Claim Missing Document
Check
Articles

Found 37 Documents
Search

Pengaruh Metode Pembelajaran Learning Starts With A Question (LSQ) Terhadap Keterampilan Berbicara Siswa Sekolah Dasar Rahmadani, Mirna; Sulfasyah, Sulfasyah; Rahayu, Sri
AL-MIKRAJ Jurnal Studi Islam dan Humaniora (E-ISSN 2745-4584) Vol 4 No 02 (2024): Al-Mikraj, Jurnal Studi Islam dan Humaniora
Publisher : Pascasarjana Institut Agama Islam Sunan Giri Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37680/almikraj.v4i02.4754

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran Learning Starts With A Question (LSQ) terhadap keterampilan berbicara kelas V SD Inpres Sarroanging Kecamatan Bungaya Kabupaten Gowa. Jenis penelitian ini adalah penelitian Quasi Experimental Design dan termasuk jenis penelitian yang bersifat kuantitatif. Sampel pada penelitian ini sebanyak 25 orang siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar dan lembar observasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik analisis data deskriptif dan uji T-Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan berbicara sebelum pelaksanaan metode pembelajaran Learning Starts With A Question (LSQ) pada pretest dengan nilai rata-rata 62. Sedangkan pada posttest meningkat dengan nilai rata-rata 94. Hasil analisis uji-t tentang pengaruh metode pembelajaran Learning Starts With A Question (LSQ) terhadap hasil belajar peserta siswa menunjukkan hasil bahwa nilai signifikasi yang diperoleh baik yaitu pengaruh metode pembelajaran Learning Starts With A Question (LSQ) terhadap keterampilan berbicara (Sig = 0,019) lebih kecil dari nilai alpha yang ditetapkan yaitu 0,05 (0,019 < 0,05).
PROFIL SIKAP MAHASISWA CALON GURU IPA SD TERHADAP SAINS Rahmadhani, Aulia; Sulfasyah, Sulfasyah; Rahmah, Nur
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 8, No 1: APRIL (2025)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v8i1.18643

Abstract

Pengembangan sikap positif terhadap sains pada calon guru IPA SD merupakan fondasi krusial bagi kualitas pendidikan sains di masa depan, mengingat peran guru dalam membentuk minat dan literasi ilmiah siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi profil sikap mahasiswa calon guru IPA SD terhadap sains. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan melibatkan 72mahasiswa calon guru IPA SD (36 dari Sulawesi Barat dan 36 dari Sulawesi Selatan) yang telah memprogramkan mata kuliah Konsep Dasar IPA SD pada tahun akademik 2024/2025. Data dikumpulkan melalui Kuesioner Sikap Terhadap Sains (Attitude Towards Science Questionnaire) dan dianalisis menggunakan statistik deskriptif (rata-rata, standar deviasi, dan persentase kategori). Hasil penelitianmenunjukkan bahwa mahasiswa calon guru IPA SD di kedua wilayah secara keseluruhan memiliki profil sikap yang dominan positif terhadap sains, ditunjukkan oleh rata-rata skor yang identik (2.95) dan tidak ditemukannya sikap negatif atau sangat negatif. Sikap positif ini tercermin dalam dimensi afektif (kesenangan, kepercayaan diri, dan rendahnya kecemasan/kesulitan) serta dimensi kognitif (apresiasi tinggi terhadap nilai sains). Temuan ini mengindikasikan bahwa kurikulum dan metode pembelajaran saat  ini efektif menumbuhkan sikap positif, namun perlu pengembangan strategi yang lebih inklusif untuk  konsistensi partisipasi. Hasil penelitian ini menjadi dasar bagi program pengembangan profesional guru  dan harapan bagi peningkatan minat sains siswa. Sebagai studi deskriptif, penelitian ini membuka jalan  bagi studi lanjutan untuk mengidentifikasi faktor-faktor spesifik yang membentuk variasi sikap.
Boosting Reading Skills and Motivation Through Video-Assisted Problem Based Learning Model : Meningkatkan Kemampuan Membaca dan Motivasi Belajar Melalui Model Pembelajaran Berbasis Masalah Berbantuan Video Putri, Aulia Eka; Sulfasyah, Sulfasyah; Ratnawati, Ratnawati
Indonesian Journal of Innovation Studies Vol. 26 No. 3 (2025): July
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21070/ijins.v26i3.1531

Abstract

General Background: Enhancing literacy and motivation in elementary education is a persistent priority in improving student learning outcomes. Specific Background: Problem-Based Learning (PBL), especially when integrated with multimedia resources like learning videos, has shown potential in fostering active engagement and comprehension. Knowledge Gap: However, empirical evidence remains limited regarding the simultaneous effects of PBL models aided by video on both reading comprehension and motivation among elementary students. Aims: This study investigates the effect of the PBL learning model assisted by learning videos on the reading comprehension skills and learning motivation of fourth-grade students in Cluster II, Mariso District. Results: Using a quasi-experimental nonequivalent multiple-group design with 56 students, results showed an improvement in reading comprehension from a pretest mean of 62.14 to a posttest mean of 78.21, and in learning motivation from 80.96 to 88.29. MANOVA analysis revealed a significant simultaneous effect (sig = 0.00 < 0.05). Novelty: This research demonstrates the dual effectiveness of video-assisted PBL not just on cognitive outcomes but also on affective dimensions. Implications: Findings highlight the potential of integrated multimedia-PBL strategies in enhancing educational quality in elementary schools. Highlights: Demonstrates PBL's impact on both comprehension and motivation. Uses video-assisted instruction in a real classroom setting. Shows significant results through MANOVA statistical analysis. Keywords: Problem-Based Learning, Reading Comprehension, Learning Motivation, Learning Videos, Elementary Education
Experiential Learning Improves Writing Skills and Creative Thinking: Pembelajaran Berbasis Pengalaman Meningkatkan Keterampilan Menulis dan Berpikir Kreatif Hikmah, Nur; Sulfasyah, Sulfasyah; Arif, Tarman A.
Indonesian Journal of Innovation Studies Vol. 26 No. 4 (2025): October
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21070/ijins.v26i4.1518

Abstract

General Background: In the era of competency-based education, fostering both writing and creative thinking skills is crucial for elementary students. Specific Background: However, students in remote areas often face challenges in developing these abilities due to limited learning models and contextual support. Knowledge Gap: Prior studies have rarely explored the integrated effects of experiential learning on both writing performance and creative cognition in under-resourced schools. Aims: This study aims to examine the impact of the experiential learning model on students' travel report text writing skills and creative thinking abilities.Results: Using a quantitative method with a non-equivalent control group design, the study involved 47 fourth-grade students at SD Negeri Terpencil 350 Kahaya. Data analysis using t-tests and one-way MANOVA revealed that the experiential learning model significantly improved both writing skills (Sig. = 0.20 < α = 0.25) and creative thinking skills (Sig. = 0.21 < α = 0.25), with a combined multivariate effect (p = 0.202). Novelty: This research highlights the dual effectiveness of experiential learning in enhancing literacy and higher-order thinking simultaneously. Implications: The findings suggest that implementing experiential learning in remote schools can bridge educational disparities by cultivating critical 21st-century competencies. Highlights: Demonstrates experiential learning's dual impact on writing and creativity. Highlights educational challenges in remote school settings. Provides evidence through MANOVA and t-test statistical analysis. Keywords: Experiential Learning Model, Travel Report Writing, Creative Thinking, Elementary Education, Remote Schools
Inovasi Pengelolaan Sampah Plastik: Transformasi Menjadi Produk Ekonomi di Pesantren Ummul Mukminin Makassar Mappasere, Fatmawati A.; Sulfasyah, Sulfasyah; Rahayu, Sri; Khumaera, Izza
Abdimas Galuh Vol 7, No 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v7i2.18499

Abstract

Sampah plastik menjadi salah satu masalah utama di Pesantren Ummul Mukminin Makassar, di mana jumlahnya terus meningkat tanpa pengelolaan yang memadai, mengakibatkan dampak negatif terhadap kebersihan lingkungan pesantren. Penelitian ini mengkaji program pelatihan daur ulang yang dilaksanakan di Pesantren Ummul Mukminin dengan tujuan mentransformasi sampah plastik menjadi produk kerajinan bernilai ekonomi. Program ini terdiri atas empat tahap: persiapan, penyuluhan dan sosialisasi, pelatihan daur ulang, dan evaluasi. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan perilaku santriwati terhadap pengelolaan sampah, serta kemampuan mereka menciptakan kerajinan yang bernilai jual. Program ini tidak hanya berfokus pada peningkatan pengelolaan sampah di pesantren, namun juga memprakarsai rencana pembentukan bank sampah yang dikelola secara sistematis. Dengan dukungan yang tepat, inisiatif ini memiliki potensi untuk diterapkan lebih luas, memberikan dampak berkelanjutan bagi lingkungan dan ekonomi.
METODE PEMBELAJARAN MULTISENSORI VAKT SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA LANCAR SISWA KELAS II Basam, Fajri; Sulfasyah, Sulfasyah
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol. 1 No. 1: April 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v1i1.1235

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca lancar melalui metode multisensori VAKT (Visual, Auditory, Kinesthetic, Tactile) pada siswa kelas II Sekolah Dasar. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yang terdiri atas empat komponen utama:         1) Perencanaan, 2) Pelaksanaan tindakan, 3) Observasi, dan 4) Refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas II sebanyak  49 orang siswa. Pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah dengan analisis data kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil tes membaca lancar siswa pada siklus I sebesar 59.32 mengalami peningkatan sebesar 77.64 dari skor maksimal 100. Sebesar 81.63% siswa telah mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM) pada siklus kedua. Hal ini menunjukkan indikator yang ditetapkan yaitu sebesar 80% siswa mencapai KKM telah tercapai. Dengan demikian metode pembelajaran multisensori VAKT dapat meningkatkan kemampuan membaca lancar siswa kelas II.This study is a classroom action research that aims to improve the ability to read fluently through VAKT multisensory method (Visual, Auditory, Kinesthetic, Tactile) in grade II  elementary school students.  The research was conducted in two cycles consisting of four main components, namely: 1) Planning, 2) Implementation of action, 3) Observation, and 4) Reflection.  The subjects of the study were the second grade students of 49 students.  Data collection using test and observation, while data analysis used is with descriptive quantitative data analysis.  The results showed the average of the results of students' reading tests on the first cycle of 59.32 has increased by 77.64 from a maximum score of 100.  A total of 81.63% of students have achieved minimal mastery criteria (KKM) in the second cycle.  This indicates that the indicator set by 80% of students reaching KKM has been achieved. Thus VAKT multisensory learning method can improve the ability to read fluently grade II students. This study is a classroom action research that aims to improve the ability to read fluently through VAKT multisensory method (Visual, Auditory, Kinesthetic, Tactile) in grade II  elementary school students.  The research was conducted in two cycles consisting of four main components, namely: 1) Planning, 2) Implementation of action, 3) Observation, and 4) Reflection.  The subjects of the study were the second grade students of 49 students.  Data collection using test and observation, while data analysis used is with descriptive quantitative data analysis.  The results showed the average of the results of students' reading tests on the first cycle of 59.32 has increased by 77.64 from a maximum score of 100.  A total of 81.63% of students have achieved minimal mastery criteria (KKM) in the second cycle.  This indicates that the indicator set by 80% of students reaching KKM has been achieved. Thus VAKT multisensory learning method can improve the ability to read fluently grade II students.
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Word Wall Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas VI Sekolah Dasar Fitrianti, Fitrianti; Sulfasyah, Sulfasyah
Publikasi Pendidikan Vol 15, No 3 (2025)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/publikan.v15i3.75036

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran Word Wall pada mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk meningkatkan pemahaman membaca siswa kelas VI Sekolah Dasar. Model pengembangan yang digunakan mengacu pada model 4D oleh S. Thiagaranja, Dorothy S. Sammel, dan Melyn I. Sammel meliputi mendefinisikan, mendesain, mengembangkan, dan menyebarkan . Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi ahli media dan ahli materi, angket respon guru dan siswa, tes membaca pemahaman, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini yaitu 1). Kevalidan media pembelajaran Word Wall ' berdasarkan ahli materi yaitu 95,6%, sedangkan ahli media yaitu 94,5% termasuk kategori sangat valid. 2).Kepraktisan media pembelajaran Word Wal berdasarkan angket respon guru dan siswa memperoleh nilai persentase masing-masing 100% kategori praktis sangat. 3). Keefektifan media pembelajaran Word Wal pada pemhaman membaca menggunakan peered sample t-test yang menunjukkan nilai signifikansi 0,000 atau nilai sig<0,05 sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil keterampilan membaca pemahaman siswa di kelas kontrol dan kelas eksperimen antar sebelum dan sesudah menggunakan media pembelajaran Word Wall '. Dengan demikian, temuan ini menegaskan bahwa media pembelajaran Word Wall ' dapat menjadi alternatif efektif dalam meningkatkan pemahaman membaca siswa.