Dalam konteks pendidikan, kemampuan mengetik menjadi esensial untuk generasi muda yang harus bersaing di era digital saat ini. Oleh karena itu penting untuk mengasah kemampuan mengetik siswa ketika menggunakan komputer. Penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan dalam kemampuan mengetik siswa sekolah dasar sebelum dan sesudah menggunakan aplikasi typing.com ini. Penelitian dilakukan di Sekolah Tunas Bangsa kepada siswa kelas 4 SD dengan total sampel 32 siswa. Analisis data dilakukan dengan menggunakan aplikasi SPSS dan karena data berdistribusi normal, maka akan dilakukan uji paired-sample t-test. Hasilnya, dengan menerapkan aplikasi typing.com kemampuan mengetik siswa meningkat sekitar 20%.