Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

Hubungan antara Variety Seeking dengan Online Impulsive Buying pada Wanita yang Bekerja Ramsidar, Ivone Fortuna Achmar; Fakhri, Nurfitriany; Sulastri, Tri
JSHP : Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan Vol 8, No 2 (2024): JSHP (Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Politeknik Negeri Balikpapan.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32487/jshp.v8i2.2126

Abstract

Tren berbelanja online dapat memicu terjadinya online impulsive buying karena produk lebih mudah dijangkau dan dapat dilakukan di mana saja. Salah satu faktor yang mempengaruhi online impulsive buying adalah faktor personal yaitu variety seeking karena timbulnya keinginan untuk mencari variasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara variety seeking dengan online impulsive buying pada wanita yang bekerja di Kota Makassar. Sampel berjumlah 102 responden yaitu wanita bekerja di Kota Makassar yang berusia minimal 15 tahun dan berbelanja online. Pengumpulan data dilakukan menggunakan dua instrumen penelitian yaitu skala variety seeking dan skala online impulsive buying. Uji hipotesis menggunakan analisis korelasi Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara variety seeking dengan online impulsive buying pada wanita yang bekerja di Kota Makassar, r = 0,416 (p = 0,000).
The Relationship Between Parasocial Relationships and Partner Selection Preferences in Early Adult Women K-Pop Fans Pahlevi, Marwah Reza; Nurdin, Muh. Nur Hidayat; Sulastri, Tri
卷 7 编号 2 (2024): Journal of Correctional Issues (JCI)
Publisher : Polteknik Ilmu Pemasyarakatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52472/jci.v7i2.520

Abstract

In early adulthood, individuals have developmental tasks that must be completed, one of which is choosing a partner. In choosing a partner, individuals have different preferences related to the ideal partner they want. However, many women in early adulthood tend to set high standards for their partners which is the result of parasocial relationships with media figures they idolize. The purpose of this study is to find out the relationship between parasocial relationships and partner selection preferences in early adult women K-Pop fans. The participants in this study are 311 people. The sampling technique used is accidental sampling. The measuring tools used are the multidimensional measure of parasocial relationship scale and the nine mate selection criteria scale. This study uses a pearson product moment analysis technique with a correlation coefficient value of 0.252 and a significance level of p-value <0.001. The results showed that there was a relationship between parasocial relationships and partner selection preferences in early adult women K-Pop fans. In addition, further research is expected to pay attention to other variables that affect partner selection preferences and parasocial relationships but are not researched in this study. The implications of this research can be a source of information in the development of science, especially in the field of social psychology.
Hubungan Attachment dengan Regulasi Emosi pada Remaja yang Melakukan Self Injury Ismail, Ismalandari; Murdiana, Sitti; Sulastri, Tri; Istiqamah, St. Hadjar Nurul
Indonesian Journal of Social and Educational Studies Vol 6, No 1 (2025): Indonesian Journal of Social and Educational Studies
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ijses.v6i1.74227

Abstract

Abstrak. Masa remaja merupakan periode rentan dengan tingginya prevalensi perilaku self injury yang mencapai 36,9-50%, yang sering kali merupakan strategi maladaptif dalam mengatasi masalah regulasi emosi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara attachment dengan regulasi emosi pada remaja yang melakukan perilaku self injury menggunakan pendekatan kuantitatif asosiatif dengan 14 partisipan remaja berusia 17-23 tahun (78,6% perempuan, 21,4% laki-laki). Instrumen penelitian menggunakan skala attachment berdasarkan aspek Collins (close, depend, anxiety) dan skala regulasi emosi berdasarkan teori Gross (cognitive reappraisal dan expressive suppression), dengan analisis data menggunakan korelasi Spearman's Rho. Hasil penelitian menunjukkan korelasi negatif yang signifikan antara dimensi close dengan expressive suppression (r = -0,534, p < 0,05) dan korelasi positif yang signifikan antara dimensi anxiety dengan expressive suppression (r = 0,482, p < 0,05), namun tidak ditemukan hubungan signifikan antara dimensi-dimensi kelekatan dengan cognitive reappraisal. Temuan ini menunjukkan bahwa kualitas kelekatan, khususnya dimensi kedekatan dan kecemasan, berpengaruh signifikan terhadap strategi regulasi emosi pada remaja yang melakukan self injury, sehingga penting untuk membangun kelekatan yang aman dalam mencegah penggunaan strategi regulasi emosi yang maladaptif. Kata Kunci: Remaja, Attachment, Regulasi Emosi, Self Injury
The Influence of Big Five Personality Traits on Social Overload in Active Social Media Users Rahmah, Ihdina Sazalia; Fakhri, Nurfitriany; Sulastri, Tri
卷 8 编号 1 (2025): Journal of Correctional Issues (JCI)
Publisher : Polteknik Ilmu Pemasyarakatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52472/jci.v8i1.554

Abstract

This research is motivated by social overload which occurs as one of the negative impacts of using social media. The aim of this research is to determine the influence of the big five personalities on the level of social oveload in active social media users. The population in this study are active social media users. The sample in this study consisted of 307 respondents who were active social media users. The sampling technique is nonprobability sampling with the Accidental Sampling method. The data collection method in this research uses a Likert scale with two instruments, namely the social overflow scale and the International Personality Item Pool-Big Five Factor Marker 25 Scale (IPIP-BFM-25). The data analysis technique used is the Spearman correlation test. The results of the analysis test in this study show that there is an influence of the Big Five Personality on Social overload with extraversion, agreeableness and emotional stability which have a significance of <0.05 for active social media users. This study proves that individual personality traits can affect the risk of experiencing social overload. The results found that individuals with high Extraversion traits, agreeableness, and low emotional stability (neuroticism) were more susceptible to social overload. This study also found that individuals who use social media for about one to two hours are still considered safe, compared to individuals who play social media for more than three hours. Therefore, the recommended time for using social media is no more than 3 hours a day.
The Influence of Social Anxiety on Problematic Internet Use (PIU) Among University Students in Makassar Milenia, Nova Alsa Sabila; Fakhri, Nur Fitriany; Sulastri, Tri
卷 8 编号 1 (2025): Journal of Correctional Issues (JCI)
Publisher : Polteknik Ilmu Pemasyarakatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52472/jci.v8i1.562

Abstract

The development of technology has led to the increasing use of the internet in daily life. However, behind its benefits, excessive internet use can trigger problematic behavior known as problematic internet use (PIU). PIU is characterized by difficulty controlling internet use to the point that interferes with social, academic and psychological functioning. One factor suspected to contribute to PIU is social anxiety. This study aims to exemine the influence of social anxiety on problematic internet use among students in Makassar. This research employed a quantitative method with 308 students. The sampling technique used was accidental sampling. The results showed that social anxiety significantly influences problematic internet use among university students in Makassar, with a significance value of 0.000 (p < 0.05). The R square value was 0,358, indicating that the contribution of social anxiety to problematic internet use among students in Makassar is 35.8%, with a positive influence direction, illustrating that the higher the social anxiety, the higher the problematic internet use. These findings contribute to the development of theories on the effect of social anxiety on problematic internet use and encourage students to be more aware of the importance of managing social anxiety to avoid maladaptive internet use.
The Impact of Using the Internet for Learning for Students with Technology Acceptance Model (TAM) O’Dell, Dominique Garcia; Sulastri, Tri
International Journal of Environment, Engineering and Education Vol. 1 No. 2 (2019)
Publisher : Three E Science Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55151/ijeedu.v1i2.13

Abstract

The development of the internet can provide convenience to humans in general, and students as one of the educational academics can provide changes in their life processes. The technique used in this study is Generalized Least Squares (GLS), which is proxied by using asymptotic covariance matrix data. The purpose of the study is to analyze the impact of the use of technology, in this case, is the internet in the learning process carried out by students. There are four constructs used in the TAM research, namely Perceived Ease of Use, Perceived Usefulness, Attitude Toward Using, and Actual Technology Usage. The research has three indicators for each latent variable. In this case, the latent variables are four. Then it can conclude that the number of samples used is 120. The sampling technique in this study uses Nonprobability sampling. The research hypothesis will test by analysis of SEM (Structural Equation Model) with the IBM AMOS (Analysis of Moment Structure) Program. The technique for using Generalized Least Squares (GLS), which is proxied by using the asymptotic covariance matrix data. From the results of the study, it found that this model has shown an overview of the aspects of the behavior of internet users that use for practical learning, where many users can efficiently operate the internet because it fits with what they need. Technology Acceptance Model (TAM) provides a reliable and straightforward explanation in accepting the technology and behavior of its users.
Pengaruh Psikoedukasi “Gerakan Anti Bullying” terhadap Perilaku Bullying pada Siswa SMP UNISMUH Makassar Sulastri, Tri; A, Andi Fidela Andina; M, Andi Nailah Mardhiyah; Amalia, Ananda Putri; Ayuningsih, Veronica Widya; Rura, Felixsia Helen
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bullying adalah saat seseorang atau beberapa orang menggunakan kekuasaan mereka untuk menyakiti orang lain, baik dengan kata-kata, tindakan fisik, atau secara emosional. Oleh karena itu sikap anti bullying penting untuk di tanamkan pada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan memberikan pengetahuan yang tepat mengenai perilaku bullying kepada para siswa. Dengan pemahaman yang lebih mendalam, diharapkan para siswa dapat berperan sebagai penggerak postif untuk mengatasi masalah bullying di lingkungan sekolah. Data dikumpulkan melalui pretest dan posttest terhadap 30 siswa di SMP Unismuh Makassar dengan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon dikarenakan data tidak terdistribusi normal. Hasil menunjukkan bahwa program psikoedukasi memiliki efek positif terhadap peningkatan gerakan anti bullying pada siswa, didukung oleh nilai Asymps. Sig. (2-tailed) sebesar 0.000. Penelitian ini juga diperkuat oleh penelitian sebelumnya yang menunjukkan bahwa gerakan anti-bullying memiliki pengaruh besar terhadap perilaku bullying. Hal ini menegaskan bahwa pendidikan dan upaya membangun gerakan anti-bullying dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi siswa di SMP Unismuh Makassar.
EDUKASI DETEKSI DINI KEKERASAN DAN SOSIALISASI APLIKASI DETEKSI DINI KEKERASAN ANAK PADA GURU DAN SISWA JAKARTA TIMUR Ningsih, Ratna; Sulastri, Tri; Tambunan, Eviana Sumarti; Supartini, Yupi; Carolina, Dina; Rizki Rubiyanto, M. Vito; Fitrianti, Putri Nabila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Fisioterapi dan Kesehatan Indonesia Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Fisioterapi dan Kesehatan Indonesia
Publisher : IFI cabang Kota Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59946/jpmfki.2023.264

Abstract

Di Indonesia, kekerasan pada remaja tetap menjadi fenomena yang dapat meyebabkan gangguan kesehatan mental anak. Payung hukum dan lembaga perlindungan yang menangani kekerasan anak di Indonesia belum mampu menekan angka korban kekerasan anak. Pada kenyataannya tidak cukup hanya komitmen pemerintah saja yang melakukan berbagai upaya perlindungan anak, masyarakat dapat berkontribusi aktif dimulai dari upaya pencegahan, peningkatan (promosi) dan pelaporan jika ada indikasi kejadian kekerasan pada anak, baik di tingkat keluarga, lingkungan sekolah, dan masyarakat pada umumnya. Salah satu solusi adalah edukasi untuk meningkatkan kemampuan remaja dalam melakukan deteksi dini kekerasan pada dirinya maupun oranglain. Selain pemberian edukasi dan pendampingan pada remaja, deteksi dini kekerasan juga dapat dinilai dari penggunaan aplikasi, yaitu Aplikasi Denican, yang merupakan produk hasil penelitian. Mitra merupakan guru dan siswa di SMPN 208 Jakarta dan SMPN 6 Bekasi. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat adalah meningkatkan kemampuan siswa SMP di wilayah Jakarta Timur dalam mendeteksi adanya kekerasan pada dirinya dengan menggunakan aplikasi Denican. Kegiatan yang dilakukan adalah 1).Pembuatan video penggunaan Aplikasi Denican, 2). Sosialisasi Aplikasi Denican pada guru-guru sekolah, 3). Pemberian edukasi tentang deteksi dini kekerasan pada remaja, dan 4). Pendampingan cara menggunakan aplikasi Denican untuk siswa. Target dan luaran adalah 1). Publikasi artikel, 2). Video Aplikasi Denican, dan 3). Mempersiapkan pembentukan fasilitator siswa untuk mendeteksi kekerasan. Perubahan yang terjadi setelah dilakukan pelatihan pada siswa adalah peningkatan pengetahuan dan sikap dengan nilai rata-rata 16,29 (pre test 15,53), hasil uji statistik didapatkan nilai 0,001 maka dapat disimpulkan ada perbedaan yang signifikan nilai pengetahuan sebelum dan setelah pelatihan. Sebanyak 60% siswa mengalami perbaikan sikap, namun sekitar 40% siswa masih cenderung bersikap statis. Keterlibatan mitra dalam hal ini sekolah memiliki peran penting untuk melakukan intervensi tingkat masyarakat meliputi program integrasi penerimaan teman sebaya untuk siswa dan modifikasi dalam lingkungan fisik sekolah.
Zero Waste Mindshift: Membentuk Identitas Ekologis Ibu Binaan Rumah Zakat Sulastri, Tri; Zainuddin, Kurniati; Ahmad, Astiti Tenriawaru
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak –  Permasalahan sampah rumah tangga di Indonesia yang kian mengkhawatirkan menuntut pendekatan transformatif. Program pengabdian "Zero Waste Mindshift: Membentuk Identitas Ekologis Ibu Binaan Rumah Zakat" bertujuan memberdayakan ibu-ibu produktif melalui peningkatan pemahaman prinsip zero waste dan pengelolaan limbah, serta pembentukan identitas ekologis sebagai fondasi psikologis. Melalui pendekatan partisipatif yang mencakup sosialisasi, workshop refleksi nilai personal dan visualisasi diri sebagai agen perubahan, serta pemahaman praktis prinsip 5R (Refuse, Reduce, Reuse, Recycle, Rot), program ini berhasil memfasilitasi mindshift dari paradigma konsumtif ke kesadaran lingkungan. Peserta menunjukkan kesadaran akan tanggung jawab pribadi dan nilai-nilai agama dalam pengelolaan sampah, dan pembentukan identitas ekologis diperkuat melalui refleksi dan dukungan komunitas. Meskipun menghadapi kendala fasilitas bank sampah, antusiasme peserta dan harapan untuk perluasan program mengindikasikan efektivitas dan potensi keberlanjutan inisiatif ini dalam mendorong perubahan perilaku pro-lingkungan yang berakar pada identitas dan nilai personal. Kata kunci: zero waste, identitas ekologis, pengelolaan sampah
PKM Pengembangan Positive Self-Talk dan Afirmasi Diri Pada Tunanetra di PERTUNI Sulawesi Selatan Istiqamah, St Hadjar Nurul; Syam, Rahmawati; Sulastri, Tri
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 5
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Program Kemitraan Masyarakat pengembangan positive self-talk dan afirmasi diri tunanetra di Persatuan Tunanetra Indonesia (PERTUNI) Sulawesi Selatan telah berhasil mencapai tujuan yang ditetapkan dengan hasil yang sangat memuaskan. Kegiatan yang melibatkan 17 peserta tunanetra dari berbagai kelompok usia dan latar belakang ini membuktikan bahwa pendekatan psikologis melalui pemberian edukasi dapat memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan kualitas hidup  tunanetra.Pencapaian utama program terlihat dari peningkatan kepercayaan diri peserta sebesar 75 persen dan penurunan kecenderungan bicara negatif pada diri sendiri sebesar 68 persen. Hasil ini menunjukkan bahwa metode pelaksanaan yang diterapkan, meliputi sesi psikoedukasi konsep positive self-talk, pelatihan teknik afirmasi diri, simulasi penerapan, dan evaluasi berkala, terbukti efektif dalam mengubah pola pikir dan perilaku peserta. Dokumentasi pratest dan pascates memperkuat validitas keberhasilan program dalam meningkatkan kesejahteraan psikologis dan keyakinan diri peserta.Dampak jangka panjang program ini sangat bermakna bagi komunitas tunanetra, yaitu terbentuknya kesadaran kesehatan mental yang lebih baik, pengembangan keterampilan hidup berkelanjutan, dan sistem dukungan yang kuat antaranggota komunitas. Peserta tidak hanya memperoleh kemampuan mengatasi stigma sosial, tetapi juga mengembangkan strategi komunikasi yang lebih tegas dan optimisme dalam menjalani kehidupan sehari-hari.Program ini dapat dijadikan model pemberdayaan yang dapat direplikasi untuk komunitas  disabilitas lainnya di Indonesia. Keberhasilan program membuktikan bahwa dengan pendekatan yang tepat dan dukungan sistematis,  tunanetra dapat mencapai kemandirian psikologis serta partisipasi sosial yang lebih optimal sehingga berkontribusi pada terciptanya masyarakat yang lebih inklusif. Kata kunci: positive self-talk, afirmasi diri, tunanetra