Claim Missing Document
Check
Articles

Found 35 Documents
Search

ANALISIS KEMAMPUAN ANAK AUTISM SPECTRUM DISORDER (ASD) DI TK NEGERI 03 WOJA DOMPU Kartini, Kartini; Mulyadi, Wahyu; Retnoningsih, Retnoningsih; Salam, Agus; Ihlas, Ihlas
Pelangi: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Islam Anak Usia Dini Vol 7 No 1 (2025): Maret
Publisher : Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini - IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v7i1.4067

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan anak dengan Autism Spectrum Disorder (ASD) di TK Negeri 03 Woja Dompu serta mengidentifikasi faktor-faktor yang berkontribusi terhadap perkembangannya. Penelitian ini didasari oleh pentingnya pemahaman terhadap perkembangan anak dengan ASD, khususnya dalam lingkungan pendidikan anak usia dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dengan guru pendamping, serta studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan anak dengan ASD di TK Negeri 03 Woja dipengaruhi oleh beberapa faktor utama, yaitu metode pembelajaran yang diterapkan, peran aktif guru dan pendamping, serta dukungan lingkungan sekitar. Penerapan metode pembelajaran berbasis visual dan multisensori terbukti lebih efektif dalam meningkatkan pemahaman anak terhadap materi ajar. Selain itu, keterlibatan guru dan pendamping dalam membimbing anak-anak dengan sabar dan menerapkan strategi pembelajaran yang adaptif juga berperan penting dalam meningkatkan keterampilan kognitif dan sosial mereka. Dukungan lingkungan sekolah yang inklusif memberikan dampak positif terhadap kemampuan adaptasi sosial anak. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa anak dengan ASD memiliki potensi untuk berkembang secara optimal jika diberikan metode pembelajaran yang sesuai, pendampingan yang tepat, serta lingkungan yang mendukung.
IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN NAVIGASI BENCANA ALAM PADA ANAK USIA DINI DI TK KEMBANG MELATI Sari, Ika Purnama; Ihlas, Ihlas; Muslimin, Muslimin
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 5 No. 1 (2025)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v5i1.1533

Abstract

Pendidikan kesiapsiagaan bencana alam pada anak usia dini sangat penting untuk membekali mereka dengan pengetahuan dan keterampilan dasar dalam menghadapi situasi darurat. TK Kembang Melati mengimplementasikan pembelajaran navigasi bencana alam melalui berbagai metode yang menyenangkan dan interaktif untuk memberikan pemahaman serta pengalaman bagi anak terkait dengan penanggulan bencana sejak dini. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data yaitu guru dan siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif, dengan mengidentifikasi tema-tema yang muncul. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pembelajaran navigasi bencana alam di TK Kembang Melati berhasil meningkatkan pemahaman anak-anak mengenai langkah-langkah yang harus diambil dalam situasi bencana. Melalui simulasi evakuasi, permainan peran, media visual, dan kolaborasi kelompok, anak-anak dapat mengenali jenis bencana, berlatih evakuasi, serta menggunakan alat darurat. Keterlibatan anak-anak dalam kegiatan ini juga memperkuat keterampilan sosial mereka seperti komunikasi, kerja sama, dan empati.
Using a Local Culture-Based Outdoor Learning Environment to Stimulate Children's Gross Motor Skills at TK Desa Ranggo Dompu Reniyansyah, Reniyansyah; Ihlas, Ihlas; Muslim, Muslim; Hermansyah, Hermansyah
Journal of Basic Education Research Vol 6 No 2 (2025): May
Publisher : Cahaya Ilmu Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37251/jber.v6i2.1535

Abstract

Purpose of the study: The outdoor learning environment is designed to improve children's gross motor skills at TK Desa Ranggo Dompu. The purpose of this study is to describe how the use of outdoor learning environment based on Dompu local culture in improving children's gross motor skills at TK Desa Ranggo Dompu. Methodology: The type of research used is field research with a descriptive qualitative approach. The subjects in this study were the principal, teachers and students of Ranggo Village Kindergarten. Data collection techniques used by observation, interviews and documentation, with data validity testing using data triangulation techniques. Main Findings: The results showed that the local culture-based outdoor learning environment at Ranggo Village Kindergarten in Dompu has provided a comfortable and safe outdoor area according to children's developmental stages. The facilities available in the outdoor learning environment include traditional Dompu games, a ball field, stairs and swings. In addition, the outdoor learning environment has been well organised by the teachers to develop children's motor skills. The use of outdoor facilities is very effective in developing children's gross motor skills. Such as jumping, running, catching the ball and sensor integration skills. Novelty/Originality of this study: Local culture-based outdoor games have a positive effect on improving children's sense of identity, including their ability to improve gross motor skills, coordination and balance, social, cognitive, and self-confidence and courage.
Pengaruh model PJBL untuk Meningkatkan Kemampuan BerpikirKritis Siswa Kelas 4 Sekolah Dasar Nuris, Nuris; Mar'ah, Mar'ah; Rahmania, Rahmania; Kurnia, Kurnia; Ihlas, Ihlas; Syafruddin, Syafruddin
Jurnal Pesona Indonesia Vol. 2 No. 2 (2025): JPI 2025
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71436/jpi.v2i2.34

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh penerapan model Project Based Learning (PJBL) terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa SD kelas 4. PJBL merupakan model pembelajaran yang menekankan aktivitas belajar berbasis proyek nyata, yang dapat mendorong siswa untuk mengeksplorasi, menalar, dan membuat keputusan secara mandiri maupun kelompok. Penelitian ini menggunakan metode literatur review dengan menganalisis jurnal-jurnal dan studi relevan. Fokus kajian meliputi: (1) karakteristik PJBL dalam pembelajaran SD, (2) hubungan PJBL dengan kemampuan berpikir kritis, serta (3) implementasi PJBL dalam konteks siswa kelas 4. Hasil kajian menunjukkan bahwa PJBL secara signifikan mampu meningkatkan aspek berpikir kritis siswa, seperti kemampuan menganalisis masalah, merancang solusi, dan merefleksi hasil kerja. PJBL mendorong siswa untuk aktif dan terlibat secara mendalam dalam proses belajar, serta relevan dengan penguatan Profil Pelajar Pancasila. Penerapan PJBL memerlukan dukungan guru yang kompeten, perencanaan yang matang, serta lingkungan belajar yang kolaboratif.
Immigration Law: Analysis of The Application of Criminal Law Towards Immigration Permit Abuse in Bima Wardin, Wardin; Syamsuddin, Syamsuddin; Ihlas, Ihlas
Jurnal Mediasas: Media Ilmu Syari'ah dan Ahwal Al-Syakhsiyyah Vol. 8 No. 2 (2025): Jurnal Mediasas: Media Ilmu Syariah dan Ahwal Al-Syakhsiyyah
Publisher : Islamic Family Law Department, STAI Syekh Abdur Rauf Aceh Singkil, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58824/mediasas.v8i2.366

Abstract

The misuse of immigration permits constitutes a legal violation that can disrupt public order, threaten national security stability, and undermine the integrity of a country's immigration system. This study aims to comprehensively analyze the application of criminal law to the misuse of immigration permits, whether committed by foreign nationals or domestic actors. The primary focus is on evaluating the effectiveness of criminal law norms within the Immigration Law and their implementation in practice, including both juridical and non-juridical obstacles faced by law enforcement authorities. The research employs a normative juridical method with statutory and conceptual approaches, complemented by case studies from several relevant court decisions. Data were collected through literature review and analyzed qualitatively. The findings reveal a gap between established legal norms and their implementation in the field. Law enforcement is often hindered by weak inter-agency coordination, limited human resources, and the suboptimal use of legal instruments to create deterrent effects. These findings highlight the urgency of reformulating clearer criminal law norms and strengthening the institutional capacity of immigration authorities and law enforcement agencies. The novelty of this research lies in its integrative approach, bridging immigration law and criminal law, which are often applied in a sectoral manner. This study is expected to contribute scientifically to improving immigration policy and enhancing the effectiveness of criminal law enforcement against immigration violations in Indonesia.. [Penyalahgunaan izin keimigrasian merupakan bentuk pelanggaran hukum yang dapat mengganggu ketertiban umum, mengancam stabilitas keamanan nasional, dan melemahkan integritas sistem keimigrasian suatu negara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara komprehensif penerapan hukum pidana terhadap praktik penyalahgunaan izin keimigrasian, baik oleh warga negara asing maupun pelaku domestik. Fokus utama terletak pada evaluasi efektivitas norma hukum pidana dalam Undang-Undang Keimigrasian serta implementasinya dalam praktik, dengan menyoroti berbagai kendala yuridis dan nonyuridis yang dihadapi aparat penegak hukum. Metode yang digunakan adalah yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan konseptual, serta didukung oleh studi kasus dari beberapa putusan pengadilan yang relevan. Data dikumpulkan melalui studi pustaka dan dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya kesenjangan antara norma hukum yang berlaku dengan realitas implementatif di lapangan. Penegakan hukum seringkali terhambat oleh lemahnya koordinasi antar lembaga, keterbatasan sumber daya manusia, serta belum optimalnya instrumen hukum dalam menimbulkan efek jera. Oleh karena itu, perlu dirumuskan norma hukum pidana yang lebih operasional dan penguatan kelembagaan dalam sistem keimigrasian. Kebaruan dari penelitian ini terletak pada pendekatan integratif antara hukum keimigrasian dan hukum pidana yang selama ini cenderung diterapkan secara sektoral. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi ilmiah dalam pembaruan kebijakan keimigrasian dan peningkatan efektivitas penegakan hukum terhadap pelanggaran keimigrasian di Indonesia.]
Meningkatkan Kemampuan Spasial Melalui Kegiatan Bermain Bongkar Pasang Puzzle Logika pada Anak Usia Dini di TK Satu Atap Impres Lambu. Lukman, Lukman; Ihlas, Ihlas; Landa, Landa
Jurnal Pelita PAUD Vol 9 No 2 (2025): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v9i2.4083

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan spasial Anak Usia Dini melalui kegiatan bermain bongkar pasang puzzle logika di TK Satu Atap Impres Lambu. Kemampuan spasial merupakan aspek penting dalam perkembangan kognitif anak yang berkaitan dengan kemampuan untuk memahami, menginterpretasikan, dan memanipulasi objek dan ruang di sekitarnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain pre-test dan post-test. Subjek penelitian terdiri dari 30 anak usia 4-5 tahun yang dipilih secara acak. Kegiatan bermain bongkar pasang puzzle logika dilakukan selama 8 minggu dengan frekuensi tiga kali seminggu. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes kemampuan spasial yang telah divalidasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat peningkatan yang signifikan dalam kemampuan spasial anak setelah mengikuti kegiatan bermain bongkar pasang puzzle logika. Peningkatan ini ditunjukkan dengan nilai rata-rata post-test yang lebih tinggi dibandingkan dengan pre-test. Temuan ini mengindikasikan bahwa kegiatan bermain bongkar pasang puzzle logika efektif dalam meningkatkan kemampuan spasial Anak Usia Dini. Oleh karena itu, disarankan agar kegiatan ini dapat diintegrasikan dalam kurikulum pendidikan Anak Usia Dini sebagai salah satu metode pembelajaran yang menyenangkan dan edukatif. Penelitian ini juga memberikan implikasi bagi para pendidik dan orang tua untuk lebih memperhatikan pentingnya permainan edukatif dalam mendukung perkembangan kognitif anak.
MEWUJUDKAN TIGA PILAR KESUKSESAN DALAM PENDIDIKAN: ALIM-FAQIH, AKHLAQUL KARIMAH, DAN KEMANDIRIAN Ihlas, Ihlas; Haerul, Haerul; Fauziah, Nurul; Nurdiniawati, Nurdiniawati
Tajdid Vol 9 No 1 (2025): April
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/tadjid.v9i1.4307

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji implementasi tiga pilar kesuksesan pendidikan, yakni alim-faqih (penguasaan ilmu agama secara mendalam), akhlaqul karimah (akhlak mulia), dan kemandirian, dalam konteks pendidikan Islam di Bima, Nusa Tenggara Barat. Ketiga pilar ini dipahami sebagai landasan strategis dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga kuat secara moral dan sosial. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif melalui studi literatur, wawancara, dan observasi pada beberapa lembaga pendidikan Islam di wilayah Bima. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai-nilai keislaman lokal yang kuat, seperti tradisi mbojo yang menjunjung tinggi adab dan kemandirian, selaras dengan tiga pilar tersebut. Kombinasi antara pendidikan formal, lingkungan sosial-religius, dan kearifan lokal terbukti efektif dalam membentuk karakter peserta didik yang berintegritas dan mandiri. Penelitian ini merekomendasikan penguatan kurikulum berbasis nilai-nilai lokal Islam Bima sebagai strategi pengembangan pendidikan karakter yang kontekstual dan berkelanjutan.
Pengembangan Karakter Islami AUD Melalui Pembiasaan Budaya Sekolah di TK IT Al Hilmi Dompu Cusmawati, Eti; Ihlas, Ihlas; Anhar, Ade S; Salam, Agus
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 7 No. 2 (2025): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : PT. Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/arji.v7i2.314

Abstract

Latar belakang permasalahan dalam penelitian ini terkait dengan pentingnya pengembangan karakter islami sejak usia dini untuk membentuk dasar perilaku yang baik pada anak, khususnya di lingkungan sekolah yang berbasis pendidikan Islam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana pembiasaan budaya sekolah dapat mengembangkan karakter islami pada anak di TK IT Al Hilmi Dompu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian ini dilaksanakan di TK IT Al Hilmi Dompu pada bulan Februari hingga Maret 2025. Subjek penelitian ini meliputi kepala sekolah, guru, dan anak-anak yang terdaftar di TK IT Al Hilmi Dompu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan model analisis data interaktif, yang mencakup pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiasaan budaya sekolah yang berbasis pada nilai-nilai islami, seperti shalat berjamaah, membaca Al-Qur'an, serta adab sehari-hari, mampu meningkatkan pengembangan karakter islami pada anak-anak di TK IT Al Hilmi. Pembiasaan ini memberikan dampak positif terhadap perkembangan sikap religius dan moral anak. Implikasi penelitian ini adalah pentingnya penerapan budaya sekolah yang bernuansa islami dalam membentuk karakter anak yang baik sejak usia dini. Selain itu, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi lembaga pendidikan lainnya untuk mengembangkan pendekatan serupa dalam pendidikan karakter. Rekomendasi dari penelitian ini adalah agar sekolah-sekolah dengan pendekatan pendidikan islami lebih memperkuat pembiasaan budaya sekolah dalam kehidupan sehari-hari anak, serta memperbanyak kegiatan yang melibatkan orang tua untuk mendukung pengembangan karakter islami di rumah.
Analisis Peran Guru dalam Mengembangkan Kemampuan Interaksi Sosial Anak di TK IT Harapan Islam Dompu Khotimah, Khusnul; Ihlas, Ihlas; Abdurrahman, Abdurrahman; Salam, Agus
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 7 No. 2 (2025): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : PT. Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/arji.v7i2.328

Abstract

Rendahnya kemampuan interaksi sosial anak di TK disebabkan oleh kurangnya perhatian terhadap pentingnya pengembangan keterampilan sosial, pengaruh teknologi, kurangnya pengalaman bermain bersama teman sebaya, serta faktor lingkungan keluarga dan keterbatasan pendidik dalam mengelola dinamika sosial di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran guru dalam mengembangkan interaksi sosial anak kelompok B di TK IT Harapan Islam Dompu. Interaksi sosial pada anak usia dini merupakan aspek krusial dalam perkembangan sosial emosional mereka, yang dapat dipengaruhi oleh bimbingan dan strategi pengajaran yang diterapkan oleh guru. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi deskriptif, di mana data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini dilakukan di TK Islam Harapan Islam Dompu, dimulai dari Bulan Februari s.d Maret 2025. Subjek dalam penelitian mencakup guru-guru yang mengajar di TK IT Harapan Islam Dompu serta anak-anak TK B. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru berperan penting dalam mengembangkan keterampilan sosial anak melalui strategi seperti pembelajaran berbasis bermain dan keteladanan, dengan dukungan lingkungan sekolah dan orang tua. Namun, hambatan seperti perbedaan karakter anak dan keterbatasan komunikasi mempengaruhi perkembangan interaksi sosial, sehingga pendekatan yang lebih adaptif dan kolaboratif dibutuhkan. Penelitian ini memberikan implikasi penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di Taman Kanak-Kanak dengan menunjukkan bagaimana peran guru dalam mengembangkan kemampuan interaksi sosial anak dapat memperkuat keterampilan sosial mereka, serta berkontribusi pada pengembangan metode pengajaran yang lebih efektif dan inklusif di lingkungan pendidikan anak usia dini.
Penerapan Video Animasi pada Tema Alam Semesta untuk Anak Usia Dini di TK Sinar Mutiara Lambu Bima Fitriani, Nurul; Ihlas, Ihlas; Kusumawati, Yayuk; Hermansyah, Hermansyah; Maulana, Iksan
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 7 No. 3 (2025): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : PT. Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/arji.v7i3.374

Abstract

Pembelajaran anak usia dini memerlukan pendekatan yang sesuai dengan tahap perkembangan kognitif dan karakteristik belajar anak, terutama dalam memahami konsep-konsep abstrak seperti pada tema “Alam Semesta.” Latar belakang permasalahan dalam penelitian ini berangkat dari rendahnya daya serap anak terhadap materi tematik yang disampaikan secara konvensional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan media video animasi dalam pembelajaran tema alam semesta dan menilai efektivitasnya dalam meningkatkan pemahaman anak usia dini di TK Sinar Mutiara Lambu, Kabupaten Bima. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian dilaksanakan di TK Sinar Mutiara, dengan subjek penelitian terdiri atas guru kelompok B dan peserta didik sebanyak 15 anak sebagai sampel dari populasi anak usia 5–6 tahun. Dalam penelitian ini, menggunakan sumber data  primer diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan data sekunder diperoleh dari dokumen perencanaan pembelajaran dan sumber pendukung lainnya. Teknik validasi data dilakukan secara triangulatif, dan analisis data menggunakan model interaktif Miles dan Huberman, meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian dimulai Maret s.d April 2025. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan video animasi mampu meningkatkan perhatian, keterlibatan, serta pemahaman anak terhadap materi pembelajaran secara signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa media video animasi efektif diterapkan dalam pembelajaran tematik berbasis visual untuk anak usia dini dan berkontribusi positif terhadap peningkatan mutu proses belajar mengajar di lingkungan pendidikan anak usia dini.