Claim Missing Document
Check
Articles

Partisipasi Suami Dalam Pelaksanaan Program Keluarga Berencana di Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru Kota Padangsidimpuan Safran Efendi Pasaribu; Ummu Hani
Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora Vol 1, No 2 (2017): Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Humaniora
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (131.782 KB) | DOI: 10.31604/jim.v1i2.2017.29-39

Abstract

sangat penting dalam rangka mewujudkan keluarga indonesia yang sejahtera. Peran program keluarga berencana sangat besar pengaruhnya terhadap kesehatan reproduksi seseorang, baik itu untuk kesehatan reproduksi wanita maupun kesehatan reproduksi pria /suami.Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui bagaimana partisipasi suami dalam pelaksanaan program keluarga berencana khususnya alat kontrasepsi vasektomi  serta untuk mengetahui upaya yang bisa meningkatkan partisipasi suami dalam pelaksanaan program keluarga berencana khususnya alat kontrasepsi vasektomi  pada dua Desa yaitu Desa Singali dan Desa Partihaman Saroha di Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif, penelitian ini menjelaskan tentang partisipasi suami dalam pelaksanaan Program Keluarga Berencana yang terjadi dan kendala yang ditemui di lapangan. dan teknik sampling yang digunakan yaitu sampling purposive, adapun yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah 13 orang.Dalam Penelitian ini, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan studi dokumen. Data yang diperoleh dari lapangan selanjutnya disajikan secara deksriptif kemudian dianalisis secara kualitatif, dengan cara data diklasifikasikan sesuai dengan permasalahan. Permasalahan disistematisasikan, kemudian dianalisis untuk dijadikan dasar pengambilan kesimpulan.Berdasarkan hasil wawancara penulis di lapangan yang berada di Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru di Kota Padangsidimpuan, tepatnya di Desa Partihaman Saroha dan Desa Singali, bahwasanya masyarakat di dua Desa tersebut sama sekali belum ada yang menggunakan alat kontrasepsi vasektomi, tetapi bukan berarti di dua Desa tersebut tidak ada yang menggunakan KB, karena jika dilihat dari para istri sudah banyak yang menggunakan KB, dan berbagai alat kontrasepsi. Penulis menyimpulkan apa yang terjadi dilapangan, masih kurang optimalnya sosialisasi program KB khususnya alat kontrasepsi vasektomi yang dilakukan oleh Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Padangsidimpuan, hal tersebut tergambar dari banyaknya masyarakat atau para suami yang belum mengetahui adanya alat kontrasepsi vasektomi.
Potensi Objek Wisata Danau Marsabut Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat di Kelurahan Bunga Bondar Kecamatan Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan Yessi Siregar; Safran Efendi Pasaribu; Soritua Ritonga
Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora Vol 6, No 2 (2022): Agustus, 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jim.v6i2.2022.585-590

Abstract

Objek wisata yang ada di Kelurahan Bunga Bondar Kecamatan Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan ini sangat baik untuk dikembangkan karena memiliki potensi yang baik untuk dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana potensi yang dimiliki objek wisata ini, bagaimana kesejahteraan masyarakat di Kelurahan Bunga Bondar dan seberapa besar potensi objek wisata Danau Marsabut dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Metode penelitian yang digunakan yaitu jenis penelitian kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potensi yang dimiliki objek wisata Danau Marsabut ini berupa keindahan alam yang dapat memanjakan mata pengunjungnya, lalu kebudayaan masyarakat setempat yang bisa menjadi daya tarik bagi pengunjung untuk datang ke Danau Marsabut. Selain itu, masyarakatnya sangat berpotensi untuk dikembangkan karena kompak, serta memiliki kerjasama yang dapat memajukan objek wisata. Potensi objek wisata Danau Marsabut dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat belum optimal karena masyarakat sekitar masih sulit dalam memenuhi kebutuhan pangan, pendidikan dan kesehatan bagi keluarganya.
PELAYANAN PUSAT PELAYANAN TERPADU PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN ANAK KOTA PADANGSIDIMPUAN Safran Efendi Pasaribu; Belli Wahyuni; Slamet Riyadi
Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora Vol 6, No 1 (2022): Pebruari, 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jim.v6i1.2022.103-113

Abstract

Dalam melakukan pelayanan dan perlindungan terhadap anak dan perempuan diperlukan adanya kemampuan dari pihak pemerintah yang bekerja sama dengan semua pihak yang berada dibidangnya agar kekerasan terhadap anak bisa dikurangi atau mungkin ditiadakan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelayanan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempun dan Anak Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini tergolong penelitian deksriptif kemudian dianalisis secara kualitatif. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelayanan (P2TP2A) sudah baik walaupun belum optimal, penanganan yang masih cenderung lambat, fasilitas yang belum lengkap, SDM nya yang masih kurang, serta fasilitas lain seperti belum adanya ruangan khusus untuk korban melakukan psikoterapi dan menghilangkan hal-hal yang mengganjal di fikirannya, belum adanya ruang tunggu, belum terstrukturnya pertemuan-pertemuan dengan semua mitra kerja, dan bahkan belum adanya kantor sendiri untuk melakukan pelayanan, dan selama ini P2TP2A masih menumpak di kantor Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Padangsidimpuan
POTRET MASYARAKAT MISKIN PEDESAAN (Studi di Desa Luat Lombang Kecamatan Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan) Natalia Parapat; Safran Efendi Pasaribu; Malichah Siregar
Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora Vol 5, No 2 (2021): Agustus 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jim.v5i2.2021.417-424

Abstract

Masyarakat miskin adalah segolongan masyarakat yang tidak ataupun kurang mampu dalam mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari meliputi kurangnya materi dalam memenuhi kebutuhan dasar baik itu sandang, pangan dan papan, serta kebutuhan hidup lainnya.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan masyarakat hidup dalam kemiskinan serta bagaimana usaha yang dilakukan dan kendala apa yang dihadapi pemerintah dan masyarakat untuk keluar dari kemiskinan tersebut. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yang berusaha menggambarkan dan menganalisis data berupa kata-kata dan perbuatan manusia. Adapun hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya kemiskinan yaitu tingkat pendidikan yang rendah dan kurangnya lahan pertanian yang ada, masyarakat menghadapi kendala dengan keterbatasan lapangan pekerjaan yang mereka jalani, sedangkan pihak pemerintah desa tidak memiliki kesadaran untuk membantu masyarakat keluar dari permasalahan kemiskinan dimana bantuan yang ada tidak disalurkan dengan baik dan tidak berpihak pada masyarakat miskin
Upaya Terpadu Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kecamatan Batang Toru Kabupaten Tapanuli Selatan safran efendi pasaribu; panji apriadi
Jurnal Administrasi Publik dan Kebijaka (JAPK) Vol 1, No 2 (2021): Jurnal Administrasi Publik dan Kebijakan (JAPK)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (49.369 KB) | DOI: 10.30596/japk.v1i2.8692

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui upaya terpadu yang dilakukan dan hambatan yang dihadapi Pemerintah Kecamatan Batang Toru, BNNK Tapanuli Selatan, Organisasi Angkutan Darat (Organda) dalam mencegah penyalahgunaan narkoba khusus ganja di Kecamatan Batang Toru Kabupaten Tapanuli Selatan. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian jenis kualitatif dengan melakukan wawancara terstruktur kepada informan penelitian. Adapun informan penelitian terdiri dari pegawai BNNK Tapanuli Selatan, Pemerintah Kecamatan, Kelurahan, Organda. Temuan dalam penelitian ini yaitu dengan melakukan kerjsama yaitu melalui perjanjian Momerendum Of Understanding (MoU), mengadakan sosialisasi dan test urine ke seluruh lapisan masyarakat dan pegawai instansi pemerintahan, serta supir angkutan, melakukan bimbingan konseling dan sosial, membentuk Satgas anti narkoba di seluruh desa/kelurahan serta memberikan penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan dan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kepada tokoh masyarakat dan agama agar disampaikan kepada masyarakat di seluruh desa/kelurahan. Hambatan yang dihadapi yaitu kurangnya personil BNNK dalam melakukan pencegahan, kurangnya kesadaran dari masyarakat untuk ikut serta melakukan pencegahan penyalahgunaan narkoba, masih banyak masyarakat yang takut melaporkan keluarganya yang menggunakan narkoba karena takut dipenjara padahal hanya di rehabilitasi sebelum ada penindakan hukum, peran serta masyarakat dan tokoh agama masih belum dimaksimalkan, kurang optimalnya Satgas anti narkoba di desa/kelurahan.
Pemberdayaan Masyarakat dalam Mengelola Kemiri Sebagai Produk Wirausaha di Silimalombu Kecamatan Onan Runggu Kabupaten Samosir Nikmah Sari Hasibuan; Malichah Siregar; Safran Efendi Pasaribu; Khatib Lubis
SINAR SANG SURYA Vol 6, No 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sss.v6i2.2178

Abstract

ABSTRAKPemberdayaan Masyarakat dalam Mengelola Kemiri Sebagai Produk Wirausaha di Simalombu Kec. Onan Runggu Kab. Samosir. Silimalombu adalah sebuah desa yang terletak di Kecamatan Onan Runggu, Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia, dengan masyarakat lebih dari seratus keluarga dan mata pencaharian masyarakatnya adalah petani dan nelayan. Tujuan dari pemberdayaan masyarakat ini adalah untuk memberikan bimbingan dan pelatihan dalam hal pengolahan kemiri sebagai produk wirausaha di Silimalombu. Metode pelaksanaan meliputi: tahap observasi, tahap persiapan, tahap pelatihan pembuatan produk, tahap evaluasi, tahap tindak lanjut. Hasil pelatihan pemberdayaan masyarakat dalam pengolahan kemiri sangat baik dan diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan perekonomian masyarakat desa Silimalombu. Kata kunci : Masyarakat, Kemiri, Produk WirausahaABSTRACTCommunity Empowerment in Managing Candlenuts as Entrepreneurial Products in Simalombu Kec. Onan Runggu Kab. Samosir. Silimalombu is a village located in Onan Runggu District, Samosir Regency, North Sumatra Province, Indonesia, with a community of more than one hundred families and the livelihoods of the community are farmers and fishermen. The purpose of this community empowerment is to provide guidance and training in terms of processing candlenut as an entrepreneurial product in Silimalombu. Implementation methods include: observation stage, preparation stage, product manufacturing training stage, evaluation stage, follow-up stage. The results of the training on community empowerment in processing candlenut are very good and are expected to be a contribution in improving the economy of the Silimalombu village community.Keywords: Society, Candlenut, Entrepreneurial Products
Partisipasi Kelompok Pecinta Alam Forester Tapanuli Bagian Selatan Dalam Pelestarian Orangutan Sumatera (Pongo Abelii) di Cagar Alam Dolok Sibual-buali Kabupaten Tapanuli Selatan Safran Efendi Pasaribu; Rizki Efendi Harahap
Jurnal Administrasi Publik (Public Administration Journal) Vol. 7 No. 2 (2017): Jurnal Administrasi Publik (Public Administration Journal), December
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jap.v7i2.1335

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui partisipasi Kelompok Pecinta Alam Forester Tapanuli Bagian Selatan dalam pelestarian Orangutan Sumatera (Pongo Abelli) dan kendala yang dihadapi Kelompok Pecinta Alam Forester Tapanuli Bagian Selatan dalam berpatisipasi melestarikan Orangutan Sumatera (Pongo Abelli) di Cagar Alam Dolok Sibual-buali Kabupaten Tapanuli Selatan. Dari segi akademik diharapkan bermanfaat bagi perkembangan ilmu pemerintahan dan organisasi pecinta alam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan meggunakan pendekatan kualitatif, dalam penelitian ini terdapat beberapa pertimbangan untuk menentukan sumber informasi, adalah orang-orang yang benar-benar menguasai masalah yang diteliti, maka informasi tersebut dijadikan bahan analisis. Metode ini digunakan untuk memecahkan, menjawab dan menggambarkan manfaat yang didapatkan mengenai Partisipasi Kelompok Pecinta Alam Forester Tapanuli Bagian Selatan dalam Pelestarian Orangutan Sumatera (Pongo Abelli) di Cagar Alam Dolok Sibual-buali Kabupaten Tapanuli Selatan. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara dengan responden secara langsung. Kemudian diolah menjadi penjabaran-penjabaran berupa hasil penelitian. Dari hasil penelitian yang dilakukan penulis, Partisipasi Kelompok Pecinta Alam Forester Tapanuli Bagian Selatan Dalam Pelestarian Orangutan Sumatera (Pongo Abelli) belum cukup optimal, karena disamping terbatasnya pendanaan untuk kegiatan konservasi orangutan, peran Pemerintah, swasta, stakeholders dan masyarakat masih kurang peduli terhadap kelestarian hutan, Dengan tujuan kepentingan perekonomian. 
PENGARUH IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BIRO REKTOR UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH TAPANULI SELATAN Safran Efendi Pasaribu; Kariono Kariono
Jurnal Administrasi Publik (Public Administration Journal) Vol. 4 No. 2 (2014): Jurnal Administrasi Publik : Public Administration Journal December
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jap.v4i2.1385

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah melihat Pengaruh Iklim Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Biro Rektor Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. Kajian dilakukan pada Biro Rektor dikarenakan Biro Rektor ini bisa dikatakan sebagai urat nadi dalam sebuah lembaga sehingga dituntut berfikir global, serta mempunyai visi dan misi yang jauh berwawasan ke depan. Dengan kata lain Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif berupa statistik deskriptif berupa persentase rata-rata jawaban responden yang menjelaskan tentang pengaruh iklim organisasi terhadap kinerja pegawai pada Biro Rektor Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. Dimana Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai yang tercatat di Biro Rektor Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 40 responden. Data yang diperoleh dari lapangan, baik data sekunder maupun primer disusun dan disajikan dan dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa iklim organisasi sangat mempengaruhi kinerja pegawai Biro Rektor Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. Hal ini dapat dilihat dari data dimana 35,6% dan sisanya sebesar 64,4% dipengaruhi oleh faktor lain seperti tingkat upah, pelatihan, gaya kepemimpinan, jaminan sosial, jaminan kelangsungan kerja, menciptakan sistem kerja yang optimal, dan lain sebagainya. Iklim organisasi yang baik telah terbangun di Biro Rektor Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan dimana rata-rata responden penelitian memberikan jawaban yang positif dan secara tidak langsung dengan adanya kondisi iklim organisasi yang baik akhirnya membuat kinerja pegawai meningkat. 
AKULTURASI BUDAYA PERNIKAHAN ETNIS JAWA DENGAN ETNIS MANDAILING DI DESA SIDOJADI KECAMATAN BUKIT MALINTANG KABUPATEN MANDAILING NATAL Effan Zulfiqar; Safran Efendi Pasaribu; Soritua Ritonga; Ali Sahbana Nasution
Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora Vol 7, No 1 (2023): Pebruari, 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jim.v7i1.2023.153-157

Abstract

Proses akulturasi atau percampuran budaya pernikahan antara etnis Jawa dengan Mandailing di Desa Sidojadi sudah lama terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses akulturasi budaya pernikahan etnis Jawa dengan etnis Mandailing di Desa Sidojadi Kecamatan Bukit Malintang Kabupaten Mandailing Natal dan apa saja hambatan dalam akulturasi budaya pernikahan etnis Jawa dengan etnis Mandailing di Desa Sidojadi Kecamatan Bukit Malintang Kabupaten Mandailing Natal. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses akulturasi budaya pernikahan etnis Jawa dengan etnis Mandailing di Desa Sidojadi Kecamatan Bukit Malintang Kabupaten Mandailing Natal terjadi sejak lama karena penduduk di desa ini lebih banyak beretnis Jawa karena adanya program transmigrasi masa pemerintahan Soeharto lalu menetap di desa tersebut, setelah itu penduduknya banyak yang menikah dengan penduduk etnis Mandailing dan menetap di Desa Sidojadi. Sehingga dalam kehidupan sosialnya penduduk etnis Jawa dan Mandailing sudah hidup berdampingan dan saling berinteraksi sosial, budaya bahkan kegiatan ekonomi hubunganannya sangat baik. Begitu juga dalam prosesi pernikahan sebelum pelaksanaannya kedua belah pihak baik pihak perempuan etnis Jawa dan pria beretnis Mandailing ataupun sebaliknya saling bermusyawarah untuk menentukan budaya apa yang akan dipakai saat acara pernikahan agar dapat menghindari konflik
PELATIHAN PENGEMBANGAN USAHA SABLON PADA SAHABAT ALAM SUMATERA UTARA (SABA SUMUT) Safran Efendi Pasaribu; Irman Puansah; Soritua Ritonga; Indra Hadinata
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 10 (2022): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v5i10.3851-3855

Abstract

Pengabdian masyarakat yang akan dilaksanakan dengan melakukan Pelatihan Pengembangan Usaha Sablon Pada Sahabat Alam Sumatera Utara (SABA SUMUT) di Padangsidimpuan Tenggara. Hasil luaran yang akan dicapai adalah publikasi pada jurnal Martabe UM-Tapsel. Dalam pelaksanaan kegiatan dihaharapkan Mitra memahami pengembangan usaha sablon di lingkungan mereka, Mitra mengetahui teknik dan pembuatan sablon. Mitra mengetahui manajemen pengembangan usaha sablon, dan dapat melakukan inovasi terhadap produk-produk sablon yang dihasilkan. Kegiatan ini direncanakan dengan tahapan berupa : pertama menyiapkan peralatan dan berbagai bahan yang  dipergunakan pada tahap pelatihan dan juga memberikan materi yang akan dijelaskan kepada peserta pelatihan. Kedua melakukan pelatihan: dilakukan dengan praktek-praktek mengembangkan usaha sablon dengan langsung, melakukan pembinaan terhadap mitra dengan meneruskan program pelatihan sablon dan pengembangan usaha sablon, pendampingan dengan mengarahkan mitra membentuk sutau kelompok wira usaha dibidang sablon.