Background: Pendidikan di Indonesia saat ini mengalami kemerosotan moral dengan berbagai tindakan bulying yang terjadi. Sekolah Dasar merupakan satuan sarana pendidikan yang menjadi tempat kedua untuk tumbuh dan berkembangnya peserta didik tak luput dari adanya kasus tindakan Bullying. Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah Aisyiah (KKN MAs) telah dilaksanakan di Desa Bakipandeyan, Kabupaten Sukoharjo. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Bakipandeyan 01. Pelaksanaan program kerja ini dimaksudkan agar peserta didik dapat saling bekerja sama menciptakan tempat yang aman dan menyenangkan untuk semua di sekolah, pengetahuannya meningkat serta untuk meningkatkan literasi digital sebagai peningkatan kreativitas dan inovasi. Metode: Penelitian yang dilakukan terdiri dari tiga tahap: persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil: Pemaparan sosialisasi dan pelatihan ini dikatakan cukup efektif karena melalui pemberian pre-test dan post-test didapatkan rata-rata pre-test sebesar 78,33 dan post-test sebesar 93,33. Didapat N-Gain sebesar 0,58 dan termasuk dalam kategori sedang. Kesimpulan: Sosialisasi anti-Bullying dan pelatihan pembuatan poster melalui platform Canva dapat meningkatkan pengetahuan dan membentuk karakter peserta didik dalam mencegah terjadinya tindakan Bullying serta meningkatkan kreativitas digital.