Claim Missing Document
Check
Articles

Pengembangan Media Audio Visual Menggunakan Macromedia Flash Pada Mata Pelajaran IPS Tahun Pelajaran 2018-2019 Sururuddin, Muhammad; Hadi, Yul Alfian; Burhanuddin, Burhanuddin
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 5, No 1 (2019): JURNAL DIDIKA : WAHANA ILMIAH PENDIDIKAN DASAR
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v5i1.1783

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran berupa audio visual menggunakan macromedia flash pada mata  pelajaran IPS untuk siswa kelas V SDN 5 Masbagek Selatan, dengan jumlah sampel 26 orang siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (RD) mengadopsi model pengembangan Borg and Gall dengan lima tahapan, yaitu analisis kebutuhan, perencanaan atau desain, pengembangan produk, validasi produk, revisi produk. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa produk media audio visual menggunakan macromedia flash, layak digunakan dalam pembelajaran. Berdasarkan hasil validasi ahli media diketahui bahwa produk media audio visual menggunakan macromedia flash dikategorikan baik dengan perolehan skor 54 dan skor rata-rata 4,1 dan ahli materi mendapatkan kategori sangat baik dengan perolehan skor 48 dan skor rata-rata 4,8. Hasil respon siswa terhadap media audio visual menggunakan macromedia flash masuk dalam kategori sangat baik dengan presntase 84,6%. Simpulan yang bisa diambil dari data diatas adalah media audio visual menggunakan macromedia flash dikategorikan layak digunakan dalam proses pembelajaran pada mata IPS.Kata Kunci: Audio visual, Macomedia Flash.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL PKn BERBASIS TEKNIK KLARIFIKASI NILAI PADA SISWA SEKOLAH DASARDI DAERAH WISATA KABUPATEN LOMBOK TIMUR Husni, Muhammad; Hadi, Yul Alfian
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Didika : Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v4i2.1201

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran audio visualPKn berbasis teknik klarifikasi nilai yang layak di daerah wisata Kabupaten Lombok Timur. Lokasi penelitian yaitu di SDN 1 Sembalun Lawang dengan jumlah siswa 21 orang, SDN 2 Sembalun Bumbung dengan jumlah siswa 30 orang dan SDN 3 Sembalun Bumbung dengan jumlah siswa 24 orang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan dengan mengadopsi tahapan pengembangan model ADDIE (Analysis-Design-Develop-Implement-Evaluate). Instrumen penelitian ini terdiri dari angket validator ahli materi dan tampilan, angket respon siswa dan angket karakter ke Indonesia an. Teknik analisis data yang digunakan yaitu statistic deskriptif skala lima kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) hasil validator ahli materi memperoleh jumlah skor 38 berada pada rentangan 34-42 pada kategori layak. Sedangkan hasil validator ahli tampilan memperoleh jumlah skor 46berada pada rentangan 41-50 pada kategori layak; 2) Hasil angket respon siswa pada uji coba skala kecil yaitu memperoleh rata-rata skor sebesar 58 pada rentangan 50-60 dengan kategori menarik, sedangkan hasil uji coba skala besar memperoleh rata-rata skor sebesar 61 pada rentangan 60X dengan kategori sangat menarik; dan 3) Hasil angket karakter ke Indonesiaa an siswa pada uji coba skala kecil yaitu memperoleh skor sebesar 116 pada rentangan 100-120 dengan kategori Baik, sedangkan hasil angket karakter ke Indonesiaa an siswa pada uji coba skala besar jumlah skornya yaitu 118 pada rentangan 100-120 dengan kategori Baik. Sehingga dapat disimpulkan penelitian pengembangan media pembelajaran ini telah layak dan efektif.Kata kunci: media audio visual, teknik klarifikasi nilai, karakter keindonesiaan 
Pengembangan Komik Sebagai Media Pemeblajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Kelas IV SDN 2 Selong Hadi, Yul Alfian; Husni, Muhammaad; Pazri, Rodiatul
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 5, No 2 (2019): JURNAL DIDIKA : WAHANA ILMIAH PENDIDIKAN DASAR
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v5i2.1784

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk berupa media pembelajaran yang layak digunakan dalam proses pembelajaran. Metode Penelitian yang digunakan dalam  penelitian ini yaitu metode penelitian dan pengembangan (Reasearch and Development) dengan mengadopsi model 4 D, yang kemudian disederhanakan  menjadi tiga tahap karena keterbatasan  pengembangan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 2 Selong yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan  lembar instrument validasi ahli dan angket respon siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil validasi pertama oleh ahli desain diperoleh skor 47 yang berada pada rentang skor  39 X  ≤ 51, dengan kategori “Cukup”, hasil validasi ke dua oleh ahli desain diperoleh skor 57, yang terdapat pada rentang skor  51 X 63, dengan kategori “Baik”, hasil validasi ahli materi memperoleh skor 60, yang berada pada rentang skor  51 X 63, dengan kategori “Baik”, hasil uji coba lapangan memperoleh rata-rata skor 42,13 yang berada pada rentang X 42,06 , dengan kategori “Sangat  Baik”. Hal ini menunjukkan bahwa media komik layak digunakan sebagai media pembelajaran.Kata Kunci: Komik, Reasearch and Development.
Pengembangan Aplikasi Edukasi “Smart Disabiltas” untuk pembelajaran mahasiswa Slow Learner Aziz, Abdul; Sururruddin, Muhammad; Husni, Muhammad; Hadi, Yul Alfian
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 7, No 2 (2021): JURNAL DIDIKA : WAHANA ILMIAH PENDIDIKAN DASAR
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v7i2.4383

Abstract

Slow Leaner adalah kondisi dimana anak dengan tingkat penguasan materi yang rendah dan lambat dalam proses pembelajaran, sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama dan membutuhkan mengulangan dibandingkan dengan peserta didik yang lain. Sehingga mereka membutuhkan media pembelajaran yang dapat membantu dalam proses pembelajaran dan bisa diulang terus menerus untuk memahami materi yang di berikan. Media dalam proses pembelajaran yang dibutuhkan yaitu media pembelajaran berbasis aplikasi “Smart Disabiltas” berbasis web. Penelitian ini untuk menguji kelayakan dari segi kevalidan aplikasi “Smart Disabilitas” untuk memberikan layanan bagi mahasiswa disabilitas di perguruan tinggi. Metode penelitian ini menggunakan pengembangan “ADDIE” yaitu Analysis, Design Devlopment, Implementation Evaluation. Hasil penelitian ini diperoleh nilai validasi meliputi : (1). Nilai keseluruhan indikator validasi ahli media 75 % dengan keterangan layak. (2). Nilai indikator validasi ahli materi 76 % dengan keterangan layak. (3). Nilai keseluruhan indikator validasi ahli pendidikan luar biasa 81,3 % dengan keterangan layak. Dapat disimpulkan bahwa hasil pengembangan media aplikasi “Smart disabilitas” untuk memberikan layanan khusus bagi mahasiswa berkebutuhan khusus layak digunakan.
Penggunaan Video Tutorial dalam Pembelajaran Matematika Di Masa Pandemi Covid-19 Aswasulasikin, A; Hadi, Yul Alfian; Ibrahim, Doni Septu Marsa; Suhirman, Suhirman; Pujiani, Sri
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 7, No 1 (2021): JURNAL DIDIKA : WAHANA ILMIAH PENDIDIKAN DASAR
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v7i1.3828

Abstract

Artikel ini menjelaskan bagaimana respon siswa dalam penggunaan video tutorial untuk mendukung kegiatan pembelajaran daring di masa pendemi virus corona pada mata pelajaran Matematika. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Instrumen yang digunakan adalah angket yang dikembangkan dari teori difusi inovasi Rogers. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses penggunaan video tutorial sebagai media pembelajaran terdiri dari empat tahap, yaitu: persiapan, perekaman, penyelesaian akhir, dan implementasi. Respons siswa terhadap keuntungan yang diperoleh dari penggunaan video tutorial adalah bernilai 3,58, artinya baik. Respons siswa terhadap kesesuaian video tutorial adalah bernilai 4,35, artinya sangat baik. Respons siswa terhadap tingkat kesulitan dari penggunaan video tutorial adalah bernilai bernilai 3,70, artinya baik. Respons siswa terhadap ketercobaan video tutorial adalah bernilai 4,12, artinya baik, dan Respons siswa terhadap keteramatan hasil penggunaan video tutorial adalah bernilai 3,38, artinya cukup. Hasil akhir dari respon siswa dalam menggunakan video pembelajaran bernilai 3,83, ini artinya penggunaan video dalam proses pembelajaran pada siswa Sekolah Dasar.
Intervensi Dini Kesulitan Belajar (Diskalkulia) Siswa Sekolah Dasar Ibrahim, Doni Septu Marsa; Santoso, Aan Budi; Aswasulasikin, Aswasulasikin; Hadi, Yul Alfian; Akbar, Ahmad Zahidin
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 7, No 1 (2021): JURNAL DIDIKA : WAHANA ILMIAH PENDIDIKAN DASAR
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v7i1.3414

Abstract

Siswa sekolah dasar secara umum memiliki tingkat usia yang sama namun sekolah belum memiliki pemetaan yang menyeluruh dalam hal tingkat kemampuan kognitif. Keberagaman level kognitif ini menyebabkan timbulnya permasalahan dalam pembelajaran salah satunya kesulitan dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor kesulitan belajar dan merancang tindakan untuk mengintervensi dini  kesulitan belajar tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan sumber penelitian berjumlah 2 grup responden, yaitu: grup pertama terdiri dari dua siswa dan grup kedua terdiri dari wali kelas.  Hasil penelitian menunjukkan masalah kesulitan belajar siswa dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor internal dan eksternal. Adapun faktor internal berupa lemahnya kemampuan motorik, kurangnya minat dan motivasi belajar. Sedangkan faktor eksternal ialah cenderung dipengaruhi oleh lingkungan keluarga dan kelompok pertemanan. Salah satu program perbaikan yang digunakan untuk mengatasi kesulitan belajar siswa yaitu dengan memberikan bimbingan belajar individual.Kata Kunci: intervensi dini, kesulitan belajar
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH 8 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR (PGSD) UNIVERSITAS HAMZANWADI PADA MATA KULIAH PENGELOLAAN SUMBER BELAJAR Maritasari, Donna Boedi; Hadi, Yul Alfian
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 4, No 1 (2018): Jurnal Didika : Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v4i1.1159

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan media pembelajaran yangberbasis macromedia flash 8 dan seberapa efektif pengembangan media pembelajaran berbasis macromedia flash 8. (2) mengetahui kelayakan media pembelajaran interaktif berbasis macromedia flash 8. (3) Mengetahui kevalidan media pembelajaran macromedia flash 8 yang bertujuan agar mahasiswa Universitas Hamzanwadi semester IV mampu mengembangkan kreatifitasnya dalam membuat desain media pembelajaran. (4) Mengetahui respon mahasiswa dan dosen terhadap keterterapan media pembelajaran berbasis macromedia flash 8 tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan model Borg and Gall yang telah dimodifikasi menjadi lima langkah pengembangan. Langkah-langkah pengembangan meliputi: 1) penelitian dan pengumpulandata, 2) perencanaan, 3) pengembangan draf produk, 4) uji coba produk, 5) merevisi hasil ujicoba. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan lembar observasi. Teknik analisis data yang digunakandalam mengelola hasil pengembangan yaitu Teknik analisis data deskriptifpersentase.
Penanaman Nilai Nasionalis Melalui Pembelajaran Budaya Lokal Sasak di Sekolah Dasar Aswasulasikin, Aswasulasikin; Pujiani, Sri; Alfian Hadi, Yul
Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar Vol 6, No 1 (2020): JURNAL DIDIKA : WAHANA ILMIAH PENDIDIKAN DASAR
Publisher : universitas hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/didika.v6i1.2027

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Nasionalis melalui Pembelajaran berbagai budaya lokal suku sasak yang ada di wilayah Lombok Nusa Tenggara Barat. Beberapa survey dari hasil penelitian menunjukan bahwa rasa nasionalisme generasi bangsa Indonesia sudah menurun diakibatkan oleh perkembangan teknologi dan digilasasi yang membabibuta menguasai generasi bangsa tanpa terkendali. Disisi lain ancaman masuknya budaya-budaya dari barat yang berpotensi yang dipertontonkan oleh wisatawan mancanegara dan pengaruh tontonan yang tidak bisa dikendalikan akan mengerus rasa nasionalisme generasi bangsa Indonesia. Sekolah Dasar sebagai Garda terdepan dalam mengantisipasi lunturnya jiwa nasionalisme generasi bangsa perlu berjuang keras dalam menanamkan rasa Nasionalisme generasi bangsa melalui pembelajaran yang akan memperkuat nilai-nilai nasionalisme, salah satu diantaranya adalah dengan terus memperkenalkan budaya lokal agar tidak kalah dengan masuknya budaya-budaya barat yang sangat berpotensi merusak rasa nasionalisme
Pengembangan Kamus Bergambar Bahasa Inggris Untuk Anak Usia Dini Menggunakan Model ADDIE Arianti, Baiq Desi Dwi; Aswasulasikin, Aswasulasikin; Hadi, Yul Alfian; Ibrahim, Doni Septu Marsa; Suryansah, Suryansah
Jurnal Golden Age Vol 5, No 2 (2021): Jurnal Golden Age
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/goldenage.v5i2.4590

Abstract

Perkembangan kognitif anak dan perkembangan bahasa sangat erat hubungannya. Bahasa memegang peranan yang sangat penting dalam proses berpikir anak usia dini. Dengan mempelajari berbagai macam Bahasa akan melatih konsentrasi dan fleksibilitas kognitif anak. Pembelajaran Bahasa asing untuk anak-anak dapat menggunakan media pembelajaran yang menarik. Penggunaan media pembelajaran dalam proses pembelajaran dapat membantu keefektifan dan ketersampaian isi serta pesan pembelajaran pada proses pembelajaran anak usia dini. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran Bahasa Inggris sehingga kemampuan kognitif anak dapat ditingkatkan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Research and Development (RD) dengan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Pada penelitian ini hanya mengkaji pengembahan sampai tahap Development dengan hasil terciptanya produk kamus bergambah Bahasa Inggris untuk anak usia dini
Metode Bermain Peran Terhadap Kemampuan Berbicara Anak Usia 6 Tahun Hadi, Yul Alfian; Aswasulasikin, Aswasulasikin; Ramdhani, Sandy
Jurnal Golden Age Vol 3, No 02 (2019): Jurnal Golden Age
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/goldenage.v3i02.3477

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode bermain peran terhadap kemampuan berbicara anak usia 6  tahun di PAUD PGRI Korleko tahun ajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen, dengan desain penelitianOne-Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh anak usia 6  tahun yang berjumlah 15 anak di PAUD PGRI Korleko. Sampel penelitian menggunakan teknik sampling jenuh.Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi dan teknik analisis data menggunakan uji t-test.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh metode bermain peran terhadap kemampuan berbicara anak dengan nilai  (21,893)  (1,761), yang berarti   diterima dan  ditolak. Perbedaan kemampuan berbicara anak dengan pretest diperoleh nilai rata-rata persentase keberhasilan keseluruhan anak sebesar 33,3% termasuk dalam kategori penilaian “Mulai Berkembang” (MB), dan setelah dilaksanakan perlakuan atau posttest diperoleh total nilai rata-rata persentase keseluruhan meningkat dari sebelumnya yakni sebesar 73% dengan kategori penilaian “Berkembang Sesuai Harapan” (BSH).