cover
Contact Name
Muhammad Affan Ramadhana
Contact Email
madaniyapustaka@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
madaniyapustaka@gmail.com
Editorial Address
Divisi Jurnal Pusat Studi Bahasa & Publikasi Ilmiah Palopo, Sulawesi Selatan, Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Madaniya
ISSN : -     EISSN : 27214834     DOI : -
Madaniya (ISSN 2721-4834) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, implementasi teknologi, dan kebijakan tentang pemberdayaan masyarakat.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2021)" : 15 Documents clear
PPM Cara Mudah dan Sederhana Deteksi Bahan Kimia Berbahaya Pada Makanan di SDN Keboharan Krian Sidoarjo Jamilatur Rohmah; Vanda Rezania
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.60

Abstract

Kegiatan PPM (Program Pengabdian kepada Masyarakat) ini merupakan salah satu program yang bertujuan untuk memberikan informasi tentang bahaya bahan kimia (pewarna sintetis, pemanis sintetis, formalin, dan boraks) yang ditambahkan ke bahan makanan dan memberikan informasi tentang cara mudah dan sederhana deteksi bahan kimia berbahaya. agar mitra dapat terbantu dalam memilih bahan pangan yang aman bagi keluarganya sehingga dapat meningkatkan derajat kesehatannya terutama dalam menghadapi masa pandemi ini. Mitra sasaran kegiatan pelatihan adalah guru-guru SD Negeri di Kecamatan Krian Kabupaten Sidoarjo. Berdasarkan survey awal, mitra ini belum mengetahui bahaya makanan yang mengandung bahan kimia berbahaya (pewarna sintetis, pemanis sintetis, formalin, dan boraks) terhadap kesehatan. Mitra juga belum mengetahui cara mudah dan sederhana untuk mendeteksi bahan kimia berbahaya (pewarna sintetis, pemanis sintetis, formalin, dan boraks) dalam makanan. Oleh karena itu, kegiatan yang dilakukan meliputi edukasi mengenai bahaya bahan kimia berbahaya dalam makanan dan pelatihan membuat alat sederhana untuk mendeteksi adanya formalin dan boraks menggunakan tusuk gigi kunyit, pewarna sintetis dengan sabun, dan pemanis sintetis dengan karamelisasi serta mempraktekkan cara mudah dan sederhana untuk mendeteksi bahan kimia berbahaya (pewarna sintetis, pemanis sintetis, formalin, dan boraks) dalam makanan. Kegiatan ini berkontribusi dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat melalui keterampilan memilih bahan pangan yang aman bagi kesehatan.
Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pelatihan Budidaya Kokedama di Desa Sraten Kabupaten Ponorogo Septyana Luckyta Sari; Hari Purwanto; Diana Kartika Dewi; Lavenia Pratiwiningtyas; Widya Febriantika Kurniasari
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.61

Abstract

Pelatihan ini dimaksudkan untuk mendorong perekonomian masyarakat Desa Sraten Kabupaten Ponorogo melalui budidaya tanaman hias dengan teknik Kokedama. Tempat kegiatan pengabdian masyarakat ini di Balai Desa Sraten, Kecamatan Jenangan, Kabupaten Ponorogo. Kokedama merupakan UMKM baru di Desa Sraten. Saat ini warga Desa Sraten menjadikan budidaya kokedama sebagai salah satu dari sumber penghasilan mereka. Setiap hari warga Desa Sraten mengolah kokedama dan memasarkannya baik media online maupun offline.
Minuman Kesehatan Produk Fermentasi Non Susu Untuk Meningkatkan Imun Dimasa Pandemi Bagi Guru SMAN 15 Kota Semarang Adi Sampurno; Antonia Nani Cahyanti; Devy Angga Gunantar
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.62

Abstract

Produk pangan fungsional merupakan pangan yang dikonsumsi sebagai diet biasa, namun memiliki efek fisiologis dan dapat menjaga kesehatan tubuh; salah satunya adalah minuman probiotik. Berbagai macam minuman probiotik yang dikenal secara luas diproduksi dari susu sapi, sehingga harganya relatif mahal. Padahal ada beberapa produk minuman probiotik non susu seperti: kombucha/jamur dipo, water kefir, yoghurt dari sari buah dan dari sari kurma, cider/cuka apel. Pada masa pandemi Covid-19 saat ini, selain kita dituntut untuk mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan, juga dituntut untuk selalu menjaga kondisi kebugaran dan kesehatan tubuh dengan cara mengkonsumsi makanan yang bergizi, serta mengkonsumsi produk pangan yang dapat memelihara dan meningkatkan imunitas tubuh. Staf pendidik di SMAN 15 Semarang sebagai garda terdepan dalam mencerdaskan anak bangsa, perlu selalu menjaga kondisi kebugaran dan kesehatan tubuh secara mandiri, salah satunya dengan mengkonsumsi produk fermentasi non susu; maka perlu dilakukan pengenalan dan pelatihan pembuatan minuman probiotik yang murah dan mudah dibuat. Para guru dan administrasi di SMAN 15 Semarang adalah sasaran yang tepat untuk diberi penyuluhan, keterampilan dan pelatihan tentang pengolahan produk minuman fermentasi non susu (kombucha dan tepache). Untuk mendapatkan data mengenai peningkatan pengetahuan/pemahaman tentang produk teh kombucha dan tepache serta istilah bahasa inggrisnya, diberikan test sebelum dan sesudah pelaksanaan kegiatan. Berdasarkan hasil analisis data test didapatkan bahwa program ini secara statistik belum optimal dalam meningkatkan pengetahuan peserta mengenai minuman probiotik dan pembuatan teh kombucha dan tepache serta istilah bahasa inggrisnya.
Pemanfaatan Media Audio Visual Aids (AVA) Dalam Pembelajaran Kosakata Bahasa Inggris di TPA Jannatul Firdaus Ratnawati Ratnawati; Sulastri Sulastri
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.63

Abstract

Pemanfaatan Audio Visual Aids (AVA) dalam Pembelajaran Kosakata bahasa Inggris melibatkan siswa TPA Jannatul Firdaus tepat untuk diimplementasikan bagi siswa khususnya di tingkat dasar. Pembelajaran Bahasa Inggris, khususnya ejaan, pelafalan dan penulisan membuat proses belajar lebih menarik dan efektif dengan memanfaatkan media AVA serta dapat membantu pemahaman siswa dalam pembelajaran. Pembelajaran kosakata Bahasa Inggris dengan memanfaaatkan AVA sesuai dengan kebutuhan anak dengan memperlihatkan gambar dan memperdengarkan pelafalan kosakata Bahasa Inggris secara langsung sehingga dapat mencapai target yaitu siswa berpartisipasi aktif, mampu melafalkan dan memahami kosakata Bahasa Inggris. IbM pengabdian yang dilakukan merupakan kegiatan yang bersinergi secara positif dengan masyarakat khususnya siswa TPA Jannatul Firdaus. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan hasil yang positif yang dapat dilihat dari antusias dan partisipasi siswa dalam setiap kegiatan.
Sosialisasi Peningkatan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) Sebagai Upaya Memutus Rantai Penularan Virus Corona dalam Situasi Pandemi Covid-19 Eppy Setiyowati; Ni Njoman Juliasih; Umi Hanik; Nyoto Nyoto; Ira Trio Wahyuni; Singgih Singgih
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.65

Abstract

Terjadinya peningkatan jumlah kasus kematian dan penyebaran kasus secara cepat di wilayah lain jadi bukti terjadi transmisi lokal dari virus corona dengan penyakit yang disebut Covid-19. Tujuan kegiatan pengabdian adalah pendidikan kesehatan tentang perilaku hidup bersih dan sehat pada pasien yang berkunjung ke poliklinik RS Bhayangkara Surabaya. Metode pelaksanaan kegiatan sosialisasi dilakukan melalui penyuluhan dengan media elektronik tentang himbauan pemutusan rantai penyebaran covid yaitu cuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, penggunaan masker, jaga jarak 1 meter dan hindari kerumunan lebih dari 5 orang. Kegiatan tersebut dilakukan selama 1 bulan (Juni sampai Juli 2020). Output dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah media pembelajaran masyarakat dalam bentuk elektronik (video) tentang perilaku hidup bersih dan sehat, artikel yang termuat dalam jurnal nasional pengabdian masyarakat/artikel yang termuat dalam koran.
Pengembangan Model Pembelajaran Abad 21 di SD Negeri 126 Borong Kecamatan Herlang Kabupaten Bulukumba Nur Afni; Abdul Wahid; Sri Hastati; Abrina Maulidnawati Jumrah; Muthmainnah Mursidin
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.66

Abstract

Kemajuan suatu bangsa sangat ditentukan oleh kualitas sumber daya manusianya. Sementara kualitas sumber daya manusia bergantung pada kualitas pendidikan. Peran pendidikan sangat penting untuk menciptakan masyarakat yang cerdas, damai, terbuka, dan demokratis. Oleh karena itu, tujuan utama dalam kegiatan ini adalah pembaharuan pendidikan harus selalu dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan suatu bangsa. Prosedur pelaksanaan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Perencanaan, 2) Pelaksanaan, 3) Evaluasi. Instrumen yang digunakan dalam PKM ini yaitu: 1) tes, 2) angket/kuesioner, dan 3) dokumentasi. Lokasi dalam PKM ini adalah SD Negeri 126 Borong Kecamatan Helang Kabupaten Bulukumba. Subjeknya adalah guru dan siswa di SD Negeri 126 Borong Kecamatan Helang Kabupaten Bulukumba. Hasil temuan dari kegiatan Penerapan model pembelajaran abad 21 yang selama ini diimplementasikan di SD dapat membuat siswa mengetahui bahwa pendidikan yang mereka tempuh sangat penting serta bermanfaat dalam menyelesaikan masalah dan situasi di dunia nyata sekarang ini. Melalui pengembangan model pembelajaran abad 21, siswa dapat mengatasi situasi dunia nyata. Integrasi subjek model pembelajaran abad 21 akan lebih efektif jika menggunakan pendekatan yang strategis dalam implementasinya sehingga dapat membuat siswa belajar lebih relevan, merangsang munculnya pengalaman bermakna, mendorong siswa untuk berpikir kritis dan memecahkan masalah serta meningkatkan retensi. Model pembelajaran abad 21 adalah pembelajaran yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan dalam rangka menjawab tantangan, baik tantangan internal dan tantangan eksternal. Pembelajaran abad 21 tidak bermakna hanya penguatan praktis pendidikan dalam bidang-bidang secara terpisah, melainkan mengembangkan pendekatan pendidikan yang mengintegrasikan keempat bidang tersebut, dengan memfokuskan proses pendidikan pada pemecahan masalah dalam kehidupan sehari-hari maupun kehidupan profesi.
Pengembangan Pembelajaran Discovery Learning Untuk Mahasiswa Disabilitas Tuna Daksa dan Grahita Ringan Herman Wijaya; Irwan Rahadi; Khirjan Nahdi; Eva Nurmayani; Aswasulasikin Aswasulasikin; Heri Kuswanto
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.67

Abstract

Pembelajaran inklusi untuk peserta didik disabilitas merupakan sebuah kewajiban yang harus dilaksanakan dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan menerapkan pembelajaran discovery learning pada mahasiswa disabilitas tuna daksa dan grahita ringan dalam proses pembelajaran terutama dalam pembelajaran kemampuan berbicara lanjut. Metode yang digunakan adalah dengan menggunakan jenis pengembangan Borg & Gall dengan menggunakan 7 tahapan yang dibagi menjadi 3 bagian yaitu studi pendahuluan, pengembangan produk dan ujicoba serta finalisasi. Hasil dari penelitian ini adalah pendahuluan (rasionalisasi inovasi, model discovery learning, model pembelajaran, dan teori pendukungnya); model pembelajaran dengan pendekatan discovery learning (Kajian tentang pendekatan discovery learning dan komponen model pembelajaran); dan petunjuk pelaksanaan model pembelajaran problem learning (perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi) dilengkapi dengan video pelaksanaan kegiatan pembelajarannya. Selain itu juga proses pembelajarannya menghasilkan video pembelajaran sebagai oupput hasil kegiatan pembelajaran tersebut.
Penguatan Mitigasi Radikalisme Melalui Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal pada Taman Kanak-Kanak di Kota Palopo Nurdin Kaso; Subhan Subhan; Dodi Ilham; Nurul Aswar
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.68

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilatarbelakangi oleh paparan radikalisme yang semakin masif di tengah-tengah masyarakat pra sekolah. Untuk itu, dalam upaya membentengi para guru dan anak didik, maka dilaksanakan sebuah pelatihan yang bertujuan untuk memberikan penguatan konseptual dan teknis mitigasi Radikalisme melalui Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal bagi 10 lembaga PAUD di Kota Palopo. Selama proses pelatihan berlangsung para peserta dibekali dengan kemampuan konseptual dan teknis selama 2 hari yang terbagi dalam 4 sesi yang didalamnya terjabar konsep dasar, pola, model, rancangan serta simulasi pembelajaran mitigasi radikalisme berbasis kearifan lokal. Keseluruhan sesi berjalan sesuai dengan perencanaan terbukti dari tingginya prosentase jumlah peserta (guru) yang mampu menguasai kompetensi capaian dan aktif terlibat dalam keseluruhan proses pelatihan.
Pemanfaatan Internet Sebagai Media Pembelajaran Daring Bagi Siswa SD di Tempuran Trimurjo Erni Mariana; Kusuma Wardany; Novita Novita
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.70

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah tentang pemanfaatan internet sebagai media pembelajaran daring bagi siswa SD. Tujuan program ini yaitu untuk membantu anak sekolah di lingkungan sekitar dalam hal belajar, terutama dalam memahami mata pelajaran yang sulit selama pembelajaran daring dari sekolah. Luaran dari program pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan siswa-siswi dalam bidang pengembangan teknologi informasi pendidikan dalam mata pelajaran yang menggunakan membelajaran secara online atau daring. Penggunaan media pembelajaran yang di implementasikan menggunakan smartphone ini dapat meningkatan kompetensi siswa.
Tantangan dan Peluang Bagi Millenial di Era Revolusi 4.0 Dalam Bidang Perpajakan di SMK Negeri 2 Baubau, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara Rudi Abdullah
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.71

Abstract

Generasi millenial sangat erat kaitannya dengan Revolusi Industri 4.0. Dampak dari revolusi industri 4.0 terhadap perpajakan di Indonesia sangat berpengaruh terhadap layanan pajak berbasis aplikasi yang merupakan sebuah tantangan dan peluang. SMK Negeri 2 Baubau banyak terdapat kaum millennial yang sangat aktif menggunakan internet. Hal itu sangat mudah untuk siswa-siswa SMK Negeri 2 Baubau untuk mempelajari perpajakan di revolusi industri 4.0 dan mampu mengikuti perkembangannya dalam dunia kerja. PKM ini diadakan secara online dengan memberikan sosialisasi tantangan dan peluang di era revolusi industri 4.0 dalam bidang perpajakan berbasis aplikasi . PKM dihadiri oleh dua puluh delapan (28) siswa kelas XII dan dewan guru. PKM ini berhasil menumbuhkan semangat dan rasa keingintahuan siswa untuk lebih mendalami dan mempelajari tentang perpajakan dalam era revolusi industri 4.0. Dengan adanya praktek pengabdian ini, semoga siswa-siswi dan pihak sekolah mendapatkan ilmu dan wawasan yang lebih luas lagi mengenai tantangan dan peluang di era revolusi industri 4.0 di bidang perpajakan.

Page 1 of 2 | Total Record : 15