Claim Missing Document
Check
Articles

Utilization of Brown Rice as Fortification of Putu Mayang Nasution, Nur FitriAnisah; Octaviany, Vany
Jurnal Indonesia Sosial Teknologi Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Indonesia Sosial Teknologi
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/jist.v6i1.8887

Abstract

In this day and age, it is very difficult to find food that is rich in nutrients and nutritious, one of the foods that is rich in nutrients can be a typical Betawi food, namely putu mayang cake. If innovated with brown rice, putu mayang cake will be more nutritious and have a lot of nutrients. As well as the nutrition and nutritional content of brown rice, putu mayang cake will look more nutritious and rich in nutrients. Experimental research on the manufacture of putu mayang involves the division of research subjects or objects into control groups and treatment groups, where the treatment group is subjected to certain treatments while the control group is not. This research aims to uncover the Utilization of Brown Rice as a Fortification of Putu Mayang. This study uses an experimental design with a variation of the addition of brown rice as an addition to fortification in the manufacture of putu mayang. This variation was carried out to determine the effect of the addition of brown rice on the fortification of putu mayang cake making. The data from the organoleptic test results include aspects of taste, color, and texture aroma with the use of brown rice flour. The power test of the level of favorability or hedonic test was carried out on the panelists, which amounted to 30 people. Based on the results of consumer acceptance, consumers accept a variety of wheat flour mixtures with different levels, this is due to the large nutritional content possessed by brown rice flour, but the taste of Putu Mayang is not so disturbed, it's just that the texture is a little hard because the more brown rice flour content is included, the less coarse the texture will be.
Pengembangan Wisata Halal di Kawasan Danau Toba: Persepsi Pelaku Usaha Wisata Hotel dan Restoran Sidabutar, Anggun; Vany Octaviany
Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah Vol. 6 No. 4 (2024): Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah
Publisher : Intitut Agama Islam Nasional Laa Roiba Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47467/alkharaj.v6i4.884

Abstract

The people of Lake Toba are dominated by the Batak tribe who adhere to Christian and Catholic beliefs. The livelihoods of the people of Lake Toba are also dominated by farming, fishing and business. Where the community plays an important role in Lake Toba tourism, such as being hoteliers, restaurants and managers of tourist attractions. Lake Toba was designed as one of the halal tourist destinations in Indonesia, but rejection occurred among the community, especially tourism managers in the Lake Toba area. Rejection occurred because people thought that it was against the traditions and culture of the Batak tribe that had existed for generations. The aim of this research is to determine the perceptions of non-Islamic business actors in developing halal tourism in Lake Toba. The research methodology used in this study is a quantitative approach by distributing questionnaires and using factor analysis. The sample used is a saturated sample where the sample is business managers in the Lake Toba area. The results of the research to be aimed at are looking at the perceptions and readiness of hotel and restaurant business tourism doer towards the development of halal tourism in the Lake Toba area.
PEMBERDAYAAN KADER POSYANDU MELALUI PENYULUHAN STUNTING DAN PELATIHAN PENGGUNAAN “INTEGRATED SOLUTION FOR STUNTING” DI DESA BARANGKA Oktafiani, Venia; Yanti, Suci Dwi; Yunita, Kurnia Sri; Putra, Hilman Fauzi Tresna Sania; Darmawan, Irfan; Alam, Putra Fajar; Octaviany, Vany; Salim, La Ode Agus
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 6 (2023): Volume 4 Nomor 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i6.23849

Abstract

Desa Barangka di Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, mengalami permasalahan tingginya angka stunting dan rendahnya cakupan ASI eksklusif. Pengabdian ini fokus pada pemberdayaan kader posyandu melalui teknologi INtegrated SolutIon for STunting (INSIST). Kegiatan melibatkan penyuluhan stunting, sosialisasi dan workshop teknologi INSIST. Hasil pre-test menunjukkan rendahnya pemahaman awal kader, namun setelah kegiatan, terjadi peningkatan yang signifikan. Penggunaan INSIST diharapkan memperbaiki efisiensi pengukuran pertumbuhan balita. Implikasi hasil ini sangat relevan, mengindikasikan potensi inovatif dalam meningkatkan layanan kesehatan posyandu dan mengatasi masalah stunting di tingkat desa Barangka. Kesimpulan menekankan urgensi integrasi teknologi untuk memperkuat kapasitas kader dan meningkatkan efektivitas program kesehatan masyarakat. Pentingnya pengabdian ini terletak pada potensi replikasi model ini di desa-desa sekitar, berkontribusi pada upaya penanggulangan stunting secara lebih luas dan berkelanjutan di wilayah serupa.
PEMBERDAYAAN KADER POSYANDU DESA BARANGKA UNTUK PENANGGULANGAN STUNTING MELALUI PELATIHAN PENGOLAHAN MAKANAN BERGIZI TINGGI: COOKIES SINGKONG, CANDY KELOR, DAN ABON IKAN TONGKOL Yanti, Suci Dwi; Oktafiani, Venia; Yunita, Kurnia Sri; Putra, Hilman Fauzi Tresna Sania; Darmawan, Irfan; Alam, Putra Fajar; Octaviany, Vany; Salim, La Ode Agus
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Volume 5 No 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i1.26957

Abstract

Desa Barangka, yang tergabung dalam Kabupaten Buton dengan angka stunting tertinggi di Sulawesi Tenggara, menjadi fokus utama dalam upaya penanggulangan stunting. Melalui kemitraan dengan kader posyandu sebagai garda terdepan di bidang Kesehatan, program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap gizi, teknik pengolahan makanan bergizi tinggi, dan inovasi produk makanan. Pendekatan yang diambil melibatkan pelatihan intensif untuk mengenalkan dan mensosialisasikan kandungan gizi yang diperlukan, teknik pengolahan yang tepat, dan inovasi produk makanan berbasis bahan lokal. Kelor, singkong, dan ikan tongkol dipilih sebagai bahan utama dalam pengembangan produk inovatif seperti Jelly Candy Kelor, Cookies Singkong, dan Abon Ikan Tongkol. Produk-produk ini notabene kaya akan gizi dan nutrisi, memperkaya pola konsumsi masyarakat secara menyeluruh. Pengabdian ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi masyarakat di desa Barangka tetapi juga berfungsi sebagai langkah positif dalam menekan angka stunting. Keberlanjutan program ini diharapkan dapat menjadi kontribusi yang signifikan, merentang hingga desa-desa terdekat, sehingga upaya penanggulangan stunting dapat mencapai dampak optimal. Melalui pemanfaatan sumber daya lokal, desa Barangka memperlihatkan bahwa solusi terhadap permasalahan kesehatan masyarakat dapat ditemukan di lingkungan sekitar, menciptakan perubahan positif yang berkelanjutan dalam masyarakat setempat.
PERILAKU WISATAWAN BERTANGGUNG JAWAB BERDASARKAN GENERASI BABY BOOMERS DI BANDUNG RAYA Inti Aisha; Vany Octaviany
Media Bina Ilmiah Vol. 18 No. 7: Februari 2024
Publisher : LPSDI Bina Patria

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33758/mbi.v18i7.702

Abstract

Pengembangan pariwisata di Bandung Raya menimbulkan beragam permasalahan seperti kemacetan, kurangnya informasi destinasi wisata, pengelolaan sampah serta ketersediaan air bersih. Pariwisata yang bertanggung jawab adalah pengembangan pariwisata lingkungan (ecotourism) dan pariwisata berkelanjutan (sustainable tourism) serta merupakan cara yang tepat untuk meminimalisir dampak negatif dari kegiatan pariwisata. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku Generasi Baby boomers dalam berkontribusi terhadap pertumbuhan pariwisata bertanggung jawab di Bandung Raya. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan mewawancarai responden dari 10 Generasi Baby boomers. Penelitian menunjukan bahwa Generasi Baby boomers menyadari penerapan pariwisata yang bertanggung jawab dengan mengoptimalkan sumber daya alam, mempelajari budaya lokal serta meningkatkan ekonomi di destinasi wisata
Implementasi Kerja Front Office Department di JS Luwansa Hotel and Convention Center Jakarta Dwimor, Vanisa Mutmainnah; Octaviany, Vany
eProceedings of Applied Science Vol. 11 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Tugas Akhir ini membahas implementasi kerja di Departemen Front Office JS Luwansa Hotel and Convention Center Jakarta dengan tujuan memahami deskripsi pekerjaan setiap posisi serta menganalisis efektivitas pelaksanaan kerja. Kegiatan magang dilakukan selama enam bulan melalui keterlibatan langsung dalam operasional harian, termasuk proses check-in, check-out, reservasi, serta penanganan keluhan tamu. Metode yang digunakan meliputi observasi, praktik langsung, serta evaluasi sistem kerja yang berbasis Property Management System (PMS). Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa sistem kerja Front Office telah berjalan efektif dan terstruktur dengan baik, meskipun masih terdapat peluang peningkatan melalui digitalisasi formulir keluhan tamu serta optimalisasi fitur dalam PMS untuk mempercepat pelayanan. Penerapan kompetensi akademik yang diperoleh selama perkuliahan, seperti keterampilan komunikasi, manajemen administrasi, dan pelayanan tamu, membantu penulis dalam memahami standar operasional hotel dan mengevaluasi proses kerja secara objektif. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi praktis bagi peningkatan kualitas pelayanan Front Office serta memberikan pengalaman berharga bagi penulis dalam mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari. Kata kunci— Front Office, Magang, PMS, Hotel, Pelayanan Tamu
Peranan Pastry Section di Hotel Courtyard by Marriott Bandung Dago Anwar, Widya Azizah; Octaviany, Vany
eProceedings of Applied Science Vol. 11 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Industri perhotelan merupakan salah satu sektor penting dalam mendukung pariwisata di Indonesia. Salah satu divisi yang memiliki kontribusi signifikan dalam operasional hotel adalah Food and Beverage Department, khususnya pada Pastry Section yang berperan dalam menghasilkan produk pastry dan dessert untuk memenuhi kebutuhan tamu. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran, tugas, dan tanggung jawab Pastry Section di Courtyard by Marriott Bandung Dago serta bagaimana penerapan Standard Operating Procedure (SOP) dan inovasi produk dilakukan dalam menunjang kualitas layanan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik observasi partisipatif selama magang berlangsung, dilengkapi dengan wawancara informal dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pastry Section berperan penting dalam menjaga konsistensi produk melalui penerapan SOP, melakukan inovasi menu untuk meningkatkan kepuasan tamu, serta berkontribusi dalam membangun citra positif hotel. Kesimpulannya, keberadaan Pastry Section tidak hanya mendukung operasional hotel, tetapi juga memiliki nilai strategis dalam persaingan industri perhotelan modern. Kata Kunci: Pastry Section, Courtyard by Marriott Bandung, SOP, Inovasi Produk, Food and Beverage.
Sistem Manajemen Keamanan Pangan HACCP di Dapur Hotel Ramadhan, Muhamad Farhan; Octaviany, Vany
eProceedings of Applied Science Vol. 11 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Keamanan pangan merupakan aspek fundamental dalam operasional dapur hotel, mengingat dapur menjadi pusat produksi makanan yang rentan terhadap risiko kontaminasi biologis, kimia, maupun fisik. Untuk itu, sistem Hazard Analysis and Critical Control Points (HACCP) hadir sebagai pedoman internasional yang bertujuan mencegah bahaya sejak tahap penerimaan bahan baku hingga distribusi makanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas penerapan HACCP di lingkungan dapur hotel serta menilai sejauh mana prinsip-prinsip HACCP berpengaruh terhadap peningkatan keamanan pangan dan efisiensi operasional. Metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif-kualitatif dengan pendekatan Systematic Literature Review (SLR), melalui telaah 11 literatur relevan yang terbit pada rentang 2015–2025. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberhasilan penerapan HACCP sangat dipengaruhi oleh pelatihan staf dapur, monitoring titik kendali kritis (CCP), dokumentasi prosedur, serta dukungan manajemen. Penerapan sistem ini terbukti efektif dalam menekan potensi kontaminasi, menjaga kualitas makanan, serta meningkatkan efisiensi kerja dapur hotel. Dengan demikian, HACCP bukan sekadar kewajiban regulatif, melainkan strategi manajemen yang berperan penting dalam menjamin keamanan pangan sekaligus memperkuat daya saing hotel melalui peningkatan kepuasan tamu. Kata kunci— Keamanan Pangan, HACCP, Operasional Dapur, Literature Review
Penerapan Sustainable Packaging Pada Produk Bakpia Atom Diliana, Daffara Naila; Octaviany, Vany
eProceedings of Applied Science Vol. 11 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sustainable packaging merupakan aspek penting dalam prakti bisnis ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan menganalis penerapan sustainable packaging pada produk Bakpia Atom Cirebon yang diproduksi di Merrylan Cake & Cookies da dipasarkan dengan merek Zirbon. Permasalahan utama adala kemasan yang digunakan belum sepenuhnya memenuhi prinsi keberlanjutan, baik dari segi material, efisiensi desain, maupu kemudahan daur ulang. Fokus penelitian mencakup jenis materia tantangan penerapan, serta persepsi konsumen terhadap kemasa berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan metode kualitat dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui wawancar dengan pemilik usaha, observasi langsung proses pengemasan, da analisis persepsi konsumen. Hasil menunjukkan adanya peraliha dari kemasan kertas ke jar kaca sebagai kemasan primer, bese bambu sebagai kemasan sekunder, dan plastik biodegradab (oxium) sebagai pelindung. Berdasarkan lima dimensi sustainab packaging, ditemukan bahwa: (1) material mayoritas rama lingkungan, mudah terurai, dan sebagian dapat digunakan ulan (2) desain kemasan hemat bahan, fungsional, dan estetik; (3) fung ekologis meningkat melalui pengurangan limbah pasca-konsum dan kemudahan daur ulang; (4) respons konsumen positif terhada tampilan natural dan kesan premium yang mendorong pembelia ulang; dan (5) nilai sosial-ekonomi terlihat pada peningkatan day saing meski biaya produksi sedikit lebih tinggi. Penelitian i menyimpulkan bahwa inovasi kemasan berkelanjutan dap meningkatkan citra merek dan potensi pasar, serta menjad langkah strategis UMKM dalam mendukung SDGs, khususny poin 12 Responsible Consumption and Production dan poin 1 Climate Action. Kata kunci: Sustainable Packaging, Bakpia Atom Cirebon, Zirbon, Merrylan Cake & Cookies, Ramah Lingkungan
The Role of Tourist Attitude Toward Destination Awareness, Destination Personality And Future Visit İntention Ervina, Ersy; Octaviany, Vany
APMBA (Asia Pacific Management and Business Application) Vol. 11 No. 1 (2022)
Publisher : Department of Management, Faculty of Economics and Business, Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.apmba.2022.011.01.1

Abstract

Creating tourist visit intention in the future is a challenge for tourism industry, but lack attention of the evaluation how tourist attitude mediating destination awareness and destination personality on future visit intention. This paper aims to analyze the direct and indirect effects of destination awareness and destination personality on future visit intention with the mediating role of tourist attitude. A quantitative technique utilizing a questionnaire is utilized to gather data. The Lameshow sampling method was used to acquire a sample of 100 respondents for this investigation. The data analysed using the Partial Least Squares Structural Equation Model (PLS-SEM). Result obtained destination awareness and destination personality have a positive effect on tourist attitude. Destination personality also has a positive effect on future visit intention. Meanwhile, destination awareness has a positive but not significant effect on future visit intention. The findings of this study show that tourists' positive attitudes play a key role in bridging the gap between destination awareness and destination personality in terms of future visit intentions. Repeat visits in the future will be more beneficial if a destination takes initiatives to influence tourists' positive attitudes, particularly on destination awareness. Futures study might cover the service industry, with a comparison utilizing the suggested model. Furthermore, the intended model might be confirmed by gathering data from a large number of respondents. These results provide new theoretical and practical implications for tourism destination marketing and policymakers