Claim Missing Document
Check
Articles

Found 28 Documents
Search

Literasi Digital Pertanian sebagai Upaya Peningkatan Pengetahuan Masyarakat dalam Budidaya Tanaman Berkelanjutan di Kabupaten Tambarauw Sangadji, Zulkarnain; Taufik, Muhammad; Kahar, Muhammad Syahrul; Sarawa, Sarawa; Aba, La; Uge, Sarnely; Arsyad, Rahmatullah Bin; Fathurrahman, Muhammad; Febriadi, Ihsan
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i3.16967

Abstract

Sausapor merupakan salah satu distrik yang terdapat di kabupaten Tambrauw.  Jarak menuju distrik ini dari Kota Sorong adalah 110 km melalui jalur darat lokasi ini termasuk Terluar, Terdepan dan Tertinggal (3T). Tujuan penelitian ini  untuk  mengetahui peran literasi digital pertanian sebagai upaya meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam budidaya tanaman berkelanjutan di kabupaten tambarauw. Metode pelaksanaan yang akan digunakan diantaranya sosialisasi, pemberian metode diskusi, ceramah, penyuluhan, bimbingan teknis dan pendampingan secara terjadwal. Adapun tahapan kegiatan meliputi pendamping dan pelatihan pembuatan pupuk kompos, pendampingan dan pelatihan pembuatan herbisida organik, pengetahuan tentang cara pemanenan, pengetahuan tentang pasca panen. Berdasarkan implementasi program yang dilakukan, terdapat perbedaan pada pengetahuan masyarakat di awal dan di akhir mengalami peningkatan hasil penen yang awalnya sebesar 32% menjadi 68 % di sisi lain hasil pasca panen mengalami peningkatan yang awalnya sebesar 31% menjadi 69%. Sehingga tingkat pemahaman dan keterampilan mitra berada pada kategori baik (61-74 %). Adapun untuk mencapai tujuan pelaksanaan kegiatan maka program pengabdian pada masyarakat secara optimal, dan tim PkM akan terus melakukan pendampingan secara informal.
PKM Pengembangan Website sebagai Media Promosi Pulau Soop, Kota Sorong Mohammad Arief Nur Wahyudien; Mirga Maulana Rachmadhani; Siti Nur Kayatun; Muhammad Rizki Setyawan; Rahmatullah Bin Arsyad; Umar Rusli Marasabessy; Marlinda Indah Eka Budiarti; Bekti Wiji Lestari
Abdimas: Papua Journal of Community Service Vol. 6 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Lembaga Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/pjcs.v6i2.3459

Abstract

Papua Barat Daya adalah provinsi di Timur Indonesia yang masih jarang dikunjungi wisatawan. Provinsi ini kaya akan sumber daya alam, dengan tanah subur yang cocok untuk pertanian dan lautan dengan keanekaragaman biota laut. Salah satu destinasi menarik di Papua Barat Daya adalah Pulau Soop, dengan luas sekitar 2,67 km² dan populasi 1.378 jiwa. Pulau Soop dapat dicapai dalam 20 menit menggunakan kapal boat dari pelabuhan SAR. Pulau Soop menawarkan pantai indah dengan pepohonan kelapa yang rimbun, menciptakan suasana asri. Pulau ini memiliki tempat wisata bahari menarik seperti Pantai Pasir Putih, Goa Jepang, Sumur Belanda, dan Tanjung Lampu. Semua tempat ini menawarkan pengalaman unik bagi pengunjung. Namun, informasi tentang potensi alam dan wisata Pulau Soop masih terbatas dan belum banyak dipublikasikan. Oleh karena itu, dilakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan membuat situs web informasi untuk memperkenalkan Pulau Soop kepada masyarakat dan wisatawan. Situs web ini memberikan informasi komprehensif tentang keindahan dan potensi wisata Pulau Soop. Diharapkan, melalui situs web ini, Pulau Soop bisa lebih dikenal, menarik lebih banyak wisatawan, dan membantu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat melalui pengembangan sektor pariwisata.
Sosialisasi dan Workshop Desain Grafis di Sma Muhammadiyah Al-Amin Muhammad Fathurrahman; Muhammad Syahrul Kahar; Rahmatullah Bin Arsyad; Ibrahim; Faried Desembardi; Teguh Hidayat Iskandar Alam; Badarudin, M Iksan; Rusdi, Achmad; Hidaya, Wahab Aznul
Abdimas: Papua Journal of Community Service Vol. 6 No. 1 (2024): Januari
Publisher : Lembaga Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/pjcs.v6i1.2962

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini sangat berpengaruh terhadap lembaga pendidikan khususnya di lingkup sekolah SMA Muhammadiyah Al-amin kota sorong. Perlunya informasi, proses belajar mengajar yang bisa diserap oleh guru di SMA Muhammadiyah Al-amin Kota Sorong. Di SMA Muhammadiyah Al-amin Kota Sorong yang sedang melaksanakan penerimaan peserta didik baru, tentunya akan memulai proses belajar mengajar di hari pertama sekolah. Pembuatan spanduk seperti selamat datang kepada peserta didik baru dan pembuatan brosur salah satu hal penting untuk dibuat karena dengan adanya spanduk dan brosur peserta akan lebih mudah mengetahui informasi. Dengan mempelajari desain grafis diharapkan para guru dapat membentuk skill setelah menerima materi dan berguna bagi mereka. Metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah menggunakan metode workshop. Hasil analisis menunjukkan bahwa Dapat di presentase 81% guru-guru memilih sangat setuju terhadap penyampaian materi secara teori dan praktek desain grafis. Skor presentase 80% guru-guru memilih setuju terhadap penyampaian materi secara teori dan prakte desain grafis. Skor presentasi 75% guru-guru memilih netral terhadap penyampaian materi secara teori dan praktek desain grafis. Sedang skor presentasi 40% guru-guru tidak setuju terhadap penyampaian materi secara teori dan praktek desain grafis, dan dengan skor presentase 20% guru-guru memilih sangat tidak setuju terhadap penyampaian materi secara teori dan praktek desain grafis.
Penyuluhan, Pendidikan, dan pelatihan Manajemen Sumber Daya manusia dalam Pengolahan Hasil Perikanan di Kelurahan Saoka, Distrik Maladummes, Kota Sorong Sukmawati, Sukmawati; Ibrahim, Ibrahim; Arsyad, Rahmatullah Bin; Ramadanti, Tasya; Taslim
Abdimas: Papua Journal of Community Service Vol. 6 No. 1 (2024): Januari
Publisher : Lembaga Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/pjcs.v6i1.3057

Abstract

Pengolahan hasil perikanan merupakan suatu kegiatan yang memiliki peran penting dalam menjaga ketahanan pangan dan ekonomi masyarakat, terutama di daerah pesisir seperti Kelurahan Saoka, Distrik Maladummes, Kota Sorong. Salah satu faktor kunci yang menentukan keberhasilan dalam pengolahan hasil perikanan adalah manajemen sumber daya manusia (SDM). Penyuluhan, pendidikan, dan pelatihan menjadi strategi utama untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kesadaran masyarakat dalam mengelola SDM yang berkompeten. Tujuan dari kegiatan adalah penyuluhan, pendidikan, dan pelatihan manajemen SDM perikanan di Kelurahan Saoka. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini ialah survei untuk mengidentifikasi kebutuhan dan tingkat pemahaman masyarakat tentang pengolahan hasil perikanan dan manajemen SDM, Penyelanggaraan workshop dan seminar kepada para peserta, selanjutnya dilakukan monitoring dan evaluasi. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pengetahuan tentang pendidikan dan pelatihan manajemen sumber daya manusia sebesar 44%. Kegiatan ini memberikan kontribusi nyata dalam mengembangkan potensi Kelurahan Saoka dalam pengolahan hasil perikanan melalui pendekatan penyuluhan, pendidikan, dan pelatihan manajemen SDM.
Pengembangan Minat Baca Dan Pengenalan Bahasa Inggris Dasar Pada Anak-Anak Kelurahan Saoka Ibrahim; sukmawati; Bin Arsyad, Rahmatullah; Syahrul Kahar, Muhammad; Wahyudien, Moh Arief Nur; Tumbio, Apriliando; Khairun Niza, Andini; Tania Putri, Clara; Safira, Thia Iriani; Kammu, Irma
AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 08 (2022): AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : CV. Multi Kreasi Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kelurahan Saoka Distrik Maladumes merupakan salah satu kelurahan terbesar serta merupakan kawasan pariwisata di kota sorong Provinsi Papua barat. Permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat yaitu pada umumnya berpendidikan rendah dan buta aksara serta memiliki pendapatan yang rendah. Kemampuan literasi dasar seperti membaca, menulis, dan menghitung (Calistung) masih sangat kurang. Motivasi anak-anak untuk sekolah sangat kurang serta sebagian besar anak-anak usia sekolah belum menempuh pendidikan sekolah dasar. Upaya mengatasi permasalahan tersebut yaitu memberikan pemahaman akan pentingnya pendidikan. Sosialisasi  dan pelatihan pengembangan  minat baca serta pengenalan bahasa inggris dasar menjadi langkah awal dalam upaya pembinaan kepada masyarakat. Informasi pemahaman pentingnya pendidikan sebagai investasi masa depan masyarakat kelurahan Saoka. Metode yang digunakan dalam pencapaian tujuan tersebut yaitu pendekatan persuasif, gotong-royong, turut berbaur bersama masyarakat, dan pembinaan secara langsung dalam program pengembangan minat baca disertai pengenalan bahasa inggris dasar.
Penerapan Buku Digital Kapita Selekta Matematika II Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Di Perguruan Tinggi Muhammad Fathurrahman; Rahmatullah Bin Arsyad; Muhammad Syahrul Kahar
Qalam : Jurnal Ilmu Kependidikan Vol. 13 No. 1 (2024): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jq.v13i1.3479

Abstract

An important aspect in advancing a nation is to enhance the quality of its education, a crucial part of which is the preparation of high-quality teaching materials that are in line with contemporary developments. This research was conducted with the goal of improving student learning outcomes by using a digital book on selected topics in Mathematics II. The study employed the 4D research development method to develop the textbook on selected topics in Mathematics II, which was then applied to third semester mathematics education students. The teaching media was validated by experts competent in language, media, and material aspects. The validation results for the language aspect were 98%, media 95%, and material 99%, indicating that the teaching media is valid. The study found that the average pre-test score was 38.27, while the post-test score was 74.23. Based on the pre-test and post-test results, the n-Gain value of the learning outcomes improvement was 0.6 in the medium category, and the average test score was 79.42 with a classical completeness of 85%. These results demonstrate that the application of the digital book on selected topics in Mathematics II is effective in improving student learning outcomes.
ANALISIS KESALAHAN MENYELASAIKAN SOAL STATISTIK DAN PENGOLAHAN DATA DITINJAU DARI KEMAMPUAN MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SORONG: ERRORS ANALYSIS SOLVING STATISTICAL QUESTIONS AND DATA PROCESSING REVIEWED FROM THE ABILITIES OF MUHAMMADIYAH SORONG UNIVERSITY STUDENTS Layn, Muhamad Ruslan; Arsyad, Rahmatullah Bin; Mulyono; Sira'a, Yulianti; Kadtabalubun, Clara
KAMBIK: Journal of Mathematics Education Vol. 1 No. 2 (2023): Volume 1 Number 2 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jme.v1i2.3068

Abstract

Tidak dapat dipungkiri bahwa matematika menjadi tantangan bagi sebagian peserta didik, terutama di Program Studi Pendidikan Matematika. Kesulitan tersebut mencakup pemahaman masalah, penyelesaian soal yang dianggap sulit, dan ketidaknyamanan terhadap rumus-rumus kompleks. Fokus utama penelitian ini adalah mata kuliah Statistik dan pengolahan data di Program Studi Pendidikan Matematika, yang dianggap sebagai landasan untuk pemahaman matematika lebih lanjut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan melibatkan mahasiswa semester II Program Studi Pendidikan Matematika di Universitas Muhammadiyah Sorong. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan tes, dengan tujuan mengidentifikasi kesalahan belajar mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa mengalami kesulitan belajar, terutama dalam menyelesaikan soal statistik dan pengolahan data. Analisis kesalahan mahasiswa dibagi menjadi empat jenis, yaitu kesalahan tidak menjawab, kesalahan operasi, kesalahan konsep, dan kesalahan data. Berdasarkan tingkat kemampuan, sejumlah mahasiswa ditempatkan dalam kategori rendah, sedang, dan tinggi. Wawancara dengan mahasiswa menunjukkan bahwa kesalahan belajar disebabkan oleh kurangnya pemahaman terhadap rumus, kesalahan operasi dalam perhitungan, dan kesalahan dalam menentukan serta menggunakan rumus. Faktor penyebab melibatkan kurangnya pemahaman materi, keinginan untuk cepat menyelesaikan soal, dan kurangnya kesadaran terhadap pentingnya rumus dalam menyelesaikan masalah matematika. Penelitian ini memberikan kontribusi untuk meningkatkan pemahaman tentang kesalahan belajar mahasiswa dalam matematika, khususnya pada mata kuliah Statistik dan pengolahan data. Implikasi dari penelitian ini dapat digunakan untuk menyusun strategi pembelajaran yang lebih efektif dan membantu mahasiswa mengatasi kesulitan belajar dalam bidang matematika.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS PBL BERBANTUAN GEOGEBRA: DEVELOPMENT OF PBL-BASED MATHEMATICS LEARNING TOOLS USING GEOGEBRA Gabriella Buria; Rahmatullah Bin Arsyad; Arie Anang Setyo
KAMBIK: Journal of Mathematics Education Vol. 2 No. 2 (2024): Volume 2 Number 2 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jme.v2i2.4023

Abstract

Mathematics education in the era of globalization and the Industrial Revolution 4.0 requires an approach that can foster critical thinking, creativity, and problem-solving skills. Problem-based learning (PBL) is one of the learning strategies that can stimulate these abilities but requires appropriate learning tools to increase its effectiveness. GeoGebra, as a mathematical visualization tool, can support the implementation of PBL by providing dynamic and interactive simulations of mathematical concepts. This study aims to develop a PBL-based mathematics learning tool supported by GeoGebra to improve students' understanding of mathematical concepts. This type of research is R&D using the ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation) model. The analysis process is carried out by identifying the needs of device development and analyzing the curriculum, and student characteristics. The design and development stages produce RPS and LKM, which experts have validated and applied to three learning meetings. This study shows valid, practical, and effective results from the devices that have been developed. Based on these results, PBL and GeoGebra-based learning tools can be innovative solutions in mathematics learning to develop critical thinking skills and students' conceptual understanding.
Co-Authors Abdul Hakim Abdul Kadir Husain Abu Bakar Abu Bakar Achmad Rusdi Achmad, Shafiyah Mirza Ainun Mardiah Al-lahmadi, Nazmi Anwar, Zakiyah Arie Anang Setyo Badarudin, M Iksan Baho, Irowe Irno Banggu, Masni Basna, Erik Norbertus Basri, La Bekti Wiji Lestari Bunyamin Muchtasjar, Bunyamin Bustamin Wahid Chumaedi Sugihandardji Desembardi, Faried Djaka Marwasta Elfrida Ratnawati Erpin Said Fathurrahman, Muh. Fathurrahman, Muhammad Gabriella Buria Hidayani Hidayani Hilman DJafar Ibrahim Ibrahim Ibrahim Iriani Suci Kharmilah Kadtabalubun, Clara Kahar, Muhammad Syahrul Kammu, Irma Kayatun, Siti Nur Khairun Niza, Andini La Aba La Aba Layn, Muhamad Ruslan Lukman Hakim Luky Adrianto Mardliyah, Uswatul Marlinda Indah Eka Budiarti, Marlinda Indah Eka Mirga Maulana Rachmadhani Mohammad Arief Nur Wahyudien Muh Mawardi Muh. Fathurrahman Muhamad Ruslan Layn Muhammad Fathurrahman Muhammad Fathurrahman Muhammad Rizki Setyawan Muhammad Syahrul Kahar Muhammad Syahrul Kahar MUHAMMAD TAUFIK Mulyono Mursalin Muzdalifah, Nadifah Pratiwi Nhindi Sumai Nikmatul Ula, Siti Nurul Purwanti, Kusuma Ramadanti, Tasya Rinda Hardianti Rumadai, Sarina Rusdi, Achmad Safira, Thia Iriani Sangadji, Zulkarnain Sara Silalahi Sarawa Sarawa Sarawa, Sarawa Sarnely Uge Sira'a, Yulianti Sitti Muayada Haris sukmawati Sukmawati Sukmawati Sundari Sundari Syahrul Kahar, Muhammad Tahang, Heriyanti Tania Putri, Clara Taryono, Mohamad Rizal Taslim Teguh Hidayat Iskandar Alam Tolhas H. Banjarnahor Trisnawati, Nika Fetria Tumbio, Apriliando Uge, Sarnely Ugung Dwi Ario Wibowo Umar Rusli Marasabessy Wahyudien, Moh Arief Nur Wenny Hulukati Yudistira, Mohammed Rheyhan Zakiyah Anwar