Claim Missing Document
Check
Articles

Found 38 Documents
Search

PENGEMBANGAN KOMPETENSI GURU DALAM PENULISAN ARTIKEL ILMIAH DAN PENGGUNAAN MENDELEY Nabilla, Ulya; Nurviana, Nurviana; Lydia, Ellida Novita; Amelia, Amelia; Muliani, Fitra; Sari, Riezky Purnama; Fairus, Fairus; Mutiara, Mutiara
PAKEM : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 2 (2025): Pakem : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Pattimura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/pakem.5.2.55-61

Abstract

Writing scientific papers is one of the important activities to demonstrate the professionalism of a teacher. SMKN 5 Langsa has approximately 37 teachers, 20 of whom are civil servants (ASN). The results of interviews with the Deputy Head of School at SMKN 5 Langsa indicate that many teachers are still not skilled in academic writing. Furthermore, they also face difficulties in preparing proper and accurate bibliographies. One of the software that can be used to compile bibliographies is Mendeley. The training is conducted through several stages, include observing the problems faced by the partners. It is followed by the socialization and training on academic writing and the use of Mendeley software. After conducting observations, the team held Focus Group Discussions (FGD) with the community partners. The team provided socialization to the partners regarding the development of teacher competencies in writing scientific articles and the use of Mendeley for academic references. Then, they provided training and mentoring. The conclusion of this activity is that the program ran smoothly, and the partners gained knowledge and PKM training to improve the quality of their scientific writing
ANALISIS GEOTEKNIK TANAH LEMPUNG TERHADAP PENAMBAHAN SERBUK CANGKANG TELUR DAN GIPSUM Khairunnisa; Lydia, Ellida Novita; Mutia, Eka
JMTS: Jurnal Mitra Teknik Sipil Volume 8, Nomor 2, Mei 2025
Publisher : Prodi Sarjana Teknik Sipil, FT, Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmts.v8i2.31379

Abstract

Clay soil is characterized by fine grains, low bearing capacity, and high shrinkage levels, making it unsuitable for construction work. Therefore, soil improvement is necessary to enhance the CBR (California Bearing Ratio) value and increase its bearing capacity. This research aims to identify the optimal percentage and impact of adding eggshell powder and gypsum on the CBR value of clay soil. The study employs an experimental method, mixing varying percentages of eggshell powder (2%, 4%, 6%, 8%) with a constant 10% gypsum. Tests on soil's physical and mechanical properties, such as water content, specific gravity, Atterberg limits, sieve analysis, compaction, and CBR, were conducted. The findings show that the optimal CBR value was achieved with a mix of 84% clay, 6% eggshell powder, and 10% gypsum, resulting in a CBR penetration of 2.223% at 0.1" and 2.023% at 0.2" with 65 blows. The liquid limit was 31.00%, plastic limit 19.97%, plasticity index 11.32%, specific gravity 2.66, and optimum water content 19.00% with a dry density of 1.60%, leading to a 2,223% increase in CBR value. While this indicates that waste can enhance the bearing capacity of clay soil, it does not meet the minimum required CBR value of >6% for use as landfill material. Keywords: Clay soil; soil stabilization; CBR. Abstrak Tanah lempung ialah tanah dengan butiran halus yang memiliki karakteristik daya dukung tanah rendah dan tingkat susut yang tinggi, sehingga dianggap material tidak baik pada pekerjaan konstruksi. Maka dari itu perlu dilakukan perbaikan tanah untuk meningkatkan nilai CBR daya dukung tanah. Tujuan penelitian ini untuk menentukan nilai persentase optimum dan pengaruh penambahan serbuk cangkang telur dan gipsum terhadap nilai CBR daya dukung tanah lempung. Metode pengujian menggunakan metode eksperimen yaitu dengan menggunakan campuran serbuk cangkang telur dan gipsum. Persentase yang digunakan sebesar 2%, 4%, 6%, 8% pada limbah serbuk cangkang telur dan persentase tetap sebesar 10% pada limbah gipsum dengan melakukan uji sifat fisik dan mekanik tanah seperti uji kadar air, berat jenis, batas atterberg, analisa saringan, pemadatan tanah dan CBR (Callifornia Bearing Ratio). Berdasarkan hasil penelitian nilai optimum CBR terjadi pada variasi 4 dengan campuran 84% tanah lempung + 6% cangkang telur + 10% gipsum yaitu 2,223% penetrasi 0,1” dan penetrasi 0,2” sebesar 2,023% di 65 tumbukan dengan hasil batas cair senilai 31,00%, batas plastis 19,97%, indeks plastis 11,32%, berat jenis 2,66, dan kadar air optimum 19,00% dengan isi kering 1,60% dengan pesentase kenaikan nilai CBR sebesar 2,223%. Hal ini menunjukan bahwa penggunaan limbah tersebut dapat meningkatkan nilai daya dukung tanah lempung, tetapi jika dijadikan sebagai bahan campuran timbunan tidak memenuhi syarat dari ketentuan nilai minimum CBR >6%.
EVALUASI TINGKAT KERUSAKAN DENGAN METODE PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) DAN ANGGARAN PENANGANANNYA DI JALAN ISLAMIC CENTER, KOTA LANGSA Refki Tara Sena; Ellida Novita Lydia; Meilandy, Meilandy
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Agregat Vol. 4 No. 1 (2024): Edisi Mei
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/agregat.v4i1.727

Abstract

Jalan dibangun sebagai prasarana untuk mobilitas dan aksesbilitas suatu wilayah, namun jika kondisi jalan mengalami kerusakan maka akan mengganggu kenyamanan, keselamatan kendaraan, keindahan dan memengaruhi kinerja perkerasan yang akan berdampak pada penurunan kualitas jalan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis kerusakan dan menganalisis nilai kerusakan jalan menggunakan metode PCI (Pavement Condition Index) sehingga dapat ditentukan penanganan yang tepat dan disertai perhitungan anggaran penanganannya. Metode PCI merupakan penilaian kondisi kerusakan perkerasan dengan indeks numerik yang nilainya antara 0 sampai dengan 100. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat jenis kerusakan-kerusakan yang terjadi pada ruas Jalan Islamic Center, Kota Langsa yaitu butiran lepas (28,11%), tambalan (25,44%), retak kulit buaya (15,94%), retak memanjang (10,58%), lubang (6,77%), retak berkelok-kelok (6,01%), amblas (5,57%), retak pinggir (1,10%), retak diagonal (0,27%), dan retak melintang (0,24%). Keseluruhan kondisi perkerasan ruas Jalan Islamic Center memiliki nilai PCI yaitu 54,94 yang termasuk ke dalam kondisi sedang atau fair. Dalam penentuan jenis penanganan kerusakan diperoleh dari survei identifikasi kerusakan dan penanganan yang digunakan pada kondisi ruas jalan secara keseluruhan dilakukan rehabilitasi dikarenakan keadaan permukaan perkerasan semakin memburuk. Penanganan untuk keseluruhan terhadap kondisi perkerasan diteliti dengan anggaran biaya penangaannnya disesuaikan berdasarkan harga satuan biaya dan upah yang berlaku pada Kota Langsa, sehingga didapat anggaran penanganan untuk kondisi kerusakan perkerasan lentur di Jalan Islamic Center adalah Rp 105.495.000 ,-.
EVALUASI PROFIL JALAN PADA RUAS JALAN DAMAI GAMPONG BARO KOTA LANGSA Aris Munawar; Ellida Novita Lydia; Wan Alamsyah
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Agregat Vol. 4 No. 1 (2024): Edisi Mei
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/agregat.v4i1.728

Abstract

Jalan Damai Gampong Baro Kota Langsa memiliki ruas sepanjang 1,2 km yang melintasi dua kecamatan yaitu Kecamatan Langsa Lama Dan Langsa Timur. Jalan ini merupakan jalan yang miliki rute terdekat dari jalan nasional untuk menuju ke kampus negeri yang ada di Kota Langsa. Hal ini tentu harus didukung dengan infrastruktur seperti jalan yang layak, aman, dan nyaman digunakan. Penelitian ini bertujuan mengkaji dan menganalisis profil Jalan Damai Gampong Baro Kota Langsa saat ini. Penelitian ini dilaksanakan dengan observasi langsung ke lapangan, guna mendapatkan data jenis kerusakan jalan, volume lalulintas harian rata-rata, serta perlengkapan jalan. Berdasarkan hasil survei oleh peneliti terdahulu, volume lalu-lintas harian rata-rata pada jalan ini bisa dikatakan tidak terlalu padat untuk jenis jalan kolektor, namun dengan lebar jalan yang jauh dari standart jalan kolektor, bisa dikategorikan padat. Pada penelitian geometri jalan diketahui bahwa terdapat satu tikungan dengan tipe Full Circle, dimana jenis tikungan ini sudah cocok untuk jenis jalan kolektor , sedangkan pada bangunan pelengkap dan perlengkapan jalan terdapat drainase yang masih tidak seragam serta dalam keadaan rusak, bahkan masih terdapat bagian jalan yang tidak memiliki drainase. Begitu juga dengan bahu jalan yang masih tidak seragam. Tempat parkir juga belum tersedia, penerangan jalan pun masih kurang, jalur pedestrian dan jalur hijau juga belum tersedia, dimana hal ini berguna untuk pejalan kaki yang ingin melintasi jalan ini. Jenis penanganan yang perlu dilakukan tidak hanya pada badan jalan namun juga terhadap bangunan pelengkap yakni saluran drainase, lampu jalan, pedestrian, dan penerangan seperti lampu jalan.
ANALISIS TINGKAT KERENTANAN TANAH LONGSOR SEBAGAI UPAYA MITIGASI BENCANA KECAMATAN KEJURUAN MUDA KABUPATEN ACEH TAMIANG Zulfikar, Zulfikar; Ellida Novita Lydia; Meilandy Purwandito
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Agregat Vol. 3 No. 1 (2023): Edisi Mei
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/agregat.v3i1.746

Abstract

Kejuruan Muda adalah salah satu Kecamatan di Kabupeten Aceh Tamiang dengan luas wilayah 124,48 km2 dan luas pemukiman desa 1.083,40 Ha. Daerah ini sering terjadi kelongsoran pada saat kondisi hujan ekstrim yaitu, di arus jalan lintas Medan menuju Banda Aceh yang tepatnya berlokasi di daerah kawasan Kampung Seumadam Kecamatan Kejuruan Muda. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui tingkat kerawanan dan evaluasi lokasi daerah yang rawan terhadap tanah longsor di Kecamatan Kejuruan Muda Kabupaten Aceh Tamiang. Dengan melakukan overlay pada kelima peta parameter menggunakan Software Arcgis, dimana parameter yang digunakan seperti kemiringan lereng, curah hujan, jenis tanah, penggunaan lahan dan gerakan tanah dengan melalui proses pembobotan terlebih dahulu dengan metode AHP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kerawanan tanah longsor di Kecamatan Kejuruan Muda Kabupaten Aceh Tamiang yaitu Desa Simpang Kanan dengan tingkat kerawanan 34,27%, Tanjung Genteng dengan tingkat kerawanan 40,83%, Sungai Liput dengan tingkat kerawanan 22,21%, Karang Jadi dengan tingkat kerawanan 16.23%, Tanjung Mancang dengan tingkat kerawanan 43,08%, Suka Makmur dengan tingkat kerawanan 42,23%, Alue Selebu dengan tingkat kerawanan 19,52%, Seumadam dengan tingkat kerawanan 34,32%, Purwodadi dengan tingkat kerawanan 15,21%, Jawa dengan tingkat kerawanan 39,11%, Kebun Sungai Liput dengan tingkat kerawanan 27,2%, dan Sidodadi 39,76%.
Mapping the land movement level of Langsa Baro district using the Geographic Information System (GIS) Riyan, Muhammad Alfriyandi; Ellida Novita Lydia; Eka Mutia; Arisna Fauzia
Teknisia Vol 30 No 1 (2025): Teknisia
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/teknisia.vol30.iss1.art5

Abstract

Langsa Baro District is an area that often experiences floods and a lot of uneven elevation in the area so that land movement can be possible. This study aims to analyze the parameters that affect soil movement and make a zoning map of the level of vulnerability of land movement using spatial data in Langsa Baro District. Data processing with GIS (Geographic Information System) is intended to obtain soil movement mapping. To help determine the weight score on each parameter, this study used the AHP (Analytic Hierarchy Process) method. Factors that greatly influence the occurrence of soil movement that occurs in Langsa Baro District are soil type and rainfall. The Langsa Baro District area has five levels of vulnerability, namely the level of vulnerability of very low soil movement with a percentage of 0.26% and area of 17.02 Ha, the level of vulnerability of low soil movement with a percentage of 3.58% and an area of 234.02 Ha, the level of vulnerability of medium soil movement with a percentage of 18.42% and an area of 1204.22 Ha, the level of vulnerability of high soil movement with a percentage of 73.74% and an area of 4819.54, the level of vulnerability of soil movement is very high with a percentage of 4.00% and an area of 261.26 Ha.
MENINGKATKAN KESIAPSIAGAAN BENCANA PADA ANAK USIA DINI MELALUI PEMBELAJARAN INTERAKTIF Novita Lydia, Ellida; Mutia, Eka; Purwandito, Meilandy
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7, No 12 (2024): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v7i12.5122-5132

Abstract

Program literasi kesiapsiagaan bencana pada anak usia dini sangat penting, terutama di Indonesia, yang merupakan wilayah rawan bencana alam. Program Pembelajaran Interaktif Kesiapsiagaan Bencana (PIKB) diimplementasikan di TK Negeri Nurul A’la untuk meningkatkan pemahaman anak-anak tentang bencana dan mitigasinya. Kegiatan ini melibatkan senam gempa, permainan ular tangga siaga bencana, dan presentasi visual mengenai berbagai jenis bencana. Hasilnya menunjukkan peningkatan pengetahuan yang signifikan di kalangan siswa, dengan rata-rata peningkatan dari 41% menjadi 81% setelah kegiatan. Kegiatan fisik seperti senam gempa juga berhasil membantu siswa menginternalisasi tindakan perlindungan yang harus diambil saat terjadi bencana. Permainan ular tangga, yang menggabungkan konsep mitigasi bencana dalam bentuk permainan interaktif, berhasil menarik minat siswa dengan tingkat jawaban benar mencapai 98% terkait tindakan yang harus diambil dalam situasi gempa bumi. Partisipasi aktif siswa dalam program ini menunjukkan bahwa metode pembelajaran interaktif efektif dalam meningkatkan kesiapsiagaan mereka. Program ini juga didukung oleh para guru yang menyatakan bahwa kegiatan ini membantu meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran kesiapsiagaan bencana. 
STUDI PENAMBAHAN VARIASI CAMPURAN PLASTIK JENIS HDPE PADA CAMPURAN ASPAL PENETRASI 60/70 UNTUK LAPIS AUS AC-WC Nofriandi, Ihsan; Alamsyah, Wan; Lydia, Ellida Novita
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 12, No 2 (2023): Volume 12 Nomor 2 November 2023
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jts.v12i2.31207

Abstract

Abstract: Roads are the main infrastructure as a means of national and regional economy. The asphalt mixture in the AC-WC coating has several weaknesses such as being susceptible to water and often experiencing permanent deformation (change in shape) caused by too much pressure such as vehicle loads. In the AC WC mixture usually only uses a mixture of aggregate and hot asphalt, so in this study HDPE plastic was added as an added ingredient to replace aggregate for the existing plastic waste. The purpose of this research is to find out whether mixing HDPE plastic waste with asphalt mixture can reduce the problems that often occur in road construction and also by utilizing HDPE plastic waste can be a solution to reduce the problem of plastic waste in Indonesia. The KAO value obtained was 6.2% resulting from the planned asphalt content (6.1%, 6.3%, 6.5%), and the most stable HDPE mixture, namely 12% HDPE mixture.Keywords : Asphalt Mixture, Marshall Testing, KAO, HDPEAbstrak: Jalan merupakan infrastruktur utama sebagai sarana perekonomian nasional dan daerah. Campuran aspal pada lapisan AC-WC memiliki beberapa kelemahan seperti rentan terhadap air dan sering mengalami deformasi (perubahan bentuk) permanen disebabkan oleh tekanan yang terlalu berat seperti beban kendaraan, untuk mengatasi permasalahan pada lapisan AC-WC tersebut dengan cara meningkatkan mutu aspal. Pada campuran AC WC biasanya hanya menggunakan campuran agregat dan aspal panas, maka pada penelitian ini ditambahkan bahan plastik HDPE sebagai bahan tambah pengganti agregat untuk limbah plastik yang ada. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah dengan mencampurkan limbah plastik HDPE terhadap campuran beraspal dapat mengurangi permasalahan yang sering terjadi pada kontruksi jalan dan juga dengan memanfaatkan limbah plastik HDPE bisa menjadi salah satu solusi mengurangi permasalahan sampah plastik di indonesia. Nilai KAO yang diperoleh sebesar 6,2% yang dihasilkan dari kadar aspal rencana (6,1%, 6,3%, 6,5%), dan campuran HDPE yang paling stabil yaitu campuran HDPE sebesar 12%.Kata kunci : Campuran Beraspal, Pengujian Marshall, KAO, HDPE