cover
Contact Name
Zulfah
Contact Email
jerkin.org@gmail.com
Phone
+6281267157303
Journal Mail Official
zulfahasni670@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tuanku Tambusai No 23 Bangkinang
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan
ISSN : 29619890     EISSN : 29619890     DOI : https://doi.org/10.31004/jerkin.v1i1
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is a journal on Faculty of Education. Jurnal JERKIN: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is under the auspices of the Faculty of Education, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: 2961-9890. Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is published four times a year in September, December, March and June. Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan receives 50 articles per issue. The journal publishes articles in mathematics education including teaching and learning, instruction, curriculum development, learning environments, teacher education, educational technology, educational developments, from many kinds of research such as survey, research and development, experimental research, classroom action research, etc.
Articles 2,799 Documents
Hubungan Kualitas Pelayanan Publik Terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial Di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok: Penelitian Muhammad Irfan; Afni Yeni; Rasidah Nasrah
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1063

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok; (2) Pengaruh Fasilitas Terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok; dan (3) Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Fasilitas Terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:(1) kualitas pelayanan berpengaruh terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok, dibuktikan dengan nilai thitung sebesar 2,995 lebih besar dari ttabel pada tingkat signifikan 5% yaitu 2,0047, maka 2,995> 2,0047 dan nilai probabilitas signifikan sebesar (0,004 < 0,05); (2) Fasilitas berpengaruh terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok, dibuktikan dengan nilai thitung 4,065 lebih besar dari ttabel pada tingkat signifikan 5% yaitu 2,0047, maka 4,065 > 2,0047 dan nilai probabilitas signifikan sebesar (0,000 < 0,05); (3) Kualitas pelayanan dan Fasilitas berpengaruh secara simultan terhadap Kepuasan Penerima Bantuan Sosial di Kantor Wali Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok dengan Fhitung sebesar 34,295 > 3,13, dan dengan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,546 atau 54,6% dan sisanya sebesar 45,4% dipengaruhi oleh variabel lain di luar variabel pada penelitian ini, seperti variabel pada kinerja, kepemimpinan, dan lain-lain.
Peningkatan Kompetensi Visual Siswa Melalui Desain Digital Canva Di SMK Negeri 2 Tondano: Pengabdian Sasra Sugeha; Andra Christine Tombokan; Elisabet Angelina Walewangko; Kesmeralda Wiwin; Derel Filandy Kaunang; Vivian Eleonara Regar; Rosiah Juliati Pulukadang
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1067

Abstract

Transformasi digital dalam pendidikan vokasional menuntut penguatan kompetensi abad ke-21, termasuk kemampuan literasi visual siswa. Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil dan dampak pelatihan desain digital menggunakan Canva dalam meningkatkan kompetensi visual siswa SMK Negeri 2 Tondano. Kegiatan ini dirancang dalam bentuk workshop partisipatif yang dilaksanakan pada 11 April 2025, melibatkan 26 siswa kelas X dari berbagai program keahlian. Pelatihan terdiri atas tahap pengenalan aplikasi, praktik desain poster, serta evaluasi hasil dan refleksi peserta. Hasil menunjukkan bahwa 92% siswa berhasil menyelesaikan proyek desain dengan kualitas baik, mencerminkan penguasaan prinsip dasar desain seperti tipografi, warna, dan tata letak. Sebagian besar siswa menunjukkan kreativitas tinggi dalam memadukan elemen visual secara komunikatif. Kegiatan ini juga meningkatkan motivasi, kepercayaan diri, dan keterampilan eksploratif siswa dalam menggunakan media digital. Dukungan guru pamong dan fasilitator berperan penting dalam menjaga keberlangsungan interaksi pembelajaran yang responsif. Pelatihan ini menegaskan bahwa platform Canva, dengan antarmuka yang ramah pengguna, merupakan alternatif efektif untuk pendidikan desain grafis dasar di lingkungan SMK yang memiliki keterbatasan akses terhadap software profesional. Temuan ini memperkuat gagasan bahwa media digital dapat mendorong pembelajaran berbasis proyek dan meningkatkan kualitas pendidikan vokasional. Implikasinya, program pelatihan sejenis dapat dikembangkan lebih lanjut dengan strategi pendampingan lanjutan guna menjamin inklusi dan kesinambungan pengembangan kompetensi visual siswa.
Analisis Mikrobiologis Air Minum Isi Ulang di Kabupaten Minahasa: Studi Kasus Kontaminasi Bakteri Coliform di Tataaran Patar: Penelitian Elsa Aru; Yeremia S. Mokosuli; Helen J. Lawalata
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1068

Abstract

Air minum merupakan air yang telah diolah dan memenuhi standar kesehatan untuk keamanan konsumsi. Air minum menjadi aspek penting dalam kehidupan manusia. Bakteri Coliform merupakan salah satu bakteri yang dapat menyebabkan penyakit seperti diare dan tipes penyebab penularan bakteri ini bisa melalui air, makanan, dan minuman. Adapun tujuan dari penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keberadaan bakteri Coliform dalam air minum isi ulang di Tataaran Patar, Kabupaten Minahasa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Sampel yang digunakan sebanyak sembilan sampel air minum isi ulang depot, yang masing-masing sampel tersebut diambil dari tempat dan penjual yang berbeda di Tataaran Patar, Kabupaten Minahasa. Pengujian dilakukan dengan menggunakan metode Membran Filter untuk mendeteksi dan menghitung bakteri Coliform. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ke sembilan sampel mengandung bakteri coliform yang melebihi batas aman yang ditetapkan oleh standar kesehatan. Temuan ini mengindikasikan adanya risiko kesehatan bagi masyarakat yang mengonsumsi air tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini merekomendasikan perlunya pengawasan yang lebih ketat terhadap kualitas air minum dan penerapan langkah-langkah sanitasi yang lebih baik di depot air minum.
Pembelajaran Tari Silampari Kayangan Tinggi Menggunakan Media Audio Visual di Kelas VIII SMP Negeri 3 Pangkalan Lampam: Penelitian Perawati, Perawati; Hera, Treny; Firmansyah, Feri
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1072

Abstract

Pembelajaran Tari Silampari Kayangan Tinggi merupakan Upaya melestarikan dan mengembangkan seni tari tradisional Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Tari Silampari Kayangan Tinggi di Kelas VIII SMP Negeri 3 Pangkalan Lampam penggunaan media audio visual dalam pembelajaran tari ini. Dengan mengintegrasikan video tutorial, rekaman pertunjukan, dan audio music, siswa diberikan kesempatan untuk belajar secara interatif dan mendalam. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan media ini dapat meningkatkan keterlibatan siswa, mempermudah proses belajar, dan mempercepat penguasaan gerakan tari. Hasil penelitian, penggunaan media audio visual dalam pembelajaran Tari Silampari Kayangan Tinggi efektif dalam dalam keterampilan menemani siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Pangkalan Lampam
Pembelajaran Seni Tari Kreasi Melayu Menggunakan Media Audio Visual pada Siswa Kelas VIII di MTs Uswatun Hasanah Perigi: Penelitian Aulia, Elda; Elvandari, Efita; Ilhaq, Muhsin
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1073

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana proses pembelajaran tari Kreasi Melayu menggunakan media audio visual pada siswa kelas VIII. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan implementasi media audio visual dalam pembelajaran tari Kreasi Melayu di MTs Uswatun Hasanah. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Sumber data terdiri dari data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara dengan guru seni budaya, Ibu Pirda, dan observasi terhadap 22 siswa kelas VIII. Data sekunder meliputi perangkat pembelajaran seperti RPP dan silabus. Hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran tari Kreasi Melayu menggunakan media audio visual berlangsung sesuai dengan rencana yang telah disiapkan. Guru memanfaatkan video tari sebagai media utama untuk menyampaikan materi, yang kemudian dipraktikan oleh siswa melalui demostrasi dan latihan berulang. Evaluasi pembelajaran dilakukan melalui penilaian aspek wiraga, wirama, dan wirasa. Rata-rata nilai siswa pada tahap evaluasi mencapai 85, menunjukan bahwa siswa telah berhasil memahami materi yang diajarkan. Kesiapan guru dalam menyampaikan materi dan penggunaan media yang tepat juga berperan penting dalam mencapai hasil hasil positif
Penguasaan Bahasa Kedua pada Anak Usia Dini di Desa Sari Murni Kecamatan Randangan Kabupaten Pohuwato: Penelitian Paramita Bumulo; Dakia N. Djou; Ellyana Hinta
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1074

Abstract

This research discusses second language mastery in early childhood, especially in Sari Murni Village, Randangan District, Pohuwato Regency, based on the objectives of (1) Describing second language mastery at the phonological level in early childhood in Sari Murni Village, Randangan District, Pohuwato Regency (2) Describing second language mastery at the morphological level in early childhood in Sari Murni Village, Randangan District, Pohuwato Regency. The method used is descriptive qualitative. The data in this research was collected through observation techniques and listening techniques which include listening, taking notes and recording techniques. The data was analyzed by transcribing, grouping the data based on the level of second language acquisition, conducting analysis, and drawing conclusions. This research concludes that the ability of young children in Sari Murni Village to master Indonesian as a second language is at a stage of development that is not yet optimal, which reflects the complex dynamics in the language acquisition process.
Eksplorasi Akurasi Asesmen Digital Berbasis AI dalam Evaluasi Literasi Digital: Penelitian Sarmila; Rukli
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1075

Abstract

Literasi digital merupakan kompetensi krusial di era digital, namun evaluasi konvensional menghadapi tantangan efisiensi, objektivitas, dan skalabilitas. Penelitian ini mengeksplorasi akurasi asesmen digital berbasis kecerdasan buatan (AI) dalam mengevaluasi berbagai dimensi literasi digital siswa sekolah dasar. Menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain studi kasus eksploratif, penelitian ini melibatkan siswa kelas V di SD Negeri Bongkilemba, Gowa. Data dikumpulkan melalui asesmen AI yang dirancang adaptif, penilaian manual oleh guru sebagai gold standard, serta wawancara dan observasi. Akurasi AI diukur menggunakan koefisien korelasi dan analisis kesepakatan antar-penilai, dilengkapi analisis tematik untuk data kualitatif. Hasil menunjukkan bahwa asesmen digital berbasis AI mampu memberikan penilaian yang akurat dengan tingkat kesesuaian rata-rata 97,8% terhadap penilaian manual guru, mencakup aspek keamanan digital (98,2%), pencarian informasi (99,4%), evaluasi informasi (95,6%), komunikasi digital (97,6%), dan etika digital (98,3%). Meskipun AI menawarkan efisiensi dan personalisasi dalam asesmen, tantangan seperti bias data, validitas konstruk, dan transparansi algoritma masih perlu diatasi untuk memastikan akurasi optimal. Studi ini menegaskan potensi transformatif AI dalam asesmen literasi digital, sekaligus menyoroti pentingnya kolaborasi multidisiplin untuk mengembangkan sistem asesmen yang akurat, valid, dan etis.
Integritas Kecerdasan (AI) dalam Pembelajaran PAI: Meningkatkan Pemahaman Konsep Tauhid di Era Society 5.0.: Penelitian Muhammad Aufa Muis; Mardiana; Sri Rahayu Ratna Ningsih; Alfin Nurofikoh
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1077

Abstract

Penelitian ini menganalisis peran integritas kecerdasan buatan (AI) dalam meningkatkan pemahaman konsep tauhid di era Society 5.0. Era Society 5.0 ditandai oleh kemajuan teknologi yang pesat, termasuk AI, yang memiliki potensi besar namun juga risiko dalam konteks pendidikan agama. Studi ini mengeksplorasi bagaimana AI dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk memperkuat pemahaman tauhid melalui media digital, sekaligus mengidentifikasi tantangan yang muncul akibat keterbatasan AI dalam memahami aspek emosional dan spiritual yang mendalam dalam konsep tauhid. Penelitian ini menekankan pentingnya integrasi keterampilan 4C (critical thinking, communication, creativity, collaboration) bagi pendidik dalam memanfaatkan AI secara efektif dan bertanggung jawab, guna mencegah penyebaran informasi yang salah dan memastikan pemahaman tauhid yang komprehensif dan berimbang. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan strategi pembelajaran PAI yang inovatif dan relevan di era digital
Presupposisi Pada Spanduk Gerobak Pedagang Kaki Lima di Kota Gorontalo (Kajian Pragmatik): Penelitian Sri Rahmawati Pikoli; Mohamad Karmin Baruadi; Asna Ntelu
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1078

Abstract

This study aims to determine and describe the form of use, types, and functions of presupposition in street vendor cart banners and the influence of presupposition on street vendor consumers in Gorontalo City. This research method is a descriptive method with a pragmatic approach based on the presupposition theory by Yule with a qualitative research type. Data collection techniques used in this study are observation, documentation, interviews, and notes. The results of the study show that (1) the form of use of presupposition is obtained from the principle of economy with 2 identified data; (2) there are 6 types of presupposition, namely existential, factive, lexical, structural, non-factive, and counterfactual presupposition with 1 data found for each; (3) there are 5 types of presupposition functions, including referential function, directive function, phatic function, metalingual function, and imaginative function with 1 data found for each; (4) consumer influence is based on 5 factors including the factor of using aesthetic words/phrases that attract attention, the factor of consumer curiosity (curiosity), the factor of using regional language/dialect that is easy to understand, the factor of liking & wanting the product, and the factor of clarity of the size of the writing on the banner, each of which has 1 data found.
High Pressure Pump, Eliminasi Risiko K3 Trucking System pada Pengangkutan Lumpur di Pertambangan Batubara : Penelitian Ardhila Chadarisman; Galih Rakasiwi
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.1079

Abstract

Penanganan lumpur di titik terendah tambang batubara merupakan salah satu tugas yang berisiko dalam operasi pertambangan. Penggunaan truk sebagai alat pengangkutan lumpur di area tersebut dapat menimbulkan risiko kecelakaan dan cedera pada pekerja. Oleh karena itu, diperlukan upaya untuk mengurangi risiko K3 dan meningkatkan efisiensi penanganan lumpur di titik terendah tambang batubara. Dalam penelitian ini, kami menerapkan high pressure pump sebagai solusi untuk eliminasi risiko Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pengangkutan lumpur menggunakan truk di titik terendah tambang batubara. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen lapangan dan pengukuran performa pompa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan high pressure pump dapat meningkatkan efisiensi dan keamanan penanganan lumpur. High pressure pump mampu mengurangi risiko kecelakaan pengangkutan lumpur dengan truk, karena lumpur dapat dikeluarkan dengan tekanan tinggi dan jarak jauh dari titik terendah sampai lokasi pembuangan lumpur. Selain itu, high pressure pump juga dapat meningkatkan efisiensi penanganan lumpur dengan mempercepat proses pengangkutan lumpur. Dalam penerapannya, high pressure pump dilengkapi dengan sistem pengontrol tekanan dan debit, sehingga dapat diatur sesuai dengan kondisi lingkungan dan jumlah lumpur yang akan diangkut. Dengan menggunakan high pressure pump sebagai solusi untuk eliminasi risiko K3 pengangkutan lumpur menggunakan truk di titik terendah tambang batubara, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi penanganan lumpur dan mengurangi risiko K3 pada pekerja.

Page 72 of 280 | Total Record : 2799