Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Minfo Polgan (JMP)

Perancangan Sistem E-Commerce Menggunakan Metode Customer Relationship Management Asrul; Mashud; Muhammad Qadri; Fadli Tamrin; Adnan Setiawan Ilham
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Article Research March 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12343

Abstract

Masalah yang sering dihadapi oleh para penjual, adalah dimana mereka masih menggunakan cara-cara tradisional. Dimana, dalam mencapai efisiensi dan efektifitas dalam hal pemasaran, belum dapat menjangkau pangsa pasar atau pelanggan baru dalam ruang lingkup yang luas. Dengan adanya E-Commerce penjualan dapat memudahkan calon pembeli untuk tidak perlu datang ke toko untuk membeli apa yang mereka sukai dan hanya dengan menggunakan gadget mereka, pelanggan dapat memiliki produk yang mereka sukai atau inginkan, melalui promosi dan meningkatkan omset penjualan. Pada penelitian ini menggunakan metode waterfall dan metode customer relationship management (CRM). Perancangan menggunakan UML, pengkodean menggunakan PHP. Untuk pengujian sistem menggunakan kuesioner dan database menggunakan MySQL. Aplikasi e-commerce dapat dikatakan berhasil dan berjalan sesuai dengan yang diharapkan dan layak digunakan berdasarkan pengujian yang dilakukan menggunakan kuesioner dari seluruh responden.
Penerapan Metode Multi Criteria Decision Making Sebagai Sistem Penunjang Keputusan Promosi Jabatan Karyawan Di PT. Fastfood Indonesia Tbk Fitriana M Sabir; Mashud, Mashud; Agus Halid; Asrul, Asrul; Rumallang, Rumallang
Jurnal Minfo Polgan Vol. 13 No. 1 (2024): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v13i1.13500

Abstract

Permasalahan yang dihadapi sistem saat ini penentuan karyawan terbaik pada KFC Pantai Losari dilakukan oleh direktur dan manajer. Keterlibatan decision maker tersebut dalam penentuan karyawan terbaik menjadi sangat penting, karena setiap head department memiliki preferensi tersendiri dalam memberikan bobot dan nilai pada tiap karyawan dalam proses penilaian. Penelitian ini bertujuan untuk 1) merancang dan membangun sebuah sistem penunjang keputusan promosi jabatan karyawan di PT. Fastfood Indonesia TBK. (Studi Kasus: KFC Losari). 2) mengimplementasikan metode AHP dan TOPSIS untuk sistem penunjang keputusan promosi jabatan karyawan di PT. Fastfood Indonesia TBK. (Studi Kasus: KFC Losari). Data ini diperoleh dengan melakukan 1) penelitian lapangan dengan melakukan observasi pada toko KFC Losari 2) wawancara langsung dengan karyawan KFC Losari. Metode multi criteria decision making sebagai sistem penunjang keputusan yang digunakan yaitu AHP dan TOPSIS, sistem ini dibuat menggunakan Xampp sebagai media penyimpanan Database dan Sublime Text. Hasil penelitian ini berdasarkan uji coba kuesioner penilaian penerapan metode multi criteria decision making sebagai sistem penunjang keputusan promosi jabatan karyawan di PT. Fastfood Indonesia TBK. (Studi Kasus: KFC Losari). Disimpulkan bahwa sistem informasi ini sangat baik digunakan dengan nilai kuesioner penilaian 95,2%. untuk penelitian di masa yang akan datang disarankan untuk melakukan pengembangan dengan metode yang berbeda dengan satu perhitungan metode
Perancangan Sistem Informasi Penjualan Oleh-Oleh Khas Makassar Tamsir, Tamsir; Mashud, Mashud; Rahman, Fery Fadul; Anwar, Ichwany; Fadillah, Andi Nur
Jurnal Minfo Polgan Vol. 13 No. 1 (2024): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v13i1.13849

Abstract

Penjualan oleh-oleh khas Makassar memiliki potensi besar dalam meningkatkan perekonomian lokal dan memperkenalkan kekayaan budaya Sulawesi Selatan kepada wisatawan. Namun, proses penjualan yang masih manual seringkali mengakibatkan berbagai kendala, seperti kesalahan pencatatan transaksi, sulitnya mengelola stok barang, dan keterbatasan dalam mencapai pelanggan yang lebih luas. Untuk mengatasi masalah ini, penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi penjualan yang efektif dan efisien bagi toko oleh-oleh khas Makassar. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis kebutuhan sistem, perancangan basis data, dan pengembangan aplikasi berbasis web. Adapun Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan cara meninjau secara langsung ke lapangan, studi pustaka dan kepustakaan. Dalam penelitian ini, pengujian black box diterapkan pada sistem informasi penjualan oleh-oleh khas Makassar untuk memastikan bahwa semua fungsi utama sistem bekerja sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan. Penelitian ini berhasil merancang sebuah sistem informasi penjualan untuk toko oleh-oleh khas Makassar yang diharapkan dapat mengatasi berbagai kendala yang dihadapi dalam proses penjualan manual. Dengan menerapkan metodologi analisis kebutuhan sistem, perancangan basis data, dan pengembangan aplikasi berbasis web, sistem ini mampu mengotomatisasi berbagai proses bisnis