Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

PERANCANGAN DAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI TUGAS AKHIR TERINTEGRASI DENGAN PENILAIAN KURIKULUM BERBASIS OUTCOME-BASED EDUCATION (OBE) Irawan, Feri; Slam, Berta Erwin; Efranda, Nolan; Herikson, Rifaldi; Fahmitra, Novrizal Fattah
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 4 (2025): November 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i4.4539

Abstract

Abstract: The implementation of an Outcome-Based Education (OBE) curriculum in higher education requires an information system capable of integrating academic processes with learning outcome assessments in a structured and transparent manner. This study aims to design and develop a Final Project Information System integrated with OBE-based curriculum assessment to support the processes of title submission, supervision, seminars, and final evaluation of students. The system was developed using a Research and Development (R&D) approach with the Waterfall development model and implemented using the Laravel framework and MySQL database. Testing was conducted using the Black-Box Testing method to ensure functional suitability according to user requirements. The implementation results show that the system increased the efficiency of final project management by 60%, reduced administrative errors by 45%, and accelerated the reporting of grades and learning achievements by 70% compared to manual methods. Furthermore, testing results demonstrated a 100% success rate across all system functions. Thus, this system has proven effective in supporting the evaluation process of Program Learning Outcomes and Course Learning Outcomes in an integrated manner, and it can serve as a model for implementing an accountable OBE-based academic system within the Faculty of Engineering. Keyword: Final Project Information System; Outcome-Based Education; Curriculum Assessment; Learning Outcomes Evaluation; Academic System Abstrak: Penerapan kurikulum berbasis Outcome-Based Education (OBE) di pendidikan tinggi menuntut tersedianya sistem informasi yang mampu mengintegrasikan proses akademik dengan asesmen capaian pembelajaran secara terstruktur dan transparan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan Sistem Informasi Tugas Akhir yang terintegrasi dengan penilaian kurikulum berbasis OBE guna mendukung proses pengajuan judul, bimbingan, seminar, dan penilaian akhir mahasiswa. Sistem dikembangkan menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) dengan model pengembangan Waterfall, serta diimplementasikan menggunakan framework Laravel dan basis data MySQL. Pengujian dilakukan menggunakan metode Black-Box Testing untuk memastikan kesesuaian fungsi dengan kebutuhan pengguna. Hasil implementasi menunjukkan bahwa sistem mampu meningkatkan efisiensi pengelolaan tugas akhir hingga 60%, menurunkan kesalahan administrasi sebesar 45%, dan mempercepat proses pelaporan nilai serta capaian pembelajaran hingga 70% dibandingkan metode manual. Selain itu, hasil pengujian menunjukkan tingkat keberhasilan 100% pada seluruh fungsi sistem. Dengan demikian, sistem ini terbukti efektif dalam mendukung proses evaluasi capaian pembelajaran lulusan dan capaian pembelajaran mata kuliah secara terintegrasi, serta dapat menjadi model penerapan sistem akademik berbasis OBE yang akuntabel di lingkungan Fakultas Teknik. Kata kunci: Sistem Informasi Tugas Akhir; Outcome-Based Education; Penilaian Kurikulum; Evaluasi Capaian Pembelajaran; Sistem Akademik
Pemberdayaan Potensi Lokal melalui Inovasi Kerupuk Jagung untuk Ekonomi Berkelanjutan K, M. Danil.; Irawan, Feri; Audia, Al; Astria, Niki; Fadhly, Zuhrizal; Sudarman, Sudarman
Nawadeepa: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2025): Juni
Publisher : Pencerah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58835/nawadeepa.v4i2.492

Abstract

The local potential empowerment program through corn cracker innovation aims to improve the welfare of the community in Kampung Tengah Village, Kuala Batee District, Southwest Aceh Regency. By utilizing the abundant corn harvest, this program teaches production, packaging, and digital marketing skills to the community, especially housewives and MSME players. The methods used include participatory training, technical assistance, and the formation of joint business groups to ensure program sustainability. The program results show an increase in corn cracker production from 20 packs per day to 50 packs per day, as well as an increase in income from IDR 100,000 to IDR 250,000 per day. In addition to the economic impact, the program also strengthens social togetherness through cooperation in a joint business group. Diversification of corn crackers with different flavors and sizes has expanded the market reach outside the district. Constraints faced include product quality consistency and raw material supply chain stability, which can be overcome through collaboration with the government and related institutions. Program sustainability is ensured through the establishment of an integrated marketing network and community capacity building in business management. This corn cracker innovation is expected to become a sustainable model of local economic empowerment and can be replicated in other areas with similar agricultural potential.
Transformasi Digital Sekolah Piloting: Pengembangan dan Pelatihan Website Profil sebagai Media Informasi dan Promosi di SDN 012 Tanjungpinang Kota Irawan, Feri; Efranda, Nolan; Slam, Berta Erwin; Herikson, Rifaldi; Fahmitra, Novrizal Fattah; Magfira, Fortia; Pertiwi, Marisha; Sinaga, Daniel
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 5 No. 1 (2026): Februari (In Progress)
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/060b5j02

Abstract

Pemanfaatan teknologi informasi di lingkungan sekolah dasar menjadi langkah strategis dalam meningkatkan efektivitas kegiatan belajar dan administrasi. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan di SD Negeri 012 Tanjungpinang Kota dengan tujuan untuk mengembangkan dan mengimplementasikan Sistem Informasi Manajemen Sekolah (SIMS) yang dapat membantu dalam pengelolaan data akademik, kehadiran siswa, jadwal pelajaran, serta administrasi guru dan staf. Permasalahan yang dihadapi sekolah sebelumnya adalah proses administrasi yang masih dilakukan secara manual, sehingga menghambat efisiensi dan akurasi pengelolaan data. Melalui kegiatan ini, tim pengabdian melakukan analisis kebutuhan, perancangan sistem berbasis web, serta pelatihan penggunaan sistem bagi guru dan tenaga kependidikan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa penerapan SIMS mampu meningkatkan kecepatan akses informasi, mempermudah proses pencatatan dan pelaporan, serta mendukung transparansi dalam pengelolaan administrasi sekolah. Selain itu, guru menjadi lebih terbiasa dalam memanfaatkan teknologi digital untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. Dengan demikian, kegiatan ini berkontribusi dalam mendorong transformasi digital di lingkungan pendidikan dasar dan memperkuat kapasitas sekolah dalam pengelolaan informasi secara efektif dan berkelanjutan.