Claim Missing Document
Check
Articles

IMPLEMENTASI PENDEKATAN KOMUNIKATIF DIGITAL TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Arum Ratnaningsih; Suyoto Suyoto
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.726 KB) | DOI: 10.37729/btr.v6i11.5546

Abstract

ABSTRAK: Implementasi pendekatan komunikatif digital terhadap keterampilan berpikir kritis pembelajaran bahasa Indonesia memiliki tujuan sebagai berikut. Pertama, untuk mendeskripsikan penerapan pendekatan komunikatif digital dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Kedua, mendeskripsikan implementasi pemanfaatan teknologi digital dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Ketiga, untuk melatih keterampilan berpikir kritis mahasiswa dalam meghadapi permasalahan pada pembelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif untuk menganalisis dari penggunaan pendekatan komunikatif digital dengan keterampilan berpikir kritis. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh tiga deskripsi sebagai berikut. Pertama upaya yang dilakukan pendidik dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis mahasiswa pada pembelajaran bahasa Indonesia berupa penggunaan pembelajaran virtual, web elearning, power point, ebook, blog, mobile learning, media sosial, dan email. Kedua hasil implementasi pendekatan komunikatif digital dalam pembelajaran bahasa Indonesia dapat melatih dalam keterampilan menganalisis, keterampilan mensintesis, keterampilan mengenal dan memecahkan masalah, keterampilan menyimpulan, dan keterampilan menilai. Ketiga kegiatan responden di dalam kegiatan pembelajaran bahasa Indonesia. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan responden meliputi diskusi berpasangan, presentasi, studi kasus individu, ayo bertanya, dan ayo menjawab. Kata kunci: Pendekatan Komunikatif, Teknologi Digital, Berpikir Kritis  
Analisis Kemampuan Problem Solving Peserta Didik Melalui Penilaian IPA di SD Gugus Nyi Ageng Serang Ulfaturrokhmah; Nur Ngazizah; Arum Ratnaningsih
Jurnal Riset Sosial Humaniora dan Pendidikan Vol. 1 No. 3 (2022): September: Jurnal Riset sosial humaniora, dan Pendidikan
Publisher : LPPM Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (109.05 KB) | DOI: 10.56444/soshumdik.v1i3.122

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru kelas V di SD Gugus Nyi Ageng Serang dan hasil perolehan PISA pada tahun 2019 menunjukkan bahwa kemampuan problem solving peserta didik masih rendah. Oleh sebab itu, perlu dibuatnya soal untuk menganalisis kemampuan problem solving peserta didik melalui penilaian IPA. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kemampuan problem solving peserta didik di SD gugus Nyi Ageng Serang baik itu perempuan maupun laki-laki. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Hasil analisis kemampuan problem solving peserta didik melalui penilaian IPA materi suhu dan kalor kelas V SD Gugus Nyi Ageng Serang memperoleh nilai rerata yaitu 81,89% dengan kategori tinggi. Hasil analisis perbedaan kemampuan problem solving peserta didik laki-laki dan perempuan di SDN Jatimalang dan SDN Maduretno yaitu terdapat perbedaan nyata antara peserta didik laki-laki dan perempuan karena nilai signifikan <5%. Sedangkan di SDN Jatinegoro, SDN Geparang, SDN Nampurejo tidak terdapat perbedaan nyata antara peserta didik laki-laki dengan perempuan karena nilai signifikan >5%.
Pengembangan E-modul Berbasis Problem Solving dan Karakter Kelas V Peristiwa dalam Kehidupan di SD Negeri Kliwonan Dewi Setya Ningrum; Arum Ratnaningsih; Nur Ngazizah
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 2 (2022): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i2.7578

Abstract

E-Modul merupakan salah satu media dan bahan ajar yang dapat digunakan guru dalam pembelajaran tematik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kelayakan E-Modul berbasis problem solving dan karakter kelas V peristiwa dalam kehidupan di SD Negeri Kliwonan. Metode yang digunakan RnD dengan model pengembangan ADDIE. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan observasi, angket, wawancara, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian yaitu menghasilkan produk sesuai dengan prosedur pengembangan dan hasil kelayakan ditinjau dari beberapa aspek meliputi: a) aspek kevalidan memperoleh persentase 89,1%, b) aspek kepraktisan dari angket respon peserta didik memperoleh persentase 90,25% dan keterlaksanaan pembelajaran memperoleh persentase 83,3%, c) aspek keefektifan memperoleh persentase 90%. Berdasarkan kajian tersebut dapat disimpulkan bahwa E-Modul berbasis problem solving dan karakter karakter kelas V peristiwa dalam kehidupan di SD Negeri Kliwonan layak digunakan sebagai bahan ajar di sekolah dasar.
Pengembangan Buku Saku Berbasis Kearifan Lokal dan Karakter pada Tema 7 Indahnya Keragaman di Negeriku Kelas 4 SD N Ngupasan Winda Adhaeni; Sugeng Eko Putro Widoyoko; Arum Ratnaningsih
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 2 (2022): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i2.7701

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk, (1) Mengembangkan buku saku berbasis kearifan lokal dan karakter, (2) Mengetahui kelayakan buku saku berbasis kearifan lokal dan karakter, (3) Mengetahui kepraktisan buku saku berbasis kearifan lokal dan karakter tema indanya keragaman di negeriku kelas IV Sekolah Dasar. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan model  ADDIE yang meliputi lima tahap (Analysis, Design,  Development, Implementation, dan Evaluation). Subjek penelitian ini peserta didik kelas IV SD Negeri Ngupasan yang terdiri dari 17 peserta didik. Uji coba terbatas sebanyak 10 peserta didik, dan uji coba luas sebanyak 17 peserta didik. Teknik pengumpulan data dengan wawancara,observasi, angket dan analisis dokumen. Instrumen yang digunakan yaitu lembar validasi, lembar angket respon peserta didik dan lembar keterlaksanaan pembelajaran. Analisi data menggunakan statistic deskriptif kuantitatif, kemudian dikonverensikan ke data kualitatif dengan skala 4 untuk mengetahui kualitas produk.Hasil validasi penelitian menunjukan bahwa buku saku berbasis kearifan lokal dan karakter yang dikembangkan layak digunakan dengan memperoleh penilaian klasifikasi sangat baik.
Efektivitas Penggunaan Media Edutoys Berbasis HOTS Terintegrasi Karakter Tema 6 Panas dan Perpindahannya Sherin Damayanti; Nur Ngazizah; Arum Ratnaningsih
Al-Madrasah: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Al-Madrasah Vol. 6, No. 4 (Oktober 2022)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an (SIQ) Amuntai Kalimantan Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35931/am.v6i4.1249

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media edutoys berbasis HOTS terintegrasi karakter tema6 panas dan perpindahnnya di kelas V.  Jenis penelitian menggunakan meteode penelitian quasi experiment dengan desain penelitian yatu pretest-posstest control group design. Sampel dalam penelitian ini dibagi menjadi dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen yang digunakan yaitu lembar pretest dan posttest, observasi karakter, dan keterlaksanaan pembelajaran. Hasil penelitian dikatakan bahwa penggunaan media edutoys dikatakan efektif berdasarkan hasil: (1) Nilai keterampilan HOTS yang diperoleh dari nilai posttest pada kelas eksperimen diperoleh rerata 83 dengan kriteria sangat baik lebih baik dari perolehan kelas kontrol 61 dengan kriteria baik. (2) Observasi karakter pada kelas eksperimen diperoleh rerata 3,54 dengan kriteria sangat baik lebih besar dari kelas kontrol dengan rerata 3.08 dengan kriteria baik. (3) Keterlaksanaan pembelajaran diperoleh rerta 96,9% dengan kriteria sangat baik. Sementara uji t media edutoys terhadap HOTS diperoleh  >  = 1,73406 dan media edutoys terhadap karakter diperoleh 2,181 >  = 1,73406 sehingga disimpulkan terdapat pengaruh antara media edutoys terhadap HOTS dan karakter pada tema 6 panas dan perpindahannya.Kata Kunci: HOTS, Karakter, Efektivitas, Edutoys,  AbstractThis study aims to determine the use of HOTS-based edutoys media integrated with 6 heat theme characters and their transfer in class V. This type of research uses a quasi-experimental research method with a research design that is pretest-posttest control group design. The sample in this study was divided into two classes, namely the experimental class and the control class. The instruments used were pretest and posttest sheets, character observations, and learning implementation. The results of the study said that the use of edutoys media was said to be effective based on the results: (1) The HOTS skill scores obtained from the posttest scores in the experimental class obtained an average of 83 with very good criteria, better than the control class acquisition of 61 with good criteria. (2) Observation of characters in the experimental class obtained an average of 3.54 with very good criteria, bigger than the control class with an average of 3.08 with good criteria. (3) The implementation of learning obtained an average of 96.9% with very good criteria. Meanwhile, the t-test of edutoys media on HOTS obtained  >  = 1,73406 and edutoys media on characters obtained 2,181 >  = 1,73406 so it can be concluded that there is an influence between edutoys media on HOTS and the characters in theme 6 heat and its transfer.Keywords: HOTS, Character, Effectiveness, Edutoys,
Pengembangan Modul Matematika Berbasis RME Terintegrasi Nilai Pendidikan Karakter Pada Materi Bangun Datar Untuk Kelas IV SD Negeri Kepatihan Lita Widianti Rahayuningtyas; Muflikhul Khaq; Arum Ratnaningsih
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 5 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i5.7618

Abstract

Siswa SD Negeri Kepatihan khusunya kelas IV masih mengalami beberapa permasalahan dalam pembelajaran matematika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan bahan ajar berupa modul matematika sebagai bahan ajar yang layak dan sesuai kebutuhan peserta didik pada materi keliling dan luas bangun datar kelas IV SD Negeri Kepatihan. Desain penelitian yang digunakan adalah model penelitian dan pengembangan atau research and development (R&D) dengan model 4D yang terdiri dari define, design, development, dissemination yang adaptasi dari Thiagrajan. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SD Negeri Kepatihan yang berjumlah 25 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara, dan angket. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Modul Matematika berbasis berbasis Realistic Mathematic Education terintegrasi nilai pendidikan karakter kelas IV SD Negeri Kepatihan dinyatakan layak apabila produk mencapai kriteria kelayakan sebuah produk. Kelayakan modul Matematika dapat dilihat dari dua aspek diantaranya aspek kevalidan dan aspek kepraktisan. Berdasarkan hasil penelitian modul Matematika berbasis berbasis Realistic Mathematic Education terintegrasi nilai pendidikan karakter kelas IV SD Negeri Kepatihan mendapatkan kriteria valid sebuah produk dengan nilai rata-rata 3,37 yang dilihat dari aspek media dan materi. Sedangkan berdasarkan respon peserta didik, modul Matematika mendapatkan nilai rata-rata 3,6 dengan kriteria sangat praktis.
Pengembangan Media Video Pembelajaran Sub Tema 2 Manfaat Hewan Bagi Kehidupan Manusia Kelas III Sekolah Dasar Negeri Jatingarang Kecamatan Bayan Ernawati Ernawati; Titi Anjarini; Arum Ratnaningsih
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 5 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i5.7697

Abstract

Tujuan penelitian: (1) mengetahui pengembangan video pembelajaran pada sub tema 2 manfaat hewan bagi kehidupan manusia bagi siswa kelas 3 sekolah dasar, (2) mengetahui kelayakan media video pembelajaran pada sub tema 2 manfaat hewan bagi kehidupan manusia bagi siswa kelas 3 sekolah dasar. Jenis penelitian adalah penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model 4D (define, design, development, and dessimination). Subjek penelitian siswa kelas 3 SD Negeri Jatingarang. Teknik pengambilan data menggunakan lembar observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Uji coba produk dilakukan sebanyak 2 kali, yaitu uji coba terbatas dan uji coba skala luas. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kevalidan dan analisis kepraktisan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) pengembangan media video pembelajaran berdasarkan prinsip 4D dinyatakan layak, (2) media video pembelajaran mendapat kategori layak, berdasar analisis kevalidan mendapatkan skor rata-rata dari ahli media 3,7, ahli materi 3, dan guru 4, analisis kepraktisan uji coba terbatas aspek media memperoleh skor rata-rata 3,9, aspek penyajian skor rata-rata 3,92, dengan skor rata-rata uji coba terbatas yaitu 3,91. Uji coba luas aspek media memperoleh skor rata-rata 3,9, aspek penyajian memperoleh skor rata-rata 3,93, dengan skor rata-rata uji coba luas 3,92. Media video pembelajaran dikatakan layak karena memiliki nilai kevalidan lebih dari 2,5 dan memiliki nilai kepraktisan lebih dari 2,5, pengembangan video pembelajaran telah disesuaikan mulai dari pembuatan media pembelajaran yang sesuai dengan tema dan kurikulum sehingga video pembelajaran dapat diterima dengan baik dan layak untuk dikembangkan
Peningkatan Keterampilan Berhitung Bilangan Cacah Melalui Metode Jarimatika Pada Tema 7 Siswa Kelas I SDN 1 Ganggeng Tahun Ajaran 2021/2022 Robainah Robainah; Arum Ratnaningsih; Rintis Rizkia Pangestika
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.8232

Abstract

Berhitung merupakan pembelajaran dasar yang wajib dimiliki siswa sebagai bekal dalam mempelajari Matematika. Berdasarkan hasil wawancara di SD Negeri 1 Ganggeng terdapat beberapa permasalahan: Banyak siswa kelas I yang kurang dalam kemampuan keterampilan berhitung, kurangnya motivasi guru dalam mengajar menyebabkan tidak bersemangat, Guru belum menggunakan metode yang bervariasi dalam pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) Mendeskripsikan penerapan konsep jarimatika dalam meningkatkan keterampilan berhitung bilangan cacah dan hasil belajar siswa kelas 1 SDN 1 Ganggeng Tahun Ajaran 2021/2022. (2) Mengetahui peningkatan keterampilan berhitung siswa kelas I SDN 1 Ganggeng. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan tahapan pra siklus, siklus 1 dan siklus II. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas I SDN 1 Ganggeng. Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian pada tahap pra siklus nilai yang dicapai siswa belum mencapai KKM yaitu 65. Peningkatan keterampilan brhitung siswa memperoleh rata-rata persentase pada siklus I 60,00% kategori cukup terampil dengan persentase hasil belajar 62,86% kategori kurang. Keterampilan berhitung siswa pada siklus II yang diperoleh meningkat menjadi 85,36% kategori sangat terampil dengan hasil belajar siswa 75,72% kategori baik dan sudah mencapai KKM. Berdasarkan hal tersebut dengan metode jarimatika, peneliti dapat meningkatkan keterampilan berhitung siswa.
Peningkatan Keterampilan Membaca dan Keterampilan Menulis Pada Tema Diriku melalui Model CIRC Siswa Kelas I SDN 2 Aglik Grabag Desi Tri Utami; Arum Ratnaningsih; Titi Anjarini
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.13824

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan membaca dan keterampilan menulis pada tema diriku melalui model pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) siswa kelas I SDN 2 Aglik Grabag. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) melalui 4 tahap, yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian siswa kelas I SDN 2 Aglik tahun pelajaran 2022/2023 dengan jumlah 17 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, angket, tes, dan dokumentasi. Data yang diperoleh yaitu validasi instrumen, angket siswa, dan observasi keterlaksanaan. Analisis data menghitung hasil penilaian keterampilan membaca dan keterampilan menulis serta evaluasi individu. Langkah-langkah model pembelajaran Cooperative Integrated and Reading Composition (CIRC) yaitu : 1) Membentuk kelompok heterogen, 2) Mengamati, 3) Menalar dan mengumpulkan informasi, 4) Mengkomunikasikan, 5) Menanya, 6) Penguatan, 7) Kesimpulan. Hasil penelitian siklus I keterampilan membaca diperoleh persentase ketuntasan belajar dengan rata-rata 37,5% sedangkan keterampilan menulis diperoleh persentase dengan rata-rata 53,12%. Siklus II keterampilan membaca diperoleh persentase ketuntasan belajar dengan rata-rata 75% sedangkan keterampilan menulis diperoleh persentase dengan rata-rata 81,25%. Berdasarkan hasil tersebut disimpulkan bahwa model Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) dapat meningkatkan keterampilan membaca dan keterampilan menulis siswa kelas I SDN 2 Aglik dengan kategori baik.
Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar Melalui Media Koper Jurang Alda Nadila; Supriyono Supriyono; Arum Ratnaningsih
Edukasiana: Jurnal Inovasi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2023)
Publisher : Papanda Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/ejip.v2i2.360

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar pada materi penjumlahan dan pengurangan siswa Kelas VI SDN Sindurjan dengan menggunakan media koper jurang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Sindurjan dengan subyek penelitian siswa kelas VI sebanyak 25 orang. Instrumen pengumpulan data yaitu peneliti sendiri dengan alat bantu berupa pedoman observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi memperoleh data, mereduksi data, mendeskripsikan data, dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian, observasi motivasi belajar siswa pada pra siklus diperoleh nilai rata-rata 1,72, pada siklus I 2,4, dan pada siklus II memperoleh nilai rata-rata 3,3. Hasil belajar siswa pada pra siklus ada 5 siswa tuntas dengan persentase 20%, pada siklus I ada 11 siswa tuntas dengan persentase 44%, dan pada siklus II ada 25 siswa tuntas dengan persentase 100%. Hasil wawancara dengan siswa dan guru menunjukkan bahwa motivasi belajar dan hasil belajar siswa mengalami peningkatan pada setiap siklus, hal ini dibuktikan dengan jawaban-jawaban yang diberikan oleh siswa dan guru pada saat diwawancarai. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa media koper jurang dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa pada materi penjumlahan dan pengurangan siswa kelas VI SDN Sindurjan tahun ajaran 2021/2022.