Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : JURNAL TEKNOLOGI, KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL

ANALISIS MANAJEMEN PROGRAM IMUNISASI DASAR DALAM PENCAPAIAN CAKUPAN UNIVERSAL CHILD IMUNIZATION (UCI) DI PUSKESMAS TANJUNG REJO KECAMATAN PERCUT SEI TUAN Lumbantoruan, Mestika; Sidabukke, Ida Ria R; Sipayung, Rosetty
JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS) Vol. 2 No. 2 (2020): JURNAL TEKNOLOGI, KESEHATAN, DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Universal child immunization (UCI) adalah suatu keadaan tercapaianya imunisasi dasar secara lengkap pada semua bayi di bawah umur satu tahun. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif (wawancara mendalam).Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk menganalisis manajemen program imunisasi dalam pencapainan UCI di Puskesmas Tanjung Rejo Kecamatan Percut Sei Tuan.Hasil penelitian menunjukkan Proses imunisasi dilakukan dengan menentukan perencanaan, penentuan sasaran, penentuan kebutuhan vaksin, pelayanan imunisasi, pencatatan dan pelaporan, serta monitoring dan evaluasi. Hasil dari program sudah mencapai target capaian sebesar 96%. Kendala dalam program imunisasi dasar adalah jarak tempuh petugas kesehatan yang jauh pada saat pengambilan vaksin di puskesmas, kurangnya pengetahuan ibu, serta data penentuan sasaran tidak langsung dari puskesmas melaikan datanya dikirim langsung oleh dinas kesehatan sehingga data sasaran berbeda dari data yang ada di lapangan. Disarankan kepada puskesmas Tanjung Rejo agar mengadakan sosialisasi atau penyuluhan tentang imunisasi kepada ibu bayi.
Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil Trimester I Dengan Sikap Dalam Mengatasi Emesis Gravidarum Di Klinik Lena Barus Binjai Sipayung, Rosetty Rita; Sinurat, Lasma Rina Efrina; Silitonga, Erwin
JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS) Vol. 4 No. 1 (2022): JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Emesis gravidarum merupakan keluhan umum yang menyertai kehamilan yang disebabkan oleh hormone estrogen dan progesteroe yang meningkat ketika masa kehamilan, namun dapat menimbulkan ketidaknyamanan, jika berlebihan dapat menjadi hiperemesis yang akan berdampak buruk pada ibu maupun janin. Tujuan penelian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu hamil trimester I dengan sikap dalam mengatasi emesis gravidarum. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengetahuan dalam sikap mengatasi emesis gravidarum pada masa kehamilan Trimester pertama di Klinik Lena Barus Binjai. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil trimester I sebanyak 50 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 50 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Analisis digunakan dalam penelitian ini adalah uji Spearman’s rho. Hasil dalam penelitian didapatkan pengetahuan ibu hamil trimester I mayoritas kurang 44 persen dan sikap mengatasi emesis gravidarum mayoritas negatif 60 persen. Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu hamil trimester I dengan sikap dalam mengatasi emesis gravidarum, dengan p-value 0,01 lebih kecil dari alpa 0,05 dengan nilai r 0,360 yang artinya terdapat hubungan yang lemah anatara pengetahuan dengan sikap mengatasi emesis gravidarum. Oleh karena itu ibu hamil mengikuti penyuluhan kesehatan terkait kehamilan.
Korelasi Antara Tingkat Pengetahuan Dengan Sikap Perawat Dalam Penatalaksaan Perawatan Pasien Paliatif Di Rumah Sakit Kota Medan Bevy Gulo, Adventy Riang; Rosetty Sipayung; Nurhandayani Ndruru
JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS) Vol. 6 No. 1 (2024): JURNAL TEKNOLOGI, KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perawatan paliatif adalah suatu pendekatan untuk mencapai kualitas hidup pasien dan keluarga yang menghadapi masalah yang berhubungan dengan penyakit yang mengancam jiwa dengan mencegah dan mengurangi penderitaan melalui identifikasi dini, penilaian yang seksama dan pengobatan nyeri dan masalah-masalah lain, baik masalah fisik, psikososial dan spritual. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap perawat dalam penatalaksanaan perawatan pasien paliatif di RSUD Dr. Pirngadi Kota Medan. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitianini ini adalah menggunakan survei analitik dengan rancangan penelitian cross sectional. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 45 perawat. Dengan menggunakan alat ukur kuesioner. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah total sampling dimana semua perawat yang bertugas di ruangan icu, iccu dan unit stroke. Hasil penelitian membuktikan bahwa mayoritas responden memiliki tingkat pengetahuan yang baik sebanyak 36 responden (80%), tingkat pengetahuan yang cukup sebanyak 9 responden (20%), dan tidak ada responden yang memiliki tingkat pengetahuan yang kurang. Mayoritas responden juga memiliki sikap yang sedang sebanyak 26 responden (57,8%), sikap yang baik sebanyak 17 responden (37,8%), dan sikap yang buruk sebanyak 2 responden (4,4%). Hasil analisa data dengan uji Chi Square diperoleh dengan nilai signifikan sebesar 0,001 < 0,05. Dengan demikian terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap perawat dalam penatalaksanaan perawatan pasien paliatif di RSUD Dr. Pirngadi Kota Medan. Saran: Memperbaiki kualitas hidup pasien dan keluarga dari penyakit yang dapat mengancam jiwa, dengan pengetahuan yang baik di harapkan sikap perawat dalam memberikan perawatan paliatif kepada pasien dan keluarga menjadi lebih baik.
Co-Authors Agnes Silvina Marbun Anisa Amanda Sutrisna Anita, Surya Barus, Darwita Juniwati Bernadet Sarni Bevy Gulo, Adventy Riang Br Brahmana, Nettietalia Brahmana, Netti Etalina Brahmana, Romeika Sembiring Daeli, Iriani Damanik, Rani Kawati Daniel Ginting Dharma, Sonya donal nababan Efrina Sinurat, Lasma Rina Erwin Silitonga Erwin Silitongga Ester, Mido Evawani Silitonga Frida Lina Tarigan Goklas Royani Sitanggang Gultom, Rumondang Gultom, Rumondang Harianja, Ester Saripati Hasibuan, Eva Kartika Henny Syapitri Henny Syapitri Hutabarat, Andrian Janno Sinaga Jek Amidos Pardede Johansen Hutajulu Lasma Rina Efrina Sinurat Lasma Rina Efrina Sinurat Lasma Rina Sinurat Lina Tarigan, Frida Lukman Hakim Lukman Hakim Lumbantoruan, Mestika Manurung, Hotman Manurung, Kesaktian Marbun, Agnes Silvina Martalena Silitonga, Evawani Marthalena Simamora Masdalina Pane Meidar Wati Buulolo Mestika Lumbantoruan Nababan, Donal Nainggolan, Christina Roos Etty Ningsih, Siska Dwi Normi Parida Sipayung Nurhandayani Ndruru Pardosi, Lenny Christina Parhusip, Hamonangan Pasaribu, Dormaulina Pasaribu, Fatimah Azhari S Purba, Nova Junfitri Purba, Sri Dearmaita Rahmat Alyakin Dakhi Rani Kristina Siadari Rex, Dean Rhoma, Tien Nelly Riduan Simbolon Rika Rejeki, Rika Rini Andayani Rismauli Situmorang, Tumour Rumondang Rita Juniarni Gultom Rivany, Hany Athaya Syifa Saragih, Masri Siagian, Mindo Tua Sidabukke, Ida Ria R Sidomuncul, Lamhot Simamora, Marthalena Sinaga, Caca Rohali Sinaga, Janno Sinurat, Lasma Rina Efrina Sipayung, Normi Parida Sirait, Asima Sitorus, Mido Ester Syapitri, Henny Taruli Rohana Sinaga Tinambunan, Sarma Utama, Indra Utikasari, Rizkia Yunida Turisma Oktavia Simanjuntak Yunida Turisna Oktavia Simajuntak