Claim Missing Document
Check
Articles

Spatial Literacy through the Development of a VARK Model Based on Langkat Malay Culture Assisted by GeoGebra Saputri, Lilis; Mardiati; Parinduri, Wina Mariana Parinduri; Franklin, Togue Nana Dipanda
RANGE: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 7 No. 1 (2025): Range Juli 2025
Publisher : Pendidikan Matematika UNIMOR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32938/jpm.v7i1.9457

Abstract

This study aims to develop a GeoGebra-based learning model integrated with Langkat Malay local culture to enhance students' spatial literacy in geometry learning. Spatial literacy refers to students’ ability to visualize, reason geometrically, and communicate spatial ideas, which are essential for understanding mathematical concepts more deeply. The research employed a Research and Development (R&D) approach, which involved several stages including needs analysis, model design, implementation, and evaluation. The study was conducted with high school students in Langkat, North Sumatra, as research subjects. The results revealed that the integration of GeoGebra technology and local cultural elements effectively improved students’ spatial literacy. GeoGebra allowed students to explore spatial concepts visually and interactively, while the inclusion of Langkat Malay culture provided meaningful context that increased student engagement and motivation. In addition, the development of supporting materials, such as e-LKPD and GeoGebra-based practice questions, helped create a more structured and comprehensive learning environment. The study recommends teacher training on the model, further development of culturally integrated learning tools, and broader implementation in various school contexts. Future research is suggested to assess the long-term effects and explore deeper cultural integration, including local art and architecture, to strengthen students’ connection between mathematics and their cultural identity.
Analisis Minat Belajar Siswa Berbantuan Geogebra Pada Materi Garis Singgung Persekutuan Lingkaran di SMP Negeri 3 Binjai Nasution, Siti Suaibah; Saputri, Lilis; Hilliyani
Ta'dib: Jurnal Pemikiran Pendidikan Vol. 14 No. 1 (2024): Maret 2024
Publisher : IAIN Takengon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54604/tdb.v14i1.443

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara khusus yaitu; (a) Minat belajar siswa dalam menggunakan Geogebra pada materi garis singgung persekutuan lingkaran dan (b) Efektivitas pembelajaran matematika siswa dalam menggunakan Geogebra pada materi garis singgung persekutuan lingkaran. Metode dalam penelitian ini yang digunakan adalah pendekakan deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini ialah keseluruhan siswa kelas VIII pada SMP Negeri 3 Binjai. Sampel dalam penelitian ini ialah siswa kelas VIII-1 yang terdiri dari 22 orang siswa pada SMP Negeri 3 Binjai. Instrumen non tes yang digunakan ialah kuisioner (angket). Hasil analisis dalam penelitian ini adalah; (a) Adanya minat belajar siswa dalam penggunaan Geogebra pada materi garis singgung persekutuan lingkaran dilihat dari rekapitulasi penilaian angket diperoleh nilai rata-rata persentase tertinggi yaitu sebesar 51,37% pada skala kategori “Setuju” dan (b) Adanya efektivitas pembelajaran matematika siswa dalam penggunaan Geogebra pada materi garis singgung persekutuan lingkaran dilihat dari perolehan nilai rata-rata persentase tertinggi dari salah satu penyataan pada indikator yaitu sebesar 90,9% pada skala kategori “Setuju”. Hal ini menunjukkan bahwa: (a) terdapat minat belajar siswa pada materi garis singgung persekutuan lingkaran menggunakan Geogebra di SMP Negeri 3 Binja, dan (b) terdapat keefektivan menggunakan Geogebra pada kegiatan pembelajaran matematika.
Bimbingan Belajar Berbasis Fun Learning untuk Meningkatkan Minat dan Kemampuan Matematika Siswa Sekolah Dasar di Kecamatan Secanggang: Pengabdian Mardiati; Sitepu, Ediaman; Tartiyoso, Seget; Sri Zulhayana; Lilis Saputri; Khairina Afni; Dewi Rulia Sitepu; Fitria; Aulia Rahmadita
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 1 (Juli 2025 -
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v4i1.2185

Abstract

Kemampuan matematika pada siswa sekolah dasar di wilayah pedesaan sering kali rendah akibat minimnya minat belajar, keterbatasan fasilitas, dan metode pembelajaran yang kurang menarik serta lemahnya pendampingan belajar dirumah. Kegiatan pengabdian ini bertujuan meningkatkan kemampuan matematika dan minat anak pada matematika melalui program bimbingan belajar berbasis fun learning di Desa Kebun Kelapa, Kecamatan Secanggang. Metode pelaksanaan meliputi observasi awal, analisis kebutuhan, perencanaan materi, pelaksanaan bimbingan, serta evaluasi. Program diikuti oleh 16 anak usia SD kelas 3–6 selama 12 kali pertemuan dengan durasi 90 menit per sesi. Evaluasi dilakukan melalui tes kemampuan matematika (pre-test dan post-test) serta angket minat belajar. Hasil menunjukkan peningkatan rata-rata nilai matematika dari 58,3 menjadi 78,7 dengan N-Gain 0,49 (kategori sedang menuju tinggi), serta peningkatan minat belajar dari 62% menjadi 85%. Program ini terbukti efektif meningkatkan keterampilan matematika dan minat belajar siswa, sehingga dapat direkomendasikan untuk direplikasi di daerah lain dengan kondisi serupa.