Studi ini bertujuan mengembangkan media pembelajaran berupa video animasi untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran Gambar Teknik. Penelitian dilakukan pada siswa kelas X DPIB SMK Dhuafa Padang dengan menerapkan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, validasi dari para ahli, serta angket praktikalitas yang diberikan kepada guru dan siswa. Hasil penelitian membuktikan bahwa media yang dikembangkan memiliki tingkat kelayakan yang sangat tinggi berdasarkan validasi ahli dengan skor Aiken's V sebesar 0,91. Uji praktikalitas menunjukkan hasil yang sangat baik dengan persentase 89% dari guru dan 87,3% dari siswa, yang termasuk dalam kategori sangat praktis. Penelitian ini membuktikan bahwa video animasi pembelajaran efektif meningkatkan partisipasi dan minat belajar siswa, sekaligus menciptakan proses pembelajaran yang lebih interaktif dan efisien. Oleh karena itu, media ini dapat dijadikan alternatif inovatif dalam pembelajaran kejuruan di SMK.