Claim Missing Document
Check
Articles

Found 40 Documents
Search

TEACHING READING BY COMBINING ANTICIPATION GUIDE WITH QUESTIONING THE AUTHOR STRATEGY FOR JUNIOR HIGH SCHOOL IKHLAS, SEPRIWAN; PERPISA, LILI
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 1 (2013): Jurnal Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam makalah ini, penulis membahas tentang bagaimana pengajaran reading melalui penggabungan dua buah strategi, yaitu Anticipation Guide dan Questioning the Author. Dalam mengaplikasikan dua strategi ini, penulis menggunakan strategi pertama yaitu Anticipation Guide. Sebelum membaca teks, guru memberikan Anticipation Guide Template yang berisikan beberapa pernyataan tentang teks kepada siswa, setelah itu guru membimbing siswa untuk menjawab beberapa pertanyaan yang ada di dalam Anticipation Guide Template. Setelah selesai, guru membagikan teks kepada siswa. Siswa mendiskusikan tentang apa yang telah mereka pelajari dan guru mengklarifikasi kembali hal-hal yang masih belum dimengerti oleh siswa dengan cara membaca kembali teks secara bersama. Kemudian guru menggunakan strategi kedua yaitu strategi Questioning the Author dimana, guru memilih bagian teks yang dirasa menarik dalam hal percakapan. Kemudian guru membagikan lembaran tugas yang berisi pernyataan yang berhubungan dengan teks bagi siswa dan meminta siswa untuk membaca teks tersebut berkelompok untuk menjawab pertanyaan tersebut. Ketika latihan telah selesai , guru mendiskusikan latihan yang mereka buat dengan seluruh siswa .Melalui makalah ini, penulis berharap bisa memperkenalkan bagaimana cara menggabungkan dua strategi dalam pengajaran membaca. Bagi siswa, mereka bisa lebih kreatif dan termotifasi dalam menggunakan bahasa Inggris di kehidupan sehari-hari.
TEACHING READING BY COMBINING KWL (KNOW,WANT,LEARN) WITH CHORAL READING STRATEGY FOR JUNIOR HIGH SCHOOL STUDENTS HIDAYAT, TAUFIK; PERPISA, LILI
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 1 (2013): Jurnal Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam makalah ini, penulis membahas tentang bagaimana pengajaran reading melalui gabungan dua strategi yaitu KWL dengan Choral Reading. Dalam aplikasi dua strategi ini, penulis menggunakan strategi pertama yaitu KWL sebagai strategi awal pembelajaran. Strategi ini diawali dengan guru memberikan sebuah topik kepada siswa, kemudian guru meminta siswa untuk membuat tabel KWL. Tabel  KWL memiliki tiga kolom dimana kolom K (What I Know) berarti apa yang saya ketahui, W (What I Want to Know) berarti apa yang ingin saya ketahui, dan L (What I Learned) berarti apa yang telah saya pelajari. Selanjutnya, guru meminta siswa untuk menulis apa yang mereka ketahui tentang topik pada kolom K, kemudian menulis apa yang mereka ingin tahu tentang topik pada kolom W. Setelah itu, penulis menggunakan strategi yang kedua yaitu Choral Reading yang digunakan pada pertengahan pembelajaran dimana guru memberikan sebuah teks, setelah itu guru yang membaca teks pertama dan kemudian diikuti oleh siswa membaca teks secara bersama. Kemudian guru dan siswa membahas teks dan menulis apa yang telah mereka pelajari tentang topik pada kolom L.Akhirnya melalui penulisan makalah ini, penulis berharap dengan membaca makalah ini, penulis bisa memperkenalkan cara menggabungkan dua strategi dalam pengajaran membaca. Bagi siswa diharapkan akan lebih termotivasi  untuk belajar bahasa inggris.
THE EFFECT OF USING FACT QUESTION RESPONSE (FQR) STRATEGY TOWARD STUDENTS’ READING COMPREHENSION A Study at Tenth Grade of SMA N 1 Pulau Punjung 20012/2013 Academic Year Sari, Dian Nofita; Perpisa, Lili; Sevrika, Hevriani
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Bahasa Inggris Genap 2012-2013
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh dari strategi Fact Question Response dalam pengajaran Bahasa Inggris khususnya reading. Penelitian ini menggunakan  metode eksperimen yang terdiri dari dua klasifikasi grup; kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pada kelas eksperimen peneliti memberikan perlakuan dengan strategi Fact Question Response dan pada kelas kontrol dengan strategi Questioning. Populasi dari penelitian ini adalah  siswa kelas X SMA N 1 Pulau Punjung tahun ajaran 2012/2013 yang berjumlah 179 siswa yang  terbagi kedalam  enam kelas  yaitu X1, X2, X3, X4, X5, X6. Peneliti  menentukan kelas eksperimen dan kontrol dengan cara menentukan normality dan homogenity tiap kelas, setelah itu menggunakan flipping koin, hasilnya kelas X2 sebagai kelas eksperimen, X4 sebagai kelas kontrol dan X1 sebagai kelas uji coba. Perlakuan yang diberikan kepada kelas eksperimen dan kontrol adalah sebanyak delapan kali pertemuan. Materi yang diajarkan berkaitan dengan jenis teks monolog yang berdasarkan silabus. Instrument yang digunakan adalah tes yang berupa pilihan ganda. Untuk melihat kelayakan soal, peneliti melakukan tes uji coba dikelas berbeda, sehingga soal bisa digunakan untuk posttest. Berdasarkan hasil analisis data, penelitian ini akhirnya menunjukkan bahwa strategi Fact Question Response memberikan efek yang signifikan terhadap pembelajaran reading khususnya bagi siswa kelas X2 SMA N 1 Pulau Punjung. Hal ini ditunjukkan oleh tingginya nilai rata-rata kelas eksperimen dibandingkan kelas kontrol. Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa penelitian ini diterima. 
TEACHING READING BY COMBINING CONCEPT MAP AND THINK-PAIR-SHARE STRATEGY AT SENIOR HIGH SCHOOL Harweni, Harweni; Perpisa, Lili
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Bahasa Inggris Genap 2012-2013
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenulisan makalah ini bertujuan untuk membahas penggunaan strategiConcept Map dan Think-Pair-Share dalampemahamanteksdi SMA.NamunkebanyakansiswamemilikikesulitandalammemahamisebuahteksdalambahasaInggris.Dalamstrategi ini, siswa diberi teks dan guru membaca teks. Setelah itu siswa mencatat informasi yang penting dari apa yang mereka dengar dengan cara mengkonsep, kemudian siswa diminta untuk mendiskusikan teks apa yang telah mereka konsepdan mampu memberikan pendapat mengenai teks tersebut.Selanjutnya siswa akan diberikan pertanyaan-pertanyaan yang berhubungan dengan teks tersebut.Berikutnya, mendiskusikan dengan pasangan tentang jawaban tersebut. Terakhir, menyaring jawaban yang benar dengan diskusi dikelas.Berdasarkan hasil diskusi sertapenerapannya, kombinasistrategiConcept Mapdan Think-Pair-Sharedapat menjadi alternatif bagi guru untuk meningkatkan motivasi siswa dalam belajar bahasa Inggris, khususnya membaca serta dapat membuat mereka berpikir lebih aktif dan kritis dalam memahami teks.Secara garis besar dapat disimpulkan bahwa strategi ini bermamfaat bagi siswa untuk meningkatkanmembaca siswa terutama bagi siswa sekolah menengah atas karena dengan strategi ini siswa dapat memahami teks dalammembaca.    
STUDENTS’ SELF-EFFICACY IN SPEAKING CLASS AT THE FIRST YEAR ENGLISH DEPARTMENT STUDENTS OF STKIP PGRI SUATERA BARAT IN ACADEMIC YEAR 2012/2013 Amwazir, Richy; Perpisa, Lili; Ikhsan, M. Khairi
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Bahasa Inggris Genap 2012-2013
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui self-efficacy serta proses yang mempengaruhi dalam membangun self-efficacy yang dimiliki mahasiswa Bahasa Inggris tingkat pertama tahun ajaran 2012/2013 dalam mata kuliah speaking. Penulis tertarik untuk meneliti hal ini karena penulis ingin mengetahui sejauh mana mahasiswa tahun pertama percaya akan potensi yang mereka miliki dalam mata kuliah speaking. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dimana populasinya adalah mahasiswa tingkat pertama tahun ajaran 2012/2013 yang telah mengikuti mata kuliah speaking I and II. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 10% dari populasi, tepatnya 40 orang. Data dikumpulkan melalui penyebaran angket. Pada penelitian ini penulis menggunakan 2 buah angket. Angket pertama berisi 30 butir pertanyaan dengan  menggunakan indikator yang terdapat pada self-efficacy dan angket yang kedua berisi 20 butir pertanyaan dengan menggunakan indikator pada major processes of self-efficacy. Berdasarkan analisa terhadap angket, penulis menemukan 9 siswa yang memiliki self-efficacy cukup dalam speaking, 23 siswa yang memiliki self-efficacy tinggi dan 8 siswa yang memiliki self-efficacy sangat tinggi dalam speaking. Pada angket kedua, penulis menemukan selection processes adalah proses utama yang paling mempengaruhi siswa dalam mengaktifkan self-efficacy pada kelas speaking. Sehingga penulis dapat menyimpulkan bahwa mahasiswa Bahasa Inggris tingkat pertama tahun ajaran 2012/2013 memiliki self-efficacy yang tinggi pada mata kuliah speaking dan proses utama yang mempengaruhi siswa dalam membangun self-efficacy adalah proses dalam pemilihan lingkungan (selection processes).
TEACHING READING BY COMBINING HOW DO YOU KNOW AND SPAWN STRATEGY AT SENIOR HIGH SCHOOL Silviana, Reza; Perpisa, Lili
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Bahasa Inggris Genap 2012-2013
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Membaca adalah salah satu keterampilan bahasa yang perlu di kembangkan oleh berbagai jenjang pendidikan, karena membaca adalah salah satu hal penting disamping berbicara, mendengar, dan menulis. Di dalam makalah ini penulis melakukan gabungan antara 2 strategi yaitu strategi How Do You Know dengan strategi SPAWN. Kedua Strategi ini digunakan untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam membaca. Dengan kata lain, dengan mengunakan strategi ini pemahaman siswa mengenai teks yang dibacanya akan lebih meningkat. Strategi How Do You Know ini dilakukan dengan cara membuat prediksi singkat mengenai teks yang akan dibaca siswa. Dalam membuat prediksi tersebut, guru bisa membantu siswa dalam pengembangan pola pikirnya mengenai teks yang akan dibacanya dengan memberikan beberapa pertanyaan mengenai teks tersebut. Selanjutnya strategi SPAWN guru akan mengajak bagaimana siswa bisa berfikir kreatif untuk membuat cerita baru dengan mengubah cerita tersebut. Disini guru memberikan cerita yang sama dengan teks yang dipelajarinya tetapi siswa merubah dengan menggunakan latarbelakang pengatahuannya sendiri. Penulis berharap makalah ini dapat berguna bagi para pembaca, khususnya kepada guru bahasa Inggris sebagai salah satu strategi alternatif yang diterapkan dalam proses pembelajaran membaca. 
THE EFFECT OF DIALOGUE JOURNALS TOWARD STUDENTS’ WRITING ABILITY A Study at Eleventh Grade Students SMAN 7 Padang Ramayanti, Sisri; Perpisa, Lili; Octavia, Shanty
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Bahasa Inggris Genap 2012-2013
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh strategi Dialogue journals terhadap  hasil menulis siswa dalam pengajaran bahasa Inggris khususnya writing. Penelitian ini menggunakan metode experimental yang memiliki satu kelas eksperimen dan satu kelas kontrol. Perlakuan berbeda diberikan pada kelas eksperimen dan kontrol yaitu sebanyak delapan kali. Populasi dari penelitian ini adalah kelas XI IPA SMAN 7 Padang yaitu 156 siswa yang terdiri dari 5 (lima) kelas. Instrument dari penelitian ini adalah writing test berbentuk Narrative text. Berdasarkan hasil analisis tes, didapatkan rata-rata dari hasil tes pada kelas eksperimen yaitu XI IPA 5 (76.96) dan standar deviasi 2.66. sedangkan rata-rata dari hasil tes pada kelas kontrol XI IPA 3 (75.90) dan standar deviasi 4.57. Pengujian hipotesis dari penelitian ini dilakukan dengan menggunakan rumus Sudjana (2001). Setelah dilakukan pengujian diperoleh tcalculated  (1.05) lebih kecil dari pada ttable (2.00) dengan nilai signifiansi 0.05, maka hipotesis pada penelitian ini tidak diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan strtaegi Dialogue Journals belum mampu memberikan efek yang positif terhadap nilai siswa dalam pembelajaran writing. 
TEACHERS’ STRATEGIES TO BUILD STUDENTS’ VOCABULARY IN TEACHING READING (A Descriptive Study at Senior High School Teachers in Padang) Dianata, Efelina; Yelfiza, Yelfiza; Perpisa, Lili
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 1, No 1 (2014): Jurnal Wisuda Ke 48 Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahas Inggris
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKKosa kata merupakan hal yang paling mempengaruhi dalam setiap pembelajaran bahasa, termasuk dalam mempelajari bahasa Inggris. Ketidaktahuan dan kekurangan pemahaman siswa terhadap kata-kata sangat berpengaruh pada penguasaan siswa terhadap apa yang sedang dibacanya. Untuk mengantisipasi hal tersebut, peran guru dalam membangun pemahaman siswa sangat penting. pemahaman siswa terhadap sebuah teks diawali dengan pemahaman  mereka terhadap kata-kata yang membentuk teks tersebut. Pemahaman siswa ini mencakup mereka mengetahui arti dari kata-kata yang ada di dalam teks dan penguasaan mereka untuk memilih arti yang tepat ketika menemukan kata tersebut didalam teks. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serta menganalisa strategi yang digunakan guru untuk membangun pemahaman siswa terhadap kata kata dalam teks. Penilitian ini juga dianalisa melalui beberapa tahapan yaitu, mengumpulan semua data, membaca semua data, menganalisa data, mengelompokan data dan mendeskripsian data. Oleh sebab itu, penelitian ini tergolong kepada penelitian deskriptif-kualitatif. Sumber data untuk penelitian ini adalah guru-guru bahasa Inggris yang mengajar di MAN 2 Padang dan SMA 11 Padang. Adapun yang menjadi partisipan adalah berjumlah 6 orang yang masing-masing sekolah terdiri 3 orang. Berdasarkan data pengamatan yang dikumpulkan dan dianalisa, peneliti menemukan bahwa dalam membangun pemahaman siswa guru mengaplikasikan using translation dan using context. Sementara itu strategi yang lain tidak diaplikasikan. 
TEACHING READING BY COMBINING FLEXIBLE GROUPING AND NUMBERED HEADS STRATEGIES FOR AT JUNIOR SCHOOL yeni, Wilda; S.S, M.Pd, Lili Perpisa
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 1, No 1 (2014): Jurnal Wisuda Ke 48 Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahas Inggris
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakMakalah ini membahas bagaimana pengajaran membaca melalui penggabungan dua strategi yaitu Flexible Grouping  dan Numbered Heads. Dalam strategi-strategi ini ada beberapa langkah yang digunakan dalam penggabungan dua strategi. Strategi yang pertama adalah Flexible Grouping Strategy yaitu membantu siswa dalam mencari poin penting dan informasi baru yang mereka temukan didalam teks yang mereka baca. Strategi ini lebih mengedepankan pada aktifitas siswa dalam mendapatkan informasi yang diperoleh dari sumber bacaan. Strategi yang kedua adalah Numbered Heads startegy yaitu kelompok diskusi yang diberi Numbered Heads dalam  setiap anggota kelompok dengan Numbered Heads 1,2,3,dan 4 yang digunakan untuk meningkatkan kreatifitas siswa dalam mendiskusikan jawaban dari pertanyaan guru. Perpaduan dua strategi ini sangat membantu perkembangan siswa untuk mendapatkan informasi baru dari sebuah teks dan menggungkapkan ide-idenya. Dengan strategi ini juga bisa menimbulkan kreativitas siswa dalam  memahami sebuah teks yang mereka baca, strategi ini juga bertujuan untuk mengetahui pemahaman siswa dalam membaca. Penulis juga mengharapkan agar penggabungan strategi-strategi ini bisa menjadi alternatif bagi guru dalam mengajar membaca.
THE EFFECT OF USING SIX THINKING HATS STRATEGY TOWARD STUDENTS’ WRITING ACHIEVEMENT (A Study at the First Grade Students of SMA N 7 Padang) Anggraini, Sherly; Perpisa, Lili; Analido, Belinda
Pendidikan Bahasa Inggris Vol 1, No 1 (2014): Jurnal Wisuda Ke 48 Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahas Inggris
Publisher : Pendidikan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK            Masalah penelitian ini adalah masih rendahnya kemampuan menulis siswa kelas X SMA N 7 Padang. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Sampelnya adalah siswa kelas X yang terdiri dari kelas X8 sebagai kelas experimen dan kelas X9 sebagai kelas kontrol. Penulis mendapatkan kelas sampel dengan cara cluster sampling. Pada kelas eksperimen, penulis mengajar dengan Six Thinking Hats Strategy, di kelas control penulis mengajar dengan Contextual Teaching Learning Strategy. Setelah  diberikan perlakuan, penulis melakukan tes pada siswa dan mengumpulkan data dengan menggunakan t-test  formula. Hasil dari penelitian tersebut, bahwa Six Thinking Hats Strategy dapat meningkatkan kemampuan menulis siswa. Itu bisa dilihat pada perbedaan nilai rata-rata dari kedua kelas. Nilai rata-rata di kelas experimen adalah 75.64 sedangkan nilai rata-rata di kelas control adalah 71.03. yang berarti hipotesis dari penelitian ini bisa diterima.