsumsi energi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini bertumpu pada pendekatan kualitatif yang melibatkan wawancara mendalam dan analisis konten. Dengan hasil akhir dimana Pengguna dapat memasukkan dan melacak penggunaan perangkat listrik mereka, menawarkan wawasan tentang konsumsi harian, mingguan, bulanan, dan tahunan. Antarmuka berbasis Android memastikan akses yang mudah dan penggunaan yang sederhana. Administrator mengawasi analisis data dan memberikan rekomendasi hemat energi berdasarkan tren konsumsi. Tujuan sistem ini adalah memberdayakan pengguna dengan alat untuk pengambilan keputusan yang terinformasi, mempromosikan penggunaan energi yang efisien dan gaya hidup yang berkelanjutan.
Penerapan SDLC Agile dalam Pembuatan SIRUMA (Sistem Informasi Rumah Makan) Adrian Ramadhan Ganjarrintana; Fitriawati; Adi Ivani Yusuf; Dwi Vernanda; Tri Herdiawan
Inventor: Jurnal Inovasi dan Tren Pendidikan Teknologi Informasi Vol 2 No 3 (2024): Edisi Oktober
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/inventor.v2i3.2229

Abstract

Rumah Makan pada umumnya saat ini masih menggunakan pemesanan secara manual dengan menggunakan kertas dan masih banyak terjadi kesalahan yang tumpang tindih, baik saat melakukan pemesanan maupun saat pembayaran seperti salah saat pencatatan menu atau saat perhitungan total yang harus di bayar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan sistem informasi yang dapat memberikan kemudahan dalam proses reservasi atau pemesanan tempat di rumah makan, yang cepat, efisien, dan mudah digunakan oleh pelanggan. Metodologi yang digunakan adalah Agile, yaitu metodologi populer dalam pengembangan perangkat lunak karena fleksibilitas dan efisiensinya. Dengan menggunakan pendekatan iteratif dan inkremental, Agile memungkinkan tim pengembangan untuk merespon kebutuhan dan perubahan proyek dengan cepat. Hasil penelitian Pembuatan SIRUMA (Sistem Informasi Rumah Makan) diharapkan dapat mendukung kerja seluruh pegawai dan manajer Rumah Makan dengan memberikan informasi yang diperlukan, sehingga dapat memberikan pelayanan kepada pelanggan dengan lebih baik, serta mengatasi kesalahan yang terjadi sebelumnya.
Co-Authors ,, Susilawati Abdul Kholiq Adi Ivani Yusuf Adrian Ramadhan Ganjarrintana Affandi, Tri Herdiawan Alijoyo, Franciskus Antonius Amelia Ramadhani, Amelia Ananda, Tasya Anjali, Natasha Resya Aprilia Putri, Zahran Zain Arif Hidayat Asyhari, Mugia Rochmat Aulia Megi, Tria Auliya Zenita Rachman, Annisa Azhis Sholeh Buchori Bagas Kurniawan Bernad J. D. Sitompul BUDI SETIAWAN Chamdan Mashuri Diana Aqidatun Nisa Erika Rachmawati Faadiyah Cheryl Rachelia Faadiyah Cheryl Rachelia Fadlil Abdul Halim Fahry Maulana, Muhammad Fatimah Az-Zahra Fawziah, Nasywa Fazkal M Akbar Firmansyah, Fachri Fitriawati Gumelar, Mikal Raya Gusnanda Hana Hanifah, Hana Hanan, Ardian abdul Haryati Haryati Haryati Haryati Hasbillah Helfira Lustiana Hendriawan, Tri Herdiawan, Tri Hilal Iqbal A Hilda Nur Febriliani Iqbal Nuryaman Laila Fadillah, Cika Lani Nurlani Meidasari, Indah Tri Mika Ancela Moch Rafly Pratama Mohammad Iqbal Mohammad Iqbal muhammad rifqi aji pratama Muhammad Taufik Hidayat Mulyani, Trianti Dwi Nasib Marbun Niken Tri Desnawati Nindy Irzavika Niqotaini, Zatin Noor, Reza Fazarany Nugroho, Yohanes Sinung Nunu Nugraha Nunu Nugraha Purnawan Nuraeni, Anik Aida NurAfifah, Amirah Nurfitria Khoirunnisa Nurizati, Zahrani Oktaviani, Luluk pohan, Nurul Fauziah Purnawan, Nunu Qonita, Octavia Ray Satya Bagas Putra Rian Piarna Rifal Nurpazri, Adifa rikke Rivki Aditiya Maulana Rivki Aditiya Maulana Riyanto, Brilian Adiguna Roby Bayu Maulana Rofiani, Riska Rosalpina, Dini Sari Azhariyah Setiawan, Hepi Sintia Bela Agustina Sisnawati Slamet Rahayu Slamet Rahayu Sugiwa, Agin Susilawati Susilawati Susilawati Susilawati, Susilawati Syafiq, Muhammad Muflih Syifa, Syifa Rizkita Ananda Tri Herdiawan Tri Herdiawan Tri Herdiawan A Tri Herdiawan Apandi Tri, Tri Herdiawan Apandi Usep Abdul Rosid Virtalioka, Sheva Wahyuliana, Muthiah Wiati Gusti, Kharisma Wijaya, Masesa Angga Wijaya Wulan Siti Nurul Yudiyanto, Oyok Zainal Abidin Achmad