cover
Contact Name
Frangky Silitonga
Contact Email
frangkyka@gmail.com
Phone
+6281386209127
Journal Mail Official
dwijoko_akmil@manajemenhan.akmil.ac.id
Editorial Address
Kampus Akademi Militer/ AKMIL Jalan Gatot Subroto Jurangombo Selatan Magelang Selatan, Seneng Satu, Banyurojo, Kec. Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56172
Location
Kab. magelang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Nagara Bhakti: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Published by PPM SDIRJIANBANG AKMIL
ISSN : 29619335     EISSN : 29619343     DOI : -
Jurnal Nagara Bhakti merupakan bagian pendukung Program kerja yang diampu bagian PPM Sdirjianbang Akmil. Secara umum program – program yang mengimplementasikan Tri Darma Perguruan Tinggi dan salah satunya adalah kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (Institusi). Jurnal Nagara Bhakti menjadi wadah yang tepat dalam publikasi setiap kegiatan pengabdian yang dilakukan oleh civitas akademika Akmil secara utuh. Jurnal Nagara Bakti ini diterbitkan setiap dua kali dalam setahun pada bulan Agustus dan Februari. Jurnal ini dikelola secara profesional dan terukur oleh PPMSDIRJIANBANG AKMIL
Articles 43 Documents
TRANSFORMASI KEBUN ANGGUR MENJADI DESTINASI AGROWISATA: RANCANGAN MASTER PLAN TERINTEGRASI UNTUK PEMBANGUNAN DESA KALIJOSO Hidayatullah, Abdul Rouuf; Agita, Andreas Anggi; Az-Zahra, Chaerani; Nafisa, Hasna; Fauzi, Ikhsan; Nooruzzaman, Khansa’ Nissrina ‘Athifah; Khotimah, Meira Chusnul; Saputra, Nurkholis; Habibah, Salwa; Wulandari, Sofia; Rofiq, Nur
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.273

Abstract

Kebun anggur Kastara merupakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang dimiliki oleh Desa Kalijoso, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Kebun ini dibangun di atas tanah bengkok yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai kawasan agrowisata. Kegiatan pengabdian bertujuan untuk membuat master plan agrowisata terintegrasi, dengan kebun anggur sebagai destinasi utama. Metode penelitian ini dilakukan dengan perencanaan dan perancangan masterplan. Tahapan pengabdian terdiri dari persiapan, analisis, perencanaan, dan perancangan. Hasil penelitian ini menghasilkan Konsep dasar wisata agrowisata terintegrasi perkebunan, peternakan dan UMKM serta edukasi. Area utama perancangan agrowisata dari terbagi 4 zona, yaitu zona kebun buah, zona peternakan, zona UMKM dan zona edukasi rekreasi. Selain itu terdapat pula rancangan fasilitas penunjang agrowisata seperti area pertemuan, sistem sirkulasi dan parkir, infrastruktur dasar, sistem drainase, fasilitas pengelola sampah, serta area istirahat pengunjung. Dengan adanya masterplan ini diharapkan adanya area terpusat yang dapat mewadahi dan memaksimalkan potensi Desa Kalijoso dari berbagai sektor seperti perkebunan, peternakan,dan UMKM untuk menjadi kawasan agrowisata.
EDUKASI FINASIAL MUDA DAN CINTA BATIK PADA SD NEGERI TANJUNGANOM A’adilla Danti Putri Fiona Almaas; Cicih Widianingsih; Rafi Zufar Syah Akbar; Serafica Btari Christyani Kusumaningrum
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.279

Abstract

Artikel ini membahas pentingnya menanamkan kebiasaan menabung dan melestarikan budaya batik di kalangan siswa sekolah dasr sebagai upaya membangun kesadaran sejak dini tentang literasi keuangan dan warisan budaya Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode ceramah yang didukung dengan media film pendek sebagai alat bantu dalam menyampaikan materi secara lebih menarik dan interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program finasial muda dan cinta batik mampu menunjukkan kesadaran siswa terhadap kedua aspek tersebut. Melalui penyampaian yang menarik, siswa lebih memahami konsep menabung sebagai kebiasaan yang bermanfaat serta mulai mengarhai batik sebagai bagian dari identitas budaya bangsa. Kegiatan interaktif, seperti menghias celengan dan menempel pola batik juga berkontribusi dalam meningkatkan keterlibatan siswa.
PENDAMPINGAN TATAKELOLA SAMPAH KERANG JANTAN DAN GONGGONG DI DESA KAMPUNG TUA BAKAU SERIP BATAM Silitonga, Frangky; Kartika Cahayani; Eva Amalia; Agung Arif Gunawan; Febriani Masril; Joshua Cesario Matulessy; Muhammad Aqsa Pranata; Putri Sima Meilani S; Reynhard Yosie Lumban Gaol; Thania Nadhirah Amalina
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.311

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk membantu Masyarakat yang ada di kampung tua Bakau Serip melalui Pokdarwis Pandang Tak Jemu dalam memanfaatkan samapak kulit kerang jantan dan gonggong sebagai bahan baku pembuatan kerajinan tangan. Kerajinan tangan ini memiliki nilai ekonomis dan berdaya saing dengan produk yang dijual dipasar nasional dan internasional. Kegiatan pengabdian ini adalah hasil penelitian yang sebelumnya telah dilakukan oleh tim pengabdi sebagai pengembangan inovasi pembuatan mesin pemotong dan penghalus kulit kerang jantan dan gonggong. Pendampingan ini meliputi ibu-ibu anggota podarwis pandang Tak Jemu, dimana kegiatan tersebut dilakukan mulai pada cara membersihkan, pengeringan, pemotongan, pengahalusan, dan pemisahan sesuai ukuran yang digunakan berdasarkan jenis kerajinan yang akan dibuat. Hasil kegiatan ini produk yang bernilai jual, memiliki nilai khasan dan cara menggunakan mesin serta cara memilihara mesin pemotong dan penghalus kulit kerang jantan dan gonggong.
SOSIALISASI DAN PENYAMAAN PRESEPSI PENGELOLAAN JURNAL AKMIL MENUJU AKREDITASI JURNAL NASIONAL Nurtjahyono; Muchammad Hifni; Agung Prapsetyo; Aryananta Lufti; Tjatur Supriyono; Sopii; Silitonga, Frangky
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.312

Abstract

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen AKMIL dalam mendukung pengembangan budaya ilmiah yang kuat, profesional, dan sesuai dengan standar nasional yang ditetapkan oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi melalui sistem akreditasi SINTA (Science and Technology Index). Sosialisasi ini bertujuan menyamakan pemahaman seluruh tim pengelola jurnal, termasuk dewan editor, reviewer, dan penulis, mengenai standar dan persyaratan akreditasi nasional. Materi yang dibahas mencakup pengelolaan editorial berbasis Open Journal Systems (OJS), proses peer review yang objektif dan transparan, manajemen metadata artikel, pemenuhan unsur etika publikasi, hingga strategi peningkatan visibilitas dan sitasi jurnal. Dalam kegiatan ini juga diberikan simulasi evaluasi mandiri untuk mengukur kesiapan jurnal dalam menghadapi proses akreditasi. Selain sebagai bentuk pembinaan internal, kegiatan ini juga menjadi forum untuk memperkuat koordinasi dan kolaborasi antar unit pengelola jurnal di lingkungan AKMIL. Dengan adanya kesamaan persepsi dan pemahaman terhadap standar akreditasi, diharapkan jurnal-jurnal di AKMIL dapat memenuhi kriteria penilaian yang ditetapkan, baik dari sisi tata kelola maupun kualitas konten ilmiah. Lebih jauh lagi, akreditasi jurnal bukan hanya menjadi simbol mutu, tetapi juga menjadi pijakan penting dalam mendukung reputasi akademik dan kontribusi ilmiah institusi di tingkat nasional. Dengan sinergi yang kuat, konsistensi pengelolaan, dan komitmen terhadap peningkatan kualitas, AKMIL optimis bahwa jurnal ilmiahnya dapat terakreditasi dengan baik dan menjadi rujukan akademik yang kredibel dalam bidang kajian militer dan pertahanan negara
SOSIALISASI DAN LAYANAN PEMELIHARAAN SEPEDA MOTOR GRATIS DI DESA KALISARI KECAMATAN TEMPURAN KABUPATEN MAGELANG Aryananta Lufti; Harjanto, Budi; Sukahar
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.313

Abstract

The majority of kalisari villagers, apart from being students, also work as private employees and farmers. To support mobilization in everyday life, people usually use two-wheeled vehicles in the form of motorcycles. Abnormal vehicle conditions are one of the factors causing accidents. By doing regular maintenance, it is expected that the performance of the vehicle can be maintained properly. Akmil Defense mechanical engineering study program, with concrete steps to contribute to the Kalisari village community through socialization and free motorcycle service.Free motorcycle service activities in the framework of Community Service Department of Defense Mechanical Engineering Akmil successfully met the target where there are 70 motorcycles that get free service. The implementation of motorcycle service was carried out for two days, where the first day successfully served 35 motorcycles and the second day served 35 motorcycles. In the implementation of vehicle service, there are no special complaints from the public regarding the vehicle, so that the service carried out is periodic service such as Carburetor service, Valve stel, Oil Change, addition of motorcycle tires, as well as checking and adjusting other components.
STRATEGI MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH PEMERINTAH KOTA MAGELANG MELALUI PENGELOLAAN WISATA RELIGI KAWASAN GUNUNG TIDAR Yudhi Novrizal; Sopiin; Agus Marwanto; Tentrem Rahardjo
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.314

Abstract

Desentralisasi di sektor pariwisata muncul sebagai isu global yang penting, terutama dalam meningkatkan pembangunan ekonomi regional dan peningkatan pendapatan Secara umum desentralisasi sebagai proses pengalihan kekuasaan dari pemerintahan pusat ke daerah untuk memberikan tugas mengelola sumber daya guna meningkatkan optimalisasi Pembangunan. Pariwisata semakin diakui sebagai industri vital yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi, pertukaran budaya, dan pembangunan berkelanjutan. Pengembangan sektor pariwisata bertujuan untuk memperluas peluang berwirausaha, mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya alam dan manusia, serta meningkatkan pendapatan ekonomi guna mengatasi berbagai tantangan, baik di tingkat lokal maupun nasional. Untuk mengetahui solusi dalam membangun perilaku pengelolaan dibidang penataan antara pengelolaan sektor pariwisata Religi dan Taman Wisata Kebun Raya Gunung tidar Akmil dan aparatur pemerintah Kota Magelang, kebijakan Akademi Militer dan perilaku usaha dilapangan. pengelolaan lapangan dan kontribusi sektor pariwisata Religi dan Taman Wisata Kebun Raya Gunung Tidar Akmil Pengembangan Pariwisata Pengembangan pariwisata haruslah didasarkan pada kondisi dan daya dukung dengan maksud menciptakan interaksi jangka panjang yang saling menguntungkan diantara pencapaian tujuan pembangunan pariwisata, peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat dan Pendapatan Pajak pariwisata dengan mengoptimalkan PAD melalui kebijakan yang efektif.
SAGU SEBAGAI KETAHANAN PANGAN DAN SUMBER EKONOMI LOKAL Tigor; Dwi Joko Siswanto; Ida Bagus Putu Mudita
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 3 No. 2 (2025): FEBRUARI 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v3i2.315

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berfokus pada pengembangan dan pemanfaatan sagu sebagai sumber pangan lokal untuk meningkatkan ketahanan pangan di wilayah sasaran. Melalui serangkaian edukasi, pelatihan, dan pendampingan, program ini berhasil meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat dalam mengolah sagu menjadi berbagai produk bernilai ekonomi tinggi. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan pada pengetahuan peserta (rata-rata 78%) dan kemampuan praktis dalam diversifikasi olahan sagu. Program ini juga mendorong terbentuknya kelompok usaha mikro berbasis sagu yang mampu meningkatkan pendapatan keluarga setempat. Keberlanjutan program dijamin melalui pembentukan kader lokal dan pengembangan modul panduan yang dapat direplikasi di wilayah lain.
PENGABDIAN MASYARAKAT DENGAN PEMBUATAN BANK AIR SEBAGAI KONSERVASI AIR TANAH DI PERUMAHAN PANCA ARGA Yuwono, Yuwono; Siregar, Paulina; Syarifuddin, Syarifuddin; Pusparini, Dewi Okta
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2025): AGUSTUS 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v4i1.370

Abstract

The Magelang Regency area and its surroundings are currently developing into a center of economy, education, and socio-cultural activities, with a rapidly increasing demand for drinking water. The challenge of water supply is becoming greater due to population growth and unpredictable climate conditions, which have resulted in an imbalance of water resources. At the Military Academy (Akmil) in Magelang, as a center for military education, there are now serious challenges related to clean water deficits caused by the rising daily water demand, reaching the maximum capacity of 3,500 people. Although the area is traversed by the Baben River, which never dries up, the geological condition of low-permeability soil located between four active volcanoes hinders the natural infiltration of rainwater. To address this challenge, the Military Academy has carried out a community service program by developing a Water Bank, which injects water from the Baben River into the ground as an effort to conserve groundwater. The Water Bank functions to collect and store excess rainwater or surface runoff into aquifers through infrastructures such as sedimentation tanks, water channels, and recharge wells. The water stored underground can be utilized during the dry season, thereby helping to ensure water security, prevent clean water shortages, and reduce the risk of flooding caused by stormwater runoff.
PENDAMPINGAN AKADEMISI MENINGKATKAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM MENCIPTAKAN PELUANG KEWIRAUSAHAAN DI KAMPUNG TUA BAKAU SERIP NONGSA Silitonga, Frangky; Cahayani, Kartika; Lubis, Arina Luthfini; Siswanto, Dwi Joko; Agustus, Fierman Sjafirial; Nurtjahyono, Nurtjahyono
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2025): AGUSTUS 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v4i1.375

Abstract

Peranan Kemendikti Saintek berdampak besar pada program pemberdayaan berbasis kemitraan masyarakat karena lembaga ini berfungsi sebagai pengarah dan pendukung utama dalam menghubungkan dunia pendidikan tinggi dengan kebutuhan masyarakat. Melalui kebijakan, pendanaan riset terapan, dan program pengabdian masyarakat, Kemendikti Saintek mendorong kolaborasi antara perguruan tinggi, industri, dan masyarakat untuk menghasilkan inovasi yang bermanfaat langsung. Dampaknya terlihat pada meningkatnya kapasitas masyarakat, penguatan ekonomi lokal, serta terciptanya solusi teknologi tepat guna yang berkelanjutan sesuai potensi daerah. Kampung Tua Bakau Serip di Kecamatan Nongsa, Batam, merupakan salah satu destinasi wisata bahari yang memiliki potensi sumber daya laut melimpah, termasuk kerang dan gonggong yang menjadi kuliner khas masyarakat setempat. Namun, aktivitas konsumsi hasil laut tersebut menimbulkan permasalahan lingkungan berupa penumpukan limbah kulit kerang dan gonggong. Pengelolaan limbah yang kurang optimal berpotensi mencemari kawasan pesisir, sehingga diperlukan inovasi pemanfaatan sampah berbasis pemberdayaan masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan melalui pelatihan pembuatan kerajinan tangan dari sampah kulit kerang dan gonggong sebagai upaya transformasi limbah menjadi produk kreatif bernilai ekonomis. Metode pelatihan melibatkan pendekatan partisipatif dengan tiga tahapan utama, yaitu (1) sosialisasi tentang pentingnya pengelolaan limbah berbasis lingkungan dan ekonomi kreatif, (2) praktik langsung pembuatan kerajinan tangan mulai dari teknik pemilahan, pemotongan, perakitan desain, hingga tahap finishing, serta (3) pendampingan pemasaran digital melalui website pandangtakjemu.com dan media sosial sebagai sarana branding produk lokal. Peserta terdiri dari 30 orang masyarakat setempat, termasuk kelompok ibu rumah tangga, pemuda, dan anggota Pokdarwis Pandang Tak Jemu. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan keterampilan masyarakat dalam memanfaatkan limbah laut menjadi berbagai produk kerajinan, seperti aksesoris, bingkai foto, hiasan dinding, dan souvenir wisata. Selain itu, masyarakat memperoleh wawasan baru tentang strategi pemasaran berbasis teknologi digital sehingga produk kerajinan memiliki daya saing lebih tinggi. Dampak yang dihasilkan tidak hanya berupa pengurangan volume sampah pesisir, tetapi juga terciptanya peluang ekonomi alternatif yang mendukung keberlanjutan pariwisata di Kampung Tua Bakau Serip. Kesimpulannya, pelatihan ini berhasil meningkatkan kesadaran dan kemampuan masyarakat dalam mengelola sampah kulit kerang dan gonggong menjadi produk bernilai tambah. Kegiatan ini juga memperkuat identitas Kampung Tua Bakau Serip sebagai desa wisata kreatif yang mengedepankan inovasi berbasis lingkungan, ekonomi, dan teknologi digital. Dengan keberlanjutan program, diharapkan tercipta ekosistem pariwisata yang ramah lingkungan sekaligus mendorong kesejahteraan masyarakat lokal.
KONSISTENSI MANAJEMEN PUBLIKASI HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT BAGI DOSEN DAN TARUNA DI AKADEMI MILITER Nurtjahyono, Nurtjahyono; Supriyono, Tjatur; Fierman Sjafirial Agustus; Taufik, Ahmad; Prasetyo, Bambang Agung; Swastomo, Budi; Novrizal, Yudhi; Yuwono, Yuwono; Silitonga, Frangky
JURNAL NAGARA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2025): AGUSTUS 2025
Publisher : PPM Sdirjianbang Akademi Militer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63824/nb.v4i1.376

Abstract

Kegiatan ini bertujuan sebagai pendampingan publikasi dari luaran hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, kegiatan ini merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan kualitas karya ilmiah dan kebermanfaatan kegiatan Tridharma perguruan tinggi. Bagi cipitas Akademi Militer, pendampingan ini memiliki peran ganda: memperkuat kapasitas Dosen sebagai peneliti dan pengabdi, sekaligus melatih Taruna/i dalam membentuk keterampilan penulisan karya tulis ilmiah serta kegiatan pengabdian pada masyarakat. Artikel ini membahas pentingnya pendampingan luaran penelitian dan PKM, bentuk pelaksanaan yang dapat diterapkan, serta manfaat yang diperoleh bagi dosen, taruna, masyarakat, dan institusi pendidikan militer. Hasil analisis menunjukkan bahwa pendampingan secara sistematis mampu meningkatkan produktivitas publikasi, kualitas pengabdian, dan integrasi nilai kemiliteran dalam kegiatan akademik serta kualitas hasil publikasi lebih terukur dan terjaga konsistensi menjadi Publikasi terbaik di Indonesia.