Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : PRISMA

Analisis Proses Jawaban Siswa Ditinjau dari Kemampuan Komunikasi Matematis Rahim, Rani; Saragih, Sahat; Napitupulu, E. Elvis
PRISMA Vol 12, No 2 (2023): PRISMA
Publisher : Universitas Suryakancana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35194/jp.v12i2.3236

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan komunikasi matematis siswa pada pembelajaran dan untuk menganalisis masing-masing jawaban berdasarkan tingkat kemampuannya. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan instrumen yang digunakan terdiri dari tes kemampuan komunikasi matematis. Subjek pada penelitian ini adalah siswa/i kelas X SMA Negeri 1 Pariangan Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah memberikan soal tes komunikasi matematis siswa untuk mengumpulkan informasi dari hasil tes tersebut. Tes komunikasi matematis siswa yang diberikan sebanyak 4 soal tes. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu terdapat 4 indikator kemampuan komunikasi matematis yang dikembangkan dan menjadi acuan analisis jawaban siswa yaitu (1) menuliskan situasi atau ide-ide matematika ke dalam gambar (drawing), (2) menuliskan ide matematika ke dalam model matematika, (3) menjelaskan secara tertulis gambar ke dalam ide matematika, dan (4) menjelaskan prosedur penyelesaian. Berdasarkan hasil analisis diperoleh bahwa siswa yang memiliki kemampuan tinggi sebanyak 7 orang (19,44%), siswa yang memiliki kemampuan sedang sebanyak 10 orang (27,78%), dan siswa yang memiliki kemampuan rendah sebanyak 19 orang (52,78%). Sedangkan hasil análisis dapat disimpulkan bahwa jawaban siswa ditinjau dari indikator kemampuan komunikasi matematis siswa. 
Pendidikan Multikultural Untuk Mengatasi Rasisme Dalam Matematika Rahim, Rani; Dewi, Izwita
PRISMA Vol 11, No 2 (2022): PRISMA Volume 11, No 2 Tahun 2022
Publisher : Universitas Suryakancana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35194/jp.v11i2.2646

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan pendidikan multikultural untuk mengatasi rasisme dalam matematika. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode studi literatur terhadap konsep yang berkaitan dengan penelitian. Analisis yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan menelusuri berbagai sumber seperti buku dan jurnal, kemudian disimpulkan dalam uraian makna yang dapat dipahami. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam mengatasi rasisme yang ada dalam matematika, diperlukan suatu konsep pendidikan yang dapat menerima dan merangkul segala macam bentuk perbedaan agar setiap orang dapat memperoleh kesempatan yang sama dalam pendidikan. Salah satunya ialah melalui konsep pendidikan multikultural yang merupakan sebuah konsep, gerakan reformasi pendidikan, dan jalan untuk mengubah struktur institusi pendidikan sehingga murid laki-laki dan murid perempuan, murid berkebutuhan khusus, dan murid yang berasal dari beragam macam ras, etnis, dan budaya mendapatkan kesetaraan dalam memperoleh prestasi akademis di sekolah. Dalam pembelajaran matematika, guru wajib memberikan perlakuan yang sama dan tidak bersikap rasis terhadap setiap siswa dari berbagai latar belakang yang berbeda. Dengan perbedaan dan keanekaragaman yang dimiliki Indonesia, guru dapat memanfaatkan hal tersebut ke dalam pembelajaran matematika sehingga ke depannya siswa memiliki rasa cinta dan hormat terhadap segala bentuk perbedaan dan keanekaragaman yang ada di Indonesia.