Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Workshop Pengembangan Aplikasi Digital Marketing & Sosialisasi Manajemen Pemasaran Bagi Pelaku Usaha Kecil Di Lingkungan Kampus Nadia, Putri; Viona, Resyelly; Yupita, Lasmi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 2 (2025): JURMAS BANGSA
Publisher : Riset Sinergi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62357/jurmas.v3i2.686

Abstract

Workshop ini dirancang untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pelaku usaha kecil di lingkungan kampus dalam memanfaatkan aplikasi digital marketing serta memahami manajemen pemasaran. Di era digital saat ini, penggunaan teknologi informasi yang cepat berkembang menjadikan digital marketing sebagai strategi yang sangat penting bagi pelaku usaha untuk menjangkau konsumen dengan cara yang lebih efisien dan efektif. Kegiatan ini mencakup pelatihan mengenai penggunaan berbagai platform digital, termasuk media sosial, pemasaran melalui email, dan optimasi mesin pencari (SEO), serta sosialisasi tentang prinsip-prinsip dasar manajemen pemasaran yang relevan untuk diterapkan dalam usaha mereka. Melalui workshop ini, diharapkan para peserta dapat merumuskan strategi pemasaran yang lebih inovatif dan responsif, sehingga dapat meningkatkan daya saing usaha kecil mereka di tengah persaingan yang semakin ketat. Evaluasi dari kegiatan ini akan dilakukan dengan mengumpulkan umpan balik dari peserta serta menganalisis dampak yang ditimbulkan terhadap peningkatan penjualan dan visibilitas usaha setelah penerapan materi yang telah dipelajari. Dengan demikian, workshop ini tidak hanya memberikan pengetahuan teoritis, tetapi juga keterampilan praktis yang dapat langsung diterapkan dalam pengembangan usaha, sehingga pelaku usaha kecil dapat lebih siap menghadapi tantangan di era digital.
Management of Acute Respiratory Infections (ARI) in Children and Environmental Risk Factors: A Literature Review Azrin, Minalni; Sakir, Sarni; Julianas, Eva; Amanda, Isnaeni; Nadia, Putri; Fuspita Sari, Rispa; Mardiah, Ainun; Cahyana, Icha; Wanda, Irma; Purnamasari, Anisa
Nursing Genius Journal Vol. 2 No. 2 (2025): Nursing Genius Journal Vol. 2 No. 2 April 2025
Publisher : PT. Nursing Genius Care

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Background: Acute Respiratory Infections (ARI) are among the leading health problems contributing to the high mortality rate in children under five, both globally and in developing countries. ARI is a common respiratory disease that poses significant global concern due to its high morbidity and mortality rates, especially among children and the elderly. Common respiratory infections include the common cold, upper respiratory tract infections, influenza-like illnesses, and flu, which are caused by bacterial, viral, and fungal pathogens. Purpose:  The purpose of this review is to examine Acute Respiratory Infections (ARI) in children and to identify associated environmental risk factors. Methods:  A systematic literature search was conducted using several databases, including ScienceDirect and Google Scholar. The selected articles provided information on study sample size, research findings, and levels of evidence. Results:  The search process yielded 10 eligible journals that met the predetermined keywords and inclusion criteria. Conclusion:   ARI affects both the upper and lower respiratory tracts, with viral and bacterial infections being the primary causes, which are easily transmitted through airborne particles or direct contact. Environmental factors such as air pollution, exposure to cigarette smoke, the use of fossil fuels for household needs, and poor sanitation conditions are significant risk factors that exacerbate the incidence of ARI.
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor Pribadi Di Kota Payakumbuh Viona, Resyelly; Nadia, Putri; Parwati, Tri Ayu
Journal of Science Education and Management Business Vol. 4 No. 2 (2025): JOSEMB (Journal Of Science Education And Management Business)
Publisher : Riset Sinergi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62357/joseamb.v4i2.684

Abstract

Kepatuhan pajak merupakan sebuah tindakan taat pajak oleh masyarakat kepada negara sesuai aturan dan sistem perundang-undangan yang berlaku. Kepatuhan Wajib Pajak yang rendah, mengakibatkan system tersebut tidak akan berjalan dengan baik, sehingga Wajib Pajak pun akan melaksanakan kewajiban pajaknya dengan tidak benar dan pada akhirnya penerimaan dari sektor pajak tidak akan tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di Kota Payakumbuh. Faktor-faktor yang menjadi variabel dalam penelitian ini adalah kualitas pelayanan, pengetahuan pajak, sanksi pajak dan kesadaran wajib pajak. Responden dalam penelitian ini adalah pewajib pajak kendaraan bermotor yang ada di Kota Payakumbuh dengan jumlah sampel 99 responden. Metode dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan beberapa kriteria yang diambil. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan alat bantu SPSS versi 23. Hasil penelitian dalam penelitian ini menunjukan bahwa a) kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak, b) pengetahuan pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak, c) sanksi pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak dan d) kesadaran wajib pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak.
ANALISIS PEMBELAJARAN PPKn TERHADAP PEMAHAMAN WAWASAN KEBANGSAAN SISWA KELAS XI Nadia, Putri; Rohana, Rohana; Toni, Toni
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 6, No 1 (2025)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jmapen.v6i1.8036

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) terhadap pemahaman wawasan kebangsaan siswa kelas XI di SMA Negeri 1 NA IX-X. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, jenis penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif yang menghasilkan gambaran data berupa kata-kata lisan maupun tertulis dari sampel yang diamati. Berdasarkan hasil wawancara guru dan siswa kelas XI SMA Negeri 1 NA IX-X dapat dipastikan pemahaman wawasan kebangsaan siswa kelas XI sudah cukup baik, dan dengan pembelajaran PPKn yang cukup menyenangkan siswa jadi lebih memahami pembelajaran.
Pencatatan Produksi Kusen dan Lemari PD. Daya Jaya Menggunakan Metode Harga Pokok Pesanan Yulia, Yulia; Rahayuningsih, Panny Agustia; Nadia, Putri; yulia
Jurnal Sistem Informasi Akuntansi Vol. 5 No. 2 (2024): Periode September 2024
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/justian.v5i2.7554

Abstract

Production is a process in which goods or services called inputs are converted into goods or services called outputs. Where the production function shows how much maximum output can be produced if a certain amount of input is used in the production process. The object of research at PD. Daya Jaya, the author examines the production section where the process of calculating production costs used is still less effective. The system created applies the Order Costing Method, where the order costing method is a method that produces based on each order, collecting the cost of production using the order costing method. The methodology used to build this system uses the waterfall method. The programming language used in creating web-based applications consists of hypertext preprocessor (PHP), hypertext markup language (HTML), cascading style sheet (CSS). The results of this study are web-based applications where there are several features in the admin section, there are accounts, raw materials, auxiliary materials, factory overhead, employees, orders, incoming raw materials, incoming auxiliary materials and order history. Then in the production section there is production and in the owner section there is a report feature where the owner can view and print reports
HUBUNGAN KUALITAS TIDUR DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA LANSIA DI DESA LADANG BARO KECAMATAN PANGA, ACEH JAYA Nadia, Putri; Wahyuni muhsin, Sri
Jurnal Biogenerasi Vol. 10 No. 3 (2025): Volume 10 no 3 tahun 2025 terbit september
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/biogenerasi.v10i3.6625

Abstract

Hipertensi merupakan suatu kondisi ketika tekanan darah di atas batas normal yaitu 140/90 mmHg. Tekanan darah tinggi sering kali tidak menunjukkan gejala. Seiring waktu, jika tidak diobati dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti penyakit jantung dan stroke. Beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya hipertensi, diantaranya kualitas tidur dan aktivitas fisik. Angka kejadian hipertensi cukup tinggi di kabupaten Aceh Jaya selama 3 tahun terakhir yaitu mencapai 6.451 kasus didapatkan bahwa lansia yang terdiagnosa hipertensi kelima tertinggi di kecamatan Panga. Berdasarkan data dari Puskesmas Panga didapatkan bahwa lansia yang terdiagnosa hipertensi paling banyak di desa Ladang Baro yang berjumlah 33 kasus. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis hubungan antara kualitas tidur dan aktivitas fisik dengan kejadian hipertensi pada lansia di desa Ladang Baro kecamatan Panga, Aceh Jaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan desain cross sectional, penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu variabel independent kualitas tidur, aktivitas fisik dan variabel dependent kejadian hipertensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden dengan kualitas tidur kurang baik yaitu 38 responden (63.3%). Aktivitas fisik pada responden dominannya masuk dalam kategori kurang baik yaitu berjumlah 32 responden (53.3%). Berdasarkan kejadian hipertensi menunjukkan bahwa 33 responden (55.0%) masuk kedalam kategori hipertensi. Hasil analisis kualitas tidur didapatkan nilai p value =0,001<0,05 artinya terdapat hubungan antara kualitas tidur dengan kejadian hipertensi. Hasil analisis aktivitas fisik di dapatkan nilai p value = 0,002< 0,05 artinya terdapat hubungan antara aktivitas fisik dengan kejadian hipertensi. Kesimpulan dari penelitian ini, terdapat hubungan antara kualitas tidur dan aktivitas fisik dengan kejadian hipertensi pada lansia di desa Ladang Baro kecamatan Panga, Aceh Jaya. Bagi lansia yang hipertensi diharapkan untuk mengimplementasikan atau menerapkan kualitas tidur yang baik yaitu 6-7 jam dan aktivitas fisik yang baik yaitu minimal berjalan kaki sehari 30 menit.
PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO ASSET RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, RETURN ON ASSET, RETURN ON EQUITY DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP PERUBAHAN LABA ( Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2015 -2020) Putri Nadia Identiti, Putri Kumala Dewi; Nadia, Putri; Identiti, Identiti
Jurnal Ekonomi Manajemen Bisnis Syariah dan Teknologi Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Ekonomi, Manajemen Bisnis, Syariah dan Teknologi
Publisher : Yayasan Azam Insan Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62833/embistek.v1i1.5

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Current Ratio, Debt To Asset Ratio, Total Asset Turnover, Return On Asset, Return On Equity dan Net Profit Margin terhadap Perubahan Laba ). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di bursa efek Indonesia (BEI). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini diambil 28 perusahaan yang terdaftar di BEI selama periode 2015-2020. Teknik penentuan sampel menggunakan proposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear data panel dan diolah menggunakan eviews 11. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa current ratio berpengaruh negatif signifikan terhadap perubahan laba, debt to asset ratio tidak berpengaruh terhadap perubahan laba, total asset turnover tidak berpengaruh terhadap perubahan laba, return on asset tidak berpengaruh terhadap perubahan laba, return on equity tidak berpengaruh signifikan terhadap perubahan laba ,dan net profit margin tidak berpengaruh terhadap perubahan laba.
Pengaruh Green Accounting dan Kinerja Lingkungan terhadap Sustainable Development Goals pada Perusahaan Manufaktur Sektor Barang Konsumsi Tahun 2021-2023 Rahmatika; Nadia, Putri; Yupita, Lasmi
Jurnal Alwatzikhoebillah : Kajian Islam, Pendidikan, Ekonomi, Humaniora Vol. 11 No. 1 (2025): Jurnal Alwatzikhoebillah : Kajian Islam, Pendidikan, Ekonomi, Humaniora
Publisher : Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37567/alwatzikhoebillah.v11i1.3636

Abstract

Global challenges in dealing with hunger, poverty, social inequality, environmental pollution, climate change, and several other important issues encourage the creation of the concept of sustainable development goals. This quantitative method research was conducted to determine the impact of green accounting implementation and environmental performance on sustainable development goals. The criteria selection process resulted in 33 samples from manufacturing companies in the consumer goods sector that published complete annual reports and sustainability reports in 2021-2023. The company also received a PROPER certificate for three consecutive years as a form of commitment to preserving the environment. This study uses multiple linear regression analysis and a series of tests, namely the classical assumption test, the coefficient of determination test, and the hypothesis test. The t-test results reveal that green accounting is unable to influence sustainable development goals. Some companies are still not transparent in conveying information about environmental costs in annual reports and sustainability reports. Furthermore, the t-test results state that environmental performance is able to influence sustainable development goals. This is evidenced by the acquisition of a consistent company environmental performance rating every year.
Pengaruh Manajemen Laba Akrual dengan Pendekatan Revenue Discretionary Model dan Kualitas Laba terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Tahun 2015-2019 Wahyudi, Rahmat; Viona, Resyelly; Nadia, Putri; Yupita, Lasmi
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i3.12560

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajemen laba akrual dengan pendekatan revenue discretionary model dan kualitas laba terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2015-2019. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2015-2019 yaitu sebanyak 184 perusahaan. Sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 99 perusahaan. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen laba akrual dengan pendekatan revenue discretionary model secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai probability sebesar 0,645 lebih besar dari 0,05 (0,645 > 0,05). Kualitas Laba secara parsial berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai probability sebesar 0,000 lebih kecil dari 0.05 (0,000 < 0,05). Manajemen laba akrual dengan pendekatan revenue discretionary model dan kualitas laba secara parsial berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, hasil yang diperoleh menunjukan bahwa nilai probability yang dihasilkan sebesar 0,000 < 0,05.
Hubungan Antara Konten Feed Instagram @lps_idic Dengan Literasi Keuangan Gen Z Terkait Program Penjaminan Simpanan Nadia, Putri; Hadiyanto, Hadiyanto
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 5 No. 3 (2025): EduTIK : Juni 2025
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/edutik.v5i3.11845

Abstract

ABSTRAK  Penelitian ini mengkaji hubungan antara kualitas konten feed Instagram @lps_idic dengan tingkat literasi keuangan Gen Z, khususnya terkait program penjaminan simpanan. Gen Z dipilih karena merupakan kelompok usia yang sangat aktif menggunakan media sosial, serta akan menjadi pelaku utama ekonomi di masa depan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional dan memanfaatkan uji validitas serta reliabilitas untuk memastikan instrumen kuesioner yang digunakan akurat dan konsisten. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner daring kepada 30 responden yang merupakan pengikut aktif akun Instagram @lps_idic dan memenuhi kriteria Gen Z. Variabel independen dalam penelitian ini adalah kualitas konten yang mencakup aspek relevansi, kredibilitas, keunikan, kegunaan, daya tarik visual, ketepatan waktu, dan konsistensi identitas. Sementara itu, variabel dependen adalah literasi keuangan yang diukur dari indikator pengetahuan, keterampilan, keyakinan, sikap, dan perilaku. Hasil awal menunjukkan bahwa responden menilai konten @lps_idic sebagai informatif, mudah dipahami, dan menarik secara visual. Uji validitas dan reliabilitas menunjukkan bahwa instrumen yang digunakan telah memenuhi standar kelayakan pengukuran. Temuan ini memperkuat asumsi bahwa konten edukatif di media sosial, jika dikelola secara strategis, dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan pemahaman keuangan di kalangan Gen Z. Penelitian ini juga memperkuat pentingnya strategi komunikasi digital dalam program literasi keuangan yang dijalankan oleh institusi pemerintah seperti LPS. ABSTRACT  This study examines the relationship between the quality of the Instagram feed content of @lps_idic and the level of financial literacy among Generation Z, particularly regarding the deposit insurance program. Generation Z was selected as the target group due to their high level of engagement with social media and their role as future key economic players. The study employs a quantitative approach with a correlational method and utilizes validity and reliability tests to ensure that the questionnaire instrument is accurate and consistent. Data were collected through an online questionnaire distributed to 30 respondents who are active followers of the @lps_idic Instagram account and meet the Generation Z criteria. The independent variable is the content quality, measured through indicators such as relevance, credibility, uniqueness, usefulness, visual appeal, timeliness, and brand consistency. The dependent variable is financial literacy, measured by indicators of knowledge, skills, confidence, attitudes, and behavior. Preliminary findings show that respondents perceive @lps_idic content as informative, easy to understand, and visually engaging. The validity and reliability tests confirm that the instrument meets the required measurement standards. These findings support the assumption that educational content on social media, when strategically managed, can positively influence the improvement of financial understanding among Generation Z. The study also emphasizes the importance of digital communication strategies in financial literacy programs conducted by government institutions such as the Indonesia Deposit Insurance Corporation (LPS).