cover
Contact Name
Muhammad Rudi Insani
Contact Email
rudhysany@gmail.com
Phone
+6289628721440
Journal Mail Official
e-journal@staittd.ac.id
Editorial Address
Kampus STAI Tebingtinggi Deli Jalan T. Imam Bonjol No. 16 Kota Tebing Tinggi
Location
Kota tebing tinggi,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
ISSN : -     EISSN : 30264162     DOI : https://doi.org/10.5281/zenodo.10008857
Core Subject : Religion, Education,
Jurnal At-Tarbiyah diterbitkan satu kali setahun pada bulan Oktober. Isinya berupa tulisan ilmiah tentang penelitian Dosen dan Mahasiswa, Pendidikan Agama Islam, Ilmu Keislaman yang berupa pemahaman konseptual, tinjauan pustaka, tulisan praktik, atau hasil penelitian dari berbagai sudut pandang.
Articles 280 Documents
Strategi Guru Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Akidah Akhlak Di Era Digitalisasi (Studi Kasus) Di Madrasah Aliyah Al Washliyah Jl. 13 Desember Kota Tebing Tinggi Aulia, Wanda; Yusman, Yusman; Pratiwi, Indah Dina
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis strategi guru dalam menanamkan nilai-nilai akidah akhlak di era digitalisasi, mengetahui kondisi siswa dalam menghadapi tantangan moral, serta mengevaluasi efektivitas strategi tersebut di Madrasah Aliyah Al Washliyah Jl. 13 Desember Kota Tebing Tinggi. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru menerapkan berbagai strategi pembelajaran akidah akhlak yang adaptif dan kontekstual, seperti penggunaan media digital (video Islami, kuis daring), pendekatan diskusi terbuka, pembuatan jurnal akhlak, serta keteladanan dalam interaksi sehari-hari. Siswa mengalami berbagai tantangan moral di era digital, seperti pengaruh media sosial, konten negatif, dan gaya hidup instan. Namun, pendekatan guru yang humanis dan reflektif mampu mendorong kesadaran dan perubahan sikap siswa secara bertahap. Evaluasi terhadap strategi dilakukan secara menyeluruh, tidak hanya dari aspek kognitif, tetapi juga afektif dan perilaku nyata siswa di sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi yang dilakukan guru dalam pembelajaran akidah akhlak terbukti efektif dalam membentuk karakter Islami siswa di era digital, apabila dilakukan secara konsisten, kreatif, dan didukung oleh lingkungan madrasah yang kondusif.
Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI Di Kelas X SMA Negeri 1 Sei Suka Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batu Bara Parinduri, Sari Atika; Syahlan, Ali; Rahmah, Juliana
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan : (1) untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Discovery Learning dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI di kelas X SMA Negeri 1 Sei Suka Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batu Bara (2) untuk menganalisis efektivitas model pembelajaran Discovery Learning dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI di kelas X SMA Negeri 1 Sei Suka Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batu Bara. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan eksperimen. Sampel penelitian terdiri atas dua kelas, yaitu kelas X-1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X-7 sebagai kelas kontrol dan kelas eksperimen, masing-masing berjumlah 35 siswa. Instrumen penelitian berupa angket minat belajar dan tes pretest-posttest. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial: uji prasyarat (1) uji normalitas data (2) uji homogenitas (3) uji hipotesis. Uji validitas, reliabilitas, uji kesukaran soal dan uji daya pembeda. Hasil uji instrumen menunjukkan bahwa dari 30 butir angket terdapat 25 butir valid dan 5 butir tidak valid. Reliabilitas instrumen dinyatakan sangat tinggi dengan nilai Cronbach’s Alpha sebesar 0,884. Uji taraf kesukaran menunjukkan soal berada pada kategori sedang, sedangkan uji daya pembeda menunjukkan kualitas soal cukup baik. Uji normalitas dengan Shapiro-Wilk menghasilkan nilai signifikansi 0,006 (p > 0,05), sehingga data berdistribusi normal. Uji homogenitas menunjukkan nilai signifikansi 0,132 (p > 0,05), sehingga data berasal dari varians yang homogen. Selanjutnya, hasil uji hipotesis dengan uji t menunjukkan bahwa nilai t hitung sebesar 5,32 lebih besar dari t tabel 2,00 dengan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05). Hal ini membuktikan bahwa terdapat perbedaan signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol.  Demikian, penerapan model pembelajaran Discovery Learning berpengaruh positif dan signifikan dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI.
Strategi Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Mengatasi Akhlak Tercelah Kelas XII Teknik Permesinan Di SMK Swasta Yayasan Pembangunan Daya Bakti  Kota Tebing Tinggi Sukma, Mhd Bintang; Ismail, Ismail; Sazali, Anwar
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi guru PAI dalam mengurangi akhlak tercela pada siswa. Dengan latar belakang masalah akhlak tercela siswa masih kurang baik, yang di sebabkan oleh beberapa faktor. Hal itu dapat dilihat masih ada siswa yang kurang baik dalam prilaku dan bertutur kata terhadap guru dan teman- temannya, ketika orang tua susruh atau memanggil suka membantah, dan suka pamer atas dirinya hilang rasa malu sehingga gemar untuk menganggu teman, berbohong, dan melakukan hal – hal tercelah. Akibat itu semua karena beberapa faktor, misalnya kurangnmya pengawasan orang tua terhadap siswa, dan pergaulan siswa yang kurang di pantau oleh guru dan orang tua. Sehingga timbullah akhlak tercela siswa dan siswi SMK Swasta Yayasan Pembanguna Dayabakti Kota Tebing Tinggi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini mengggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi guru pendidikan agama islam dalam mengurangi akhlak tercela dilakukan dengan cara kepala sekolah mengarahkan guru pendidikan agama islam agar memberi teladan kepada siswa, kepalah sekolah juga menghimbau kepada guru pendidikan agama islam agar menyajikan materi akhlak sesuai dengan kurikulum yang berlaku, dan melakukan himbauwan agar orang tua mulai memberikan pengawasan kepaada siswa dan memperhatikan pergaulan siswa, dan bekerja sama dengan orang tua siswa, seperti pemanggilan orang tua siswa ke sekolah dan meminta kepada mereka untuk mengontrol hp atau tontonan siswa diaplikasi saat di rumah. Dapat disimpulkan bahwa upaya yang dilakukan guru pendidikan agama islam dalam mengurangi akhlak tercela pada siswa SMK Swasta Yayasan Pembanguna Dayabakti Kota Tebing Tinggi sudah semaksimal mungkin.
Inovasi Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Dengan Pendekataan Interaktif Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Teluk Mengkudu Kabupaten Serdang Bedagai Rangkuti, Nanda Wardatul Amalia; Ismail, Ismail; Barus, Jusua
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian adalah guru mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam dan siswa kelas XI SMA Negeri 1 Teluk Mengkudu. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi, kemudian dianalisis dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan inovasi pembelajaran dengan pendekatan interaktif dilakukan melalui penggunaan metode diskusi, tanya jawab, permainan edukatif, dan media pembelajaran yang menarik. Strategi ini mampu meningkatkan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran, mendorong interaksi aktif, serta menumbuhkan rasa ingin tahu terhadap materi Sejarah Kebudayaan Islam. Temuan penelitian juga mengungkap bahwa minat belajar siswa meningkat ditandai dengan keaktifan bertanya, ketekunan mengikuti pelajaran, dan antusiasme dalam mengerjakan tugas. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa inovasi pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam dengan pendekatan interaktif memiliki peran penting dalam meningkatkan minat belajar siswa kelas XI SMA Negeri 1 Teluk Mengkudu
Pengaruh Pengunaan E Learnin Moodle Terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Mata Kuliah Agama Islam Pada Proggram Study PGSD Di Universitas Batutta Kota Medan Syahputri, Wahyu Ningsih; Barus, Jusua; Pratiwi, Indah Dina Pratiwi
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian  ini  menunjukan  bahwa penggunaane-learning moodled apat meningkatkan hasil  belajar siswa dalam mata kuliah agama islam pada program study pgsd universitas batutta,hal  ini di sebabakan oleh kemampuan e learning moodle dalam menyediakan akses ke  materi pembelajaran yang lebih luas dan fleksibel. Dengan menggunaan plattform yang terdapat pada moodle dosen dapat menyampaikan materi denganlebih inter aktif dan menarik meskipune learning moodle memiliki banyak yang di hadapi dalam implementasinya dan beberapa diantaranya adalah keterbatasan akses teknologis erta kemamapuan dosen juga mahasiswadalam menggunakan platform e learning penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kuantitatif, yaitu data yang diperoleh dalam benuk angka atau bilangan.Sumber data berupa data primer dan sekunder .Data primer diperoleh dari hasil penyebaran kuesoiner atau angket pada responden, data sekunder diperoleh dari data literature yang berkenaan permasalahan yang dibahas. Populasi penelitian yang akan digunakan dalam penelitian adalah seluruh mahasiswa  pgd semester II reguler A dengan sebanyak 51 orang maka tehnik sampel yang akan digunakan adalah dengan menggunakan rumusslovin dengan menggunkan tingkat toleransi kesalahan 5 % maka dengan demikian dapat diketahui bahwa jumlah dari sampel yang akan digunakan dalam penelittian adalah sebanyak 45 mahasiswa.Data dianalisis dengan menggunakan metode  analisis regresi linier sederhana.Hasil analisis penelitian menunjukan bahwa terdapat dampak signifikan penggunaan  e learning moodle dengan  mata kuliah agama islam di program study pgsd universitas batutta.
Penerapan Metode Inkuiri Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran SKI Kelas X Mas Al-Washliyah Desa Pakam Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara Harnum, Suci Shintiya; Siregar, Chairuddin; Rambe, Masrina
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan metode Inkuiri dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran SKI, dengan latar belakang masalah guru Sejarah Kebudayaan Islam tidak menggunakan metode pembelajaran yang beragam sehingga banyaknya siswa yang kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran.Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui penerapan metode inkuiri, untuk mengetahui kendala yang dialami guru SKI dalam menerapkan metode inkuiri dan mengetahui evaluasi penerapan metode inkuiri di MAS Al Washliyah Desa Pakam Kec. Medang Deras kab Batu Bara. Metode yang digunakan dalam  penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah penerapan metode inkuiri dengan membantu siswa mengembangkan keterampilan berpikir, analisis, dan komunikasi serta meningkatkan pemahaman mereka tentang materi pembelajaran. Kendala yang dialami guru SKI dalam penerapan metode inkuiri yaitu siswa kesulitan dalam mencari informasi, keterbatasan waktu dan siswa sulit memahami pertanyaan. Evaluasi dari penerapan metode inkuiri yaitu menggunakan kombinasi lembar observasi dan tes evaluasi hasil belajar siswa untuk mengukur aspek kognitif dan afektif secara menyeluruh dan evaluasi harus dilakukan dengan perencanaan, persiapan, pengamatan dan refleksi secara berkala baik. Dengan demikian metode inkuiri terbukti mampu meningkatkan minat belajar siswa karena siswa menjadi lebih aktif dalam proses pembelajaran.
Implementasi Pembelajaran Alquran Dalam Penguatan Nilai-Nilai Sosial Siswa Dewani Akbar Desa Payalombang Khaidir, Ahmad; Mukhlis, Mukhlis; Sazali, Anwar
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Implementasi Pembelajaran Al-Qur,an dalam penguatan nilai-nilai sosial siswa Dewani Akbar Desa Payakapar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran Al-Qur’an dalam penguatan nilai-nilai sosial siswa di Sekolah Dewani Akbar Desa Paualombang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran Al-Qur’an tidak hanya terfokus pada aspek membaca dan menghafal, tetapi juga pada proses internalisasi nilai-nilai seperti keadilan, empati, tanggung jawab, kejujuran, dan toleransi. Guru mengaitkan ayat-ayat Al-Qur’an dengan kehidupan siswa melalui metode pembelajaran kontekstual. Lingkungan sekolah yang religius turut memperkuat proses pembentukan karakter sosial siswa melalui kegiatan ibadah rutin dan program sosial. Pendidikan Al-Qur’an terbukti berkontribusi secara signifikan dalam pembentukan kepribadian sosial siswa.
Peranan Pembelajaran Aqidah Akhlak Dalam Membentuk Etika Siswa Di MAS Pondok Pesantren Darul Mukhlisin, Serdang Bedagai Mukhlis, Mukhlis; Kasran, Kasran; Zannah, Miftah Hul
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kompetensi mata pelajaran Aqidah Akhlak berisi sekumpulan kemampuan minimal yang harus di kuasai peserta didik setelah menempuh mata pelajaran aqidah akhlak di madrasah tsanawiyah. Kompetensi ini beriorentasi pada perilaku efektif dan psikomotorik dan dukungan pengetahuan kognitif dalam rangka memperkuat aqidah serta meningkatkan kualitas akhlak sesuai dengan ajaran agama islam. Kompetensi mata pelajaran aqidah akhlak meliputi : rukun iman, budi pekerti luhur yang tercermin dalam perilaku sehari hari dalam hubungannya dengan Allah,sesama manusia, dan alam sekitar, mampu menjaga kemurnian aqidah islam ,memiliki keimanan yang kokoh yang di landasi dalil naqli dan aqli (Rasionalitas). Merebaknya isu - isu moralyang menyimpang dari kalangan remaja seperti tawuran pelajar, pornografi, mengambil milik orang lain, seks bebas dan pergaulan bebas, serta penyalahgunaan internet, atau teknologi canggih lainnya kini sudah menjadi masalah sosial yang sampai saat ini belum dapat diatasi secara tuntas . Akibat yang ditimbulkan cukup serius dan tidak dapat lagi dianggap sebagai suatu persoalan sederhana , karena tindakan - tindakan tersebut sudah menjurus kepada tindakan kriminal. Kondisi ini sangat memprihatinkan masyarakat, khususnya para orang tua dan para guru, sebab pelaku - pelaku beserta korbannya adalah kaum remaja termasuk para pelajar
Efektivitas Pembiasaan Sholat Dzuhur Berjamaah Dalam Membentuk Karakter Kedisiplinan Peserta Didik Di SMA GUPPI Salawati Kabupaten Sorong Anam, Alda Novian; Satir, Muhammad; Kaimudin, Erni
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas pembiasaan shalat Dzuhur berjamaah dalam membentuk kedisiplinan peserta didik di SMA GUPPI Salawati Kabupaten Sorong. Dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi literature. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan shalat Dzuhur berjamaah di sekolah ini berjalan terstruktur dan berdampak positif pada pembentukan karakter siswa, terutama disiplin waktu, tanggung jawab, dan penghormatan kepada guru serta teman sebaya. Faktor pendukung kegiatan ini meliputi kebijakan sekolah, keteladanan kepala sekolah, peran guru PAI, fasilitas memadai, serta dukungan orang tua dan lingkungan keluarga. Sedangkan hambatan yang ditemui adalah rendahnya motivasi, rasa malas, serta kurangnya kesadaran sebagian siswa. Secara keseluruhan, pembiasaan shalat berjamaah terbukti efektif dalam menumbuhkan kedisiplinan sekaligus membentuk karakter religius peserta didik di lingkungan sekolah.
Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Dalam Membentuk Karakter Siswa Di SMP Al-Qodiriyah Srono Banyuwangi Tahun Ajaran 2025/2026 Musyarofah, Atiqatul; Al Muftiyah, Al Muftiyah; Lestari, Sudarsri; Mashuri, Imam; Ridwan, Moh Asfiror
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara mendalam peran guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Budi Pekerti dalam membentuk karakter siswa, khususnya karakter religius, di SMP Al-Qodiriyah Srono Banyuwangi pada tahun ajaran 2025/2026. Latar belakang penelitian ini didasari oleh pentingnya peran guru sebagai agen pembentuk moral dan spiritual siswa melalui keteladanan, pembimbingan, dan pembiasaan nilai-nilai Islami dalam keseharian. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian meliputi guru PAI, kepala sekolah, dan siswa SMP Al- Qodiriyah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAI memainkan peran penting sebagai pendidik, teladan, motivator, dan pembimbing dalam membentuk karakter religius siswa melalui kegiatan seperti shalat berjamaah, tadarus, doa bersama, serta pembinaan nilai-nilai akhlak dalam interaksi sosial. Meskipun demikian, terdapat beberapa faktor penghambat seperti keterbatasan waktu, perbedaan latar belakang siswa, serta pengaruh lingkungan luar sekolah. Di sisi lain, dukungan lingkungan sekolah yang religius, program keagamaan yang terstruktur, dan keteladanan guru menjadi faktor pendukung yang signifikan.Penelitian ini menegaskan bahwa pendidikan karakter berbasis nilai-nilai Islam perlu diintegrasikan secara konsisten dalam proses pembelajaran dan kehidupan sekolah untuk membentuk generasi yang berakhlak mulia.