Claim Missing Document
Check
Articles

PENGEMBANGAN TATA RUANG PASAR PERKOTAAN UNTUK PENINGKATAN NILAI DAN PRODUKTIVITAS LAHAN Christiono Utomo; Yani Rahmawati; Cahyono Bintang N; Soedarso Soedarso; Rintih P A Kasih; Marsha S Mustika; Mifta Afiata
Simposium II UNIID 2017 Vol 2 (2017)
Publisher : Simposium II UNIID 2017

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (321.993 KB)

Abstract

Tidak kurang 40% dari sekitar 70 pasar ritel tradisional di Surabaya berada di kawasan pusat kota. Meskipun pasar tersebut berada di lokasi dengan nilai lahan yang tinggi namun keberadaannya belum dimanfaatkan secara optimal. Konsep keberlanjutan perencanaan suatu kawasan dapat tercapai apabila kawasan tersebut tidak hanya mampu berdiri dan tumbuh dengan sendirinya tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi kawasan dan sektor perdagangan di sekitarnya. Berdasarkan potensinya, maka dalam perencanaan pengembangan tata ruang dan kawasan pasar di perkotaan, diperlukan analisa penggunaan lahan yang paling memungkinkan untuk menghasilkan nilai properti tertinggi pada kawasan tersebut dan sekitarnya. Penelitian ini mengembangkan konsep adaptif dan kolaboratif pada desain konfigurasi spasial dan nilai ekonomi pasar di perkotaan, sehingga didapatkan konsep perencanaan kawasan terbaik yang mendukung pencapaian nilai ekonomi berkelanjutan. Tujuan tersebut dapat meminimalisir kegagalan pengembangan pasar di perkotaan dalam mendukung keberhasilan proses penataan kota. Metode triangulasi diterapkan melalui pendekatan kualitatif dan kuantitatif, serta menggunakan teknik analisa Highest and Best Use (HBU). Proses analisa diawali dengan studi eksploratif penentuan jenis-jenis alternatif penggunaan lahan. Empat tahap analisa yang dilakukan menghasilkan model produktifitas lahan untuk memenuhi kriteria terbaik penggunaan lahan yang meliputi pemenuhan peraturan dan ijin, kemungkinan dan keterjangkauan pelaksanaan konstruksi, kelayakan finansial, dan produktivitas maksimum lahan.
Analisis Highest and Best Use (HBU) pada Lahan Jl. Gubeng Raya No. 54 Surabaya Akmaluddin Akmaluddin; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 2, No 1 (2013)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (197.834 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v2i1.3052

Abstract

Laju pertumbuhan penduduk dan tingkat perekonomian yang semakin meningkat di  kota-kota besar seperti Surabaya, bertolak belakang dengan  ketersediaan lahan yang terbatas. Selayaknya properti yang akan dibangun di atas suatu lahan dapat memberikan manfaat yang maksimal serta efisien agar hasilnya dapat dirasakan demi pembangunan wilayah tersebut. Oleh karena itu, perlu dilakukan perhitungan  penggunaan yang paling memungkinkan dan diizinkan dari suatu tanah kosong atau tanah yang  sudah dibangun, dimana secara fisik dimungkinkan, didukung atau dibenarkan oleh peraturan, layak secara keuangan dan menghasilkan nilai tertinggi. Dalam penelitian ini dilakukan analisis Highest and Best Use (HBU) pada lahan di Jl. Gubeng Raya No. 54 Surabaya seluas 1.150 m2 yang direncanakan akan dibangun hotel. Lahan tersebut berpotensi untuk dikembangkan menjadi properti komersial seperti hotel, apartemen, perkantoran dan pertokoan. Analisis tersebut menggunakan tinjauan terhadap aspek fisik, legal, finansial dan produktivitas maksimumnya. Dari hasil penelitian ini didapatkan alternatif properti komersial hotel yang memiliki penggunaan tertinggi dan terbaik pada pemanfaatan lahan dengan nilai lahan Rp. 67.069.980,31/ m2.
Analisa Nilai Agunan Rumah Tinggal di Medokan Asri Utara XII Surabaya Shahara Nur Laila; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (851.439 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v2i2.3689

Abstract

Untuk memperoleh keyakinan dari bank atas dana yang diberikan berupa kredit, agunan merupakan salah satu hal paling diutamakan. Apabila terjadi kemacetan dalam pembayaran kredit, bank dapat mengambil agunan sebagai alternatif pembayaran. Barang yang dapat dijadikan agunan biasanya adalah real property. Tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui indikasi nilai pasar rumah tinggal di jalan Medokan Asri Utara XII Surabaya dan mengetahui nilai agunan dari rumah tinggal tersebut. Proses penilaian ini menggunakan dua metode yaitu metode perbandingan data pasar (market data approach) dan metode pendekatan biaya (cost approach). Nilai pasar dalam Metode Perbandingan Data Pasar dihitung dengan membandingkan objek penilaian dengan data pembanding. Nilai pasar dalam Metode Pendekatan Biaya diperoleh dengan cara menghitung biaya membangun bangunan baru dikurangi penyusutan kemudian ditambah dengan nilai tanah. Nilai tanah dapat dihitung dengan menggunakan metode perbandingan data pasar. Sehingga selanjutnya dapat dilakukan penilaian agunan didasarkan pada syarat dan kondisi Bank Nasional tertentu. Dari dua pendekatan penilaian diperoleh nilai pasar objek tinjauan sebesar Rp 546.732.000 dengan besarnya nilai agunan Rp 398.950.438 (tiga ratus sembilan puluh delapan juta sembilan ratus lima puluh ribu empat ratus tiga puluh delapan rupiah), dan  Rp 387.582.183 (tiga ratus delapan puluh tujuh juta lima ratus delapan puluh dua ribu seratus delapan puluh tiga rupiah) sesuai pendekatan yang dilakukan.
Analisa Penetapan Harga Jual Unit Rumah pada Proyek Perumahan Soka Park, Bangkalan Fahad Fahad; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.169 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v2i2.4070

Abstract

PT. Soka Abadi merupakan sebuah perumahan yang sedang dibangun di kabupaten Bangkalan. Perumahan yang dibangun di wilayah Kecamatan Socah ini menawarkan beberapa produk berupa rumah tinggal tipe 39, 49, 54, 63 dan 71. Di sekitar wilayah Socah juga cukup banyak pengembang lainnya yang menawarkan rumah dengan tipe yang hampir sama. Perumahan tersebut akan menjadi kompetitor bagi Soka Park dalam hal penjualan rumah tipe yang setara dengan tipe rumah di Soka Park. Persaingan yang ketat antar perumahan mendorong harga jual sebagai faktor utama bagi pengembang. Harga jual rumah merupakan acuan pertimbangan pemilihan rumah oleh pembeli, disamping berbagai fasilitas yang ditawarkan. Hasil dari penelitian ini adalah mengetahui besarnya harga jual yang pantas untuk tiap tipe rumah pada proyek perumahan Soka Park berdasarkan analisa biaya dan analisa permintaan pasar. Hasil analisa penetapan harga jual didapatkan dari metode analisa titik impas dimana analisa ini mempertemukan kurva biaya dan kurva pendapatan untuk mendapatkan harga. Pada penelitian ini kurva pendapatan didapatkan dari kurva permintaan. Berdasarkan metode ini  diketahui harga jual rumah yang dapat diterima oleh pengembang dan konsumen. Berdasarkan analisa yang telah dilakukan maka harga jual unit rumah berdasarkan jumlah unit terjual optimum untuk tipe 39 adalah Rp 107.355.393, tipe 49 adalah Rp 130.976.971, tipe adalah 54 Rp 160.761.740, tipe 63 adalah Rp 168.290.784 dan tipe 71 adalah Rp 189.040.787
Analisa Pengaruh Penerapan Konsep Green Building Terhadap Keputusan Investasi pada National Hospital Surabaya Rizki Andini; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (323.951 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v3i2.6899

Abstract

National Hospital Surabaya merupakan bangunan yang mengadopsi konsep green building. Terdapat karakteristik biaya yang berbeda antara green building dan non green building dalam hal biaya investasi dan operasional. Oleh karena itu, perlu adanya sebuah analisa biaya terhadap konsep green building yang diterapkan dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi keputusan investasi gedung berkonsep green building pada National Hospital Surabaya. Hasil dari penelitian ini diketahui penerapan green building pada National Hospital Surabaya diaplikasikan pada 3 Konsep Green yaitu Green Design, Green Material, dan Green Technology. Analisa dilakukan pada 3 fitur green building yaitu Kaca Sunergy, AC VRV III, dan Lampu LED. Hasil analisa capital budgeting perbandingan NPV Kaca Sunergy dan Kaca Clear menunjukkan bahwa penggunaan Kaca Clear masih lebih menguntungkan secara finansial daripada Kaca Sunergy. Sedangkan perbandingan NPV AC VRV III dengan AC Standart menunjukkan bahwa NPV AC VRV III lebih besar dari pada NPV AC Standart pada tahun investasi ke-4 yaitu Rp 1.106.990.000.000 dan NPV AC Standart yaitu Rp 1.106.680.000.000. Serta perbandingan NPV Lampu LED dengan Lampu Essensial menunjukkan bahwa NPV Lampu LED lebih besar dari NPV Lampu Essensial pada tahun investasi ke-2 yaitu Rp 517.120.000.000 dan NPV Lampu Essensial yaitu Rp 517.057.000.000.
Analisa Penetapan Harga Jual Unit Rumah di Perumahan Griya Agung Permata, Lamongan Muchamad Faridz Hidayat; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.404 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v3i2.6974

Abstract

Seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk di Indonesia khususnya di kabupaten Lamongan, maka kebutuhan masyarakat akan tersedianya sebuah tempat tinggal semakin meningkat. Hal tersebut berdampak pada semakin banyaknya kegiatan konstruksi hunian, terutama perumahan. Makalah ini memaparkan penetapan harga jual unit rumah. Studi kasus yang digunakan adalah unit rumah pada perumahan Griya Agung Permata, Lamongan. Penetapan harga jual dilakukan dengan metode analisa titik impas yang mempertemukan kurva biaya dan kurva pendapatan. Kurva biaya diperoleh dari perhitungan biaya tetap dan biaya variabel yang dibutuhkan. Kurva pendapatan diperoleh dari kurva permintaan yang diperoleh berdasarkan survey ke masyarakat. Berdasarkan analisa tersebut didapat harga jual Rp. 157.719.976 untuk tipe 40 dengan jumlah unit optimum 56 unit, Rp. 182.967.719 untuk tipe 50 dengan jumlah unit optimum 65 unit, dan Rp. 298.743.102 untuk tipe 70 dengan jumlah unit optimum 52 unit.
Analisa Highest and Best Use Pada Lahan Kosong Di Jemur Gayungan II Surabaya Finda Virgitta Faradiany; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.119 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v3i2.6979

Abstract

Perkembangan bisnis properti di Surabaya yang semakin pesat, mengakibatkan permintaan terhadap lahan semakin tinggi. Namun fakta di lapangan menampakkan hal yang sebaliknya karena ternyata masih terdapat lahan-lahan yang dibiarkan kosong tidak dimanfaatkan oleh pemiliknya. Kondisi yang demikian memerlukan efisiensi dan optimalisasi penggunaan lahan dengan mendirikan sebuah properti komersial yang memberikan keuntungan bagi pemilik serta lingkungan sekitarnya.Lahan “X” seluas 1786 m2 berlokasi di Jl. Jemur Gayungan II merupakan lahan kosong yang terletak di dekat daerah perkantoran dan berpotensi dikembangkan menjadi properti komersial. Penentuan nilai lahan “X” bergantung pada penggunaan lahan. Metode penilaian yang digunakan adalah analisa penggunaan tertinggi dan terbaik atau Highest and Best Use (HBU) yang secara legal diijinkan, secara fisik memungkinkan, layak secara finansial dan memiliki produktifitas maksimum. Dari hasil penelitian didapatkan alternatif yang menghasilkan nilai lahan tertinggi dan produktivitas maksimum adalah hotel. Nilai lahan yang didapatkan sebesar Rp 9.722.718/m2 dengan produktivitas meningkat sebesar 486%.
Analisa Pembeayaan Investasi Proyek Perumahan Green Pakis Regency Malang Muhammad Altof Syahrizal; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.579 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v3i2.7014

Abstract

Suatu investasi untuk proyek tentunya membutuhkan pendanaan, baik dengan modal sendiri maupun dengan hutang jangka panjang dengan komposisi tertentu. Pendanaan seperti ini tentunya menimbulkan kendala yaitu ketersediaan sumber dana dan karakteristiknya sehingga mengakibatkan cost of capital tidak optimal. Obyek proyek yang akan menjadi studi kasus dalam penelitian ini adalah Proyek Perumahan Green Pakis Regency Malang seluas 21.610,00 m2 dan memiliki 149 unit rumah yang akan dipasarkan. Tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah untuk menentukan komposisi dari alternatif sumber pembeayaan yang memiliki cost of capital (biaya modal) dan tingkat pengembalian modal yang paling ringan. Sumber pembeayaan yang dipakai dalam penelitian ini adalah modal sendiri dan pinjaman. Alternatif komposisi pembeayaan pada proyek ini menggunakan beberapa alternatif komposisi yaitu 100% modal sendiri, 70% modal sendiri dan 30% pinjaman, 50% modal sendiri dan 50% pinjaman, dan 30% modal sendiri dan 70% pinjaman. Metode yang akan digunakan untuk menentukan biaya modal yang paling ringan adalah WACC (Weighted Average Cost of Capital). Kemudian akan dimasukkan dalam arus kas dan dicari nilai NPV (Net Present Value) untuk mendapatkan ROR (Rate of Return on Total Capital) dan ROE (Rate of Return on Equity Capital) serta dicari nilai IRR (Internal Rate of Return) untuk menentukan layak tidaknya pengambilan komposisi pembeayaan terhadap keputusan investasi. Sedangkan untuk menentukan tingkat pengembalian yang paling ringan digunakan metode leverage. Dari hasil analisa cost of capital dengan metode WACC didapat nilai cost of capital terendah dengan perbandingan ROE dan ROR tertinggi yaitu pada alternatif 30% modal sendiri dan 70% pinjaman dengan nilai cost of capital sebesar 1,11% dan perbandingan nilai ROE dan ROR 1,98 yang merupakan bentuk pembiayaan dan tingkat pengembalian yang paling ringan pada proyek Perumahan Green Pakis Regency Malang
Analisa Nilai Agunan Rumah Tinggal di Perumahan Permata Jingga Blok Teratai No. 12 Malang Ramadhan Firmansyah Marsetyo; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (254.387 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v3i2.7015

Abstract

Seorang nasabah mengajukan permohonan kredit kepada salah satu bank nasional untuk mendapatkan dana pinjaman guna keperluan konsumsi. Untuk mendapatkan keyakinan dari bank atas dana yang dipinjamkan, maka dibutuhkan adanya agunan. Agunan merupakan suatu bentuk penjaminan dari nasabah kepada bank atas kredit yang diberikan oleh bank. Agunan juga menjadi alternatif pembayaran pinjaman ketika terjadi kemacetan dalam pembayaran kredit. Salah satu barang yang dapat dijadikan agunan adalah real property (realty), yakni properti berupa tanah dan segala sesuatu yang melekat padanya. Penyusunan tugas akhir ini bertujuan untuk mencari nilai pasar wajar dari rumah tinggal yang terletak di Perumahan Permata Jingga Blok Teratai No. 12 Malang, sehingga didapatkan nilai agunan dari rumah tinggal tersebut. Metode yang digunakan adalah metode perbandingan data pasar dan metode pendekatan biaya. Nilai agunan dari objek penelitian dapat dihitung dengan berdasarkan pada syarat dan kondisi salah satu bank nasional. Dari kedua metode yang dipakai diperoleh nilai agunan dari objek penelitian adalah sebesar Rp 1.518.183.000,- (satu miliar lima ratus delapan belas juta seratus delapan puluh tiga ribu rupiah) yang didasarkan pada analisa nilai pasar sebesar Rp 2.059.589.000,- (dua miliar lima puluh sembilan juta lima ratus delapan puluh sembilan ribu rupiah).
Penetapan Harga Pokok Penjualan Berdasarkan Alokasi Biaya Terhadap Posisi Rumah Pada Perumahan Green Park Residence Sampang Triogo Utomo; Christiono Utomo
Jurnal Teknik ITS Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.895 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v3i2.7018

Abstract

Perumahan Green Park Residence Sampang merupakan salah satu perumahan di Kabupaten Sampang yang lokasinya sangat strategis. Para pengembang perumahan di Kabupaten Sampang biasanya menetapkan harga jual untuk setiap tipe rumah sama yaitu posisi rumah pada perumahan tersebut tidak berpengaruh terhadap harga jualnya. Sebelum menetapkan harga penjualan maka perlu diketahui terlebih dahulu harga pokok penjualan (HPP) rumah tersebut dan penetapan margin keuntungan. Tujuan dari tugas akhir ini adalah mengetahui harga pokok penjualan untuk setiap unit rumah berdasarkan alokasi biaya terhadap posisi rumah pada perumahan dan margin keuntungan yang ditetapkan. Untuk mendapatkan harga pokok penjualan yang berbeda-beda berdasarkan posisi rumah maka perlu dilakukan analisa alokasi biaya tetap. Analisa biaya dilakukan menggunakan metode analisa titik impas. Dari hasil analisa yang dilakukan, didapatkan persamaan harga pokok penjualan rumah tipe 54/96 terhadap kenaikan prosentase margin keuntungan. Pada Kelompok Harga 1 didapatkan persamaan Y = 719.691,046 X + 262.209.447,206, Kelompok harga 2 Y = 686.392,595 X + 257.972.820,629, dan untuk kelompok harga 3 yaitu Y = 683.178,163 X + 239.934.886,053. Dimana Y merupakan Harga pokok penjualan (HPP) dan X adalah Persentase Margin Keuntungan.
Co-Authors A. Idrus Adelia Munawaroh Adi, Trijoko Wahyu Agin Abduh Khaer Ahyudanari, Ervina Akmaluddin Akmaluddin Ananda Yogi Wicaksono Andini Prastiwi Andriani O. F. D. Angga Hermawan Anita Maulanasari Anita Trisiana Anwar, Nadjadji Arazi Idrus Aristia A. Putri Azizah, Urifatul Bangun Muljo Sukojo, Bangun Muljo Bidaruni Anggarawati Bobby Yerikho Cahyono Bintang N Cahyono Bintang Nurcahyo Chairun Nisya Aziz Christsanto Wijaya Dea Deliana Dedy Farhan Fuadie Devina, Reta Sandra Dharmika, Tubagus Ihsan Aria Diah Listyaningsih Dian Pararta Laksmi Dina Yunanda Dwisa Rizki Hanundyasari Endarko Endarko Erwin Ready Fahad Fahad Farida Murti Farida Rachmawati Farida Rachmawati, Farida Fenny Herwitasari Finda Virgitta Faradiany Fitri Rahmawati Friskarindi Noor Wakhidah Gilbert Alexander Gladys, Ernesty Alvita Gracea Elyda Safaret Sembiring Herimurtti Paramastya Manggala Herlambang Sucahyo I Putu Artama Wiguna Imam Safawi Ahmad, Imam Safawi Imanuel Mbake Indriyani, Retno Indryani, Retno Indryani, Retno Jani Rahardjo Jani Rahardjo Karmila Sari Kevin Christopher Halim Kevin Kevin Lukas Adiputra M. Arif Rohman M. Arif Rohman M. Arif Rohman M. Awallutfi Andhika Putra Made Darmawan Saputra Mahardika Made Dwiyanti Purnama Ningsih Maranatha Wijayaningtyas Marsha S Mustika Marsha Swalia Mustika Maulida Herradiyanti Megawe, Lita Dewi Sandrita Mifta Afiata Mifta Afiata Miftahul Mubayyinah Mochammad Zainuri Mohammad Ryan Rama Albertino Muchamad Faridz Hidayat Muhammad Altof Syahrizal Muhammad Rofiq Dewaji N.A. Rahman Nasychun Amin Ni Putu Kurnia Utami Njo Anastasia Nugrahari, Defira Rifkiani Nugroho Priyo Negoro Nurcahyo, Cahyono Bintang Nuriyah Irkham NYOMAN DITA PAHANG PUTRA, NYOMAN Ofianto Ofianto Wahyudhi Pangestu, M. Agus Paulus Pati Richardo Tenawaheng Pratiwi, Nadiar Purwanita Setijanti Putri, Yusronia Eka Rachma Rachma Damayanti Rafael Dani Kusuma Rahmawati Cahyaningsih Ramadhan Firmansyah Marsetyo Retno I Retno Indriyani Retno Indryani Retno Indryani Rina Nufaili Rintih P A Kasih Rintih Prastianing Atas Kasih Rizki Andini Rohman, Mohammad Arif Rohman, Mohammad Arif Salsabilla Aliza Putri Pambudi Setiawan, Nanang Shahara Nur Laila Shahro Muttaqin Siti Nur Sarah Nur Mayangsari Soedarso Soedarso Soedarso Sofia Hendrastuti Sulfiah Dwi Astarini Supani Supani Surios Ramisda Susanto, Ifan Syaifuddin Zuhri T.Defi Anysa Rasyid Tri Joko Wahyu Adi Triogo Utomo Trixy Firsani Utut Oryza Septiantoro Wahyu Ika Aprilia Waliulu, Yusroniya Eka Putri Rachman Wibowo, Agung Aryo Yani Rahmawati Yani Rahmawati Yani Rahmawati, Yani Yomelda Yomelda Yuni Ulfiyati Yusronia Eka Putri Yusroniya E. P. R. W Yusroniya Eka Putri Yusuf Hartoyo Zulfia Putri Maulina