cover
Contact Name
Muhammad Amiruddin Dardiri
Contact Email
amir.dardiri@gmail.com
Phone
+6281346468345
Journal Mail Official
jurnaledukhasi@gmail.com
Editorial Address
Pontianak, Kalimantan Barat, 78118
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
Jurnal Edukasi
ISSN : -     EISSN : 29887836     DOI : https://doi.org/10.60132/edu
Core Subject : Education,
Jurnal Edukasi akan mempublikasikan karya ilmiah yang mencakup tentang hasil penelitian dan kajian di bidang pendidikan seperti, teori dan praktik pembelajaran, kepemimpinan dan manajemen pendidikan, kurikulum dan teknologi pendidikan, pendidikan karakter, pendidikan keagamaan, pendidikan bahasa, pendidikan sains, pendidikan sosial, pendidikan lingkungan, dan kajian lainnya yang bersifat terbarukan serta dinilai akan dapat memberikan manfaat pada peningkatan kualitas praktik pembelajaran dan pendidikan di Indonesia.
Articles 91 Documents
Pengembangan Media Miniatur Sistem Tata Surya 3D terhadap Pengenalan Sistem Tata Surya Kelas VI SD Parmadi, Tomi; Nurcahyo, Muhammad Aqmal; Listiarini, Yuni
Jurnal Edukasi Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v1i3.174

Abstract

Materi sistem tata surya merupakan materi yang tidak dapat dilihat langsung oleh mata sehingga diperlukan media untuk menjelaskan secara rinci tentang benda-benda langit yang tersusun dalam sistem tata surya. Miniatur sistem tata surya menjadi salah satu alternatif dalam memvisualisasikan suasana luar angkasa di dalam kelas yang tidak bisa dijangkau oleh siswa. Penelitian ini termasuk penelitian pengembangan Research And Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh Dick dan Carry terdiri atas lima langkah, diantaranya (1) analisis, (2) perancangan, (3) pengembangan, (4) implementasi, (5) evaluasi. Pengembangan media pembelajaran ini divalidasikan kepada ahli media, ahli materi. Hasil validasi dari semua ahli menunjukkan bahwa pengembangan media pembelajaran miniatur sistem tata surya 3D ini sangat baik/layak untuk digunakan di kelas VI SD/MI. Hal ini dibuktikan dengan validasi dari ahli media dan ahli materi serta respons siswa dan uji coba keefektifan (diukur post-test). Meminimalisasi keterbatasan siswa dalam memahami konsep dasar tata surya pada mata pelajaran IPA yang pada kenyataannya benda-benda langit tidak dapat dilihat secara langsung oleh indra penglihatan manusia. Maka dari pada itu pembelajaran akan lebih menarik jika menghadirkan lingkungan alam atau suasana alam di dalam kelas.
Analisis Penggunaan LKPD Bermuatan STEM pada Hasil Belajar Konsep IPA Peserta Didik Kelas IV Kobatania, Kressencia Thessa; Nurdiana, Riyanti; Nurcahyo, Muhammad Aqmal
Jurnal Edukasi Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v1i3.176

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis penggunaan LKS berbasis STEM terhadap hasil belajar konsep IPA di SDN 02 Sungai Raya.  Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif, sedangkan jenis penelitiannya adalah analisis deskriptif.  Populasi dalam penelitian ini adalah siswa di SDN 02 Sungai Raya.  Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas 4 SDN 02 Sungai Raya.  Teknik pengumpulan menggunakan lembar observasi, angket, dan tes.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pembelajaran yang dilakukan di SDN 02 Sungai Raya dengan materi pembelajaran energi matahari dan energi angin berjalan lancar.  Hal ini ditunjukkan pada pengukuran indikator pencapaian LKPD berbasis STEM, hasil persentasenya di atas 89%.  Respon siswa terhadap angket mendapat skor rata-rata 99,09%.
Urgensi Pendidikan Moral Sekolah Dasar dalam Membentuk Karakter Religius di Era Digital menurut Henry Alexis Rudolf Tilaar Annur, Pingki Alfanda; Susanti, Eri; Gera, Irega Gelly
Jurnal Edukasi Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v1i3.182

Abstract

Pendidikan merupakan proses transformasi perilaku, peningkatan pengetahuan, dan pengalaman hidup untuk membentuk peserta didik menjadi pribadi yang lebih matang dalam berpikir dan berperilaku. Pendidikan moral anak sekolah dasar sebagai fondasi utama menciptakan generasi berdaya saing dan memiliki ketahanan karakter, terutama dalam Konsep religi atau agama membawa aturan dan kewajiban sebagai pedoman hubungan dengan Tuhan, sesama manusia, dan lingkungan. Kondisi ini sejalan dengan pemikiran Prof. Dr. H.A.R. Tilaar, M.Sc. Ed, seorang pendidik Indonesia terkemuka, memiliki pandangan yang kuat terkait pendidikan anak usia sekolah dasar,terutama moral dan pembentukan karakter religi menghadapi problema tantangan teknologi di Indonesia dewasa ini. Penulisan artikel ini bertujuan untuk menjelaskan urgensi pendidikan moral di sekolah dasar sebagai landasan  moral dan spiritual yang kokoh Khususnya dalam menghadapi era digital.
Perbedaan Penerjemahan Gramatikal Bahasa Arab dan Bahasa Indonesia Sobri, Ahmad; Syahvini, Salsabila Nasywa; Rizqa, Rachma Fatihatul; Padilah, Salwa; Athallah, Muhammad Rafif; Fadila, Nurul
Jurnal Edukasi Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v1i3.184

Abstract

Penerjemahan merupakan suatu kegiatan sangat penting dalam komunikasi lintas budaya, terutama antara bahasa Indonesia dan bahasa Arab. Terdapat karakteristik khusus yang membedakan kedua bahasa ini, baik dari segi struktural, gramatikal, maupun budaya yang signifikan. Menerjemahkan dari bahasa Indonesia ke bahasa Arab, dan sebaliknya, menjadi tantangan tersendiri karena kompleksitas perbedaan antara keduanya yang menimbulkan tantangan dalam proses penerjemahan. Metode yang digunakan dalam kajian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara dan studi kepustakan/dokumentasi. Kajian ini bertujuan untuk mendeskripsikan, menjelaskan, dan memvalidasi fenomena social yang menjadi objek kajian. Kajian ini bertujuan untuk memahami lebih dalam mengenai karakteristik penerjemahan dua bahasa, dengan fokus pada bagaimana perbedaan tersebut mempengaruhi hasil penerjemahan dan untuk memberikan wawasan lebih dalam mengenai proses penerjemahan bahasa Indonesia dan Arab dengan menganalisis perbedaan struktural, mengeksplorasi faktor budaya, dan mempertimbangkan aspek psikolinguistik.
Pengembangan Media Kartu Domino Pada Pembelajaran IPA Materi Struktur Dan Fungsi Tumbuhan Kelas IV SD Nirwana, Ira; Nurcahyo, Muhammad Aqmal; Listiarini, Yuni
Jurnal Edukasi Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v1i3.189

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajran berupa kartu domino pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan fokus pada materi struktur dan fungsi tumbuhan untuk siswa kelas IV. Media kartu domino ini dikembangkan dengan tujuan meningkatkan hasil belajar siswa dan menciptakan pembelajaran yang lebih interaktif dan menyenangkan. Metode yang digunakan peneliti yaitu penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menggunakan model ADDIE yang dilakukan dengan 5 tahapan, yaitu Analysis (Analisis), Design (Desain), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Media pembelajaran berupa kartu domino materi yang sudah dikembangkan telah diujikan melalui angket validasi media dengan mendapatkan rata-rata penilaian sebesar 86% dikategorikan sangat baik, angket validasi materi dengan rata-rata penilaian sebesar 92% dikategorikan sangat baik, uji coba kelompok per-orangan dengan rata-rata penilaian sebesar 90% yang dikategorikan sangat praktis, dan uji coba kelompok kecil dengan rata-rata penilaian sebesar 89% yang dikategorikan sangat praktis. Hal ini menunjukkan media sangat layak digunakan dalam proses pembelajaran.
Implementasi Metode Diskusi dalam Pembelajaran di Kelas X oleh Guru PAI SMA Kapuas Pontianak Tahun Pelajaran 2022/2023 Azlansyah, Azlansyah; Saparudin, Saparudin
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i1.191

Abstract

Pendidikan saat ini bahwa proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam telah dilakukan oleh guru dengan beberapa metode klasik sebelumnya. Namun dengan adanya perubahan kurikulum yang semakin maju, kini dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam Pendidikan Agama Islam menggunakan metode diskusi. Berdasarkan konteks penelitian yang telah dipaparkan secara global, maka peneliti merumuskan lima fokus penelitian, yaitu Untuk apa metode diskusi, perencanaan, langkah-langkah, materi apa saja yang dipilih guru dalam penerapan metode diskusi, dan media apa saja yang digunakan guru dalam menggunakan metode diskusi pada kegiatan pembelajaran di kelas X oleh guru PAI SMA Negeri 1 Kapuas Pontianak tahun pelajaran 2022/2023. Pendekatan penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah pendekatan penelitian kualitatif, dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Media yang digunakan dalam metode diskusi di sekolah SMA Kapuas Pontianak X adalah media visual, audio, dan visual. Media-media tersebut mudah digunakan, menghemat waktu, dan dapat meningkatkan motivasi siswa untuk belajar secara efektif dan efisien.
Analisis Sintaksis Fa'il dalam Al-Qur'an Surah Al-A’raaf 6-12 dalam Perspektif Pendidikan Bahasa Arab Mifta, Muhammad Nuzulullail; Fadilah, Afina Nur; Akmal, Fikrul Aula; Qowiyah, Nauroh; Suroya, Najla Zuhria
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i1.195

Abstract

Penelitian  ini bertujuan untuk mengetahui adanya jenis fa’il dan sintaksis fa’il pada surah Al-A’raaf 6-12. penelitian kualitatif merupakan jenis penelitian ini dan desain penelitiannya adalah studi pustaka. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik memakai dokumentasi, seperti dari jurnal-jurnal kitab, artikel dan output lain yang berkaitan dengan pembahasan ini. Hasil penelitian menemukan nahwu dalam Al-Quran, sangat sedikit kajian analisisi fa’il. Fokus utama dari tulisan ini adalah untuk menganalisis peran serta kedalaman makna yang disampaikan melalui penggunaan fa'il dalam surah tersebut. Dengan memeriksa contoh-contoh spesifik dan struktur kalimat dalam Surat Al-A'raf, tulisan ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana fa'il digunakan untuk mengekspresikan berbagai konsep dan ajaran yang terdapat dalam Al-Qur'an. Melalui pemahaman sintaksis fa'il dalam konteks Surat Al-A'raf, diharapkan pembaca akan mendapatkan perspektif yang lebih luas tentang pesan-pesan yang disampaikan dan relevansi aplikatifnya dalam kehidupan sehari-hari.
Pengaruh Media Pembelajaran Audio Visual Terhadap Hasil Belajar Tematik Siswa Kelas III SDN 10 Pontianak Timur Hasanah, Atikahiatul; Setyowati, Dessy; Nurcahyo, Muhammad Aqmal
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i1.250

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar tematik siswa kelas III SDN 10 Pontianak Timur masih banyak yang tidak memenuhi standar ukuran penyelesaian akhir, dimana dari 29 siswa di kelas III D yang dijadikan sampel, ada 20 siswa yang tidak memenuhi kriteria standar penilaian minimal atau sekitar 69% siswa yang tidak tuntas. Hal terebut karena tidak tepatnya penggunaan media pembelajaran. Berdasarkan latar belakang di atas saya berinisistif mengangakat permasalahan dengan judul “Pengaruh Media Pembelajaran Audio Visual terhadap Hasil Belajar Tematik siswa kelas III SDN 10 Pontianak Timur”. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitiannya yaitu metode deskriptif. Sampel penelitian ini sebanyak 53 orang siswa. Pengumpulan informasi diselesaikan dengan melibatkan tes tertulis sebagai berbagai pertanyaan keputusan. Untuk menganalisis data yang sudah terkumpul, maka rumus yang digunakan untuk menjawab masalah tersebut yang digunakan adalah program IBM SPSS komputer. Dilihat dari hasil eksplorasi dan percakapan, maka dapat dimaklumi bahwa pengujian spekulasi dengan menggunakan program SPSS pada persamaan Matched Sample Test dari pengujian posttest kelas eksplorasi dan kelas kontrol, diperoleh t hitung sebesar 2,450. dan t tabel (α = 5%, dk = 27 + 26 - 2 = 51) sebesar 1,675. Ha diterima karena t hitung sebesar 2,450 lebih besar dari t tabel 1,675. Dengan demikian diduga terdapat perbedaan dan dampak yang sangat besar antara kelas eksploratif yang menerapkan media pembelajaran media audio visual dengan kelas kontrol yang tidak menggunakan media pembelajaran media audio visual.
Analisis Aplikasi Permainan Berbasis Komputer dalam Mengembangkan Kemampuan Berpikir Simbolik Anak Usia 5-6 Tahun di TK Karya Yosef Pontianak Andarti, Maria Lauda; Miranda, Dian; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aplikasi permainan berbasis komputer dalam mengembangkan kemampuan berpikir simbolik anak usia 5-6 tahun di TK Karya Yosef Pontianak. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis isi dan deskriptif dengan bentuk penelitian kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah 14 pilihan permainan yang ada pada aplikasi Kids Games, Feather Counter, GCompris, Animated Math, dan Garden Count. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis tema dan dokumentasi. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar coding dan pedoman dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, penentuan sampel, perekaman atau pencatatan, mereduksi, penarikan kesimpulan, mendeskripsikan. Hasil penelitian menunjukan bahwa permainan berbasis komputer dapat digunakan untuk mengembangkan kemampuan berpikir simbolik anak usia dini 5-6 tahun, namun perlu adanya perbaikan-perbaikan agar permainan berbasis komputer di TK Karya Yosef Pontianak ini lebih layak dan relevan dalam mengembangkan kemampuan berpikir simbolik anak usia 5-6 tahun di TK Karya Yosef Pontianak.
Pengembangan Flashcard Tematik Berbasis Augmented Reality Anak Usia 5-6 Tahun Elvina, Tri; Miranda, Dian; Lukmanulhakim, Lukmanulhakim
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i1.256

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan produk atau media flashcard tematik yang menggunakan augmented reality dan sesuai untuk anak usia 5-6 tahun, dengan validitas yang diverivikasi oleh ahli media dan materi, serta kepraktisan dan keefektivitasa yang telah diuji coba oleh guru dan peserta didik. Penelitian ini dilakukan di Kelas B1 TK Kemah Kasih Sintang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menerapkan model pengembangan ADDIE yang mencakup lima tahapan, yaitu analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Instrument penelitian yang digunakan meliputi angket validasi oleh ahli media dan materi, angket kepraktisan pengguna guru, dan lembar uji coba produk kepada peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk flashcard tematik berbasis augmented reality telah memulai tahapan pengembangan yang tervalidasi dengan kategori “Sangat Valid” oleh ahli media dan materi. Selain itu, berdasarkan data kepraktisan dari guru serta hasul uji coba produk kepada peserta didik flashcard tematik berbasis augmented reality dinilai “Sangat praktis/Sangat Efektif”. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa produk flashcard tematik berbasis augmented reality untuk anak usia 5-6 tahun telah terbukti valid dan efektif serta praktis digunakan.

Page 4 of 10 | Total Record : 91