Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Technologic

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERSEDIAAN SPARE PART PT ISUZU ASTRA MOTOR INDONESIA Wiwik Wijayanti; Shinta Riana; Tantriana Puspitasari
Technologic Vol 3, No 2 (2012): Technologic
Publisher : Politeknik Manufaktur Astra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52453/t.v3i2.45

Abstract

Jurnal ini merupakan hasil rangkuman dari tugas akhir mahasiswa diploma tiga yang berjudul Sistem Informasi Manajemen Persediaan Spare Part PT Isuzu Astra Motor Indonesia. Berdasarkan kebutuhan PT Isuzu Astra Motor Indonesia (PT IAMI) untuk mendukung pelayanan penjualan dan penyediaan spare part, PT IAMI membutuhkan sistem informasi yang dapat menangani kebutuhan dan permasalahan yang ada dalam proses penjualan dan penyediaan spare part, terutama dalam pengelolaan purchase order(PO) dan stok spare part. Sistem yang dikembangkan tersebut adalah Sistem Informasi Manajemen Persediaan (SIMP) spare part PT IAMI. SIMP spare part PT Isuzu Astra Motor Indonesia (PT IAMI) merupakan sistem yang menangani pengelolaan PO dan pengelolaan stok spare part pada PT IAMI. SIMP spare part PT IAMI dikembangkan dengan bahasa pemrograman C# dan framework ASP .NET 4.0 serta database Management System (DBMS) yang digunakan adalah Microsoft SQL Server 2008 R2. SIMP spare part menggunakan teori Mike O’ Docherty, Object Oriented Analysis and Design : Understanding System Development with UML 2.0 tahun 2005 sebagai landasan teori dan metodologi iterative sampai pada tahapan testing. Dengan adanya aplikasi ini dapat mempermudah pengguna dalam melakukan pencatatan data-data pengelolaan PO dan stok spare part, memperkecil kesalahan dalam pengisian data, dan mempermudah dalam membuat laporan. Aplikasi ini juga dapat memberikan notifikasi berupa e-mail kepada customer atau user mengenai informasi PO dan stok yang diperlukan.
DATABASE COPY TOOL FOR ASTRA DEALER MANAGEMENT SYSTEM (ADMS) PROJECT PT. ASTRA GRAPHIA INFORMATION TECHNOLOGY Wiwik Wijayanti; Andy Chiarwanto Pranata
Technologic Vol 4, No 2 (2013): Technologic
Publisher : Politeknik Manufaktur Astra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52453/t.v4i2.51

Abstract

Makalah ini merupakan hasil ekstraksi dari tugas akhir mahasiswa diploma tiga yang bertema Database Copy Tool For Astra Dealer Management System (ADMS) Project PT. Astra Graphia Information Technology[1]. PT. Astra Graphia Information Technology (AGIT) merupakan anak perusahaan dari PT. Astra Graphia Tbk - bagian dari keluarga ASTRA - di bidang teknologi informasi. PT. AGIT banyak mendukung aspek industri Astra dalam pengembangan teknologi informasi dengan menyediakan sumber daya IT berkualitas dan melaksanakan proyek berbasis IT di perusahaan. Salah satu project yang sedang dilaksanakan oleh PT. AGIT adalah Astra Dealer Management System (ADMS) Project, yang merupakan implementasi aplikasi ADMS untuk dealer dari Daihatsu. Aplikasi ini merupakan aplikasi terpusat yang dibuat untuk mengatur seluruh kegiatan transaksi dealer otomotif roda empat. Selama implementasi, setiap dealer membutuhkan basis data baru untuk menampung data master dan transaksi masing-masing. Dalam proses persiapan basis data tersebut, waktu yang dibutuhkan Database Administrator untuk membuat sebuah basis data membutuhkan waktu yang cukup lama, dan sering terjadi kesalahan ketika mamasukkan data. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka dibuat Database Copy Tool for ADMS Project yang merupakan desktop application dan digunakan untuk melakukan migrasi data untuk basis data dealer baru yang akan menggunakan ADMS dengan mengeksekusi package SSIS (SQL Server Integration Services). Data yang akan dimigrasi diambil dari basis data dealer pengguna ADMS yang sudah Go Live, yang kemudian diubah data utama perusahaan dan cabangnya sesuai dengan data dealer yang akan dimasukkan. Aplikasi Database Copy Tool for ADMS Project ini dikembangkan dengan menggunakan tahapan Structured Project Life Cyle menurut Edward Yourdon, bahasa pemrograman .NET dengan Framework 4.0, dan fitur SQL Server Integration Services milik Microsoft SQL Server 2008 R2. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah Database Administrator dalam mengotomatisasi konversi basis data untuk dealer baru yang selama ini menggunakan cara manual melalui Microsoft Excel, mengurangi resiko human error dalam persiapan data, mengurangi effort Data Preparation dalam menyiapkan Master Data untuk dealer baru, dan mengurangi effort Database Administrator (DBA) dalam meng-upload data untuk basis data dealer baru. Aplikasi ini juga dapat mengurangi waktu pengerjaan migrasi data (mulai dari persiapan oleh Data Preparation sampai migrasi data oleh Database Administrator) yang memakan waktu ± 2 hari kerja (16 jam) menjadi ± 5 menit.
INCOMING LOGISTIC INFORMATION SYSTEM PT. KOMATSU MARKETING AND SUPPORT INDONESIA Wiwik Wijayanti; Imam Khamami; Rangga Fadillah
Technologic Vol 4, No 2 (2013): Technologic
Publisher : Politeknik Manufaktur Astra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52453/t.v4i2.32

Abstract

PT. KMSI merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penjualan spare part alat berat Komatsu yang diperjualbelikan di Indonesia. PT.KMSI memiliki banyak Master Parts Distribution Center (MPDC) atau vendor yang tersebar di seluruh dunia. PT.KMSI bekerjasama dengan forwarder dalam bidang logistik pengiriman spare part. Monitoring logistic berguna untuk memantau kedatangan part yang telah dibeli dari vendor ke PT.KMSI. Selain untuk memantau incoming logistic, PT.KMSI menggunakan data pengiriman part sebagai report dan penilaian terhadap kinerja forwader. Selama ini PT.KMSI melakukan monitoring secara manual dan belum adanya integrasi antar bagian di parts department. Dengan semakin bertambahnya data pengiriman, maka semakin sulit dalam melakukan monitoring pengiriman. Untuk mengatasi masalah ini, parts department PT.KMSI membuat sistem informasi incoming logistic dengan tujuan memudahkan dalam monitoring shipment, mengintegrasikan sistem monitoring parts di parts department dan automatisasi report shipment. Sistem ini dibuat menggunakan metode Object Oriented Analysis and Design (OOAD). Metodologi yang digunakan adalah Extreme Programming (XP) dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, basisdata Mysql 5.5.8, web server Apache 2.2.17 dan arsitektur yang digunakan adalah client–server. Dengan adanya sistem informasi incoming logistic, karyawan di parts department semakin mudah dalam melihat data shipment dan memudahkan bagian PDC & Logistics dalam membuat report shipment setiap bulan.