Claim Missing Document
Check
Articles

Pendampingan Pembelajaran Numerasi berbasis Permainan Ular Tangga bagi Peserta Didik di SDN 24 Mataram Huriah, Huzaematul; Muslimawati, Ghina Sakina; Rahmatika, Risa Aulya; Badratiana, Galuh; Febrian, Wahyu; Angga, Prayogi Dwina
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i3.9311

Abstract

Kemampuan numerasi merupakan salah satu kompetensi dasar yang sangat penting untuk dikuasai oleh peserta didik di jenjang sekolah dasar, berdasarkan hasil observasi di SDN 24 Mataram menunjukan bahwa hasil belajar numerasi peserta didik tergolong rendah, rendahnya hasil belajar numerasi peserta didik merupakan salah satu penyebab dari kurangnya motivasi belajar peserta didik, Kegiatan pengandian kepada masyarakt ini bertujuan untuk membantu meningkatkan numerasi peserta didik khususnya bagi peserta didik kelas IV dan kelas V di SDN 24 Mataram. Adapun metode yang digunakan adalah meliputi identifikasi masalah, perencanaan, pembuatan media, pelaksanaan dan evaluasi. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berdampak pada peningkatan pemahaman peserta didik. Media Ular Tangga Matematika menjadikan peserta didik lebih memahami materi, pelaksanaan pembelajaran menjadi lebih menyenangkan, kegiatan belajar menjadi interaktif dan motivasi belajar numerasi peserta didik menjadi meningkat. Oleh karena itu dapat disimpulkan dengan menggunakan media pembelajaran Ular Tangga Matematika dapat meningkatkan motivasi belajar numerasi peserta didik kelas IV dan kelas V.
Pengaruh Media Papan Kata terhadap Kemampuan Membaca Permulaan Siswa Kelas II SDN 3 Ampenan Tahun Ajaran 2024/2025. Mardhatillah, Hanna; Ermiana, Ida; Angga, Prayogi Dwina
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 1 (2025): Februari
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i1.623

Abstract

Kemampuan membaca permulaan pada siswa saat ini masih menjadi permaslahan. Data kemampuan membaca siswa yang dirilis oleh Organization for Economic Cooperation and Development (OECD) pada tahun 2023 kemapuan membaca siswa Indonesia memperoleh nilai sebesar 371 dari skor rata-rata OECD 487 dan menempatkan Indonesia berada di urutan ke 68 untuk kemampuan membaca. Sedangkan data kemampuan membaca siswa di NTB yang dirilis oleh Puspendik Kemendikbud pada hasil asesmen nasional yang dilakukan pada tahun 2021 menunjukkan bahwa data kemampuan membaca siswa di NTB berada di bawah kompetensi minimum yang artinya kurang dari 50% siswa yang ada di NTB yang telah mencapai batas kompetensi minimum untuk kemampuan membaca. Hasil wawancara bersama guru kelas II di SDN 3 Ampenan, ditemukan masalah kemampuan membaca permulaan pada siswa kelas II. Oleh karena itu, tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh media papan kata terhadap kemampuan membaca permulaan siswa kelas II SDN 3 Ampenan tahun ajaran 2024/2025. Metode yang digunakan yaitu eksperimen jenis quasi eksperimen dengan desain nonequivalent group design. Populasi penelitian ini berjumlah 51 siswa. Sampel yang digunakan berjumlah 40 siswa yang terdiri dari kelas II A (eksperimen) 20 siswa dan kelas II B (kontrol) 20 siswa yang diambil dengan teknik purposive sampling. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu, hasil kemampuan membaca permulaan siswa diperoleh dari nilai rata-rata pretest dan posttest. Rata-rata hasil pretest kelas eksperimen yaitu 45,40 sedangkan untuk kelas kontrol yaitu 46,65. Rata-rata hasil posttest kelas eksperimen yaitu 75,05 sedangkan untuk kelas kontrol yaitu 66,85. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh nilai sig.2 tailed sebesar 0,031 < 0,05 yang berarti media papan kata berpengaruh terhadap kemampuan membaca permulaan siswa. Oleh karena itu, kesimpulan pada penelitian ini yaitu media papan kata berpengaruh terhadap kemampuan membaca permulaan siswa kelas II SDN 3 Ampenan tahun ajaran 2024/2025.
Sosialisasi e-modul gerakan pemanasan dan pendinginan dalam mata kuliah PJOK SD pada mahasiswa program studi PGSD Andika, I Putu Herry Widhi; Angga, Prayogi Dwina; Putra, Gita Prima; Widiani, Silvia
Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat IPTEKS Vol. 2 No. 1: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat IPTEKS, Desember 2024
Publisher : CV. Global Cendekia Inti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71094/jppmi.v2i1.73

Abstract

Students of the Elementary School Teacher Education Study Program at the University of Mataram still do not understand the material on elementary school PJOK warm-up and cool-down movements before and after the core activities. In addition, they have never received socialization about the e-module for elementary school PJOK warm-up and cool-down movements. Through the e-module for elementary school PJOK warm-up and cool-down movements, students not only learn the description of the material in the form of text and images but students are also facilitated in the form of learning videos. The purpose of this community service is to provide socialization of the e-module for elementary school PJOK warm-up and cool-down movements. The methods used consist of 4 stages, namely identifying partner problems, collecting data and planning solutions, and implementing solutions. The results of this activity are that the participants' knowledge and motivation to learn about elementary school PJOK warm-up and cool-down movements are increased.
Pelatihan Penyusunan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SDN 36 Cakranegara Novitasari, Setiani; Angga, Prayogi Dwina; Wardani, Ketut Sri Kusuma; Nurmawanti, Iva; Nurwahidah
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 7 No 2 (2024): April-Juni
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v7i2.8221

Abstract

The aim of the Merdeka Curriculum is to strengthen the achievement of the Pancasila Student Profile. The Pancasila Student Profile was developed to create democratic, superior, and productive Indonesian citizens in the 21st century. So that students are expected to be able to participate in sustainable global development and be resilient in facing various challenges during the Industrial Revolution 4.0. Teachers as educators and facilitators are expected to be able to implement the Project for Strengthening the Pancasila Student Profile in the Independent Curriculum for students. The implementation of this new curriculum makes it difficult for teachers at SDN 36 Cakranegara, especially in implementing it in the learning process. One of the difficulties is that teachers lack information regarding the preparation of projects to optimally strengthen the profile of Pancasila students. So training is needed to prepare projects to strengthen the profile of Pancasila students. The implementation of the training went well, and the teachers were very enthusiastic about participating in the activities. Several questions were asked by the teacher, including regarding the differences between the project to strengthen the Pancasila student profile and the project learning model, how to determine the project and realize it. The results of the training showed that teachers obtained information and understood the preparation of the project to strengthen the profile of Pancasila students to support the implementation of the Independent Curriculum in schools.
AKTIVITAS FISIK BERBASIS SEKOLAH UNTUK ANAK SEKOLAH DASAR: STUDI PENGEMBANGAN MODEL INOVATIF DI KOTA MATARAM Angga, Prayogi Dwina; Makki, Muhammad; Umar, Umar; Putra, Gita Prima
Jurnal Pedagogik Olahraga Vol. 10 No. 2 (2024): Jurnal Pedagogik Olahraga
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jpor.v10i2.62435

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model aktivitas fisik anak berbasis sekolah bagi anak sekolah dasar berbasis sekolah di Kota Mataram. Jenis penelitian dalam penelitian pengembangan ini menggunakan research and development (R&D). Adapun pendekatan model yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan ini menggunakan model Sugiyono yang terdiri dari 10 tahapan, namun dalam penelitian dan pengembangan ini hanya menggunakan 5 tahapan yaitu: (1) Mengkaji potensi dan masalah; (2) Tahap pengumpulan data; (3) Membuat desain produk; (4) Validasi desain; dan (5) Revisi desain. Penelitian dan pengembangan yang telah dilakukan berhasil membuat sebuah model aktivitas aktivitas fisik berbasis sekolah yang meliputi Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) seminggu sekali, gerakan peregangan pada pergantian jam pelajaran, optimalisasi 4 L (lari, lompat loncat dan lempar) melalui permainan rakyat dan olahraga tradisional pada jam istirahat, pembiasaan jalan kaki ke sekolah, serta optimalisasi intrakurikuler dan ekstrakurikuler olahraga. Model yang telah dikembangkan juga memiliki validitas yang sangat baik berdasarkan hasil uji validasi ahli. implementasi model yang telah dikembangkan ini tidak hanya hanya diharapkan untuk meningkatkan kebugaran jasmani, tetapi juga mendorong perilaku hidup aktif yang berkelanjutan di kalangan siswa.
PENGEMBANGAN MEDIA INTERAKTIF PERMAINAN TRADISIONAL LOMBOK BERBASIS SMART APPS CREATOR 3 PADA KELAS III SDN SINTUNG TIMUR Dheanova, Hadietiya; Hakim, Mansur; Angga, Prayogi Dwina
Jurnal Pedagogik Olahraga Vol. 10 No. 2 (2024): Jurnal Pedagogik Olahraga
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jpor.v10i2.62864

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif permainan tradisional Lombok berbasis smart apps creator 3 pada siswa kelas III SDN Sintung Timur. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan menggunakan pendekatan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini dilaksanakan di SDN Sintung Timur dengan subjek penelitian adalah peserta didik kelas III SDN Sintung Timur yang berjumlah 32 orang. Data yang dikumpulkan terdiri dari data kualitatif berupa saran dan kritik dari ahli, serta data kuantitatif dari hasil uji kevalidan dan kepraktisan. Pengembangan ini menghasilkan produk media interaktif permainan tradisional Lombok berbasis smart apps creator 3 yang didesain menarik seperti layaknya tampilan game online yang disertai fitur-fitur menarik seperti tampilan loading, login, menu utama, menu profil, menu kompetensi dasar, menu materi, menu evaluasi, dan menu game. Hasil dari uji kevalidanmen media memperoleh 92% dengan kategori sangat valid dan kevalidan materi memperoleh 93% dengan kategori sangat valid. Sedangkan uji kepraktisan kelompok kecil 96% dengan kategori sangat praktis, untuk uji coba kelompok besar 98% dengan kategori sangat praktis dan respon guru 97% dengan kategori sangat praktis. Dapat disimpulkan bahwa media interaktif permainan tradisional Lombok berbasis smart apps creator 3 yang didesain menarik dengan fitur-fitur beragam dinyatakan sangat valid dan sangat praktis, sehingga menjadi media pembelajaran interaktif yang sangat baik digunakan dalam proses pembelajaran. Keywords: media, permainan, tradisional, sekolah dasar
The Implementation of Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila through The Sasak Heritage Collage Activity in Elementary Schools Nurwahidah, Nurwahidah; Novitasari, Setiani; Nurmawanti, Iva; Wardani, Ketut Sri Kusuma; Angga, Prayogi Dwina
Jurnal Penelitian Pendidikan IPA Vol 9 No SpecialIssue (2023): UNRAM journals and research based on science education, science applic
Publisher : Postgraduate, University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppipa.v9iSpecialIssue.6330

Abstract

This study aimed to determine the practicality of implementing the Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila through the Sasak Heritage Collage activity in elementary schools. The research was conducted in SD Negeri 36 Cakranegara during the odd semester of the 2023/2024 academic year, with data collected from one teacher and 22 students. Descriptive quantitative analysis was performed on the data using implementation sheets, as well as teacher and student response questionnaires. The research findings indicated that: (1) The implementation of Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila through the Sasak Heritage Collage activity was successful in each of the following activities: a) activities investigating Sasambo cultural diversity such as language, traditional houses, and traditional clothing, with an implementation percentage of 84.72%; b) activities investigating Sasambo cultural diversity such as traditional cuisine and dance, with an implementation percentage of 88.89%; c) Sasak heritage collage activity, with an implementation percentage of 100%; and d) presentation activities resulting from Sasak cultural collages, with an implementation percentage of 75.56%. (2) The practicality of implementing the Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila through the Sasak Heritage Collage activity was deemed very practical, with a practicality percentage of 93.75% for teachers and 87.61% for students
Implementasi Pre-Rehabilitasi, Perbaikan Postur, dan Pencegahan Cedera untuk Meningkatkan Performa Atlet Bolavoli di PBVSI Bantul Muhammad; Irsyada, Machfud; Suyoko, Andri; Samudra, Fajar Eka; Pranoto, Adi; Angga, Prayogi Dwina
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bina Darma Vol. 5 No. 3 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma
Publisher : DRPM-UBD

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33557/fs5p5a08

Abstract

Liga bolavoli baik tingkat amatir maupun profesional di Indonesia, khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta, saat ini berkembang sangat pesat dan telah menjadi bagian dari industri olahraga yang melibatkan banyak disiplin ilmu, serta melibatkan ribuan atlet dari berbagai kelompok usia. Tingginya intensitas kompetisi dan padatnya kalender pertandingan meningkatkan peluang terjadinya cedera, terutama karena karakteristik gerak bolavoli yang menuntut eksplosivitas seperti jump smash, blocking, serta repetisi lompatan dan pendaratan. Tanpa persiapan gerak yang tepat sejak tahap pemanduan bakat, pembinaan usia muda hingga level atlet profesional, risiko cedera akut maupun overuse dapat meningkat. Pre-rehabilitasi, perbaikan postur, dan pencegahan cedera merupakan intervensi preventif yang berfokus pada penataan postur, aktivasi otot fungsional, kontrol gerak, serta stabilitas sendi untuk menurunkan risiko cedera serta menunjang performa optimal dan berkelanjutan. Kegiatan PKM Kolaborasi Nasional ini dilaksanakan di PBVSI Bantul, berlokasi di SMA N 1 Sewon pada 12 Oktober 2024, dan diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari atlet, pelatih, dan tenaga pendukung. Melalui kegiatan ini, peserta diberikan edukasi teori dan praktik mengenai pre-rehab, postural correction, dan injury prevention berbasis kebutuhan gerak spesifik bolavoli. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman atlet mengenai pentingnya prinsip pencegahan cedera untuk meminimalkan risiko pada struktur muskuloskeletal. Selain itu, pelatih juga memahami bahwa implementasi pre-rehab dan perbaikan postur tidak hanya berfungsi mencegah cedera, namun berkaitan langsung dengan peningkatan kesiapan fisik dan performa teknis di lapangan.
Optimalisasi Gerak Anak melalui Permainan Tradisional Lombok di SD Negeri 1 Kekait Lombok Barat Angga, Prayogi Dwina; Makki, Muhammad; Nurwahidah; Andika, I Putu Herry Widhi; Radiusman
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 4 (2025): November
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i4.10206

Abstract

Masalah rendahnya aktivitas fisik pada anak usia sekolah dasar sebagai akibat perkembangan teknologi dan penggunaan gadget yang berlebihan menjadi tantangan serius untuk perkembangan fisik, mental, dan sosial mereka. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan solusi yang strategis dan praktis dengan mengenalkan kembali permainan tradisional khas Lombok berbantuan media pop up book sebagai sarana edukasi yang menarik dan mudah dipahami anak. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan melalui empat tahapan utama, diantaranya: (1) penyusunan dan penyediaan media pop up book  permainan tradisional khas Lombok di bulan Mei-Juni 2025; (2) pengenalan permainan tradisional khas Lombok menggunakan media pop up book  kepada peserta didik pada bulan Juli 2025; (3) praktik permainan tradisional secara langsung pada bulan Agustus 2025 selama empat minggu berturut-turut; dan (4) refleksi dan evaluasi sederhana dengan melibatkan guru dan peserta didik untuk menilai pengalaman dan dampak kegiatan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pop up book secara efektif dapat menarik minat dan meningkatkan pemahaman anak, di samping itu praktik langsung juga berhasil mendorong partisipasi aktif, menguatkan keterampilan gerak dasar, serta menanamkan rasa bangga terhadap budaya lokal. Guru dan peserta didik memberikan respon dan dampak yang positif terhadap seluruh rangkaian kegiatan ini. Pengabdian kepada masyarakat ini menjadi solusi yang strategis dan berhasil dalam mendorong peserta didik untuk memiliki sikap dan perilaku hidup aktif, mengokohkan keterampilan motorik dan sosial, serta menghidupkan kembali permainan tradisional khas Lombok sebagai wahana edukasi yang bernilai di sekolah dasar.
Physical Conditions Analysis of Professional Women Football Player in Malang City Amiq, Fahrial; Angga, Prayogi Dwina; Saputro, Yulianto Dwi
Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (Jp.jok) Vol. 7 No. 2 (2024): Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (Jp.jok) May 2024
Publisher : Physical Education, Health and Recreation Study Program, Universitas Insan Budi Utomo, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/jp.jok.v7i2.345

Abstract

This study aims to analyze physical performance, which is one of the dominant factors that will affect elite football athletes in Malang city, namely endurance, speed, agility, strength, and flexibility. This research includes research that is carried out systematically by raising existing data in the field. Meanwhile, the object of this study is the level of physical fitness of professional female footballers who are members of the Arema FC club, totaling 23 people. The tests that will be used to see the physical fitness of Arema Women FC athletes consist of (1) the Yo-Yo Test to measure endurance, (2) Arrowhead Agility to measure agility, and (3) Speed 30 meters to measure speed. (4) Standing Long Jump Test to measure explosive power; (5) Hip and Trunk Flexibility Test to measure flexibility Based on the results of the study after analyzing research data regarding the physical fitness level of the Arema Women FC football players, it can be inferred that they are in the medium category based on the aggregate results of all test components, which include endurance, agility, speed, explosive power, and flexibility.