Claim Missing Document
Check
Articles

Rekayasa Kualitas Batu Bata Merah dengan Menggunakan Metode Design of Experiment (Metode Taguchi) Azmi, Azmi; Febrina, Wetri; Abrar, Aidil
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol. 8 No. 1 (2024): EDISI MEI
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v8i1.10476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor faktor yang berkontribusi dan parameter optimum pada pembuatan batu bata. Penelitian ini dilakukan di usaha batu bata “Amanah” yang merupakan salah satu usaha di sentra batu bata Purnama kota Dumai yang masih menggunakan cara manual. Metode Taguchi digunakan yang terdiri dari tahap perencanaan, eksperimen, analisa, dan diakhiri dengan tahap eksperimen konfirmasi. Hasil perhitungan S/N ratio menunjukkan bahwa parameter optimum proses pembuatan batu bata adalah penggunaan 90% komposisi tanah liat (A), 1,5 jam untuk waktu pengadukan adonan (B), 15 hari waktu penjemuran (C) dan waktu pembakaran selama 2 hari (D). Sementara itu, kontribusi faktor-faktor terhadap kualitas batu bata dipengaruhi oleh komposisi tanah liat sebesar 35,8% dan 31% waktu pembakaran. Sedangkan waktu pengadukan dan waktu penjemuran masing-masing memberikan kontribusi sebesar 9,4% dan 7,1% dan residual atau faktor error berkontribusi sebesar 16,7%. Hasil eksperimen konfirmasi menunjukkan adanya penurunan jumlah cacat sebesar 33,27%. Hal ini dapat dilihat dari jumlah cacat rata-rata sebelum dilakukan penelitian yaitu sebesar 5,89% dan mengalami penurunan rata-rata jumlah cacat menjadi 3,93% setelah dilakukan penerapan parameter optimum. Sedangkan eksperimen konfirmasi terhadap rata-rata kuat tekan tidak menunjukan adanya perubahan yang signifikan yaitu hanya 1,2%
Waktu Standar Surat Izin Bongkar Palm Kernel Expeller di PT XYZ Dumai Febrina, Wetri; Suarlin, Jhon; Ananda Mawariska, Anggie
Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) Vol. 16 No. 1 (2021): Jurnal ARTI: Aplikasi Rancangan Teknik Industri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT XYZ merupakan salah satu Perusahaan swasta yang bergerak dibidang industri minyak sawit dengan produksi Refinery, produksi fracsination penimbunan Palm Kernel Expeller (PKE) dan proses Bulking dan shipping di kota Dumai-Riau. PT XYZ masih belum memiliki waktu standar yang akurat dalam proses pengurusan surat izin bongkar palm kernel expeller. Penentuan waktu standar dengan menggunakan metode stopwatch time study. Waktu standar yang dibutuhkan dalam pengurusan surat izin bongkar palm kernel expeller di PT XYZ Dumai adalah 3188 detik dengan 40 kali pengamatan
Pengendalian Kualitas Produk Refined Bleached And Deodorized Palm Kernel Oil Di PT Kuala Lumpur Kepong Dumai Talieris Sarumaha, Junior; Febrina, Wetri; Buchari, Julanos
Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) Vol. 16 No. 2 (2021): Jurnal ARTI: Aplikasi Rancangan Teknik Industri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/arti.v16i2.259

Abstract

Kualitas merupakan salah satu faktor penting dalam aktivitas produksi. Hal ini menuntut perusahaan untuk tetap menjaga kualitas produk yang diproduksinya sehingga produknya dapat diterima konsumen serta mampu bersaing di pasar. PT KLK Dumai merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan Crude Palm Kernel Oil (CPKO). Perusahaan ini masih mempunyai permasalahan pada mutu Refined Bleached And Deodorized Palm Kernel Oil (RBDPKO) dimana produk tidak memenuhi parameter yang telah ditentukan yang disebabkan oleh beberapa faktor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah adalah metode Six Sigma. Metode ini terbagi atas 5 tahapan, yaitu Define, Measure, Analyze, Improvement dan Control (DMIAC). Parameter produk dengan persentase cacat tertinggi adalah parameter FFA yaitu 7%, kemudian parameter colour yaitu 5% dan yang terendah adalah parameter Moisture yaitu 1%. Pengujian kapabilitas proses diketahui nilai Cpk FFA 1,62 > 1, nilai Cpk Moisture 2,97 > 1 dan nilai Cpk Colour 1,27 > 1 hal ini menunjukkan bahwa parameter FFA, Moisture dan Colour memenuhi spesifikasi akan tetapi harus dilakukan pemantauan.Faktor yang mempengaruhi kualitas RBDPKO terdiri atas manusia, metode, mesin, material dan lingkungan. Untuk mengatasi permasalahan pada parameter mutu Produk RBDPKO penulis menerapkan metode 5W-1H.
Perancangan Perbaikan Tata Letak Pengetaman Kayu UD Indah Karya Dedi Randes; Fitra, Fitra; Irmayani, Irmayani; Febrina, Wetri
Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) Vol. 17 No. 1 (2022): Jurnal ARTI: Aplikasi Rancangan Teknik Industri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/arti.v17i1.356

Abstract

Pengetaman Kayu UD Indah Karya adalah satu dari pabrik yang khusus memproduksi seperti daun pintu, daun jendela, konsen pintu dan konsen jendela. Untuk proses produksi Pengetaman Kayu UD Indah Karya membutuhkan kayu kulin dan meranti sebanyak 1 sampai 4 kubik. Dalam proses bongkar muat kayu tersebut untuk produksi, proses ini menjadi keluhan karena dari area unloading ke tempat penyimpanan memiliki jarak yang jauh berakibat dengan menambah beban kerja. Hal ini berakibat dari perencanaan tata letak stasiun-stasiun kerja yang tidak baik, serta juga keluhan atas aliran material yang terganggu. Oleh karena itu akan dilakukan penelitian untuk menyelesaikan permasalahan atas tata letak Pengetaman Kayu UD Indah Karya. Penelitian ini akan membuat layout usulan dengan menggunakan pendekatan metode Systematic Layout Planning (SLP) dan metode Grafik. Berdasarkan penelitian luas kebutuhan area didapatkan sebesar 277,44 m2. Sedangkan layout usulan Pengetaman Kayu UD Indah Karya adalah layout usulan dengan menggunakan pendekatan metode Systematic Layout Planning (SLP) yang memiliki jarak perpindahan terkecil sebesar 76m.
Penerapan Metode Systematic Layout Planning dan 5S dalam Perancangan Ulang Pabrik Roti Almeera Bakery Ernita, Tri; Mesra, Trisna; Febrina, Wetri; Anggraini, Lilis
Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) Vol. 18 No. 1 (2023): Jurnal ARTI : Aplikasi Rancangan Teknik Industri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/arti.v18i1.535

Abstract

Pabrik roti Almeera Bakery ditinjau dari segi tata letak fasilitas produksi masih terdapat permasalahan yaitu area pengemasan dan area penyimpanan produk yang letak nya terpisah. Selain itu penempatan loyang yang tidak teratur, serta kemasan bahan baku yang sudah kosong dan masih berisi diletakkan di tempat yang sama. Mengatasi permasalahan tersebut maka dilakukan penelitian dengan metode Systematic Layout Planning. Tahapan pada metode ini yaitu menganalisa aliran material, ARC, ARD, menghitung kebutuhan luas area, AAD, dan terakhir dapat dirancang layout usulan. Selanjutnya mengkombinasikan hasil rancangan dengan metode 5S. Hasil penelitian yaitu layout usulan. Dari perhitungan diperoleh pengurangan jarak perpindahan bahan yang awalnya yaitu 42,50 m menjadi 35,04 m. Sehingga terpilihlah layout usulan dengan jarak yang lebih kecil 7,46 m. Sedangkan dari metode 5S didapatkan bahwa kegiatan produksi harus dilakukan dengan menerapkan budaya 5S sehingga dapat menciptakan efisiensi dan kenyamanan kerja.
Analisis Manajemen Persediaan Obat Di Apotek Raga Farma Kota Dumai Dahliana, Dian; Yusrizal, Yusrizal; Febrina, Wetri
Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) Vol. 18 No. 2 (2023): Jurnal ARTI: Aplikasi Rancangan Teknik Industri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/arti.v18i2.650

Abstract

Apotek Raga Farma berada di Jalan Gatot Subroto Kota Dumai menjadi salah satu apotek yang banyak dituju oleh masyarakat sekitar. Berdasarkan pernyataan dari pengelola Apotek Raga Farma, selama ini pengendalian persediaan obat hanya dilakukan pantauan terhadap stok. Pemesanan hanya dilakukan jika stok obat menipis, yang mengakibatkan tidak terkontrolnya persediaan obat. Metode yang digunakan adalah metode Always Better Control (ABC) dan Vital, Essensial, Non Essensial (VEN) untuk menentukan pengendalian yang tepat pada masing-masing kelompok obat yang diprioritaskan. Obat yang diprioritaskan diramalkan dengan metode Forecasting. Selanjutnya obat yang harus diprioritaskan akan dihitung menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) untuk mengetahui jumlah optimum pemesanan guna mengefisiensi biaya pemesanan. Hasil yang didapatkan berupa jumlah pemesanan yang ekonomis (EOQ) untuk obat Glucovel-2 adalah 577 tablet dengan total cost Rp 68.696, Amlodipine 10mg 315 tablet dengan total cost Rp 47.320, Amlodipine 5mg 288 tablet dengan total cost Rp 28.821, Metformin 425 tablet dengan total cost Rp 31.895 dan Glucovance 18 tablet dengan total cost Rp 24.411.
Efektifitas Mesin Hydraulic Press Di PT Mega Green Technology Dumai Amri, Miftahul; arif, muhammad; Febrina, Wetri
Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) Vol. 19 No. 1 (2024): Jurnal ARTI: Aplikasi Rancangan Teknik Industri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/arti.v19i1.792

Abstract

Penggunaan mesin yang terus-menerus menyebabkan kerusakan parah pada komponen mesin hydraulic press, seperti pompa, seal hydraulic, screw conveyor, bearing, dan laugher gantung. Akibat dari kerusakan tersebut, terjadi penurunan hasil produksi yang tidak sesuai dengan target perusahaan. Peneliti melakukan salah satu aktivitas perawatan dengan mengikutsertakan semua elemen perusahaan, menggunakan Overall Equipment Effectiveness (OEE) sebagai pengukuran dalam penerapan program Total Productive Maintenance (TPM) guna menjaga peralatan dalam kondisi ideal dengan mengeliminasi six big losses peralatan, yang merupakan hasil perkalian antara ketersediaan (AV), performance rate (PE), dan quality rate (RQ). Setelah melakukan perhitungan OEE, peneliti menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi nilai OEE menggunakan diagram cause and effect serta memberikan saran perbaikan melalui diagram tersebut. Hasil penerapan TPM menunjukkan nilai rata-rata OEE sebesar 35,41%, yang lebih rendah dibandingkan standar sebesar 84%. Analisis melalui diagram cause and effect menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi nilai OEE adalah faktor manusia, material, metode kerja, dan mesin.
EDUKASI SISWA SEKOLAH DASAR MENGENAI JAJANAN SEHAT Febrina, Wetri; Abdillah, Nuryasin; Indrawan, Surya; Harfrida, Elisa; Srihandayani, Susy
Jurnal Pengabdian Kompetitif Vol. 1 No. 2 (2022): Inovasi Pengabdian Masyarakat untuk Pemberdayaan UMKM dan Komunitas
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/pengabdiankompetif.v1i2.1160

Abstract

Kegiatan membeli jajanan pada jam istirahat sekolah adalah sebuah kegiatan yang umum dilakukan oleh siswa sekolah, terutama siswa Sekolah Dasar. Tak heran jika kehadiran pedagang kaki lima yang menjual jajanan banyak ditemukan di seputaran sekolah. Kenyataan banyak siswa yang membeli jajanan masih sering dijumpai. Hal ini tentunya wajib diwaspadai, karena jajanan yang dibeli di luar lingkungan sekolah berada di luar pengawasan sekolah, sehingga baik mutu, kandungan nutrisi dan kebersihannya menjadi tidak terjamin. Kegiatan PKM ini bertujuan untuk mengedukasi mitra, dalam hal ini adalah siswa SD Negeri 003 Pangkalan Sesai, Kecamatan Dumai Barat supaya lebih mengenal tentang jajanan sehat dan meningkatkan kewaspadaan mereka akan bahaya bahan kimia dalam jajanan anak. Selesai kegiatan diberikan semacam post test untuk melihat perbandingan perubahan pengetahuan mereka tentang pentingnya memilih jajanan sehat.