Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Tindak tutur meminta pada film pendek “Ruang Tunggu” Maharani, Tiara Eka; Yunita, Tria; Rahman, Zakyah Eka; Putri, Ananta Arabella Andhika; Amatullah, Atikah; Nugroho, Miftah
Jurnal Genre (Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya) Vol. 7 No. 2 (2025): JURNAL GENRE: (Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya)
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26555/jg.v7i2.10856

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang tindak tutur meminta yang terdapat dalam film pendek “Ruang Tunggu”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis penggunaan tindak tutur meminta yang terdapat dalam film pendek “Ruang Tunggu”. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif. Data penelitian yang digunakan adalah dialog tokoh yang memuat tindak tutur meminta baik secara langsung maupun tidak langsung yang terdapat dalam Film Pendek “Ruang Tunggu”. Sumber data penelitian ini adalah film pendek "Ruang tunggu" yang rilis di kanal YouTube KAI (@keretaapikita) pada tanggal 9 April 2024. Metode penyediaan data dalam penelitian ini menggunakan metode simak dengan teknik dasar sadap dan teknik lanjutan berupa simak bebas libat cakap (SBLC). Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode padan dengan teknik dasar Pilah Unsur Penentu (PUP), sedangkan teknik lanjutannya meliputi Teknik Hubung Banding Menyamakan (HBS) dan Teknik Hubung Banding Membedakan (HBB). Analisis data didasarkan pada teori tindak tutur meminta Searle & Vandervaken (1985), Yule (1996), dan Austin (1962). Hasil penelitian ini ditemukan bahwa tindak tutur meminta dalam Film Pendek “Ruang Tunggu” terbagi menjadi dua yaitu tindak tutur meminta langsung dan tindak tutur meminta tidak langsung. Tindak tutur meminta yang paling dominan adalah tindak tutur meminta secara tidak langsung. Adapun dalam penelitian ini tindak tutur meminta secara tidak langsung paling banyak digunakan pada ekpresi perfomatif ekplisit dan persiapan pertanyaan.
Tindakan Pengancaman dan Penyelamatan Muka dalam Podcast ASIX Episode Anang dan Ghea: Kajian Pragmatik Bhrata, Pramudya Dhana; Amanda, Putri; Nugroho, Miftah
Kode : Jurnal Bahasa Vol. 13 No. 2 (2024): Kode: Edisi Juni 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v13i2.59589

Abstract

Penelitian ini berfokus pada tindakan pengancaman dan penyelamatan muka. Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan penggunaan bentuk/wujud strategi kesantunan khususnya yang mengacu pada tindakan pengancaman dan penyelamatan muka dalam podcast ASIX episode Anang&Ghea berdasarkan kajian pragmatik. Berkaitan dengan tujuan tersebut, jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Data penelitian ini berupa tuturan dari penutur dan mitra tutur (Anang dan Ghea). Sumber data utama yang digunakan sebagai objek dari penelitian ini berupa podcast ASIX episode Anang dan Ghea. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik simak bebas libat cakap (SBLC), teknik catat, dan analisis konten. Teknik analisis data yang digunakan menggunakan model interaktif (reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat banyak strategi kesantunan positif misalnya memberikan pujian/simpati, mengupayakan kesepakatan, memberi asumsi, dsb. Sedangkan temuan bentuk penggunaan strategi kesantunan negatif yang muncul pada ujaran bersikap pesimis, menggunakan bentuk pasif, nominalisasi.
TINDAK TUTUR MENGKRITIK DALAM KONTEN PODHUB “ULANG TAHUN VIDI ALDIANO” DI KANAL YOUTUBE DEDDY CORBUZIER Yosani, Yosephine Marrietta Ardhya; Zihan, Ahmad Khawarizmy; Nugroho, Miftah
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tindak tutur mengkritik dalam video podcast di kanal YouTube Deddy Corbuzier, khususnya pada episode "Vidi Podhub Ulang Tahun!! Selamat Tinggal Good Image" yang diakses pada 20 April 2024. Data berupa ujaran mengkritik yang diujarkan oleh Deddy Corbuzier, Vidi, Enzy, Chandika, dan Nino RAN. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode simak dan teknik catat dengan transkripsi ortografis. Analisis data menggunakan metode agih dengan teknik dasar bagi unsur langsung (BUL) dan analisis isi. Penelitian menunjukkan adanya tiga pola sekuens tindak tutur mengkritik, yaitu pre-main-post, main-post, dan pre-main. Contoh sekuens pre-main-post ditunjukkan oleh Enzy yang mengkritik sifat glamor Vidi secara implisit dengan permintaan perubahan. Evaluasi negatif juga ditemukan, seperti kritik langsung Vidi terhadap jam dinding rolex, serta kritik Enzy dan Chandika terhadap kebiasaan buruk Vidi. Strategi mengkritik yang digunakan mencakup formula semantik permintaan perubahan dan penilaian negatif, baik secara implisit maupun eksplisit. Penelitian ini memberikan gambaran tentang variasi dan konteks penggunaan tindak tutur mengkritik dalam interaksi sehari-hari di media sosial, serta menunjukkan bagaimana kritik dapat disampaikan dengan berbagai strategi bahasa.