Pengadilan Negeri berperan penting dalam menangani perkara perdata dan pidana, termasuk sengketa hak milik dan kasus pidana di Indonesia. Kurangnya pemahaman masyarakat tentang layanan bantuan hukum menjadi hambatan dalam mengakses keadilan. Pengadilan Negeri Denpasar menyediakan layanan bantuan hukum gratis untuk mengatasi masalah ini. Ada 3 Metode yang digunakan untuk memahami dasar hukum, fungsi, dan tugas pengadilan serta layanan bantuan hukum. Dari 12 peserta edukasi, 3 orang belum mengetahui layanan bantuan hukum, tetapi setelah edukasi, 100% peserta memahami prosedur mengakses layanan ini. Pengadilan ini berkomitmen pada asas keadilan, legalitas, dan kepastian hukum. Meskipun upaya edukasi hukum telah dilakukan, tantangan dalam akses informasi dan kualitas layanan bantuan hukum masih perlu diatasi untuk memastikan keadilan yang lebih merata bagi seluruh masyarakat.