ABSTRAK Hygiene penjamah makanan adalah seorang tenaga kerja yang menjamah makanan, tindakan penjamah dapat mempengaruhi kualitas makanan yang disajikan. Minuman Thai tea merupakan minuman khas Thailand berbahan dasar teh hitam yang ditambahkan dengan gula, kental manis/krimer dan es. Kesalahan persiapan dalam produksi minuman ini dapat menyebabkan kemungkinan pencemaran Bakteri Salmonella Typhi. Keberadaan Bakteri Salmonela typhi pada makanan/minuman dapat menyebabkan penyakit Demam Tifoid. Menurut WHO, Demam tifoid menjadi penyebab angka morbiditas dan mortalitas pada banyak negara. Laporan Data Dinas Kesehatan Kota Kendari Tahun 2020 menunjukkan bahwa demam tifoid menempati urutan ke-6 dari 10 kasus terbesar dengan jumlah 4.467 kasus. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran hygiene penjamah, sanitasi tempat pengolahan dan keberadaan bakteri Salmonella Typhi pada minuman Thai tea yang dijual pedagang kaki lima di Kecamatan Abeli Kota Kendari Tahun 2023. Penelitian ini merupakan kajian kuantitatif deskripsi dengan menggunakan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Higiene sanitasi penjamah telah memenuhi syarat sesuai dengan Peraturam Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 942/MENKES/SK/VII/2003 tentang pedoman persyaratan higiene sanitasi makanan jajanan. Kata kunci: Deman tifoid, higiene penjamah, sanitasi, salmonella typhi, thai tea ABSTRACT Hygiene A food handler is a worker who handles food, the handler's actions can affect the quality of the food served. Thai tea is a typical Thai drink made from black tea which is added with sugar, sweetened condensed cream and ice. Preparation errors in the production of this drink can cause possible contamination with Salmonella Typhi bacteria. The presence of Salmonella typhi bacteria in food/drinks can cause Typhoid Fever. According to WHO, typhoid fever is a cause of morbidity and mortality in many countries. The 2020 Kendari City Health Service Data Report shows that typhoid fever ranks 6th out of the 10 largest cases with a total of 4.467 cases. The aim of the research is to determine the description of handlers' hygiene, sanitation of processing places and the presence of Salmonella Typhi bacteria in Thai tea drinks sold by street vendors in Abeli District, Kendari City in 2023. This research is a descriptive quantitative study with univariate analysis . The results of the research show that the sanitation hygiene of handlers has met the requirements in accordance with the Regulation of the Minister of Health of the Republic of Indonesia Number 942/MENKES/SK/VII/2003 concerning guidelines for sanitation hygiene requirements for snack foods. Keywords: Typhoid fever, Handler hygiene, Salmonella typhi, Thai tea