Claim Missing Document
Check
Articles

Found 35 Documents
Search

ANALISIS PENGARUH SISTEM PEMBAYARAN ELEKTRONIK TERHADAP MINAT BELI DI TOKO ONLINE DAN KEPERCAYAAN SEBAGAI VARIABEL MEDIASI Khalallika Aszahratul Imam; Agus Suprapto; Farisi, Herdian
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 3 (2024): JUNI - JULI 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul “Analisis Pengaruh Sistem Pembayaran Elektronik terhadap Minat Beli di toko online dan Kepercayaan sebagai Variabel Mediasi”, dengan tujuan untuk menganalisis pengaruh Sistem Pembayaran Elektronik terhadap Minat Beli. Kemudian untuk menganalisis pengaruh variabel Sistem Pembayaran Elektronik terhadap Minat Beli melalui Kepercayaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan alat ukur menggunakan SmartPLS versi 4. Selain itu, penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data primer dan kuesioner. Hasil pengujian sistem pembayaran elektronik memiliki pengaruh positif terhadap kepercayaan. Kepercayaan memiliki pengaruh positif terhadap minat beli. Uji variabel Sistem Pembayaran Elektronik tidak berpengaruh terhadap Minat Beli dan hasil uji mediasi bahwa Kepercayaan dapat memediasi Sistem Pembayaran Elektronik terhadap Minat Beli
Pengaruh Promosi Media Sosial, Kualitas Produk, dan Harga terhadap Keputusan Pembelian (Studi Kasus Toko Kue Keikeu) Seli Febi Saputri; Hendro Sukoco; Herdian Farisi; Ade Yuliana; Melli Andini
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh promosi media sosial, kualitas produk, dan harga terhadap keputusan pembelian pada Toko Kue Keikeu. Dalam era digital, penggunaan media sosial sebagai sarana promosi telah berkembang pesat, memberikan peluang bagi bisnis kecil untuk menjangkau konsumen secara lebih luas. Selain itu, kualitas produk yang baik dan harga yang kompetitif menjadi faktor penting yang memengaruhi keputusan konsumen dalam membeli produk kue. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 pelanggan Toko Kue Keikeu yang melakukan pembelian melalui platform online. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruh dari ketiga variabel independen terhadap keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi media sosial, kualitas produk, dan harga secara signifikan berpengaruh terhadap keputusan pembelian, dengan kualitas produk sebagai faktor yang paling dominan. Temuan ini memberikan wawasan bagi Toko Kue Keikeu dalam mengembangkan strategi pemasaran yang lebih efektif dengan memaksimalkan promosi digital dan menjaga kualitas serta harga produk.
PENGARUH SUASANA CAFE, GAYA HIDUP, KEPUASAAN KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA KONSUMEN CAFE Defi Triana; Hendro Sukoco; Herdian Farisi; Anjar Safitri
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh suasana cafe, gaya hidup, dan kepuasan konsumen terhadap keputusan pembelian pada konsumen cafe. Penelitian dilakukan di Kabupaten Banyumas dengan melibatkan 98 responden yang merupakan konsumen cafe. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda untuk menentukan hubungan antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suasana cafe dan gaya hidup secara signifikan mempengaruhi kepuasan konsumen, yang kemudian berdampak langsung pada keputusan pembelian. Suasana cafe yang menarik dan gaya hidup konsumen yang sesuai dengan konsep cafe meningkatkan kepuasan, yang pada akhirnya mendorong keputusan pembelian. Kesimpulan ini menegaskan pentingnya pengelolaan suasana dan strategi pemasaran berbasis gaya hidup dalam mempertahankan dan menarik konsumen baru.
Pengaruh Service Quality Dan Customer Relationship Manajemen Di Perguruan Tinggi Terhadap Loyalitas Mahasiswa (Studi Kasus Prodi Manajemen Di Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto) Titan Dwi Meilana; Anjar Safitri; Adityo Nugroho; Herdian Farisi; Titi Haryanti; Hendro Sukoco; Ade Yuliana; Melli Andini
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Service Quality dan Customer Relationship Manajemen terhadap Loyalitas Mahasiswa (Studi Kasus Prodi Manajemen di Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto). Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Data yang diperoleh dari hasil kuisioner sebanyak 151 responden yang merupakan mahasiswa prodi manajemen universitas nahdlatul ulama purwokerto angkatan 2020-2023. Metode analisis menggunakan uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji hipotesis (uji parsial, uji simultan, uji koefisien determinasi), uji analisis regresi berganda. Pengaruh Service Quality dan Customer Relationship Manajemen pengujian yang dilakukan, hasil penelitian ini menunjukan dengan nilai koefisien sebesar 0,334 dengan presentase 33,4%, dapat diambil kesimpulan bahwa pengaruh Service Quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyaloitas Mahasiswa. Sedangkan Customer Relationship Manajemen tidak berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas mahasiswa.
Pelatihan Pembuatan Brownies Berbahan Dasar Tepung Mocaf di Desa Limpakuwus Lestari, Hanis Adila; Erminawati, Erminawati; Farisi, Herdian; Aini, Nur; Astuti, Santi Dwi; Istiqomah, Istiqomah; Luhsarandini, Bivannie; Nugroho, Adityo
Nanggroe: Jurnal Pengabdian Cendikia Vol 4, No 7 (2025): Oktober
Publisher : Yayasan Daarul Huda Kruengmane

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.17490806

Abstract

Cassava is one of the abundant tubers in Limpakuwus Village. In its development, to increase its selling value, cassava can be processed into mocaf flour (modified cassava flour). In previous community service, the local community had received training related to making mocaf flour. Therefore, further training was conducted to process mocaf flour into bakery products. One of them was making mocaf brownies because they were considered simple and easy. The purpose of this service was to enhance the skills of PKK mothers in processing mocaf flour into mocaf brownies and provide motivation for forming small business groups and promoting entrepreneurship. The implementation method began with identifying problems and potential in the village, followed by coordination and planning of activities, and the implementation of training and evaluation. Based on the results of the service carried out for PKK mothers in Limpakuwus Village, it showed that participants were able to process mocaf flour into mocaf brownies and had a positive impact.