Kasrina Kasrina
Program Studi Pendidikan Biologi, JPMIPA FKIP Universitas Bengkulu

Published : 31 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

PENGEMBANGAN BUKU SAKU BERDASARKAN HASIL EKSPLORASI TANAMAN OBAT SUKU Windayani, Windayani; Kasrina, Kasrina; Ansori, Irwandi
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (690.838 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.2.1.51-57

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan desain buku saku Biologi materi Plantae SMA kelas X berdasarkan hasil eksplorasi tanaman obat Suku Rejang di Desa Pulo Geto dan Desa Pulo Geto Baru  Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang. Tahapan penelitian ini adalah (1) Potensi dan masalah, (2) Pengumpulan data, (3) Desain produk, (4) Validasi produk, (5) Revisi desain, (6) Uji keterbacaan, dan (7) revisi desain. Hasil penelitian diperoleh 72 jenis, 32 suku tumbuhan obat yang dimanfaatkan. Suku yang paling banyak dimanfaatkan adalah Zingiberaceae dan Cucurbitaceae. Uji kelayakan bahan ajar berupa buku saku oleh 3 ahli termasuk dalam “Sangat Baik” dengan persentase keidealan keseluruhan yaitu 89,6%. Hasil respon dari 20 siswa terhadap  buku saku termasuk dalam “Sangat Baik” dengan persentase keidealan keseluruhan yaitu 90,7%. Desain buku saku berdasarkan uji kelayakan dan keterbacaan terdiri dari: 1) Sampul depan; 2) Kata pengantar; 3) Daftar isi; 4) KI, KD, Materi Pokok, Indikator dan Tujuan Pembelajaran; 5) Bagian pendahuluan; 6) Bagian isi ; 8) Latihan Soal; 9) Kunci Jawaban; 10) Bagian penutup terdiri dari: Glosarium, Daftar Pustaka, dan Tentang penulis.Kata Kunci : Etnobotani, Penelitian dan Pengembangan, Buku Saku
PENINGKATAN SIKAP ILMIAH DAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING Aprilianti, Luthfy; Irawati, Sri; Kasrina, Kasrina
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (756.57 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.2.1.58-67

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas guru serta meningkatkan sikap ilmiah dan hasil belajar dengan menerapkan model problem based learning pada materi sistem pencemaran lingkungan di kelas VIIB SMPN 11 Kota Bengkulu. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas VIIB SMPN 11 Kota Bengkulu tahun ajaran 2016/2017. Variabel penelitian ini adalah model problem based learning, sikap ilmiah, dan hasil belajar. Instrumen penelitian berupa lembar observasi untuk mengetahui aktivitas guru dan sikap ilmiah, sedangkan lembar tes digunakan untuk mengetahui hasil belajar. Hasil analisis data observasi aktivitas guru siklus I diperoleh skor rata-rata 24 (baik), dan di siklus II 28 (baik). Hasil analisis data observasi sikap ilmiah siswa siklus I diperoleh skor rata-rata 17,71 (cukup), siklus II menjadi 20,74 (baik). Pada hasil belajar kompetensi pengetahuan siklus I mendapatkan persentase 66,66%, siklus II menjadi 84,85%, pada hasil belajar kompetensi sikap siklus I mendapatkan persentase 69,69%, siklus II menjadi 100%, pada hasil belajar kompetensi keterampilan siklus I mendapatkan persentase 81,81%, siklus II menjadi 100%. Disimpulkan bahwa model problem based learning dapat meningkatkan sikap ilmiah dan hasil belajar siswa kelas VIIB SMPN 11Kota Bengkulu.Kata kunci: Problem Based Learning, Sikap Ilmiah
Pengembangan LKPD Berdasarkan Tanaman Obat Suku Pekal Br. Sitorus, Alrevi Octavia; Kasrina, Kasrina; Ansori, Irwandi
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 3 No 2 (2019)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (636.638 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.3.2.185-194

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) untuk mengetahui tumbuhan obat yang dimanfaatkan oleh masyarakat suku pekal kecamatan putri hijau kabupaten Bengkulu utara (2) untuk mengembangkan LKPD pada materi keanekaragaman hayati kalas x SMA berdasarkan eksplorasi tanaman obat suku pekal kecamatan putri hijau kabupaten Bengkulu utara. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and development). Hasil studi eksplorasi tanaman obat di desa pasar seblat didapatkan 36 enis tanaman dari 24 famili, family yang paling banyak digunakan adalah family Astraceae, Curcubitaceae , Lamiaceae dan Zingeberaceae. Hasil eksplorasi ini kemudian dikembangkan menjadi bahan ajar berupa LKPD yang divali dasi oleh 3 validator menunjukkan persentase keseluruhan 84,3% dengan kriteria sangat valid. LKPD diuji keterbacaan oleh 15 peserta didik kelas x. Hasil uji kerterbacaan menunjukkan persentase 90% dengan kriteria sangat valid. Berdasarkan persentase validasi oleh ahli dan ui keterbacaan peserta didik dapat disimpulkan bahwa LKPD yang dikembangkan sangat valid dan baik untuk digunakan sebagai bahan ajar di sekolah pada sub materi keanekaragaman tingkat jenis kelas X SMA.
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERDASARKAN STUDI PENGARUH OSMOSIS TERHADAP WARNA MATA Sari, Yeni Pita; Rahman, Abdul; Kasrina, Kasrina
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 2 No 2 (2018)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (649.338 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.2.2.16-21

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) yang dikembangkan berdasarkan studi pengaruh osmosis air laut terhadap gradasi warna mata nelayan di provinsi Bengkulu. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas XI Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 9 Kota Bengkulu. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah angket (kuisioner). Instrumen yang digunakan adalah lembar angket (kuisioner) untuk validator (ahli media, ahli materi, dan guru Biologi SMA kelas XI) dan lembar keterbacaan untuk peserta didik. Berdasarkan hasil validasi oleh validator, LKPD yang disusun dinilai sangat layak digunakan dengan nilai rata-rata 83%. Hasil uji keterbacaan oleh peserta didik juga memperoleh predikat sangat baik dengan nilai rata-rata 88%.B erdasarkan hasil uji validitas dan keterbacaan tersebut, LKPD yang dikembangkan ini layak digunakan sebagai bahan ajar materi sel, subtopik transpot pasif pada kelas XI SMA.Kata kunci: lembar kerja peserta didik (LKPD), osmosis, warna mata 
PENGEMBANGAN HANDOUT BIOLOGI MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI UNTUK SMA KELAS X Rozalia, Anifah; Kasrina, Kasrina; Ansori, Irwandi
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 2 No 2 (2018)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (741.692 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.2.2.44-51

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui jenis-jenis tumbuhan obat yang dimanfaatkan oleh masyarakat Suku Rejang di Desa Padang Bendar dan di Desa Kota Lekat Ilir Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara, (2) Membuat desain handout materi keanekaragaman hayati SMA kelas X berdasarkan hasil studi etnobotani tumbuhan obat suku rejang di Desa Kota Lekat Ilir dan Desa Padang Bendar Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and development). Hasil studi etnobotani tumbuhan obat di desa Padang Bendar dan desa Kota Lekat Ilir didapatkan 66 spesies dari 42 famili. Famili yang paling banyak digunakan adalah famili Euphorbiacea dan Zingiberaceae. Hasil studi etnobotani ini kemudian dikembangkan menjadi bahan ajar berupa handout yang divalidasi oleh 3 validator. Hasil validasi validator menunjukkan skor rata-rata 43,6 dengan persentase keseluruhan kriteria sangat valid  (90,8 %). Hasil uji keterbacaan menunjukkan skor rata-rata 51,5 dengan persentase keseluruhan kriteria sangat baik (85,83 %). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa handout yang dikembangkan sangat valid dan layak untuk digunakan sebagai bahan ajar di sekolah pada sub materi Keanekaragaman Jenis kelas X SMA.Kata Kunci: Handout, Etnobotani, Tumbuhan Obat
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERDASARKAN KAJIAN EKOSISTEM MANGROVE DI KAWASAN TAMAN WISATA ALAM PANTAI PANJANG BENGKULU Febri, AR Acep; Kasrina, Kasrina; Idrus, Irdam
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 3 No 1 (2019)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (593.941 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.3.1.1-7

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1). Mendeskripsikan faktor abiotik dan biotik pada ekosistem mangrove di kawasan taman wisata alam (TWA) Bengkulu; 2). Mengetahui kelayakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) materi ekosistem berdasarkan hasil observasi ekosistem mangrove di kawasan TWA Pantai Panjang Bengkulu. Berdasarkan hasil penelitian faktor abiotik pada kawasan TWA Pantai Panjang adalah sebagai berikut: intensitas cahaya = 230-235 Cd, pH tanah = 5,0-6,5, dan suhu udara = 30,5-33.50C. Komunitas hewan yang ditemukan adalah salamander, kepiting, klomang, dan serangga. Hasil validasi LKPD oleh 3 validator menunjukkan persentase 84% dengan kriteria sangat valid. Hasil uji keterbacaan pada 30 orang peserta didik menunjukkan persentase 92% dengan kriteria sangat baik. Berdasarkan persentase hasil validasi oleh ahli dan uji keterbacaan dapat disimpulkan bahwa LKPD yang dikembangkan layak digunakan sebagai bahan ajar pada materi ekosistem kelas X Sekolah Menengah Atas.Kata kunci: Lembar kerja peserta didik, ekosistem mangrove, TWA Pantai Panjang
PENGEMBANGAN LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK BERDASARKAN KERAGAMAN TUMBUHAN OBAT SUKU LEMBAK DELAPAN KECAMATAN TALANG EMPAT KABUPATEN BENGKULU TENGAH Deta, Weka Septiara; Yani, Ariefa Primair; Kasrina, Kasrina
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 3 No 1 (2019)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (55.507 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.3.1.8-16

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1). Mengetahui jenis-jenis tumbuhan obat yang dimanfaatkan oleh masyarakat Suku Lembak Delapan di Desa Kembang Seri dan Tengah Padang Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah; (2). Membuat desain Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) materi keanekaragaman hayati SMA kelas X berdasarkan keragaman tumbuhan obat di Desa Kembang Seri dan Tengah Padang Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah. Hasil studi etnobotani di desa Kembang Seri dan Tengah Padang didapatkan 70 spesies dari 42 famili tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai bahan obat. Famili yang paling banyak digunakan adalah Euphorbiaceae dan Zingiberacea. Desain LKPD yang disusun dikategorikan sangat valid oleh validator dengan nilai persentase sebesar 88,8%. Hasil uji keterbacaan LKPD terhadap 15 orang peserta didik kelas X menunjukkan nilai presentase 89,4% dengan krtiteria sangat valid. Berdasarkan nilai validasi dari ahli dan uji keterbacaan peserta didik dapat disimpulkan bahwa LKPD yang dikembangkan sangat layak digunakan sebagai bahan ajar di sekolah pada sub materi keanekaragaman jenis kelas X SMA.Kata Kunci: Lembar kegiatan peserta didik, tumbuhan obat, Suku Lembak Delapan
PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING Suhada, Rihwan; Idrus, Irdam; Kasrina, Kasrina
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 3 No 1 (2019)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.778 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.3.1.32-40

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas mengajar guru, aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa di kelas VIIIA Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 26 Seluma melalui model Discovery Learning. Jenis penelitian ini termasuk dalam  penelitian tindakan kelas dengan metode deskriptif. Penelitian ini terdiri dari dua siklus, dan setiap siklus terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah guru biologi dan siswa kelas VIIIA SMP Negeri 26 Seluma tahun ajaran 2017/2018 yang berjumlah 20 orang. Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi dan lembar tes. Teknik analisis data yang digunakan yaitu rerata dan kategori skor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata aktivitas guru dan siswa pada siklus I sebesar 24 (baik) dan pada siklus II meningkat menjadi 26 (baik). Hasil belajar kognitif siswa pada siklus I dengan persentase ketuntasan klasikal 65% (belum tuntas) dan pada siklus II meningkat dengan persentase ketuntasan klasikal 85% (tuntas). Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah penerapan model Discovery Learning dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa di kelas VIIIA SMP Negeri 26 Seluma pada materi fotosintesis.Kata kunci: Discovery Learning, aktivitas guru dan siswa, hasil belajar 
PENGEMBANGAN LKPD MODEL DISCOVERY LEARNING BERDASARKAN IDENTIFIKASI MANGROVE DI TWA PANTAI PANJANG BENGKULU Lorena, Mutia; Kasrina, Kasrina; Yani, Ariefa Primair
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 3 No 1 (2019)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (626.393 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.3.1.59-66

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Mendeskripsikan jenis tumbuhan mangrove yang terdapt di Taman Wisata Alam Pantai Panjang kota Bengkulu, (2) Membuat desain LKPD berbasis Discovery Learning berdasarkan hasil pengembangan dari studi tumbuhan Mangrove di kawasan TWA Pantai Panjang Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development). Berdasarkan hasil studi tumbuhan mangrove yang ditemukan sebanyak 7 jenis yaitu Rhizophora apiculata, Sonneratia alba, Avicennia lanata, Bruguiera cylindrical, Lumnitzera littorea, Acanthus ebracteatus, Xylocarpus granatum. Hasil studi ini kemudian dikembangkan menjadi bahan ajar berupa LKPD yang divalidasi oleh 3 validator menunjukkan skor rata-rata  51,3 dengan persentase keseluruhan kriteria sangat valid 85,5 % . LKPD juga diuji keterbacaan oleh 29 orang peserta didik kelas X SMA N 1 Bengkulu dengan hasil persentase 95,8 % dengan kriteria sangat valid. Berdasarkan persentase dari skor rata-rata hasil validasi oleh ahli dan uji keterbacaan dapat disimpulkan bahwa LKPD yang dikembangkan sangat valid dan sangat layak untuk digunakan sebagai bahan ajar di sekolah pada sub materi keanekaragaman hayati jenis X SMA.Kata Kunci : Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), Discovery Learning, Mangrove
PENGEMBANGAN BOOKLET KEANEKARAGAMAN PTERIDOPHYTA DI KAWASAN SUBAN AIR PANAS UNTUK SISWA SMA Fitriasih, Rosma; Ansori, Irwandi; Kasrina, Kasrina
Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi Vol 3 No 1 (2019)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (382.812 KB) | DOI: 10.33369/diklabio.3.1.100-108

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendata keanekaragaman spesies tumbuhan Pteridophyta yang tumbuh di kawasan wisata Suban Air Panas Kabupaten Rejang Lebong dan membuat booklet tumbuhan paku-pakuan yang valid dan efektif sehingga dapat dijadikan sebagai bahan ajar Biologi bagi siswa kelas X SMA Negeri 1 Rejang Lebong pada materi pelajaran tumbuhan (Plantae) subbab Pteridophyta. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Dan Pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan 4D (four-D) yang terdiri dari empat tahap yaitu Define (pendefinisian), Design (perencanaan), Devolope (pengembangan), dan Disseminate (penyebaran). Adapun tahapan yang digunakan yaitu hanya pada batas tahap Devolope (pengembangan). Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah pedoman wawancara, lembar angket kebutuhan siswa, lembar observasi lapangan, lembar karakteristik morfologi, lembar validasi booklet dan angket respon siswa. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, ditemukan 14 spesies tumbuhan paku. 7 famili Polypodiaceae, 1 famili Dryopteridaceae, 1 famili Adiantaceae, 1 family Selaginellaceae, 1 famili Equisetaceae, 1 family Pteridaceae dan 1 famili Marattiaceae. Booklet yang telah dikembangkan dinyatakan valid dengan nilai akhir 92 % dan dengan kriteria sangat baik. Data angket respon siswa menunjukkan bahwa booklet efektif dijadikan bahan ajar dengan presentase 83 % dengan kategori sangat baik. Sehingga dapat disimpulkan bahwa booklet yang dikembangkan dapat dijadikan bahan ajar dan efektif sebagai alternative sumber belajar biologi kelas X SMA N 1 Rejang Lebong pada materi ajar tumbuhan (Plantae) subbab Pteridophyta.Kata Kunci : Booklet, Pteridophyta, Bahan Ajar.